Anda di halaman 1dari 2

SOAL CERDAS CERMAT BUIBU

SOAL
Izy:
1. Kapankan Proklamasi Kemerdekaan RI dibacakan?
17 Agustus 1945
2. Sebutkan 3 lagu nasional!
Indonesia Raya, Mengheningkan Cipta, Hari Merdeka, Bagimu Negeri,
Berkibarlah Benderaku, Tanah Airku, Garuda Pancasila, Dari Sabang Sampai
Merauke, Halo-halo Bandung, Satu Nusa Satu Bangsa, Maju Tak Gentar,
Bangun Pemudi Pemuda, dst.
3. Siapakah wakil presiden pertama Indonesia?
Moh. Hatta
4. Sebutkan 3 suku yang ada di Indonesia!
Suku Jawa, Suku Badui, Suku Bali , Suku Sasak, Suku Toraja, suku Sunda, Suku
Banten, Suku Madura, Suku Tengger, Suku Asmat, Suku Dani, Suku Betawi,
Suku Aceh, dst.
5. Sebutkan bunyi sila ke-4!
“Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam
permusyawaratan/perwakilan”
6. Sebutkan nama ibukota Indonesia!
DKI Jakarta
7. Apa lambang dari Negara Indonesia?
Burung Garuda
8. Apakah kepanjangan dari Monas?
Monumen Nasional
9. Panca dalam kata “Pancasila” berarti?
Lima
10. Setiap tanggal 1 Juni Indonesia memperingati hari?
Lahirnya Pancasila
Medium:
1. Siapakah tokoh proklamator Indonesia (yang membacakan dan menandatangani
teks Proklamasi)?
Ir. Soekarno dan Moh. Hatta
2. Siapakah pencipta lagu Indonesia Raya?
W.R. Soepratman
3. Apakah arti dari Bhinneka Tunggal Ika?
Berbeda-beda tetapi tetap satu jua
4. Apa lambang sila ke-4?
Kepala banteng
5. Hari pahlawan diperingati setiap tanggal?
10 November
6. Berapa tahun Jepang menjajah Indonesia?
3 tahun
7. Berapa lama Belanda menjajah Indonesia?
350 tahun
8. Burung khas dari Papua adalah?
Burung Cenderawasih
9. Indonesia terbagi menjadi 3 zona waktu, sebutkan!
WIB, WITA, WIT
10. Sebutkan 3 pulau besar di Indonesia!
Papua, Kalimantan, Sumatera, Sulawesi, Jawa
Hard:
1. Siapakah yang menjahit Bendera Merah Putih saat kemerdekaan?
Ibu Fatmawati Soekarno
2. Berapa jumlah bulu leher pada burung Garuda, dan melambangkan apa?
45 melambangkan dua digit terakhir tahun kemerdekaan Indonesia yaitu
1945
3. Sebutkan 3 nama pahlawan nasional!
Jenderal Soedirman, Cut Nyak Dien, RA Kartini, Sultan Hasanudin, Untung
Surapati, Sultan Ageng Tirtayasa, Pangeran Antasari, Sisingamangaraja XII, Ki
Hajar Dewantara, I Gusti Ngurah Rai, Bung Tomo, Teuku Umar, Adam Malik,
Dewi Sartika, dst (ada banyak)
4. Sumber dari segala sumber hukum Negara Indonesia adalah (Dasar Negara
Indonesia)?
Pancasila
5. Jam berapakah teks Proklamasi dibacakan?
Pukul 10.00 WIB
6. Berapakah jumlah bulu sayap burung garuda?
17 melambangkan tanggal kemerdekaan Indonesia
7. Kerja paksa zaman Belanda disebut dengan?
Kerja Rodi
8. Dimanakah Ir. Soekarno dimakamkan?
Blitar, Jawa Timur
9. Sebutkan nama-nama Presiden Indonesia!
Ir. Soekarno, Soeharto, B.J. Habibie, Abdurrahman Wahid, Megawati Soekarno
Putri, Susilo Bambang Yudhoyono, Joko Widodo
10. Padi dan kapas merupakan lambang dari sila ke?
Lima

Anda mungkin juga menyukai