Anda di halaman 1dari 2

KEPUTUSAN KEPALA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 11 DENPASAR

NOMOR : 421.3/111/SMPN 11 Denpasar

TENTANG
KENAIKAN KELAS PESERTA DIDIK SMP NEGERI 11 DENPASAR
TAHUN PELAJARAN 2019/2020

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 11 DENPASAR

Menimbang : Bahwa dalam rangka penentuan kenaikan kelas peserta didik tahun
pelajaran 2019/2020 dalam masa darurat corona virus disease
( COVID -19 ) maka dipandang perlu menetapkan keputusan kepala
Sekolah tentang Kenaikan Kelas Peserta Didik SMP Negeri 11 Denpasar
Tahun Pelajaran 2019/2020.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Momor 20 Tahun 2003 tentang


Sistem Pendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4301);

2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2006 tentang


Standar Nasional Pendidikan, sebagaimana telah beberapa kali diubah
terakhir dengan Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 lentang
Perubahan Kedua Atas Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2005
tentang Standar Nasional Pendidikan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2013 Nomor 45, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5670);

3. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia


Nomor 20 Tahun 2016 tentang Standar Kompetensi Lulusan Pendidikan
Dasar dan Menengah (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2016
Nomor 953);

4. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor


23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian Pendidikan (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor 897);

5. Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia


Nomor 4 Tahun 2020 Tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam
Masa Darurat Penyebaran Corona Virus Disease (Corid-19);
6. Surat Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Bali Nomor
420/9630/BPTEKD1K/Disdik Tanggal 27 Pebruari 2019 tentang
Kalender Pendidikan Bagi Sekolah/Madrasah dam Lingkungan Dinas
Pendidikan Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2019/2020

7. Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan OLahraga Kota


Denpasar Nomor 420/1727/DISDIKPORA/2020 Tentang Pelaksanaan
Kenaikan Kelas, Kelulusan, dan Cara Penulisan Ijazah Jenjang Satuan
Pendidikan Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah
Pertama/Sederajat serta Pendidikan Kesetaraan Paket A, Paket B, dan
Paket C Se- Kota Denpasar
Memperhatikan :
Hasil Keputusan Rapat Dewan Guru SMP Negeri 11 Denpasar pada hari Senin
tanggal 08 Juni 2020 tentang penetapan kenaikan kelas peserta didik tahun
pelajaran 2019/2020

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
Kesatu : Peserta didik yang dimaksud dalam keputusan kepala sekolah ini adalah
merupakan peserta didik kelas VII dan VIII di SMP Negeri 11 Denpasar Tahun
Pelajaran 2019/2020

Kedua : Peserta didik yang dinyatakan naik kelas adalah peserta didik yang telah
memenuhi kreteria kenaikan kelas sesuai ketentuan yang berlaku

Ketiga : Laporan hasil belajar / rapor peserta didik SMP Negeri 11 Denpasar Tahun
Pelajaran 2019/2020 dikirimkan via whatsApp peserta didik pada waktu yang
sudah ditentukan

Keempat : Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan penetapan dalam keputusan ini
maka akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Kelima : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Denpasar
Pada tanggal 08 Juni 2020
Kepala SMP Negeri 11 Denpasar

Drs. I Puu Jaya,M.Psi


NIP. 196008101980031006
Tembusan disampaikan kepada:

1. Kepala Disdikpora Kota Denpasar


2. Ketua Komite SMP Negeri 11 Denpasar
3. Yang bersangkutan

Anda mungkin juga menyukai