Anda di halaman 1dari 2

SURAT PERJANJIAN KERJA (KONTRAK)

Nomor : 01/SPK-CV.BBS/VII/2018
Tanggal : 30 Juli 2018

ANTARA

DIREKTUR PT. BABA BERDIKARI SULTRA


PUSAT KOLAKA

DENGAN

H. M. N. ZAINAL ARIFIN

UNTUK MELAKSANAKAN BEBERAPA ITEM PEKERJAAN UTAMA KEGIATAN PEMBANGUNAN


SPAM KELURAHAN POLINGGONA KEC. POLINGGONA PADA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN KOLAKA TAHUN ANGGARAN 2018

Surat Perjanjian Kerja (Kontrak) ini dibuat di Kantor Pelaksana PT. BABA BERDIKARI SULTRA pada
hari Senin Tanggal Tiga Puluh Bulan Juli Tahun Dua Ribu Delapan Belas, antara :

1. Nama : HERMAN
Jabatan : Komisaris PT. BABA BERDIKARI SULTRA
Alamat : Jln. Kasuari No. 05 Kolaka 93517 Sultra
Selanjutnya dalam perjanjian ini disebut PIHAK PERTAMA

2. Nama : H. M. N. ZAINAL ARIFIN


Jabatan : Pelaksana Khusus Pekerjaan SPAM
Alamat : Jln. Kampung Kakao Kel. Lalombaa Kec. Kolaka Kab. Kolaka
Selanjutnya dalam perjanjian ini disebut PIHAK KEDUA.

Kedua belah Pihak dengan ini menyatakan telah setuju dan sepakat untuk mengikatkan diri dalam
suatu perjanjian Kerjasama Pekerjaan Pembangunan SPAM Kelurahan Polinggona Kec. Polinggona
pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kolaka Tahun Anggaran 2018;

Dengan ketentuan-ketentuan sebagaimana tercantum dalam pasal-pasal tersebut berikut ini :

1. Surat perjanjian ini dibuat sebagai kebutuhan dalam pelaksanaan beberapa item pekerjaan fisik
detail sekaligus sebagai kebutuhan administrasi Pekerjaan Pembangunan SPAM Kelurahan
Polinggona Kec. Polinggona pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kolaka
Tahun Anggaran 2018, olehnya itu maka seluruh dokumen-dokumen yang dibutuhkan untuk
persyaratan item pekerjaan terkait akan disediakan oleh PIHAK PERTAMA dan diserahkan kepada
PIHAK KEDUA.

2. Lingkup tugas dan tanggung jawab yang harus dilaksanakan oleh PIHAK KEDUA meliputi
pengadaan material, penyediaan tenaga dan peralatan serta sistem manajemen pelaksanaan
yang terkait dengan teknis dan non teknis terhadap item pekerjaan sebagai berikut,
a. Pekerjaan Sumur Dalam, meliputi : Pekerjaan Persiapan, Pekerjaan Pemboran, Pengadaan
Bahan dan Material Pemboran serat Penyediaan Pipa Accesories, Kabel dan Perlengkapannya;
b. Pengadaan dan Pemasangan Mekhanikal/Elektrikal, meliputi : Pengadaan Pompa Tenaga
Surya Lengkap dan Pengadaan Water Treatment;
3. Besarnya nilai pekerjaan yang harus dibayarkan oleh PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA
adalah mengacu kepada Dokumen Penawaran Biaya PT. BABA BERDIKARI SULTRA Pusat Kolaka
untuk Pekerjaan Pembangunan SPAM Kelurahan Polinggona Kec. Polinggona pada Dinas
Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kolaka Tahun Anggaran 2018 yang disesuaikan
item pekerjaan yang menjadi lingkup tugas sebagaimana yang tertulis dalam Pasal.2 diatas.

4. Nilai pekerjaan yang dibayarkan sesuai dengan pasal.3 tersebut diatas merupakan nilai bersih
diluar PPn 10% dan PPh 2% (Rincian item pekerjaan dan anggaran biaya terlampir).

5. Jangka waktu penyelesaian pekerjaan ini adalah sesuai jangka waktu yang ditentukan dalam
Kontrak Pekerjaan PT. BABA BERDIKARI SULTRA Pusat Kolaka.

6. PIHAK KEDUA berkewajiban pula untuk melaksanakan koordinasi, konsultasi dan konfirmasi
kepada Pihak Direksi (Dinas PUPR Kabupaten Kolaka beserta jajarannya) dan seluruh hasil/output
pekerjaan sebagaimana yang tercantum dalam pasal.2 diatas menjadi tanggung jawab PIHAK
KEDUA, dan PIHAK KEDUA berkewajiban untuk memperbaiki dan menyempurnakan setiap
kekeliruan dan kekurangan yang terjadi.

7. Segala resiko yang terjadi akibat kelalaian/kekurangan yang ditemukan dikemudian hari
sehubungan dengan pelaksanaan item pekerjaan yang dimaksud dalam Pasal.2 diatas, menjadi
tanggung jawab sepenuhnya yang harus ditanggung oleh PIHAK KEDUA.

Dengan demikian, maka kedua belah pihak telah sepakat untuk menandatangani Surat Perjanjian
Kerja/Kontrak ini pada tanggal tersebut diatas.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA


PT. BABA BERDIKARI SULTRA Pelaksana Khusus
Pusat Kolaka Pekerjaan SPAM,

HERMAN H. M. N. ZAINAL ARIFIN


Komisaris

Anda mungkin juga menyukai