Anda di halaman 1dari 9

PEMERINTAH KABUPATEN PANDEGLANG

KECAMATAN CIKEDAL
KANTOR DESA KARYA UTAMA
Alamat : Jl. Raya Labuan Km. 8 Kp. Cirumput RT. 001/001 Ds . Karyautama
Kec. Cikedal Kab. Pandeglang Email : desakaryautama40@gmail.com

Cikedal, 18 Mei 2022


Nomor : 600 / -DS.2006/V/2022 Kepada:
Lampiran : 1 (bundle) Yth. PJ. Gubernur Banten
Hal : Permohonan Bantuan Cq. Kepala Dinas Perumahan
Pembangunan Jalan Rakyat dan Kawasan
Lingkungan (Paving Block)
Pemukiman (DPRKP)
Serang

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Salam Sejahtera teriring do’a kami sampaikan semoga bapak selalu ada
dalam rahmat Allah SWT.
Salam Silaturahmi kami sampaikan, semoga kita berada dalam lindungan Allah
SWT dan selalu sukses dalam menjalankan aktifitasnya.
Selanjutnya, sehubungan Jalan yang ada di wilayah Desa Karyautama
masih belum baik dan layak digunakan untuk itu kami dari Pemerintah Desa
Karyautama yang mewakili masyarakat Desa Karyautama mengajukan
Permohonan bantuan Pembangunan Jalan Lingkungan (Paving Block) untuk
Lokasi di Jalan Lingkungan Desa Karyautama Kampung Lameluhur.
Demikian Surat Permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan
bantuannya kami ucapkan terimakasih.
Wassalamu’alaikum, wr.wb.

Mengetahui,
Camat Cikedal Kepala Desa Karyautama

RD.S.SETIA MULYA, S.Sos NANA SUMARNA


NIP. 19651104199003 1 006
PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN PEMBANGUNAN JALAN LINGKUNGAN
(PAVING BLOCK)

I. PENDAHULUAN

Dalam Pembangunan Jangka Panjang sektor ekonomi sangat

ditunjang oleh sumberdaya manusia yang berkualitas. Dengan demikian,

terjadinya pertumbuhan ekonomi yang tinggi merupakan kondisi yang

diharapkan bagi terciptanya masyrakat yang adil dan makmur termasuk

jalan dan lingkungan kehidupan yang bersih dan sehat.

Sebagai bahan kebijakan dalam mengayuh pembangunan dan

kebangkitan nasional kedua itu tidak ada salahnya, keberhasilan yang

dicapai pada era pembangunan jangka panjang tahap pertama dalam

sektor perekonomian kita sikapai secara optimis karena ditunjang

stabilitas nasional yang sehat, mantap dan dinamis. Hal ini merupakan

perwujudan dari pengamalan Pancasila ke lima yaitu Keadailan Sosial

Bagi Seluruh Rakyat Indonesia.

Terjadinya pemupukan proses serta hasil pembangunan di suatu

daerah terutama di daerah terpencil masih sangat didambakan. Hal ini

merupakan realitas yang tidak bisa dipungkiri. Padahal salah satu

penunjang pembangunan serta penataan lingkungan yang baik adalah

tersedianya sarana dan prasarana yang memadai. Maka berdasarkan

kenyataan tersebut, kami dari Pemerintah Desa Karyautama yang

mewakili Masyarakat mohon bantuan Pembangunan Jalan Lingkungan

(Paving Block) untuk Lokasi di Kampung Lameluhur, merasa terpanggil

untuk ikut berpartisipasi secara aktif dalam setiap proses pembangunan,


terutama yang sangat mendesak saat ini yaitu Pembangunan Jalan

Lingkungan Paving Block yang ada di lokasi tersebut.

II. KONDISI OBJEKTIF MASYARAKAT

Keadaan perekonomian masyarakat/penduduk Desa Karyautama

sebagian besar bermata pencaharian sebagai buruh tani dan penggarap

tanah orang lain. Sedangkan keberadaan jalan serta lingkungan yang baik

serta sehat sangat dibutuhkan oleh masyarakat, terutama yang perlu

mendapat perhatian adalah masyarakat yang tidak mampu.

Dalam kaitan ini, penataan lingkungan/jalan wilayah Kampung

Lameluhur Desa Karyautama Kecamatan Cikedal telah rusak dan perlu

untuk diperbaiki. Namun dikarenakan pelaksanaan perbaikan jalan serta

kurangnya pemeliharaan, maka perlu direnovasi kembali karena

kondisinya sudah mulai parah disaat musim penghujan.

III. NAMA PROYEK


Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block di Lingkungan Kampung

Kampung Lameluhur Desa Karyautama, Kecamatan Cikedal Kabupaten

Pandeglang.

IV. TUJUAN

Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block ini bertujuan:

1. Terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat

2. Terciptanya lingkungan yang indah, tertib dan nyaman.

3. Memperlancar jalur perekonomian Masyarakat.

4. Meningkatkan kesatuan dan persatuan.

V. TARGET

Terlaksananya Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block sesuai


dengan rencana jadwal.
VI. MODAL DASAR

Modal Dasar Pembangunan Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block

ini adalah :

1. Sumber Daya Manusia

Kepadatan Penduduk Kp. Lameluhur dan sekitarnya berjumlah 473

Kepala Keluarga dengan berbagai tingkat ekonomi, keahlian dan

pendidikan.

2. Swadaya Masyarakat

Adanya kebersamaan dalam sikap dan pandangan hidup yang menjadi

ciri khas masyarakat pedesaan secara gotong royong.

VII. TEKNIS PEMBANGUNAN JALAN LINGKUNGAN PAVING BLOCK

Adapun terkait Pembangunan Lingkungan Paving Block adalah sebagai


berikut :

1. Lokasi

Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block yang akan

dilaksanakan berlokasi di Kp. Lameluhur Desa Karyautama

Kecamatan Cikedal Kabupaten Pandeglang

2. Jadwal

Pelaksanaan Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block

direncanakan cepat dilaksanakan dalam waktu 30 (tiga puluh) hari

kerja.
VIII. PENUTUP

Demikian Proposal ni kami sampaikan, sebagai kerangaka acuan bagi

terselenggaranya pembangunan Pembangunan Jalan Lingkungan Paving

di Kampung Lameluhur Desa Karyautama Kecamatan Cikedal Kabupaten

Pandeglang.

Atas partisipasi dan kerjasama yang baik dari semua pihak serta instansi

terkait, kami ucapkan terimakasih.

Karyautama, 18 Mei 2022


Kepala Desa Karyautama

NANA SUMARNA
BERITA ACARA

Pada hari ini ini Senin tanggal Enam Belas bulan Mei tahun dua ribu dua

puluh dua telah dilaksanakan Musyawarah Desa bersama unsur Ketua BPD dan

Anggota, Ketua LPM dan anggota, Ketua RT dan RW, Kepala Dusun 1, 2 dan 3,

Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua Karang Taruna dan dalam Musyawarah

tersebut disepakati usulan untuk Pembangunan Pembangunan Jalan

Lingkungan Paving Block yang berlokasi di Kp. Lameluhur Desa Karyautama

Kecamatan Cikedal Kabupaten Pandeglang untuk diusulkan kepada

PJ.Gubernur Banten Cq. Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman

DPRKP di Serang.

Demikian Berita Acara ini dibuat dengan sebenarnya dan bagi yang

berkepentingan agar dipergunakan sebagaimana mestinya.

Karyautama, 16 Mei 2022


Kepala Desa Karyautama

NANA SUMARNA
NOTULEN RAPAT

Agenda : Rapat Di Desa Karyautama Kecamatan Cikedal Kab. Pandeglang


Perihal : Musyawarah Desa Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block
Tanggal : 16 Mei 2022
Musyawarah Desa Pembangunan Pembangunan Jalan Lingkungan Paving
Block yang dihadiri Oleh : Kepala Desa, Perangkat Desa, BPD, RT, RW, Karang
Taruna, Kepala Pemuda, Tokoh agama dan Tokoh Masyrakat.
Susunan Acara :
1. Pembukaan dan Sambutan Ketua BPD
2. Sambutan Kepala Desa
3. Pembahasan Materi
4. Penutup dan Do’a

Menghimbau kepada seluruh anggota musyawarah agar musyawarah nanti


dapat berjalan dengan baik serta dapat dilaksanakan sesuai dengan prinsip-
prinsip kebersamaan yaitu diantaranya keterbukaan,akuntabel, efisiensi dan
berkelanjutan.
Agenda Pembahasan :
Menyepakati Usulan Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block di
Kampung Lameluhur Desa Karyautama Kecamatan Cikedal.
Hasil Pembahasan :
1. Penetapan Lokasi Usulan Pembangunan Jalan Lingkungan Paving Block
2. Menyepakati Hasil Musyawarah Desa Usulan Usulan Pembangunan Jalan
Lingkungan Paving Block yang berlokasi di Kampung Lameluhur.

Penutup
Do’a
PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN
PEMBANGUNAN JALAN LINGKUNGAN

KAMPUNG LAMELUHUR
DESA KARYAUTAMA
KECAMATAN CIKEDAL
KABUPATEN PANDEGLANG
TAHUN ANGGARAN 2022
DAFTAR HADIR

NO NAMA ALAMAT TANDA TANGAN

Kepala Desa Karyautama

NANA SUMARNA

Anda mungkin juga menyukai