Anda di halaman 1dari 6

GMIM BAITANI MATANI WILAYAH TOMOHON SATU

TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK III


Dan
PELANTIKAN KOMISI PELAYANAN KATEGORIAL BIPRA
Minggu, 16 Januari 2022

Tema Bulanan : “AKU INI ADALAH HAMBA


TUHAN ”
Tema Mingguan : “KEKUATAN DOA”
PERSIAPAN
- Doa
- Sebelum naik ke mimbar Khadim menyalakan tiga lilin sebagai simbol Trinitas.

NYANYIAN MASUK
Penyelenggara Ibadah:
Marilah kita berdiri, dan memulaikan ibadah ini dengan menyanyi
NNBT NO. 4.  NAIKKAN DOA PADA ALLAH
Naikkan doa pada Allah ditempatNya yang kudus;
Sembah Dia yang di sorga Allah Yang Mahakudus,
Reff.     Puji Dia, puji Dia Jurus’lamat manusia
Agungkanlah Yang mulia, Jurus’lamat dunia
Nyanyikan syukur bagiNya ditempat Mahatinggi
B’ritakan kasih setiaNya di seluruh dunia Reff.

TAHBISAN (Jemaat berdiri)


P Pertolongan kepada kita adalah dalam nama TUHAN, Allah Pencipta langit
dan bumi, yang memelihara kesetiaan-Nya sampai selama-lamanya dan tidak
meninggalkan perbuatan tangan-Nya. Amin.

SALAM
P Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari TUHAN
Yesus Kristus menyertai saudara-saudara.
J Amin.
NAS PEMBIMBING: Yakobus 5:16 Karena itu hendaklah kamu saling mengaku
dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar,
bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.

P+J Menyanyi: NNBT No 24 Kuasa-Mu Tuhan S’lau Kuraskan.


KuasaMu Tuhan slalu kurasakan, di setiap langkah kehidupan ini
Nyatalah bagiku segala berkatMu Tuhan, nyatalah bagiku kasihMu
Tuhan.
KasihMu Yesus mengalahkan dosa-dosaku.
KasihMu Tuhan takkan berkesudahan.
Kunyanyikan dan kumasyhurkan namaMu yang ajaib,
Kupuji Kau dan kusembah Kau sampai akhir hidupku

PENGAKUAN DOSA DAN PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH (Jemaat


duduk)
P Marilah kita merendahkan diri di hadapan TUHAN, Allah kita, dan mengaku
dosa kita kepada-Nya. Kita berdoa: ………
P+J Menyanyi: Doaku Dan Keluhku Hu
Doaku dan keluhku Hu naik kehadapan-Mu
Sahutilah yang berseru dan b’ri tolongan-Mu
YaTuhan dalam glap b’ri Roh-Mu bawa t’rang
Jadikan yang lemah tegap dan yang kesah senang.
P Sebagai pelayan Yesus Kristus kami memberitakan pengampunan dosa
kepada tiap-tiap orang yang dengan tulus ikhlas mengaku dosanya di
hadapan Allah.
Nas Pemberitaan Anugerah Allah: Yes. 1:18 -firman TUHAN—Sekalipun
dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun
berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti
bulu  domba.
P+J Menyanyi: NKB No 19. Dalam Lautan Yang Kelam.
Dalam lautan yang kelam, terancam jiwaku,
dalam dosa tenggelam, hilang harapanku.
Tapi Tuhan berkenan dengar seruanku,
lalu ‘ku dis’lamatkan Mukhalisku.
Reff Kasih kudus! Kasih kudus! Yang t’lah mengangkatku: Kasih kudus!
Kasih kudus! Kasih kudus! Yang t’lah mengangkatku: Kasih kudus!
PEMBACAAN ALKITAB (Jemaat duduk)
P Marilah kita berdoa : ...............
Firman Tuhan : KISAH PARA RASUL 4:23-31
P TUHAN kiranya memberkati pembacaan Firman-Nya yang suci. Amin.

PUJI – PUJIAN Kolom ..............


Kel. Berduka...................

KHOTBAH
P

PERSEMBAHAN (Jemaat duduk/Berjalan)


P Marilah kita mempersembahkan persembahan syukur kita kepada TUHAN,
Allah kita.
P+J Menyanyi: PKJ No 146 – Bawa Persembahanmu
1. Bawa persembahanmu dalam rumah Tuhan
dengan rela hatimu, janganlah jemu.
Bawa persembahanmu, bawa dengan suka.
Refr. Bawa persembahanmu, tanda sukacitamu.
Bawa persembahanmu, ucaplah syukur.
2. Rahmat Tuhan padamu tidak tertandingi
oleh apa saja pun dalam dunia. Kasih dan karunia sudah kau terima.Refr.

Doa Persembahan (Seorang Diaken)……………………..

PELANTIKAN KOMISI PELAYANAN KATEGORIAL JEMAAT

PENGAJARAN
P Jemaat Yesus Kristus, pada minggu-minggu yang lalu telah diumumkan
kepada saudara-saudara, bahwa pada hari ini Minggu, 16 Juni 2022 :
KOMISI PELAYANAN KATEGORIAL BIPRA JEMAAT BAITANI MATANI
PERIODE PELAYANAN 2022-2026 akan dilantik.
Sebelum kami akan melantik mereka, perlu kita pelajari bersama apa yang
menjadi tugas, tanggung jawab dan wewenang Komisi bersangkutan.
Pada dasarnya semua sidi jemaat terpanggil untuk bekerja di ladang Tuhan,
khususnya untuk mengakui Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat
kepada manusia dan melayani sesama manusia. Namun ada orang yang
mempunyai tugas, tanggung jawab dan wewenang khusus, yaitu mereka yang
diteguhkan sebagai Pelayan Khusus, yaitu mereka yang diteguhkan sebagai
Pelayan Khusus, yang ditetapkan sebagai pekerja tetap, yang dilantik sebagai
anggota komisi, badan dan yang diutus. Walaupun tugas, tanggung jawab dan
wewenang dari orang-orang ini berbeda-beda, namun semua mempunyai
maksud dan tujuan yang sama, yaitu bekerja untuk TUHAN.
Mengenai keanekaragaman dan kesatuan ini rasul Paulus menulis dalam
Efesus 4 : 7, 11 – 16 “Tetapi kepada kita masing-masing telah dianugerahkan
kasih karunia menurut ukuran pemberian Kristus. Dan Ia-lah yang memberikan
baik rasul-rasul maupun nabi-nabi, baik pemberita-pemberita Injil maupun
gembala-gembala dan pengajar-pengajar, untuk memperlengkapi orang-orang
kudus bagi pekerjaan pelayanan, bagi pembangunan tubuh Kristus, sampai
kita semua telah mencapai kesatuan iman dan pengetahuan yang benar
tentang Anak Allah, kedewasaan penuh, dan tingkat pertumbuhan yang sesuai
dengan kepenuhan Kristus, sehingga kita bukan lagi anak-anak, yang
diombang-ambingkan oleh rupa-rupa angin pengajaran, oleh permainan palsu
manusia dalam kelicikan mereka yang menyesatkan, tetapi dengan teguh
berpegang kepada kebenaran di dalam kasih kita bertumbuh di dalam segala
hal ke arah Dia, Kristus, yang adalah Kepala. Dari pada-Nyalah seluruh tubuh,
-- yang rapi tersusun dan diikat menjadi satu oleh pelayanan semua
bagiannya, sesuai dengan kadar pekerjaan tiap-tiap anggota -- menerima
pertumbuhannya dan membangun dirinya dalam kasih”.

(Keterangan lisan diberikan dan/atau Surat Keputusan yang mengangkat dan


menetapkan Komisi……… /Panitia…… / Badan…….. / Urusan ………... /Tim
Kerja………., tersebut dibacakan)

PERTANYAAN-PERTANYAAN PELANTIKAN
(Jemaat duduk: yang hendak dilantik berdiri)
P Di depan kita telah berdiri saudara-saudara yang bersedia untuk dilantik
sebagai WAKIL KETUA SAMPAI ANGGOTA KOMISI PELAYANAN
KATEGORIAL PERIODE PELAYANAN 2022 – 2026 Jemaat GMIM Baitani
Matani Wilayah Tomohon Satu. Agar menjadi nyata kepada kita, bahwa
saudara-saudara bersedia memenuhi panggilan TUHAN, maka kami silahkan
saudara-saudara untuk menjawab secara jujur di hadapan TUHAN dan
jemaat sebagai saksi pertanyaan berikut:
Apakah saudara-saudara bersedia dilantik sebagai WAKIL KETUA SAMPAI
ANGGOTA KOMISI PELAYANAN KATEGORIAL UNTUK PERIODE
PELAYANAN 2022 - 2026 di Jemaat GMIM Baitani matani, Wilayah
Tomohon Satu?
P Saudara…... Apakah jawab saudara-saudara? (Boleh dipanggil satu persatu
sesuai jabatan, boleh juga menjawab serentak)
Calon :Ya, saya bersedia. Amin.
P Berdasarkan jawab saudara-saudara, maka secara resmi saudara-saudara
telah menjadi Wakil Ketua sampai anggota Komisi Pelayanan Kategorial
Jemaat Periode Pelayanan 2022-2026 di Jemaat GMIM Baitani matani
Wilayah Tomohon Satu, Tuhan Yesus Memberkati saudara-saudara di dalam
menjalankan tugas yang dipercayakan ini. Amin.

Yang dilantik menyanyi : NNBT No.28 YA TUHAN TOLONG AKU (Bait 1)


Ya Tuhan tolong aku tuntunlah jalanku
Dan pakai talentaku memuliakan nama-Mu
Jikalau ’ku sendiri Engkau menghiburku
T’rima kasih ya Tuhanku atas kebaikan-Mu.
(setelah menyanyi, jemaat duduk yang dilantik berdiri.);

P Firman Allah menasihati saudara-saudara; “Dan kamu, saudara-saudara,


janganlah jemu-jemu berbuat apa yang baik.” (2Tes. 3:13)
P (kepadaJemaat)
Saudara-saudara anggota jemaat Yesus Kristus, sambutlah saudara-saudara
yang dilantik ini dengan sukacita dan terimalah mereka dengan penuh
tanggungjawab, doakanlah mereka dan bekerjalah bersama dengan mereka,
supaya jemaat ini semakin mencapai tingkat pertumbuhan yang sesuai
dengan kepenuhan Kristus. Amin.

DOA UMUM (Jemaat duduk)


P Marilah kita berdoa:....

WARTA JEMAAT
NYANYIAN PENUTUP (Jemaat duduk)
P+J Menyanyi KJ 424 – Yesus Menginginkan Daku
Yesus menginginkan daku, bersinar bagiNya,
di mana pun ‘kuberada, ‘kumengenangkanNya.
Refr. Bersinar, bersinar; itulah kehendak Yesus;
bersinar, bersinar, aku bersinar terus.

BERKAT (Jemaat berdiri)


P Kasih karunia TUHAN Yesus Kristus, dan kasih Allah dan persekutuan Roh
Kudus menyertai saudara sekalian.
J Amin…Amin….Amin. (dinyanyikan)

SAAT TEDUH

Anda mungkin juga menyukai