Anda di halaman 1dari 2

Guru Dan Siswa MTsN Kota Kupang Ikut Kegiatan Webinar Kecakapan Digital.

MTsN Kota Kupang (Humas) --- – Bertempat di Masjid Al-Haramain, ratusan siswa dan guru
MTsN Kota Kupang mengikuti Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital diselenggarakan oleh
Kominfo bekerjasama dengan Siber Kreasi menggunakan zoom online pada Kamis (25/08/22).

Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 09. 00 WITA dengan mengambil tema “Strategi
Membangun Kecakapan Digital”, dibuka oleh Kepala MTsN Kota Kupang, Musa Lea Lao,
S.Pd .

Dalam arahannya Musa menyampaikan, “tujuan literasi digital nasional ini untuk meningkatkan
kemampuan guru dan siswa dalam memanfaatkan teknologi digital secara positif, produktif dan
aman, agar tidak salah dalam berteknologi digital, sehingga peningkatan penggunaan teknologi
ini perlu diimbangi dengan kapasitas literasi digital yang mumpuni”. Ujar Musa.

Berdasarkan hasil penelitian yang disampaikan oleh para pembicara, saat ini indeks literasi
digital masyarakat Indonesia masih berada pada kategori sedang, belum mencapai kategori baik.
Angka ini perlu terus kita tingkatkan dan menjadi tugas kita bersama untuk membekali
masyarakat kita dengan kemampuan literasi digital agar selalu siap mengawal percepatan
transformasi digital nasional.
Para pembicara webinar semuanya menekankan pentingnya mendorong generasi muda bijak
menggunakan perkembangan teknologi digital, literasi digital yang saat ini murah dan mudah
diakses oleh semua lapisan masyarakat harus disikapi secara hati-hati karena jejak tulisan kita
bisa berimplikasi hukum seperti yang banyak terjadi di Indonesia.

Para pembicara juga mendorong para generasi muda untuk semakin aktif menuangkan karya-
karya mereka dalam dunia digital, karena Indonesia saat ini masih jauh tertinggal dibandingkan
dengan negara-negara lainnya.

Dari pantauan Humas, terlihat para peserta webinar tampak antusias menyimak pemaparan
materi dan menyampaikan pertanyaan terkait dengan literasi digital yang dikirimkan lewat live
chating selama acara berlangsung. (Mahdy/Azka)

Anda mungkin juga menyukai