Anda di halaman 1dari 1

LAMPIRAN VIII

PERATURAN BUPATI MUNA


NOMOR …… TAHUN 2022
TENTANG
PEDOMAN PELAKSANAAN PEMILIHAN KEPALA DESA

BERITA ACARA MASUKAN MASYARAKAT TERHADAP HASIL PENELITIAN


PERSYARATAN BAKAL CALON KEPALA DESA

PANITIA PEMILIHAN KEPALA DESA


DESA WAWESA KECAMATAN BATALAIWORU
KABUPATEN MUNA
Sekretariat: Jl. Wirabuana Ds. Wawesa Kode Pos 93614

BERITA ACARA
NOMOR:……………

Tentang
Masukan Masyarakat Terhadap Hasil Penelitian Persyaratan
Bakal Calon Kepala Desa

Pada hari ini Rabu, Tanggal 28, Bulan September Tahun 2022, kami Panitia Pemilihan
Kepala Desa menyatakan bahwa berkaitan dengan hasil penelitian persyaratan Bakal
Calon Kepala Desa terdapat masukan masyarakat sebagai berikut:

1. Aset desa adalah milik Desa yang berasal dari kekayaan asli milik Desa, dibeli atau
diperoleh oleh atas beban Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APB Desa) atau
perolehan hak milik lainnya yang sah. Seperti tandon air/ tower, mesin air dan
Laptop. Sebagaimana yang kami ketahui bahwa di Desa Wawesa memiliki Tandon
air/ tower sebanyak 5 buah, mesin air 1 buah dan Laptop 7 buah. Akan tetapi yang
terlihat di lapangan aset desa tersebut jumlahnya tidak sesuai. Maka dari itu kami
sebagai warga desa memiliki hak untuk mempertanyakan dimana aset desa
tersebut berada agar dapat dipergunakan untuk kepentingan seluruh warga demi
tercapainya kemajuan desa. Oleh karena itu sehubungan akan di adakannya
pemilihan Kepala Desa Tahun 2022 kami mewakili masyarakat Desa Wawesa dalam
hal menyampaikan masukan/saran kepada Bakal Calon Kepala Desa Wawesa yang
pernah menjabat sebagai Kepala Desa pada tahun-tahun sebelumnya agar aset
desa tersebut ditindak lanjuti.

Masukan tersebut di atas, segera ditindaklanjuti oleh Panitia Pemilihan Kepala Desa
sesuai ketentuan dalam Pasal 48 ayat (3) Peraturan Bupati Muna Nomor …… Tahun
2022 tentang Pedoman Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa.

Demikian berita acara ini dibuat dengan sebenar-benarnya dan untuk dipergunakan
sebagaimana mestinya.

PANITIA PEMILIHAN KEPALA DESA


KETUA,

MUHAMMAD TALIB

Anda mungkin juga menyukai