Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU

KECAMATAN KELAYANG
DESA BONGKAL MALANG
Jl. Provinsi – Kode Pos 29357

Nomor : 009/2021/PRL.BM/IX/2022
Lampiran : 1 Exampler
Perihal : Permohonan Bantuan Rumah Layak Huni

Kepada Yth :
Bapak/Ibu Pimpinan PT.SIR
Di-
Tempat

Dalam rangka mendukung program pemerintah guna


pencapaian Kesejahteraan Masyarakat di Desa Bongkal Malang
terutama menyangkut ketersediaan Rumah sehat/Rumah layak
huni, maka dengan ini kami mengajukan proposal permohonan
pembangunan Rumah layak Huni di Desa Desa Bongkal Malang
Kecamatan Kelayang.
Mengingat program tersebut di atas dipandang perlu dan
mendesak, besar harapan kami agar proposal ini dapat
terealisasi. Sebagai bahan pertimbangan, kami lampirkan foto-
foto Rumah dan data-data Penerima Manfaat.
Demikian proposal ini kami ajukan, atas perhatiannya
kami haturkan terimakasih.

Dikeluarkan : Bongkal Malang


Pada Tanggal : 08 September 2022

KEPALA DESA BONGKAL MALANG

H.DEPY ARIAT
PROPOSAL
I. LATAR BELAKANG
Keluarga adalah komplek terkecil dalam masyarakat
dan rumah merupakan tempat kebutuhan pokok dalam
keluarga, karena rumah merupakan suatu sarana untuk
bertempat tinggal namun perlu kami sampaikan bahwa di
wilayah kami ada Masyarakat yang tinggal di rumah yang
tidak layak huni. Adapun masyarakat ini tergolong pada
keluarga Fakir miskin dan tidak mempunyai penghasilan
tetap yang dapat mencukupi kebutuhan sehari-harinya .
Berdasarkan uraian diatas ,maka dengan ini kami
mohon perhatian khusus dari pemerintah.

II. MAKSUD DAN TUJUAN


Adapun maksud dan tujuan kami adalah ingin
membantu membenahi dan membangun Rumah warga
masyarakat yang tidak layak huni atas nama YULIANA
Alamat Desa Bongkal Malang Dusun I, RT.001 / RW.001
Dan menjadikan rumah yang memadai yang dapat di
tempati dengan layak untuk keluarga. Berdasarkan
pemikiran diatas bahwa kami bermusyawarah dengan tokoh
masyarakat untuk mufakat melaksanakan pembangunan
keluarga miskin yang berada di Desa kami. (Daftar dan
nama keluarga miskin terlampir).

III. SARANA PEMBANGUNAN


Pelaksanaan Pembangunan Rumah Tidak layak Huni
akan dialokasikan untuk 46 unit rumah bagi keluarga
yang tidak mampu atau keluarga fakir miskin yang
berada Desa Bongkal Malang Kecamatan Kelayang
Kabupaten Indragiri Hulu.
IV. RENCANA ANGGARAN BIAYA
NO URAIAN SATUAN HARGA SATUAN TOTAL
1. BATAKO 500 BUAH Rp. 2.000 Rp. 1.000.000
2. PASIR 10 M³ Rp. 70.000 Rp. 700.000
3. KAYU BROTI 2 M³ Rp. 2.300.000 Rp. 4.600.000
4. SENG 3 KODI Rp. 1.200.000 Rp. 3.600.000
5. SEMEN 15 SAK Rp. 86.000 Rp. 1.290.000
6. PAKU 3 KG Rp. 25.000 Rp. 75.000
7. UPAH TUKANG Rp. 5.000.000 Rp. 5.000.000
Total Rp.16.265.000

V. PENUTUP

Demikian proposal ini kami sampaikan dan besar


harapam kami proposal pengajuan bantuan ini sebagai
bahan kajian dan pertimbangan untuk mendapat perhatian
khusus dari berbagai pihak Pemerintah Jawa Barat.

Anda mungkin juga menyukai