Anda di halaman 1dari 1

Safety Trending Topics

MINING

Oct 2022 (05 - 10 Oct 2022)

Insiden Internal MSJ – Vessel belakang kiri CAT 785 RD3289 kontak dengan handrail depan kanan CAT
785 RD2573

Pada tanggal 04 Oktober 2022 jam 20:25 Wita, RD3289 diparkir di dekat area wash pad dikarenakan readyline dan breakdown
line masih diperbaiki oleh dozer CAT D9 DZ7052. Sekitar pukul 20.50 wita, RD2573 yang dikawal pit-bus tiba di workshop
dan diinstruksikan oleh leading hand workshop untuk parkir di belakang RD3289. Operator RD2573 meninggalkan unit untuk
membawa truk lain RD3284 yang siap untuk kembali ke pit. Sekitar pukul 21.15 wita Operator truk lain menyiapkan RD3289
untuk membawa unit ke pit. Setelah pemeriksaan awal, unit dinyalakan dan menemukan pengukur tekanan udara kosong dan
release valve brake tidak aktif. Pukul 21:23 wita operator mengaktifkan service brake dan melepaskan parking brake namun
unit termundur dan kemudian operator mengaktifkan retarder tetapi tidak berfungsi hingga unit kontak dengan handrail
RD2573 yang parkir di belakang. Leading hand workshop di tempat kejadian melaporkan kejadian tersebut kepada supervisor
workshop.

Poin Pembelajaran:
•Saat parkir, posisikan unit pada kondisi fundamental stabil & pastikan kontrol telah dilengkapi.
•Laporkan kondisi yang tidak normal pada unit kepada mekanik, jangan berasumsi
Pada periode 05 – 10 Oct 2022, didapatkan bahaya di area Mining yang dilaporkan sebagai berikut:
• Partisipasi TAHAN dari departemen Mining terdapat 9 TAHAN yang mana salah satu contoh TAHAN dilakukan yaitu
menghetikan operator RD2569 yang hendak mundur & meminta untuk meposisikan unitnya lebih maju karena terlalu dekat
dengan Excavator yang akan swing.
• Partisipasi JO dari Departemen Mining dilakukan 24 kali Observasi Pekerjaan, salah satu contoh temuan tidak aman saat
dilakukannya observasi pada aktivitas Dumping material OB di panel N dimana seorang operator truck memaksakan unitnya
untuk dumping bersama dengan unit truck lainnya sementara kondisi area masih sempit karena masih terdapat aktivitas
scrap.
Safety Information
Area Kerja Bebas Asap Rokok
(A Note from Jeffrey Kounang)
Hai tim,

Hari yang kita nantikan telah tiba. Mulai hari ini, 1 Oktober 2022, seluruh kantor dan proyek kita secara resmi telah
menjadi tempat kerja bebas rokok. Merokok dilarang di seluruh tempat kerja kita, dan kita tidak diperbolehkan untuk
membawa rokok, vape, atau produk tembakau lainnya ke tempat kerja.
Bagi Anda yang baru memulai perjuangan atau yang masih dalam perjalanan berhenti merokok, saya juga sangat
mengapresiasi semangat Anda, dan saya akan terus mendorong Anda menyukseskan perjuangan Anda menjadi lebih sehat.
Mohon diingat bahwa program-program ini akan terus tersedia untuk Anda:

• Konseling online melalui Employee Assistance Program (EAP)


• Konseling offline oleh konselor internal yang terlatih
• Bantuan psikologis tatap muka oleh koordinator well-being
• Penggantian pembelian produk Nicotine Replacement Therapy (NRT) – 25% dari pembelian

Prosedur Tempat Kerja Bebas Asap Rokok telah tersedia di TGS bagi Anda yang membutuhkan referensi. Silakan hubungi tim
Health & Safety di lokasi masing-masing jika ada pertanyaan.

Anda mungkin juga menyukai