Anda di halaman 1dari 3

IKM

PEMERINTAH KOTA PROBOLINGGO


DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
PENILAIAN TENGAH SEMESTER
TAHUN AJARAN 2022/2023
SDN TRIWUNG KIDUL 2
KECAMATAN KADEMANGAN KOTA PROBOLINGGO

Muatan Pelajaran : Matematika Nama : ………………….…………


Kelas : IV ( Empat ) Nomor : ………………….…………
Hari / Tanggal : Jumat/ 07 Oktober 2022
Pukul : 07.00 – 08.30 WIB Nilai : ………………….…..............

I. Pilihlah Jawaban yang dianggap benar!


1. Sebanyak 17.508 pulau yang mengambang di lepas pantai Asia masuk ke wilayah Indonesia.
Bilangan 17.508 dibaca sebagai …
A. Tujuh belas lima ratus delapan puluh
B. Tujuh belas ribu lima ratus delapan
C. Tujuh belas ribu lima ratus delapan puluh delapan
D. Delapan belas lima ratus delapan puluh
2. Risa membeli buku tulis di toko Jaya Makmur dengan harga delapan ribu enam ratus lima puluh
rupiah. Delapan ribu enam ratus lima puluh bila ditulis bilangannya adalah …
A. 8.055
B. 8.505
C. 8.605
D. 8.650
3. Afizah mendapatkan uang saku 5.000 dari ayahnya. Kemudian Afizah menggunakan uang sakunya
membeli makanan di kantin. Sisa uang saku Afizah 1.250. Bilangan 1.250 dibaca …
A. Seribu dua ratus
B. Seribu dua ratus lima
C. Seribu dua ratus lima puluh
D. Seribu dua ratus lima puluh lima
4. Bu Nur mendata buku yang ada di perpustakaan sekolah. Ada sebanyak 14.037 buku nonfiksi.
Angka 3 pada bilangan 14.037 menempati nilai tempat ….
A. ribuan
B. ratusan
C. puluhan
D. satuan
5. Abi membeli kotak pensil seharga 17.450. Angka 7 pada bilangan 17.450 memiliki nilai tempat….
A. puluh ribuan
B. ribuan
C. ratusan
D. puluhan
6. Pada bilangan 2.369 angka manakah yang menempati nilai tempat paling kecil ….
A. 2
B. 3
C. 6
D. 9
7. Adek membeli 4 permen di toko dekat rumah. Harga 1 permen 250 rupiah. Berapa harga seluruh
perman yang dibeli adik….
A. 1.000
B. 1.250

[1]
C. 1.500
D. 1.750
8. Pak Somad memiliki beras sebanyak 1.250 kg. Kemudia dibeli Bu Tini beras tersebut sebanyak
145 kg dan Bu Joko sebanyak 265 kg. Berapa sisa beras Pak Somad saat ini ….
A. 830
B. 840
C. 850
D. 860
9. 375 + ... = 831
Bilangan yang tepat untuk melengkapi titik diatas adalah …
A. 455
B. 456
C. 457
D. 458
10. 28 x 8 = ....
Hasil perkalian di atas adalah ….
A. 425
B. 324
C. 224
D. 125
11. Diana memiliki 13 ayam, setiap ayam dalam satu hari menghabiskan 4 mangkok makanan. Berapa
mangkok makanan yang harus disediakan Diana setiap harinya….
A. 55
B. 54
C. 53
D. 52
12. 96 : 3 = ….
Hasil pembagian di atas adalah ….
A. 34
B. 33
C. 32
D. 31
13. Faktor dari bilangan 12 adalah….
A. 1, 2, 3, 4, 6, 12
B. 1, 2, 3, 5, 6, 12
C. 1, 3, 4, 6, 8, 12
D. 1, 2, 3, 4, 8, 12
14. Bilangan kelipatan 6 adalah….
A. 6, 8, 10, 12, 14, ...
B. 6, 12, 18, 24, 30, ...
C. 6, 12, 16, 20, 26,...
D. 6, 8, 12, 16, 24, ...
15. Bilangan kelipatan 7 yang lebih dari 10 kurang dari 54 adalah.....
A. 14, 21, 28, 35, 42,49
B. 7,14,21,28,35,42, 49
C. 14, 21, 28, 35, 42, 48
D. 7,14, 21, 27, 35, 42, 48
II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!
16. Adi membuka celengan yang dimilikinya. Saat dihitung uang yang diperoleh sebanyak delapan
belas ribu tujuh ratus lima puluh rupiah. Tulislah bilangan hasil celengan yang diperoleh Adi!
17. Pada bilangan 12.537 tulislah perbandingan nilai tempat yang ditempati angka 2 dan angka 5 !
18. Pada kegiatan Upacara Bendera Hari Kemerdekaan RI, SD Harapan mengirimkan 246 siswa untuk
mengikuti upacara di alun-alun kota. Terdapat 128 siswa diantaranya adalah siswa laki-laki,
berapakah siswa perempuan yang mengikuti upacara di alun-alun kota?
19. Intan sangat menyukai hewan kura-kura, Ia memiliki 31 kura-kura yang sehat dan lucu. Berapakah
jumlah kaki keseluruhan kura-kura Intan?
[2]
20 Isilah titik-titik pada tabel berikut dengan pembagian atau faktor dari bilangan 48!

48
1 48
2 ...............
3 ...............
4 ...............
.............. 8
.............. 6

[3]

Anda mungkin juga menyukai