Anda di halaman 1dari 5

PENILAIAN TENGAH SEMESTER GANJIL

SMP TEKNOLOGI INFORMASI AL HIDAYAH


REJENI – WONODADI- KUTOREJO
TAHUN PELAJARAN 2022 / 2023
Kelas
Nama :…………………………... 9
Mata Pelajaran : P A I & Budi Pekerti K13
Hari / Tanggal :…………………………..
Waktu :…………………………..

I. Pilihlah jawaban yang paling benar dengan memberi tanda silang(X) huruf A, B, C atau D
pada lembar jawaban yang tersedia!

1. “Dan janganlah kamu campur adukkan kebenaran dengan kebatilan dan (janganlah) kamu
sembunyikan kebenaran, sedangkan kamu mengetahuinya.” (QS. Al-Baqarah: 42).Kutipan ayat
tersebut merupakan dasar berperilaku.....
A. Jujur B. Istiqomah C. Empati D. Amanah

2. Perhatikan tanda-tanda berikut ini!


1) Munculnya Dajjal
2) Sering terjadi bencana alam
3) Manusia mewarnai rambut di kepalanya dengan warna hitam supaya kelihatan muda
4) Matahari terbit dari arah terbenamnya
5) Pria menyerupai wanita dan wanita menyerupai pria
6) Hancurnya Ka’bah

Yang termasuk tanda-tanda kecil akan datangnya kiamat ditunjukkan pada nomor … .
A. 3, 4, dan 5 B.2, 3, dan 5 C.2, 3, dan 4 D. 1, 4, dan 6

3. Perhatikan ilustrasi berikut!


Di hari akhir amal manusia akan ditimbang untuk mengukur manakah yang lebih berat antara amal
baik dan amal buruknya. Bagi yang berat timbangan amal baiknya, maka ia akan mendapat
kenikmatan surga dan bagi yang lebih berat amal buruknya, balasannya adalah sikap api neraka.

Peristiwa sesudah hari akhir yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah … .
A. Yaumul mahsyar C. Yaumul mizan
B. Yaumul akhir D. Yaumul hisab

4. Ungkapan yang berbunyi “ ‫ضا ْال َوالِ َد ْي ِن‬


َ ‫ضا هللاُ فِي ِر‬
َ ‫”ر‬artinya….
ِ
A. Ridha Allah hanya bergantung pada kepada kebaikan seseorang
B. Ridha Allah bergantung pada kepada ridhonya orangtua
C. Surga itu di bawah telapak kaki ibu
D. Orangtua memiliki kedudukan yang tinggi

5. Perilaku menepati janji yang diperbolehkan dalam ajaran Islam terdapat pada…
A. Inez membuat kesepakatan untuk kerjasama saat ujian
B. Rinna memenuhi janji kepada Laili untuk memetik bunga tanpa izin
C. Bambang sepakat dengan Kendric untuk belajar kelompok usai pulang sekolah
D. Amin dan Ello berencana bermain bola melebihi waktu sholat
6. Pada ayat R‫ك‬R‫ ْي‬R‫ َد‬Rِ‫ال‬R‫ َو‬Rِ‫ َول‬R‫ ْي‬Rِ‫رْ ل‬R‫ش ُك‬Rْ ‫ ا‬R‫َ ِن‬R‫ ا‬menjelaskan tentang…
A. Bersyukur kepada Allah swt dan orang tua
B. Mengerjakan kebaikan dan meninggalkan keburukan
C. Menghormati kedua orangtua bagaimanapun keadaan mereka
D. Beriman kepada Allah Swt dan Nabi Muhammad Saw

7. Di antara perilaku yang mencerminkan berbakti kepada orang tua yang sudah meninggal adalah .....
A. Siti selalu menangis ketika ingat pada kedua orang tuanya yang sudah tidak ada.
B. Latif selalu membersihkan rumput yang ada di purasa ayahnya setiap jumát sore
C. Aminah selalu menyediakan makanan kesukaan bapaknya yang sudah meninggal setiap
pagi dan sore
D. Rahmad selalu berdoá untuk ayah ibunya yang sudah meninggal setiap habis shalat

8. Makna perilaku jujur yaitu…


A. Benar dan nyata
B. Kesesuaian antara niat, perkataan dan tindakan dengan kenyataan sebenarnya
C. Patuh dan berbakti
D. Berbuat baik dan setia

9. Perhatikan tabel berikut!

No Macam-macam Keterangan
1 Yaumul barzah Hari perhitungan dan pembalasan amal manusia
2 Yaumul ba`ats Hari dibangkitkannya manusia dari alam kubur
3 Yaumul jaza` Hari penimbangan amal ibadah manusia
4 Yaumul hasyr Hari dikumpulkannya seluruh umat manusia yang telah
dibangkitkan dari kuburnya disebuah padang yang sangat luas

Berikut ini yang sesuai dengan penjelasannya adalah…


A. 1 dan 2 C. 2 dan 3
B. 1 dan 3 D. 2 dan 4

10. Zakia melihat sampah yang berserakan di halaman sekolah saat mau pulang. Zakia dapat
menunjukkan perilaku menjaga kelestarian lingkungan sebagai wujud iman kepada hari akhir
dengan…..
A. Menceritakan keadaan halaman kepada gurunya
B. Membersihkan halaman dengan ikhlas
C. Meminta teman untuk membersihkannya
D. Melihat jadwal piket dan menyuruh membersihkannya

11. Pada ayat R‫وْ ت‬R‫ َم‬R‫ل‬Rْ ‫ ا‬Rُ‫ة‬Rَ‫ِئق‬R‫ا‬R‫ َذ‬R‫س‬


ٍ R‫ ْف‬Rَ‫ ن‬R‫ل‬Rُّ R‫ ُك‬menjelaskan tentang…
A. Kematian C. Banjir
B. Gempa D. Musibah longsor

12. Perhatikan dalil di bawah ini!

Kata yang tepat sesuai dalil di atas adalah….


A. ‫س ِد ْيدًا‬ َ C. ‫َك ِر ْي ًما‬
B. R‫َش ِد ْي ًدا‬ D. Rً‫َس ِذيْذا‬

13. Menghormati dan berbakti kepada kedua orangtua hukumnya…


A. Makruh C. Ghoiru Muakkad
B. Wajib D. Sunnah

14. Cermatilah narasi berikut!


Setan akan selalu menggoda orang beriman supaya terjerumus ke dalam dosa. Setelah
terjerumus ke dalam dosa, setan akan menanamkan sifat putus asa dalam diri manusia. Orang-
orang yang berdosa akan merasa hina di hadapan sesama manusia dan di hadapan Allah.
Kemudian ia akan larut dalam kesedihan. Setelah larut dalam kesedihan, setan akan
membisikkan ke dalam hati manusia bahwa Allah Swt. tidak mungkin memberi ampunan, karena
dosa-dosanya sangat besar.

Dari narasi tersebut, langkah yang seharusnya dilakukan sebagai seorang yang beriman adalah ….
A. Dosa dan kesalahan tersebut jangan sampai membuat kita putus asa dari rahmat Allah
Swt.
B. Hanya takut terhadap dosa yang dilakukan tanpa berbuat apa-apa
C. Membiarkan diri terbawa oleh bujukan syaitan
D. Menganggap dosa yang dilakukan adalah dosa besar yang tidak terampuni

15. Perhatikanlah pernyataan berikut!


1) Mengucapkan salam apabila bertemu
2) Memperhatikan apabila diajak berbicara di dalam maupun di luar kelas
3) Selalu membantu tugas-tugas bapak guru jika disuruh saja
4) Bersikap rendah hati, sopan dan menghargai
5) Melaksanakan nasehatnya

Diantara pernyataan di atas yang tidak termasuk perilaku berbakti kepada guru adalah….
A. 5,4,3 dan 2 C. 5,3,2 dan 1
B. 4,3,2 dan 1 D. 5,4,2 dan 1

16. Simaklah peristiwa pada hari akhir berikut ini!


Saat kiamat, seluruh alam beserta isinya akan hancur, kemudian manusia akan dibangkitkan
kembali dari alam kubur untuk dikumpulkan di Mahsyar. Saat itu keadaan manusia disesuaikan
dengan amal selama hidupnya. Sekecil apapun perbuatan di dunia akan diberi balasan oleh Allah
Swt.

Berdasarkan deskripsi tersebut, manfaat beriman kepada hari kiamat adalah ….


A. Hati-hati dalam bertindak karena segala amal dimintakan pertanggungjawaban
B. Mendorong manusia untuk meyakini kehidupan akhirat lebih baik
C. Meningkatkan rasa percaya diri dalam menghadapi cobaan
D. Untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah Swt
17. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini !
1) Mendapatkan kepercayaan dari orang lain
2) Terhindar dari rasa takut dan sedih
3) Mendorong berbuat tekun dan ulet dalam bekerja
4) Hidupnya selalu tenang dan tentram
5) Menghargai segala bentuk perbedaan
6) Menghormati orang yang lebih tua
7) Mendapat kemudahan dalam menghadapi kesulitan
Sesuai pernyataan tersebut, manfaat sifat jujur terdapat pada nomor ....
A. 1), 4) dan 7) B. 1) , 3) dan 5) C. 3) , 5) dan 6) D. 5) ,6) dan 7)

18. Perhatikan contoh-contoh perilaku berikut!


1) Ahmad senantiasa minta izin dan bersalaman kepada kedua orangtuanya sebelum berangkat ke
sekolah
2) Amin belajar sungguh-sungguh dan teliti menjawab soal-soal dalam setiap ulangan
3) Muhamad senantiasa mendengar dan mengerjakan setiap nasehat dari orang tuanya
4) Zaenab selalu membantu pekerjaan ibunya di dapur sebelum berangkat ke sekolah supaya
mendapat uang saku
Dari contoh-contoh perilaku tersebut yang merupakan cara berbakti dan taat kepada orang tua
terdapat pada nomor ….
A. 1) dan 2) B. 2) dan 3) C. 2) dan 4) D. 1) dan 3)

19. Perhatikan ilustrasi berikut!


Asyifa memiliki keinginan kuat untuk selalu mengikuti nasihat orang tua dan gurunya. Sebelum
berangkat sekolah, dia berpamitan dengan mengucapkan salam dan memohon doa restu kedua orang
tuanya. Di sekolah dia selalu memperhatikan penjelasan bapak/ibu guru ketika belajar. Ketika berdiskusi,
dia tidak pernah menyela dan memotong pembicaraan temannya. Demikian pula halnya ketika
berbicara dengan orang tua dan guru, dia tidak meninggikan nada suaranya di hadapan mereka.
Dari ilustrasi tersebut, yang merupakan tatakrama sopan santun ketika berbicara adalah ….
A. Selalu mendengarkan nasihat orang tua dan guru
B. Menghargai pendapat temannya ketika berdiskusi
C. Tidak memotong atau menyela pembicaraan orang lain
D. Berpamitan dengan mengucapkan salam kepada orang tua

20. Setiap perbuatan manusia akan dimintai pertanggungjawabannya kelak di akhirat? Semua itu akan
dicatat oleh malaikat raqib dan atid. Salah satu perilaku yang meneladaninya ditunjukkan dengan ….
A. Mensyukuri akan ilmu pengetahuan yang didapat
B. Berusaha maksimal agar mendapat rejeki yang halal
C. Berdoa agar terhindar dari sakaratul maut
D. Menjaga perkatan dan perilaku sehari-hari

21. Beriman kepada hari akhir yaitu meyakini dengan sepenuh hati akan terjadinya hari kiamat. Hari akhir
disebut juga yaumul jaza, yang artinya ….
A. Hari pembalasan ‘amal
B. Hari perhitungan ‘amal
C. Hari kebangkitan dari kubur
D. Hari berkumpulnya manusia

22. Membantah serta meninggikan suara ketika diperintahkan orangtua untk berbuat sesuatu termasuk….
A. Haqqul walidain C. Birrul walidain
B. Husnul walidain D. `Uququl walidain

23.Sebagai seorang siswa yang tahu dan paham adab kepada guru, maka di depan guru ia
seharusnya….
A. Bersikap lebih berwibawa
B. Bersikap tawaddu`
C. Meremehkan ilmunya
D. Merasa lebih pintar

24. Apabila kedua orangtua kita belum dapat memenuhi kebutuhan kita dengan cukup, maka sikap
kita yang benar adalah…
A. Memarahi orangtua C. Kecewa dengan orang tua
B. Tidak berbuat apapun D. Bersabar atas keadaan orang tua

25. Setiap janji harus dilakukan karena janji adalah…


A. Khianat C. Ingkar
B. Sumpah D. Utang

II. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang jelas!

26. Perhatikan ilustrasi berikut!


Andre dan teman-temannya sepakat mengerjakan tugas sepulang sekolah. Ketika semua temannya
sudah berkumpul, Andre belum datang juga. Ternyata ia lagi asyik bermain game online di warnet
dekat rumahnya.
a. Bagaimana menurut tanggapanmu mengenai perilaku Andre?
b. Sebutkan 3 dampak negative yang ditimbulkan dari perilaku Andre!
27. Jujur merupakan ajaran Islam yang harus dimiliki oleh setiap orang. Apa yang seharusnya kalian
lakukan apabila melihat teman yang tidak mempunyai sopan santun terhadap guru di sekolah?
28. Apakah dalam Islam hanya mengajarkan perilaku menghormati orangtua?Jelaskan!
29. Definisikan makna dari surga menurut pendapatmu sendiri!
30. Lengkapi ayat dibawah ini!
َ ‫ِ فَا ِ َّن الصِّ ْد‬............ - a
‫ق يَ ْه ِديْ ِال َى‬

‫ َذ َّر ٍة َش ًّرا يَّ َر ْه‬............ ْ‫ َو َم ْن يَ ْع َمل‬- b

Anda mungkin juga menyukai