Anda di halaman 1dari 1

Aditya Halomoan Daulay (1402619038)

TUGAS 2 BAHASA INDONESIA 2


Jelaskan penggunaan ragam bahasa berdasarkan media penyampaiannya. Hubungkan dengan
pengalaman pribadi anda :
Ragam bahasa berdasarkan media penyampaiannya dibagi menjadi dua yakni :
1. Melalui lisan : dimana ragam bahasa yang diungkapkan melalui media lisan itu adalah
terkait oleh ruang dan waktu sehingga situasi pengungkapan dapat membantu
pemahaman dan didukung oleh situasi pemakaian. Ketika kita berbicara dengan orang
lain secara langsung dimana kita membicarakan sesuai dengan apa yang sedang
dibicarakan dan bisa langsung di ungkapkan dengan lisan pada saat itu juga.
Yang termasuk dalam ragam lisan diantaranya pidato, ceramah, sambutan, berbincang-
bincang, dan masih banyak lagi. Semua itu sering digunakan kebanyakan orang dalam
kehidupan sehari-hari, terutama mengobrol atau berbincang-bincang, karena tidak diikat
oleh aturan-aturan atau cara penyampaian seperti halnya pidato atau pun ceramah.

2. Melalui tulisan : dimana bahasa yang diungkapkan melalui tulisan dengan huruf sebagai
unsur dasarnya. Dalam ragam tulis, kita berurusan dengan tata cara penulisan (ejaan) di
samping aspek tata bahasa dan kosakata. Dengan kata lain dalam ragam bahasa tulis, kita
dituntut adanya kelengkapan unsur tata bahasa seperti bentuk kata atau pun susunan
kalimat, ketepatan pilihan kata, kebenaran penggunaan ejaan, dan penggunaan tanda baca
dalam mengungkapkan ide. Ketika melalui tulisan kita bisa berfikir dulu, menata bahasa
sehingga menjadi sebuah kalimat yang baik. Contoh Ketika dalam penulisan makalah
pasti akan berbeda dengan kalimat yang kita ucapkan ketika mempresentasikan isi
Makalah tersebut. Contoh dari ragam bahasa tulis adalah surat, karya ilmiah, surat kabar,
dan lain-lain. Dalam ragam bahasa tulis perlu memperhatikan ejaan bahasa indonesia
yang baik dan benar. Terutama dalam pembuatan karya-karya ilmiah.

Anda mungkin juga menyukai