Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA KEDIRI

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS MRICAN
Jln. Gunung Agung No. 1  (0354) 3782209 Email: pkm.mrican@gmail.com Kediri 64111

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS MRICAN
NOMOR :

TENTANG
MEKANISME KOMUNIKASI DAN KOORDINASI PROGRAM

KEPALA UPTD PUSKESMAS MRICAN

Menimbang : a. bahwa dengan semakin tingginya tuntutan akan peningkatan mutu


program, maka perlu adanya komunikasi dan koordinasi dalam
penyelenggan Program.
b. bahwa Puskemas sebagai fasilitas pelayanan kesehatan yang
menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan
perseorangan tingkat pertama, dan lebih mengutamakan upaya
promotif dan preventif untuk mencapai derajaat kesehatan masyarakat
yang setingi-tingginya di wilayah kerjanya.
c. bahwa pelaksanaan program Puskesmas akan berjalan dengan baik,
aman dan minimal dari risiko jika dikelola dengan baik dan
dilaksanakan oleh petugas yang berkompetensi.

Mengingat : 1. Undang-undang No.36 Tahun 2009 tentang Kesehatan


2. Keputusan Menteri Kesehatan No.425 tahun 2006 tentang Kebijakan
Dasar Kesehatan Masyarakat
3. Keputusan Menteri Kesehatan No. 374 tahun 2009 tentang Sistem
Kesehatan Nasional
4. Keputusan Menteri Kesehatan No. 75 tahun 2014 tentang Kebijakan
Dasar Pusat Kesehatan Masyarakat

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS MRICAN TENTANG


MEKANISME KOMUNIKASI DAN KOORDINASI PROGRAM

KESATU : Komunikasi dan koordinasi dalam pelayanan program dilakukan oleh


~2~

penanggung jawab program.

KEDUA : Komunikasi dan koordinasi dalam pelayanan program dilakukan baik lintas
program maupun lintas sector.

KETIGA : Komunikasi dan koordinasi dalam pelayanan program dilakukan setiap


bulan pada mini lokakarya Puskesmas setiap bulan dengan lintas program
dan tribulan pada mini lokakarya tingkat kecamatan dengan lintas sektor.

KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan. Apabila di kemudian hari
ada kekeliruan terhadap surat keputusan ini, maka akan dilakukan
perbaikan.

Ditetapkan di Kediri
Pada tanggal
KEPALA UPTD PUSKESMAS MRICAN

Muhammad Fajri M

Salinan Keputusan ini diberikan kepada :


1. Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri,
2. Yang bersangkutan untuk mengetahui,
3. Arsip.

Anda mungkin juga menyukai