Anda di halaman 1dari 8

A.

PERMAINAN BOLA BESAR

1. Sepak Bola

Sepak bola adalah cabang olahraga yang dimainkan oleh dua tim dengan masing
tim berisi 11 pemain inti, dan beberapa pemain cadangan.

Permainan ini memiliki waktu atau durasi permainan 2×45 menit. Dalam sepak
bola terdapat banyak peraturan yang membatasi permainan agar berjalan lancar.

Peraturan tersebut harus dijalankan setiap tim dan akan diawasi oleh wasit. Sepak
bola mempunyai induk organisasi tertinggi bernama FIFA.

2. Bola Voli

Bola voli merupakan permainan yang dimainkan oleh enam orang setiap tim.
Permainan bola voli hampir sama dengan bulu tangkis, di mana kedua tim dibatasi
wilayahnya oleh net sebagai pembatas wilayah permainan.

Permainan ini termasuk permainan yang cukup populer, yang tak hanya
dimainkan oleh pria saja, tetapi juga wanita. Induk organisasi voli dunia adalah
FIVB, sedangkan nasional adalah PBVSI.

3. Bola Basket

Bola basket merupakan permainan yang cukup bergengsi di kalangan olah raga
bola besar. Permainan ini dimainkan oleh lima orang dalam satu tim.

Permainan ini memiliki prinsip tujuan memasukkan bola ke dalam ring basket
lawan. Tim dengan poin terbanyak di akhir pertandingan akan menjadi
pemenangnya.
Induk organisasi basket tingkat nasional adalah PERBASI sedangkan untuk induk
organisasi internasional adalah Federation Internationale de Basketball (FIBA).

4. Futsal

Futsal adalah olahraga yang dimainkan dua tim dengan masing-masing tim
berjumlah lima orang, termasuk kiper. Futsal termasuk permainan olahraga bola
besar karena jenis bola yang digunakan berukuran besar atau berdiameter 62-64
cm.

Dalam permainan ini, pergantian pemain tidak terbatas. Berbeda dari beberapa
bentuk sepak bola dalam ruangan lainnya, futsal dimainkan di permukaan
lapangan yang keras, yang dibatasi oleh garis, bukan dinding atau papan.

Induk organisasinya FIFA, sedangkan tingkat Nasional FFI (Federasi Futsal


Indonesia).

5. Polo Air

Polo air adalah olahraga tim kompetitif antara dua tim yang dilakukan di air,
biasanya kolam yang sangat dalam sehingga pemain tidak dapat menyentuh
dasarnya.

Permainan ini terdiri dari empat babak, di mana kedua tim berusaha mencetak
gol dengan cara melempar bola ke gawang tim lawan. Masing-masing terdiri atas
enam pemain lapangan dan satu pemain yang bertugas sebagai penjaga gawang.

6. Rugby

Rugby adalah olahraga tim yang berasal dari Inggris. Permainan rugby dimainkan
dua tim yang terdiri dari 15 pemain menggunakan bola berbentuk oval di
lapangan persegi panjang.
Lapangan memiliki tiang gawang berbentuk H di kedua ujungnya. Rugby tak hanya
dimainkan oleh pemain pria saja, tetapi juga wanita dari segala usia.

7. Sepak Takraw

Sepak takraw adalah jenis olahraga campuran dari sepak bola dan bola voli,
dimainkan di lapangan ganda bulu tangkis. Dalam permainan sepak takraw
pemain tidak boleh menyenth bola dengan tangan. Bola takraw umumnya terbuat
dari anyaman rotan.

8. Bola Tangan ( Handballs )

Bola tangan adalah salah satu olahraga dalam permainan bola besar yang cara
bermainnya mengoper bola dengan tangan ke sesama anggota tim dengan tujuan
memasukkan ke gawang lawan.[1] Bola tangan dimainkan dua tim yang berisi
tujuh orang dalam satu kelompok. Enam orang itu adalah pemain yang bergerak
bebas di lapangan dan sisanya bertindak sebagai kiper. Lapangan bola tangan
berukuran panjang 90 sampai dengan 400 meter dan lebar 55 sampai dengan 65
meter. Sementara bola yang digunakan memiliki ukuran berbeda antara tim putra
dan putri. Bola untuk tim putra beratnya mencapai 425-475 gram, sedangkan
untuk putri 325-400 gram. Diameter bola juga berbeda, tim putra kelilingnya lebih
besar, yaitu antara 58-60 cm. Sementara untuk putri, keliling bola yang harus
digunakan adalah 54-56 cm.

9. Voli Pantai

Voli pantai (bahasa Inggris: beach volleyball) adalah variasi dari bola voli, yang
dimainkan di atas pasir. Dua tim yang dipisahkan oleh jaring memukul bola voli
menggunakan lengan atau tangan. Para pemain berusaha untuk memukul bola
melawati atas jaring agar memasuki lantai di daerah lawan, serta harus mencegah
bola jatuh di daerah mereka sendiri.

Voli pantai populer sebagai aktivitas rekreasi di tempat-tempat yang memiliki


pantai berpasir yang luas, tetapi sering juga dimainkan di lapangan pasir yang
bukan di pantai. Bahkan, olahraga ini populer di beberapa negara yang tidak
berbatasan dengan laut, seperti Swiss. Olahraga ini termasuk olahraga yang
dipertandingkan di Olimpiade, dan badan tertingginya adalah Fédération
Internationale de Volleyball. Menurut peraturan resmi, voli pantai menggunakan
dua orang dalam satu tim.

B. PERMAINAN BOLA KECIL

1. Golf
Golf merupakan salah satu permainan bola kecil. Dimainkan secara
perorangan atau tim yang saling bersaing memasukan bola ke lubang di
lapangan. Untuk memasukkan bola, pemain harus memukulnya dengan
seperangkat alat pemukul bola yakni klab atau stik golf.
Golf merupakan permainan yang tidak memiliki lapangan standar.
Permainan ini dimainkan di pada rumput dengan desain unik dan
umumnya terdiri dari 9 sampai 18 hole atau lubang.

Aturan utamanya adalah dengan memukul bola menggunakan stik dari


daerah teeing ground ke dalam lubang di lapangan dengan beberapa
pukulan sesuai aturan. Karena tidak memiliki standar, lapangan golf
biasanya memiliki variasi dan keunikannya masing-masing. Misalnya
terdapat danau atau rawa di tengahnya.
2. Badminton
Badminton atau bulu tangkis merupakan satu olahraga raket yang
dimainkan oleh dua orang atau tunggal dan dua pasangan alias ganda.
Skema permainan bulu tangkis juga cukup sederhana. Pemain cukup
memukul bola kok agar jatuh ke daerah lawan dan berusaha mencegah
lawan memasukkan bola untuk mencuri poin.
Bulu tangkis menjadi salah satu permainan yang cukup populer di dunia.
Permainan ini juga merupakan cabang olahraga yang diminati dan
dibanggakan oleh masyarakat Indonesia.

3. Tenis Lapangan
Tenis lapangan adalah olahraga yang dimainkan oleh orang atau tunggal
dan pasangan atau ganda, dengan bola karet sebagai media utamanya.
Permainan ini juga ditunjang menggunakan raket ukuran besar untuk
memukul bola dan mendapatkan poin. Tenis lapangan ini termasuk
cabor yang cukup populer dan dimainkan hingga di olimpiade.
Permainan ini dulunya berasal dari Birmingham, Inggris pada akhir abad
ke-19 dan dikenal sebagai tenis lapangan rumput.

4. Tenis Meja
Tenis meja populer juga dikenal sebagai Pingpong. Permainan ini juga
dimainkan secara tunggal atau berpasangan alias ganda yang saling
berlawanan. Seperti namanya, permainan ini dimainkan di sebuah meja
dibatasi net dengan bola plastik sebagai objek utamanya.
Untuk memukul atau memasukkan bola ke lapangan lawan, pemain
menggunakan jenis raket kayu berlapis karet yang sering disebut bet.

5. Baseball
Baseball atau bisbol merupakan permainan yang dimainkan oleh dua
tim. Masing-masing regu terdiri dari 9 orang.
Setiap tim terdiri dari pitcher atau pelempar dan batter atau pemukul.
Tim pelempar harus menangkap bola yang dipukul oleh tim pemukul
agar mendapatkan posisi tim berubah dan mendapatkan angka.
Tim pemukul bisa memperoleh angka dengan cara berlari berlawanan
arah dengan jarum jam mengitari lapangan dan untuk kembali ke home
plate setelah menyentuh basenya. Bisbol ini juga disebut dengan
hardball, yang membedakannya dengan softball.

6. Kriket
Permainan bola kecil ini mirip dengan baseball atau softball. Kriket
menggunakan bola kecil yang dibungkus laon sehingga bentuknya tidak
bulat sempurna. Bola yang digulirkan akan bergerak liar untuk
menyulitkan dipukul. Tim lawan harus mencoba memukul bola. Setelah
bola terpukul, pemain pun harus lari ke base.
7. Biliar

Biliar dimainkan dengan sejumlah bola kecil di atas meja khusus yang
memiliki lubang-lubang di sudutnya. Akan ada 1 bola berwarna putih
yang dipukul untuk memasukkan bola-bola lain ke dalam lubang.
Namun, bola putih tidak boleh sampai ikut masuk.

Dalam olahraga biliar pun, dikenal beberapa nomor yang dilombakan


dalam beberapa event olahraga. Secara garis besar, peraturannya pun
akan sama. Bedanya akan ada satu atau dua aturan yang membuatnya
semakin menarik dimainkan.
KLIPING PERMAINAN BOLA BESAR DAN BOLA
KECIL

DISUSUN OLEH KELOMPOK II


KETUA : ZAHRA
ANGGOTA :
 FATIMAH
 MAUDY
 NOVITA
 ULYA
 QISYA

SDN RAWASALAK
19 NOVEMBER 2022

Anda mungkin juga menyukai