Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

LOMBA TINGKAT III


GERAKAN PRAMUKA
SMP NEGERI 1 BUNGORO

GUDEP: 02.009-02.010

PERSIAPAN LOMBA TINGKAT III (LT III)


TINGKAT KWARCAB PANGKEP
I. PENDAHULUAN
Gerakan Pramuka merupakan salah satu wadah pembinaan generasi muda yang
bersifat universal, Independen dan mulia serta mampu melaksanakan pendidikan dan
pembinaan kepramukaan bagi anak-anak dan pemuda.
Kegiatan Lomba Tingkat Pramuka Penggalang (LT) diselenggarakan secara
berjenjang mulai dari Tingkat Gugus Depan (LT I) sampai Tingkat Nasional (LT V)
berperan sebagai alat untuk mengevaluasi Mutu Pembinaan dan Pelatihan Pramuka
Penggalang sehingga menjadi umpan balik program pembinaan selanjutnya
Lomba Tingkat juga memotivasi Pramuka Penggalang dan Pembina Pramuka
untuk terus berupaya meningkatkan kualitas dan mengevaluasi diri untuk mencapai prestasi
terbaik, juga sebagai sarana untuk melatih keberanian, kemandirian, kerjasama,
kedisiplinan dan mempersiapkan dirir menghadapi dunia nyata kelak yang penuh akan
kompetisi dan persaingan, serta perbedaan sikap dan pandangan.
Oleh karena itu, penyajian Lomba Tingkat Pramuka Penggalang dilaksanakan
dengan berpegang teguh pada Prinsip Dasar Metode Kepramukaan dengan cara Menarik,
Bermutu, Kreatif, Inovatif dan Rekreatif, memiliki tantangan dan terukur dengan tetap
berpijak pada pemupukan rasa persaudaraan, sportifitas dalam suasanan sopan dan disiplin
tinggi.

II. NAMA KEGIATAN


Kegiatan ini diberi nama :
Lomba Tingkat III Pramuka Penggalang (LT III) Tahun 2022.

III. TEMA KEGIATAN


Kegiatan ini bertemakan : “melalui kegiatan LT kita wujudkan Pramuka yang ceria
berkarakter, berprestasi.

IV. MOTTO
“Satyaku Ku Dharmakan, Dharmaku Ku Baktikan”

V. DASAR PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Undang-Undang Pramuka No. 12 Tahun 2010
2. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
3. SK Kwarnas No.033/KN/78 Tahun 1978 Tentang Petunjuk Penyelenggaraan Lomba
Tingkat Regu Pramuka Penggalang
4. Program Kerja Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Pangkajene dan Kepulauan Tahun
2022.

VI. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN


Maksud :
Kegiatan ini bermaksud merealisasikan Program Kerja Wakabina Muda Gerakan
Pramuka Kwartir Cabang Pangkajene dan Kepulauan Tahun 2022.
Tujuan :
1. Membina dan Mengembangkan penghayatan kode kehormatan yaitu Janji Trisatya dan
Dasa Dharma Pramuka
2. Meningkatkan dan Mengembangkan Kualitas Pembinaan Pramuka Penggalang di
Tingkat Gugus Depan
3. Mengetahui Kemampuan Prestasi Pramuka Penggalang
4. Memupuk Persaudaraan dan Persatuan dikalangan para Pramuka Penggalang
5. Terpilihnya regu berprestasi Unggul, sebagai duta Kwarcab Pangkajene dan
Kepulauan pada LT IV ditingkat Sulawesi Selatan

VII. SASARAN
Sasaran yang ingin dicapai agar setelah mengikuti LT III Pangkep 2022 Para Pramuka
Penggalang :
1. Mengikuti batas tingkatan prestasinya yang wajib dicapai sesuai dengan tingkatannya
2. Meningkatkan kemampuan fisik, mental, dan pengetahuannya serta semangat untuk
maju terus pantang mundur
3. Memperoleh tambahan pengalaman, keterampilan dan sahabat serta kesan yang baik
4. Meningkatkan disiplin dirinya, rasa tanggung jawabnya, dan kesetiaannya terhadap
regunya, pasukannya, gugus depannya, dan organisasi Gerakan Pramuka pada
umumnya.
5. Lebih memahami dan menghayati semangat keprmukaan beserta satya dan dharmanya,
sistem beregu, kerukunan, kekompakan, kegotong royongan dan kesetiakawanan.
VIII. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Kegiatan ini dilaksanakan pada :
Hari / Tanggal : 6-8 Januari 2023
Tempat : Pangkep

IX. RENCANA ANGGARAN


A. Inventaris Putra
No. Uraian Satuan Harga Jumlah
1. Baret 11 Buah Rp. 50.000,- Rp. 550.000,-
2. Emblem Baret 11 Buah Rp. 45.000,- Rp. 495.000,-
3. Tali Sempritan 11 Buah Rp. 30.000,- Rp. 330.000,-
4. Kacu 11 Lembar Rp. 35.000,- Rp. 385.000,-
5. Cincin Kacu 11 Buah Rp. 15.000,- Rp. 165.000,-
6. Ikat Pinggang Cikal 11 Buah Rp. 20.000,- Rp. 220.000,-
7. Karet Tali 20 Meter Rp. 5.000/Meter Rp. 100.000,-
8. Kaos Kaki Hitam Polos 11 Pasang Rp. 30.000,- Rp. 330.000,-
Panjang
9. Sepatu 11 Pasang Rp. 200.000,- Rp. 2.200.000,-
10. Topi Lapangan 11 Buah Rp. 45.000,- Rp. 495.000,-
11. Slayer 11 Buah Rp. 40.000,- Rp. 440.000,-
12. Kos Tangan Setengah 11 Pasang Rp. 35.000,- Rp. 385.000,-
13. Lambang Regu 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
14. Lambang Tanda Jabatan 3 Buah Rp. 10.000,- Rp. 30.000,-
15. Lambang Tingkatan 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
16. Lambing TKK 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
17. Lambang Wosm 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
18. Lambang Bendera Regu 1 Buah Rp. 30.000,- Rp. 30.000,-
19. Celana Pendek 11 Buah Rp. 150.000,- Rp. 1.650.000,-
20. Baju Lapangan 11 Buah Rp. 100.000,- Rp. 1.110.000,-
21. Tongkat Pasukan 11 Buah Rp. 20.000,- Rp. 220.000,-
22. Tongkat 160 Cm 75 Buah Rp. 20.000,- Rp. 1.500.000,-
23. Tongkat 2 Meter 10 Buah Rp. 75.000,- Rp. 750.000,-
24. Sangkur Kuning 11 Buah Rp. 40.000,- Rp. 440.000,-
TOTAL Rp. 12.255.000,-

B. Inventaris Putri
No. Uraian Satuan Harga Jumlah
1. Baret 11 Buah Rp. 50.000,- Rp. 550.000,-
2. Emblem Baret 11 Buah Rp. 45.000,- Rp. 495.000,-
3. Tali Sempritan 11 Buah Rp. 30.000,- Rp. 330.000,-
4. Kacu 11 Lembar Rp. 35.000,- Rp. 385.000,-
5. Cincin Kacu 11 Buah Rp. 15.000,- Rp. 165.000,-
6. Ikat Pinggang Cikal 11 Buah Rp. 20.000,- Rp. 220.000,-
7. Karet Tali 20 Meter Rp. 5.000/Meter Rp. 100.000,-
8. Kaos Kaki Hitam Polos 11 Pasang Rp. 30.000,- Rp. 330.000,-
Panjang
9. Sepatu 11 Pasang Rp. 200.000,- Rp. 2.200.000,-
10. Topi Lapangan 11 Buah Rp. 45.000,- Rp. 495.000,-
11. Slayer 11 Buah Rp. 40.000,- Rp. 440.000,-
12. Kos Tangan Setengah 11 Pasang Rp. 35.000,- Rp. 385.000,-
13. Lambang Regu 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
14. Lambang Tanda Jabatan 3 Buah Rp. 10.000,- Rp. 30.000,-
15. Lambang Tingkatan 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
16. Lambing TKK 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
17. Lambang Wosm 11 Buah Rp. 10.000,- Rp. 110.000,-
18. Lambang Bendera Regu 1 Buah Rp. 30.000,- Rp. 30.000,-
19. Celana Panjang 11 Buah Rp. 150.000,- Rp. 1.650.000,-
20. Baju Lapangan 11 Buah Rp. 100.000,- Rp. 1.110.000,-
21. Tongkat Pasukan 11 Buah Rp. 20.000,- Rp. 220.000,-
22. Tongkat 160 Cm 75 Buah Rp. 20.000,- Rp. 1.500.000,-
23. Tongkat 2 Meter 10 Buah Rp. 75.000,- Rp. 750.000,-
24. Sangkur Kuning 11 Buah Rp. 40.000,- Rp. 440.000,-
25. Jilbab Pasang 11 Buah Rp. 45.000,- Rp. 495.000,-
TOTAL Rp. 12.750.000,-
X. PENUTUP
Demikianlah proposal ini disusun untuk menjadi pertimbangan pihak sekolah
Khususnya pembina dijadikan sebagai gambaran kegiatan ini dalam memberikan izin agar
kegiatan pelatihan dan evaluasi dalam Kenaikan tingkat selanjutnya serta menyambut tahun
baru hijriah. Dan Kami mengharapkan bantuan dan partisipasi dari semua pihak yang terkait
untuk menunjang suksesnya kegiatan ini sesuai dengan harapan kita semua dan juga kami
berharap semoga rencana ini dapat terlaksana dengan baik dan dengan hasil yang sebagaimana
mestinya. Pada kesempatan ini kami mohon maaf apabila terdapat kekeliruan dalam
penyusunan proposal ini.
Selanjutnya atas dukungan dari berbagai pihak sangat kami harapkan.
Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Pangkep, 27 Desember 2022

Mengetahui,

Bina Damping Putra Bina Damping Putri

Hendra Alfian Hasmaul Husnah Ismail

Pembina Putra Pembina Putri

Muallim Mamits Fitriana, S. Pd


Nip. 19850717 201903 1 001 Nip. 196771228 199001 2 002

Anda mungkin juga menyukai