Anda di halaman 1dari 10

KATA PENGANTAR

Segala puji hanya bagi Allah, Tuhan seru sekalian alam. Yang Maha Pengasih
lagi Maha Penyayang, Yang telah memberikan berbagai macam kenikmatan kepada
kita sekalian, di antaranya kita dikaruniai hidup sehat dan umur panjang sehingga
tidak terasa kita semua sudah bertemu lagi dengan tahun pelajaran yang baru, Tahun
2020 / 2021. Tidak lupa semoga Allah SWT. melimpahkan kasih sayang-Nya kepada
Nabi Muhammad SAW sebagai teladan utama bagi ummatnya dalam setiap bidang
kehidupan.
Alhamdulillah berkat hidayah dan inayah Allah Yang Maha Kuasa, Program
Kerja Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Baru ( MPLS ) ini dapat disusun dalam
keadaan yang sangat sederhana dan jauh dari sempurna. Hal ini tiada lain hanyalah
sebagai keterbatasan kemampuan kami belaka dalam menyusun sebuah program
kerja. Namun demikian kami senantiasa berharap semoga program ini dapat menjadi
pedoman khususnya bagi Kelompok Kerja Pelaksana ( KKP ) Penerimaan Peserta
Didik Baru Tahun Pelajaran 2020 / 2021 di SMA Negeri 1 Bengkulu Selatan yang
sangat kita cintai ini.
Untuk itu kepada semua pihak, terutama kepada Bapak Kepala Sekolah sebagai
penanggung jawab terselenggaranya MPLS ini, kami haturkan banyak terima kasih
atas bimbingan serta dukungannya yang tiada henti kepada kami sehingga Program
Kerja ini bias terwujud. Sekali lagi semoga Program Kerja ini dapat bermanfaat
adanya. Aamiin...

Bengkulu Selatan, 15 Juli 2020


KKP- MPLS 2019 / 2020

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 1


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .......................................................................................... 1

DAFTAR ISI .................................................................................................... 2

A. LATAR BELAKANG ........................................................................................ 3

B. TUJUAN ......................................................................................................... 3

C. LANDASAN DAN DASAR HUKUM ............................................................... 4

D. SUSUNAN KEPANITIAAN MPLS T.P. 2019/2020 ........................................ 5

E. MATERI YANG DISAJIKAN PADA MPLS .................................................. 5

F. DAFTAR PENYAJI MATERI / PEMANDU ................................................... 5

G. PESER TA MPLS ........................................................................................ 6

H. WAKTU PELAKSANAAN ........................................................................... 6

I. RENCANA ANGGARAN BIAYA ................................................................... 6

PENUTUP ............................................................................................................... 7

LAMPIRAN-LAMPIRAN .....................................................................................

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 2


PROGRAM KERJA MPLS
(MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH)
SMA NEGERI 1 BENGKULU SELATAN
TAHUN PELAJARAN 2020/2021

A. LATAR BELAKANG
Dalam Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional menyebutkan bahwa
pendidikan nasional bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar
menjadi manusia yang
beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat,
berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta
bertanggung jawab.
Pengembangan potensi peserta didik sebagaimana dimaksud dalam tujuan
pendidikan nasional tersebut dapat diwujudkan melalui kegiatan int rakurikuler,
kokurikuler, dan ekstrakurikuler.
Sebagaimana kita maklumi bersama bahwa peserta didik yang masuk pada
lembaga pendidikan itu berasal dari sekolah yang berbeda, untuk menyamakan dan
mempersatukan mereka diawali dengan kegiatan MPLS (Masa Pengenalan
Lingkungan Sekolah).
Selain itu juga dengan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah baru
lebih dahulu dikenalkan pada lingkungan sekolah yang baru, mulai dari cara belajar,
bahan pengajaran yang diperlukan juga hak dan kewajiban mereka sebagai peserta
didik yang baru, segala macam kegiatan dan keperluan yang berhubungan dengan
pendidikan yang dikenalkan dulu kepada mereka pada kegiatan tersebut.
Maka dengan demikian betapa pentingnya di hari-hari pertama tahun ajaran
diadakan kegiatan MPLS( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ).

B. TUJUAN
Mengacu pada Permendikbud nomor 18 tahun 2016, tujuan umum Masa Pengenalan
Lingkungan Sekolah adalah
1. Mengenali potensi siswa baru
2. Membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya
3. Menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara belajar efektif sebagai siswa baru
Mengembangkan perilaku positif antarsiswa dan warga sekolah l ainnya.
4. Menumbuhkan perilaku positif antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling
menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih
dan sehat untuk mewujudkan siswa yang memiliki nilai integritas, etos kerja dan
semangat gotong royong.1
Tujuan Khusus :
a. Membantu siswa baru menyatu dengan warga sekolah, beradaptasi dengan lingkungan
sekolah, mengetahui hak dan kewajiban serta mampu bertanggungjawab dengan
kehidupan sekolah.
b. Membantu siswa baru memahami kehidupan sekolah dalam rangka pelaksanaan

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 3


Wawasan Wiyata Mandala sehingga fungsi sekolah, guru, siswa dan masyarakat
lingkungan dapat mendudkung terwujudnya tujuan pendidikan secara komprehensif.
c. Mendorong siswa baru untuk aktif menambah pemahamannya melalui pengamatan
terhadap lingkungan yang baru.
d. Membantu siswa baru mengembangkan keterampilan untuk melakukan analisis
pengalaman dalam membuat kesimpulan-kesimpulan.
e. Mengembangkan kreativitas dan memberdayakan potensi siswa sesuai dengan minat
dan bakatnya.

C. LANDASAN DAN DASAR HUKUM


Landasan pelaksanaan kegiatan Panduan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah
(MPLS) mengacu pada landasan hukum sebagai berikut.
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional
2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah
3. Undang-Undang No 4 Tahun 1979 tentang Kesejahteraan Anak ( Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2002 no 109, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia No 4235 )
4. Undang – Undang No 35 Tahun 2014 tentang Perubahan atas Undang-Undang no 23
tahun 2002 tentang Perlindungan Anak ( Lembaran Negara RI tahun 2014 no 297,
Tambahan Lembaran Negara RI no 5606 )
5. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan
Yang Telah Diubah Menjadi Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 Dan
Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2014
6. Instruksi Presiden No 05 tahun 2014 tentang Gerakan Nasional Anti kejahatan
Seksual terhadap Anak
7. Permen PP dan PA No 08 tahun 2014 tentang Kebijakan Sekolah Ramah Anak
( Berita Negara RI tahun 2014 No 1761 )
8. Permendikbud no 82 tahun 2015 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Tindak
Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan
9. Peraturan Pemerintah No 17 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan Dan Penyelenggaraan
Pendidikan
10. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 39 Tahun 2008 Tentang Pembinaan
Kesiswaan
11. Peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 62 Tahun 2014 Tentang
Kegiatan Ekstrakurikuler.
12. Peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 63 Tahun 2014 Tentang
Pendidikan Kepramukaan Sebagai Ekstrakurikuler Wajib
13. Peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 18 Tahun 2017 Tentang
Pengenalan Lingkungan Sekolah

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 4


D. SUSUNAN KEPANITIAAN MPLS TAHUN PELAJARAN 2020 / 2021

No
Tugas Nama
.
1 Penanggungjawab Zulkarnain,M.Pd.
2 Ketua Cipto Waluyo,SS.,M.TPd.
3 Sekretaris Trimo Ponendri,S.Pd
4 Bendahara Tanto Masri,S.Sos
5 Anggota 1. Fakhruddin,M.TPd.
2. Victorizal,S.Pd
3. Rustam Gustari,SIP
4. Sukman Hartedi,M.Pd

E. MATERI YANG DISAJIKAN PADA MPLS


a. Umum
Kebijakan Dinas Pendidikan Provinsi tentang Membangun Peserta Didik yang
Berkarakter.
b. Pokok
1. Budaya Literasi
2. Sekolah Ramah Anak
3. Pendidikan Karakter
4. Keluarga Sadar Hukum
5. Tata Tertib Berlalu Lintas
6. Pengenalan Kurikulum
7. Pengenalan Lingkungan Sekolah/Muatan Lokal
8. Pengenalan Ekstrakurikuler
9. Tata Tertib Berlalu Lintas
10. Kesehatan Reproduksi
c. Penunjang
1. Upacara
2. Pembiasaan Ibadah

F. DAFTAR PENYAJI MATERI / PEMANDU


KODE NARA SUMBER MATERI
01 Kepala Sekolah Kebijakan Dinas Pendidikan Provinsi tentang
(Zulkarnain,M.Pd.) Membangun Peserta Didik yang berkarakter
02 Trimo Ponendri,S.Pd Budaya Literasi dan SSK
03 Fakhruddin,M.TPd. Pend. Karakter dan Pengenalan Kurikulum
04 Victorizal,S.Pd Pengenalan Lingkungan Sekolah
05 Cipto Waluyo,M.TPd. Pengenalan Kegiatan Ektrakurikuler
06 Sukman Hartidi,M.Pd. Tata Tertib Sekolah
07 Revi Yonalia,S.Pd Kesehatan pada Remaja
08 H. Ikwan Ahlak dan Budi Pekerti
09 Pengurus OSIS Games / Kreativitas Siswa

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 5


G. PESERTA MPLS
Peserta MPLS Baru Tahun Pelajaran 2020/2021 sebanyak 272 orang, terdiri dari :
Laki-laki sebanyak 87 orang, perempuan sebanyak 185 orang.

H. WAKTU PELAKSANAAN
Pelaksanaan kegiatan MPLS dilaksanakan pada tanggal 13 – 15 Juli 2020.
Kegiatan sesuai jadwal MPLS dengan diawali dengan Ikrar Siswa pada pembukaan
MPLS pada hari Senin tanggal 13 Juli 2020 , bahwa pelaksanaan MPLS Baru adalah
selama 3 hari, mulai dari tanggal 13 Juli s.d. tanggal 15 Juli 2020.

I. RENCANA ANGGARAN BIAYA


Anggaran biaya untuk Masa Pengenalan Siswa Baru (MPLS) tahun pelajaran
2021/2021 disatukan dengan anggaran PPDB.

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 6


PENUTUP

Seraya memanjatkan puji kepada Allah Yang Maha Kuasa, bahwasanya


program kerja Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Baru ini telah selesai disusun
walaupun tak luput dari berbagai kekurangan dan keterbatasan yang ada.
Meski demikian kami senantiasa berharap semoga Program Kerja ini dapat
dijadikan bahan acuan dalam melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah
Baru, sehingga dengan demikian kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar tertib
dan aman. Demikian pula dengan adanya program kerja ini, kami berharap setidaknya
dapat meminimalisir kesalahan-kesalahan yang biasanya tanpa disadari dilakukan
pada suatu kegiatan kependidikan.
Kami berkeyakinan bahwa kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah
Baru ini merupakan bagian integral yang tak dapat dipisahkan dengan kegiatan-
kegiatan lain dalam rangka mensukseskan keberhasilan pendidikan putra-puteri kita.
Oleh karena itu teguran, pendapat saran ataupun kritik yang sifatnya konstruktif dari
semua pihak yang peduli terhadap pendidikan akan senantiaa kami terima dengan
lapang dada demi penyempurnaan ke arah yang lebih baik lagi.

Mengetahui,
Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Bengkulu Selatan,

Zulkarnain, M.Pd.
NIP. 196403261989031002

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 7


Jalan Pangeran Duayu Manna-Bengkulu Selatan 38517 Telp. (0739)21296 Fax. (0739)22682
E – Mail:info@sman-1bs.sch.id Website:http://www.sman1bs.sch.id

2020

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 8


MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH
( MPLS)
SMA NEGERI 1 BENGKULU SELATAN
TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Bengkulu Selatan, Juli 2020


Waka Kesiswaan, Pembina OSIS,

Cipto Waluyo,SS.,M.TPd. Sukman Hartedi,M.Pd.


NIP 197506112003121005 NIP 197909102007011018

Mengetahui;
Kepala Sekolah,

ZULKARNAIN,M.Pd.
NIP 196403261989031002

PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 9


PROGRAM MPLS SMAN1BS2020 Page 10

Anda mungkin juga menyukai