Anda di halaman 1dari 54

LAPORAN MANAJEMEN RUMAH SAKIT

SAMPUL
PRAKTIK KERJA PROFESI APOTEKER (PKPA)
FARMASI RUMAH SAKIT
GELOMBANG I PERIODE 01 AGUSTUS – 30 AGUSTUS 2022

LAPORAN MANAJEMEN
DI SILOAM HOSPITALS MAKASSAR

DISUSUN OLEH :

NUR SYAFEBRIANI FITRI (N014212001)


ANANDA PRATIWI (N014212025)
AHMAD RABIUL NAWADI (N014212031)
HIKMATUL KHAERIAH (N014212033)
MEGI SELLA LINDANG (N014212050)
MOH. RIFALDI FATURRAHMAN (N014212054)
OLIVIA PRIANTO (N014212070)
AMITA PUTRI RANNU (N014212076)
ZAINAH AURA HATIFAH (N014212078)
MUSTAWIA (N014212105)

SEMESTER AWAL 2022/2023


PROGRAM STUDI PROFESI APOTEKER
FAKULTAS FARMASI
UNIVERSITAS HASANUDDIN
MAKASSAR
2022
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN MANAJEMEN RUMAH SAKIT


PRAKTIK KERJA PROFESI APOTEKER (PKPA)
FARMASI RUMAH SAKIT
DI SILOAM HOSPITALS MAKASSAR
PERIODE 01 AGUSTUS – 31 AGUSTUS 2022

DISUSUN OLEH:

NUR SYAFEBRIANI FITRI (N014212001)


ANANDA PRATIWI (N014212025)
AHMAD RABIUL NAWADI (N014212031)
HIKMATUL KHAERIAH (N014212033)
MEGI SELLA LINDANG (N014212050)
MOH. RIFALDI FATURRAHMAN (N014212054)
OLIVIA PRIANTO (N014212070)
AMITA PUTRI RANNU (N014212076)
ZAINAH AURA HATIFAH (N014212078)
MUSTAWIA (N014212105)
MENYETUJUI,
Pembimbing Teknis Farmasi
Siloam Hospitals Makassar

apt. Juniar Serly Anggraeni, S.Farm.


NIK. 1101500006

MENGETAHUI,

Koordinator PKPA Farmasi Rumah Sakit Kepala Instalasi Farmasi


Program Studi Profesi Apoteker Siloam Hospitals Makassar
Fakultas Farmasi
Universitas Hasanuddin

Prof. Dr. Apt Elly Wahyudin, DEA. apt. Juniar Serly Anggraeni, S.Farm.
NIP. 19560114 196601 2 001 NIK. 1101500006

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami ucapkan kehadirat Tuhan YME yang telah memberikan
rahmat dan karunia-Nya, berupa kesehatan, kekuatan ilmu yang sempurna dan
waktu yang begitu berharga sehingga penulis dapat menyelesaikan seluruh
rangkaian kegiatan Praktik Kerja Profesi Apoteker (PKPA) Farmasi Rumah Sakit
di Siloam Hospitals Makassar serta menyelesaikan penulisan Laporan Manajemen
Rumah Sakit untuk menyelesaikan studi dan memperoleh gelar profesi di
Program Studi Profesi Apoteker, Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini banyak kesulitan
yang dihadapi, dalam penyusunan laporan ini tidak terlepas dukungan dari
berbagai pihak. Penulis banyak menerima bimbingan, petunjuk dan bantuan serta
dorongan dari berbagai pihak baik yang bersifat moral maupun material. Oleh
kerena itu, dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih
yang sebesar-besarnya dan penghargaan setinggi-tingginya kepada:
1. Ibu Prof. Dr. rer. nat. Marianti A. Manggau, Apt. Selaku Dekan Fakultas
Farmasi Universitas Hasanuddin.
2. Bapak Abdul Rahim, S.Si., M.Si., Ph.D., Apt. Selaku Ketua Program Studi
Profesi Apoteker Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin.
3. Ibu Prof. Dr. Apt. Elly Wahyudin, DEA. Selaku Koordinator Praktek Kerja
Profesi Apoteker Rumah Sakit di Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin.
4. Ibu Apt. Lidia Alto Topayung, S.Si. Selaku Kepala Instalasi Farmasi Rumah
Sakit Siloam Makassar.
Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam penyusunan
laporan ini karena keterbatasan pengetahuan dan pengalaman kami. Oleh sebab
itu, penulis dengan senang hati menerima segala kritik dan saran demi perbaikan
di masa yang akan datang.
Makassar, Oktober 2022

Penulis

iii
DAFTAR ISI

SAMPUL ................................................................................................................. i
LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................... ii
KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... iv
BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1
I.1 Latar Belakang ................................................................................................... 1
I.2 Tujuan ................................................................................................................ 2
I.3 Manfaat .............................................................................................................. 2
BAB II TINJAUAN PUSTAKA............................................................................. 4
II.1 Rumah Sakit ..................................................................................................... 4
II.1.1 Definisi Rumah Sakit .................................................................................... 4
II.1.2 Struktur Organisasi Instalasi Farmasi ............................................................ 4
II.1.3 Jenis dan Klasifikasi Rumah sakit ................................................................. 6
II.1.4 Tugas Dan Fungsi Rumah Sakit .................................................................... 8
II.1.5 Kewajiban Rumah Sakit ................................................................................ 8
II.2 Instalasi Farmasi Rumah Sakit ......................................................................... 9
II.2.1 Definisi Instalasi Farmasi Rumah Sakit ........................................................ 9
II.2.2 Tugas dan Fungsi Instalasi Farmasi Rumah Sakit ....................................... 11
II.2.3 Farmasi Inpatient Pharmacy Departement (Farmasi IPD) .......................... 12
II.2.4 Farmasi Outpatient Pharmacy Departement (Farmasi OPD) ...................... 13
II.2.5 Pelayanan Farmasi Klinik ........................................................................... 13
II.3 Standar Pelayanan Kefarmasian Di Rumah Sakit .......................................... 14
II.4 Kegiatan Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai ........................................................................................................... 14
II.4.1 Pemilihan ..................................................................................................... 14
II.4.2 Perencanaan Kebutuhan .............................................................................. 16
II.4.3 Pengadaan .................................................................................................... 16
II.4.4 Penerimaan .................................................................................................. 18
II.4.5 Penyimpanan ............................................................................................... 19
II.4.6 Pendistribusian ............................................................................................ 20

iv
II.4.7 Pemusnahan dan Penarikan Sediaan Farmasi, Alat kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai ................................................................................................ 22
II.4.8 Pengendalian................................................................................................ 23
II.4.9 Administrasi ................................................................................................ 24
II.5 Pelayanan Farmasi Klinik............................................................................... 25
II.5.1 Pengkajian Dan Pelayanan Resep ............................................................... 25
II.5.2 Penelusuran Riwayat Penggunaan Obat ...................................................... 25
II.5.3 Rekonsiliasi obat ......................................................................................... 26
II.5.4 Pelayanan informasi obat (PIO) ................................................................. 27
II.5.5 Konseling ..................................................................................................... 27
II.5.6 Visite ........................................................................................................... 28
II.5.7 Pemantauan terapi obat (PTO) .................................................................... 28
II.5.8 Monitoring efek samping obat (MESO) ...................................................... 29
II.5.9 Evaluasi penggunaan obat (EPO) ................................................................ 29
II.5.10 Dispensing Sediaan Steril .......................................................................... 29
II.5.11 Pemantauan Kadar Obat dalam Darah (PKOD) ........................................ 30
BAB III GAMBARAN UMUM ........................................................................... 31
III.1 Sejarah Rumah Sakit Siloam......................................................................... 31
III.2 Rumah Sakit Siloam Hospitals Makassar ..................................................... 31
III.3 Logo Rumah Sakit Siloam ............................................................................ 32
III.4 Cabang rumah sakit Siloam .......................................................................... 33
III.2 Instalasi Farmasi Rumah Sakit Siloam Hospitals Makassar ......................... 34
BAB IV PEMBAHASAN ..................................................................................... 35
IV.1 Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan dan BMHP .......................... 35
IV.2 Pelayanan Farmasi Klinik ............................................................................. 41
BAB V PENUTUP................................................................................................ 48
V.1 Kesimpulan .................................................................................................... 48
V.2 Saran ............................................................................................................... 48
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 49

v
BAB I
PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang


Menurut Undang-Undang Repunlik Indonesia Nomor 44 Tahun 2009
tentang Rumah Sakit, Rumah Sakit adalah suatu institusi pelayanan kesehatan
yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna atau
menyeluruh yang menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat
darurat. Rumah sakit sebagai salah satu sarana kesehatan yang memberikan
pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan memiliki peran yang sangat strategis
dalam mempercepat peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Farmasi rumah
sakit merupakan sarana pelayanan kesehatan yang berorientasi pada pasien, pratek
profesi apoteker dalam melakukan pekerjaan kefarmasian dan bertanggung jawab
terhadap semua barang farmasi yang beredar di rumah sakit tersebut.
Dalam Permenkes Nomer 72 Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan
Kefarmasian Di Rumah Sakit, menyebutkan bahwa pelayanan kefarmasian
adalah suatu pelayanan langsung dan bertanggung jawab kepada pasien yang
berkaitan dengan sediaan farmasi dengan maksud mencapai hasil yang pasti untuk
meningkatkan mutu kehidupan pasien. Pelayanan kefarmasiaan di rumah sakit
merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dari sistem pelayanan kesehatan
rumah sakit yang berorientasi kepada pelayanan pasien, penyediaan obat yang
bermutu, termasuk pelayanan farmasi klinik yang terjangkau bagi semua lapisan
masyarakat. Pelayanan farmasi yang baik merupakan hasil dari kinerja yang
profesionalsesuai disiplin ilmu yang terkini. Selain dari sistem perbekalan farmasi
yang kokoh juga diperlukan sistem monitoring dan evaluasi terhadap kegiatan
pelayanan farmasi sehingga permasalahan-permasalahan yang terkait dengan
pelayanan pasien di instalasi farmasi dapat dilakukan perbaikan.
Manajemen farmasi rumah sakit dapat didefinisikan sebagai suatu
departemen atau unit di suatu rumah sakit di bawah pimpinan seorang apoteker
dan dibantu oleh asisten apoteker yang memenuhi persyaratan peraturan
perundang-undangan yang berlaku dan kompeten secara profesional, tempat atau

1
2

fasilitas penyelenggaraan yang bertanggung jawab atas seluruh pekerjaan


pelayanan kefarmasian, yang mencakup perencanaan, pengadaaan, produksi,
penyimpanan perbekalan kesehatan atau sediaan farmasi; dispensing obat
berdasarkan resep pasien rawat jalan, rawat inap; pengendalian mutu; dan
pengendalian distribusi dan penggunaan seluruh perbekalan kesehatan di rumah
sakit. Pengelolaan pbat berhubungan erat dengan anggaran dan belanja rumah
sakit. Mengingat begutu pnetingnya dana dan kedudukan obat bagi rumah sakit,
maka pengelolaannya harus dilakukan secara efektif dan efisien sehingga dapat
memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi pasien dan rumah sakit.
Manajemen obat yang baik menjamin selalu tersedianya obat setiap saat
diperlukan, dalam jumlah yang cukup dan mjutu yang terjamin untuk mendukung
pelayanan yang bermutu di
rumah sakit.
Oleh karena itu, melalui Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) Farmasi
Rumah Sakit, seorang apoteker perlu diberikan bekal sebagai sarana pelatihan dan
pendidikan dengan maksud agar calon apoteker dapat memahami dan mengerti
manajemen pengelolaan Instalasi Farmasi Rumah Sakit (IFRS).
I.2 Tujuan
1. Mengetahui struktur organisasi instalasi farmasi di Rumah Sakit Siloam
2. Mengetahui peran, fungsi, dan tanggung jawab apoteker dalam pelayaan
kefarmasian di Rumah Sakit Siloam
3. Mengetahui pelayanan farmasi klinik yang ada di Rumah Sakit Siloam
4. Mengetahui dan memehami pengelolaan perbekalan farmasi yang diterapkan di
Instalasi Farmasi Rumah Sakit (IFRS) Siloam
5. Mengetahui sistem distribusi obat di Rumah Sakit Siloam
I.3 Manfaat
Praktek kerja profesi apoteker (PKPA) di rumah sakit diharapkan dapat
memberikan manfaat agar mahasiswa mengetahui dan memahami tugas serta
tanggungjawab seorang apoteker dalam menjalankan pekerjaan kefarmasian
dirumah sakit. Selain itu mahasiswa diharapkan memperoleh pengetahuan dan
pengalaman mengenai praktek kefarmasian di Instalasi Farmasi Rumah Sakit,
3

mengembangkan dan mempraktekkan ilmu yang diperoleh dalam pendidikan


formal untuk diterapkan di lapangan, meningkatkan kemampuan dan kepercayan
diri dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai seorang apoteker yang
profesional.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

II.1 Rumah Sakit


II.1.1 Definisi Rumah Sakit
Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 72 Tahun 2016, Rumah
Sakit merupakan institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan
kesehatan perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan rawat inap,
rawat jalan, serta gawat darurat.
II.1.2 Struktur Organisasi Instalasi Farmasi
Instalasi Farmasi Rumah Sakit (IFRS) adalah suatu unit di Rumah Sakit
tempat penyelenggaraan semua kegiatan pekerjaan kefarmasian yang ditujukan
untuk keperluan Rumah Sakit dan pasien. IFRS merupakan unit pelaksana
fungsional yang menyelenggarakan seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di
Rumah Sakit, baik pelayanan produk yaitu sediaan farmasi, perbekalan kesehatan
dan gas medis habis pakai seta pelayanan jasa yaitu farmasi klinik (PIO,
konseling, MESO, pemantauan terapi obat, reaksi merugikan obat) bagi pasien
atau keluarga pasien. Struktur organisasi Instalasi Farmasi di Rumah Sakit:
1. Kepala IFRS merupakan apoteker yang bertanggung jawab secara
keseluruhan terhadap semua aspek penyelenggaraan pelayanan kefarmasian
dan pengelolaan sediaan farmasi serta pengelolaan perbekalan kesehatan di
Rumah Sakit.
2. Panitia Farmasi dan Terapi merupakan salah satu bagian yang tidak
terpisahkan dari IFRS sehingga tidak mempunyai jalur fungsional terhadap
IFRS melainkan jalur koordinasi dan bertanggung jawab kepada pimpinan
Rumah Sakit. Tugas Panitia Farmasi dan Terapi yaitu melakukan monitoring
dan evaluasi terhadap pelayanan dan pengelolaan sediaan farmasi serta
pengelolaan perbekalan kesehatan di rumah sakit. Panitia ini terdiri dari unsur
tenaga kesehatan profesional (dokter, dokter gigi, apoteker, dan ners)
sehingga kredibilitas dan akuntabilitas terhadap monitoring dan evaluasi

4
5

pelayanan dan pengelolaan sediaan farmasi serta perbekalan kesehatan dapat


dipertanggung jawabkan.
3. Farmasi klinik membidangi aspek yang menyangkut asuhan kefarmasian
terutama pemantauan terapi obat. Bidang ini membawahi konseling pasien,
pelayanan informasi obat dan evaluasi penggunaan obat baik pasien di
ruangan maupun di ambulatori.
4. Logistik mempunyai tugas dalam hal menyiapkan dan memantau
perlengkapan perbekalan kesehatan, perencanaan dan pengadaan, sistem
penyimpanan di gudang, dan produksi obat dalam kapasitas Rumah Sakit non
steril dan aseptik.
5. Distribusi mempunyai tugas bertanggung jawab terhadap alur distribusi
sediaan farmasi dan pengelolaan perbekalan kesehatan (obat, bahan baku
obat, alat kesehatan dan gas medis) kepada pasien rawat jalan, IRD,
ICU/ICCU, kamar operasi, bangsal atau ruangan.
6. Diklat mempunyai tugas memfasilitasi tenaga pendidikan kesehatan dan non
kesehatan yang akan melaksanakan praktik kerja sebagai tuntutan kurikulum
dan pelaksanaan pelatihan.
7. Pendidikan dan pelatihan adalah suatu proses upaya peningkatan
pengetahuan dan pemahaman dibidang kefarmasian atau bidang yang
berkaitan dengan kefarmasian secara kesinambungan untuk meningkatkan
pengetahuan, keterampilan dan kemampuan dibidang kefarmasian.
8. Pendidikan dan pelatihan merupakan kegiatan pengembangan sumber daya
manusia Instalasi Farmasi Rumah Sakit untuk meningkatkan produksi dan
produktivitasnya secara optimal, serta melakukan pendidikan dan pelatihan
bagi calon tenaga farmasi untuk mendapatkan wawasan, pengetahuan dan
keterampilan dibidang farmasi Rumah Sakit.
9. Litbang mempunyai tugas memfasilitasi penelitian dan pengabdian pada
masyarakat.
10. Penelitian yang dilakukan di Rumah Sakit yaitu: penelitian farmasetik,
termasuk pengembangan dan menguji bentuk sediaan baru. Formulasi,
6

metode pemberian dan sistem pelepasan obat dalam tubuh Drug Released
System.
11. Berperan dalam penelitian klinis yang diadakan oleh praktisi klinis, terutama
dalam karakterisasi terapeutik, evaluasi, pembandingan hasil Outcomes dari
terapi obat dan regimen pengobatan.
12. Penelitian dan pengembangan kesehatan, termasuk penelitian perilaku dan
sosio ekonomi seperti penelitian tentang biaya keuntungan cost-benefit
dalam pelayanan kefarmasian.
13. Penelitian operasional operation research seperti studi waktu, gerakan, dan
evaluasi program dan pelayanan farmasi yang baru dan yang ada sekarang.
14. Pengembangan Instalasi Farmasi Rumah Sakit di Rumah Sakit pemerintah
kelas A dan B (terutama rumah sakit pendidikan) dan rumah sakit swasta
sekelas, agar mulai meningkatkan mutu perbekalan farmasi dan obat-obatan
yang di produksi serta mengembangkan dan melaksanakan praktek farmasi
klinik.
15. Pimpinan dan tenaga farmasi Instalasi Farmasi Rumah Sakit harus berjuang,
bekerja keras dan berkomunikasi efektif dengan semua pihak agar
pengembangan fungsi Instalasi Farmasi Rumah Sakit yang baru itu dapat
diterima oleh pimpinan dan staf medik Rumah Sakit (Kemenkes RI, 2016).
II.1.3 Jenis dan Klasifikasi Rumah sakit
Menurut Undang–Undang Republik Indonesia No. 44 Tahun 2009 tentang
Rumah Sakit, Rumah Sakit dapat dibagi berdasarkan jenis pelayanannya dan
pengelolaannya:
a. Rumah Sakit umum dan Rumah Sakit khusus (jenis pelayanan)
Rumah Sakit umum bertujuan memberikan pelayanan pada semua bidang dan
jenis penyakit. Klasifikasi Rumah Sakit umum berdasarkan fasilitas dan
kemampuan pelayanan Rumah Sakit terdiri dari Rumah Sakit kelas A, Rumah
Sakit kelas B, Rumah Sakit kelas C dan Rumah Sakit kelas D.
Rumah Sakit khusus bertujuan untuk memberikan pelayanan utama pada satu
bidang atau satu jenis penyakit tertentu berdasarkan disiplin ilmu, golongan umur,
organ, jenis penyakit atau khusus lainnya. Klasifikasi Rumah Sakit khusus
7

berdasarkan fasilitas dan kemampuan pelayanan Rumah Sakit terdiri dari Rumah
Sakit khusus kelas A, B dan C.
b. Rumah Sakit publik dan Rumah Sakit privat (pengelolaan)
Rumah Sakit publik dapat dikelola pemerintah, pemerintah daerah dan badan
hukum yang bersifat nirlaba. Sedangkan Rumah Sakit privat dikelola oleh badan
hukum dengan tujuan profit yang berbentuk perseroan terbatas atau Persero.
Selain itu, ada Rumah Sakit pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan dan
penelitian secara terpadu dalam bidang pendidikan profesi kedokteran, pendidikan
kedokteran berkelanjutan, dan pendidikan tenaga kesehatan lainnya. Menurut
siregar dan amalia, Rumah Sakit dapat dibedakan berdasarkan pemiliknya yang
terdiri dari Rumah Sakit pemerintah dan Rumah Sakit swasta.
Menurut Permenkes RI Nomor 340/MENKES/PER/III/2010 tentang
klasifikasi Rumah Sakit, Rumah Sakit umum diklasifikasikan berdasarkan
fasilitas dan kemampuan pelayanan menjadi:
a. Rumah sakit umum kelas A harus mempunyai fasilitas dan kemampuan
pelayanan medik yang paling sedikit 4 (empat) pelayanan medik spesialis
dasar, 5 (lima) pelayanan spesialis penunjang medik, 12 (dua belas) pelayanan
medik spesialis lain dan 13 (tiga belas) pelayanan medik sub spesialis. Jumlah
tempat tidur minimal 400 buah.
b. Rumah sakit kelas B harus mempunyai fasilitas dan kemampuan pelayanan
medik paling sedikit 4 (empat) pelayanan medik spesialis dasar, 4 (empat)
pelayanan spesialis penunjang medik, 8 (delapan) pelayanan medik spesialis
lainnya dan 2 (dua) pelayanan medik sub spesialis dasar. Jumlah tempat tidur
minimal 200 buah.
c. Rumah sakit umum kelas C harus mempunyai fasilitas dan kemampuan
pelayanan medik paling sedikit 4 (empat) pelayanan medik spesialis dasar dan
4 (empat) pelayanan spesialis penunjang medik. Jumlah tempat tidur minimal
100 buah.
d. Rumah sakit umum kelas D harus mempunyai fasilitas dan kemampuan
pelayanan medik paling sedikit 2 (dua) pelayanan medik spesialis dasar.
Jumlah tempat tidur minimal 50 buah.
8

II.1.4 Tugas Dan Fungsi Rumah Sakit


Menurut Undang-Undang RI Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit,
Rumah Sakit mempunyai tugas memberikan pelayanan kesehatan perorangan
secara paripurna. Pelayanan kesehatan paripurna adalah pelayanan kesehatan yang
meliputi promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif.
Berdasarkan Undang-Undang RI Nomor 44 Tahun 2009, Rumah Sakit
umum mempunyai fungsi:
a. Penyelenggaraan pelayanan pengobatan dan pemulihan kesehatan sesuai
dengan standar pelayanan Rumah Sakit.
b. Pemeliharaan dan peningkatan kesehatan perorangan melalui pelayanan
kesehatan yang paripurna tingkat kedua dan ketiga sesuai kebutuhan medis.
c. Penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan sumber daya manusia dalam rangka
peningkatan kemampuan dalam pemberian pelayanan kesehatan.
d. Penyelenggaraan penelitian dan pengembangan serta penapisan teknologi
bidang kesehatan dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan dengan
memperhatikan etika ilmu pengetahuan bidang kesehatan.
II.1.5 Kewajiban Rumah Sakit
Setiap rumah sakit mempunyai kewajiban (Permenkes no. 4 tahun 2018):
a. Memberikan informasi yang benar tentang pelayanan rumah sakit kepada
masyarakat;
b. Memberi pelayanan kesehatan yang aman, bermutu, anti diskriminasi, dan
efektif dengan mengutamakan kepentingan pasien sesuai dengan standar
pelayanan rumah sakit;
c. Memberikan pelayanan gawat darurat kepada pasien sesuai kemampuan
pelayanannya;
d. Berperan aktif dalam memberikan pelayanan kesehatan pada bencana, sesuai
dengan kemampuan pelayanannya;
e. Menyediakan sarana dan pelayanan bagi masyarakat tidak mampu atau miskin;
f. Melaksanakan fungsi sosial;
g. Membuat, melaksanakan, dan menjaga standar mutu pelayanan kesehatan di
rumah sakit sebagai acuan dalam melayani pasien;
9

h. Menyelenggarakan rekam medis;


i. Menyediakan sarana dan prasarana umum yang layak meliputi sarana ibadah,
parkir ruang tunggu, sarana untuk ruang cacat, wanita menyusui, anak-anak,
lanjut usia;
j. Melaksanakan sistem rujukan;
k. Menolak keinginan pasien yang bertentangan dengan standar profesi atau etika
serta peraturan perundang-undangan;
l. Memberikan informasi yang benar, jelas dan jujur mengenai hak dan
kewajiban pasien;
m. Menghormati dan melindungi hak pasien;
n. Melaksanakan etika Rumah Sakit;
o. Memiliki sistem pencegahan kecelakaan dan penanggulangan bencana;
p. Melaksanakan program pemerintah dibidang kesehatan baik secara regional
maupun nasional;
q. Membuat daftar tenaga medis yang melakukan praktik kedokteran atau
kedokteran gigi dan tenaga kesehatan lainnya;
r. Menyusun dan melaksanakan peraturan internal Rumah Sakit;
s. Melindungi dan memberikan bantuan hukum bagi semua petugas Rumah Sakit
dalam melaksanakan tugas; dan
t. Memberlakukan seluruh lingkungan rumah sakit sebagai kawasan tanpa rokok

II.2 Instalasi Farmasi Rumah Sakit


II.2.1 Definisi Instalasi Farmasi Rumah Sakit
Instalasi Farmasi adalah unit pelaksana fungsional yang
menyelenggarakan seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di Rumah Sakit
(Permenkes RI No.72 2016). Menurut Rillus (2016) Instalasi Farmasi Rumah
Sakit (IFRS) merupakan suatu organisasi pelayanan di rumah sakit yang
memberikan pelayanan produk yaitu sediaan farmasi, perbekalan kesehatan dan
gas medis habis pakai serta pelayanan jasa yaitu farmasi klinik (PIO, Konseling,
MESO, Monitoring Terapi Obat, Reaksi Merugikan Obat) bagi pasien atau
keluarga pasien. Sedangkan menurut Setyawan dan Stefanus (2019), Instalasi
10

Farmasi Rumah Sakit adalah suatau bagian/unit/divisi atau fasilitas di rumah


sakit, teman penyelenggara kegiatan pekerjaan kefarmasian yang ditunjuk untuk
keperluan rumah sakit itu sendiri. Pelayanan ramasi rumah sakit adalah bagian
yang tidak terpisahkan dari sistem kesehatan rumah sakit beroirentasi kepada
pelayanan pasien, penyediaan obat bermutu termasuk pelayanan farmasi klinik,
yang terjangkau bagi semua lapisan masyarakat.
Dalam ketentuan pasal 15 ayat (3) Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009
tentang Rumah Sakit menyatakan bahwa pengelolaan alat kesehatan, sediaan
farmasi, dan bahan habis pakai di Rumah Sakit harus dilakukan oleh Instalasi
farmasi sistem satu pintu. Sistem satu pintu adalah satu kebijakan kefarmasian
termasuk pembuatan formularium, pengadaan, dan pendistribusian Sediaan
Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang bertujuan untuk
mengutamakan kepentingan pasien melalui Instalasi Farmasi. Dengan kebijakan
pengelolaan sistem satu pintu, Instalasi farmasi sebagai satu-satunya
penyelenggara Pelayanan Kefarmasian, sehingga Rumah Sakit akan mendapatkan
manfaat dalam hal (Permenkes No.72, 2016):
1. Pelaksanaan pengawasan dan pengendalian penggunaan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai;
2. standarisasi Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai;
3. penjaminan mutu Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai;
4. pengendalian harga Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai;
5. pemantauan terapi Obat;
6. penurunan risiko kesalahan terkait penggunaan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai (keselamatan pasien);
7. kemudahan akses data Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai yang akurat;
8. peningkatan mutu pelayanan Rumah Sakit dan citra Rumah Sakit; dan
9. peningkatan pendapatan Rumah Sakit dan peningkatan kesejahteraan pegawai.
11

II.2.2 Tugas dan Fungsi Instalasi Farmasi Rumah Sakit


Sebagaimana yang dimaksud Instalasi Farmasi Rumah Sakit (IFRS)
merupakan unit pelaksana pelayanan kefarmasian di Rumah Sakit. Pelayanan
kefarmasian meliputi 2 kegiatan yaitu kegiatan yang bersifat manajerial
(pengelolaan sediaan farmasi, alat kesehatan dan bahan medis habis pakai) dan
kegiatan pelayanan farmasi klinik. Tugas instalasi farmasi Rumah Sakit meliputi
(Permenkes No.72, 2016) :
1. Menyelenggarakan, mengkoordinasikan, mengatur dan mengawasi seluruh
kegiatan pelayanan kefarmasian yang optimal dan profesional serta sesuai
prosedur dan etik profesi;
2. Melaksanakan pengelolaan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis
habis pakai yang efektif, aman, bermutu dan efisien;
3. Melaksanakan pengkajian dan pemantauan penggunaan sediaan farmasi, alat
kesehatan, dan bahan medis habis pakai guna memaksimalkan efek terapi dan
keamanan serta meminimalkan risiko;
4. Melaksanakan komunikasi, edukasi dan informasi (kie) serta memberikan
rekomendasi kepada dokter, perawat dan pasien;
5. Berperan aktif dalam komite/tim farmasi dan terapi;
6. Melaksanakan pendidikan dan pelatihan serta pengembangan pelayanan
kefarmasian;
7. Memfasilitasi dan mendorong tersusunnya standar pengobatan dan
formularium rumah sakit.
Fungsi Instalasi Farmasi, meliputi:
a. Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan dan Bahan Medis Habis Pakai
b. memilih Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
sesuai kebutuhan pelayanan Rumah Sakit;
c. merencanakan kebutuhan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai secara efektif, efisien dan optimal;
d. mengadakan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
berpedoman pada perencanaan yang telah dibuat sesuai ketentuan yang
berlaku;
12

e. memproduksi Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis


Pakai untuk memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan di Rumah Sakit;
f. menerima Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
sesuai dengan spesifikasi dan ketentuan yang berlaku;
g. menyimpan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
sesuai dengan spesifikasi dan persyaratan kefarmasian;
h. mendistribusikan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai ke unit-unit pelayanan di Rumah Sakit;
i. melaksanakan pelayanan farmasi satu pintu;
j. melaksanakan pelayanan Obat “unit dose”/dosis sehari;
k. melaksanakan komputerisasi pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan,
dan Bahan Medis Habis Pakai (apabila sudah memungkinkan);
l. mengidentifikasi, mencegah dan mengatasi masalah yang terkait dengan
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai;
m. melakukan pemusnahan dan penarikan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan
Bahan Medis Habis Pakai yang sudah tidak dapat digunakan;
n. mengendalikan persediaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai;
o. melakukan administrasi pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan
Bahan Medis Habis Pakai.
II.2.3 Farmasi Inpatient Pharmacy Departement (Farmasi IPD)
Farmasi Inpatient Departement atau Depo Rawat Inap di rumah sakit siloam
makassar menggunakan sistem pendistribusian ODD (Once Daily Dose) karena
sistem ini memiliki keunggualan seperti mengurangi penyimpanan obat yang
berlebihan di area perawatan pasien, mengurangi risiko kehilangan/ pencurian,
menghindari duplikasi permintaan obat ke bagian farmasi, dan mengurangi
frekuensi penulisan resep. Obat yang telah disiapkan berdasarkan sistem ODD
dilakukan pengiriman melalui Aerocom yang merupakan sistem distribusi secara
modern yang lebih efektif dimana mempercepat proses distribusi obat setiap
ruangan perawatan sesuai dengan permintaan resep dokter melalui Aerocom dan
Fax. Hal ini merupakan bentuk penerapan standar pelayanan kefarmasian di RS
13

Siloam Hospitals makassar dengan memperhatikan mutu pelayanan resep. Return


obat dilakukan jika terdapat obat yang tidak digunakan oleh pasien namun sudah
disiapkan ODD.
II.2.4 Farmasi Outpatient Pharmacy Departement (Farmasi OPD)
Farmasi Outpatient Departement atau Depo Rawat Jalan di Rumah Sakit
Siloam Hospitals Makassar merupakan depo farmasi tipe sentral yang berpusat di
instalasi farmasi lt.1 yang melayani pasien BPJS, Asuransi dan Umum. Depo
farmasi juga ada di lt.7 untuk melayani pasien BPJS dan di lt.2 untuk melayani
pasien umum. Distribusi obat dilakukan berdasarkan e-prescription.
II.2.5 Pelayanan Farmasi Klinik
1. Mengkaji dan melaksanakan pelayanan Resep atau permintaan Obat;
2. Melaksanakan penelusuran riwayat penggunaan Obat;
3. Melaksanakan rekonsiliasi Obat
4. Memberikan informasi dan edukasi penggunaan Obat baik berdasarkan Resep
maupun Obat non Resep kepada pasien/keluarga pasien
5. Mengidentifikasi, mencegah, dan mengatasi masalah yang terkait dengan
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan bahan Medis Habis Pakai
6. Melaksanakan visite mandiri maupun bersama tenaga kesehatan lain
7. Memberikan konseling pada pasien dan/atau keluarganya
8. Melaksanakan Pemantauan Terapi Obat (PTO)
- Pemantauan efek terapi Obat
- Pemantauan efek samping Obat
- Pemantauan Kadar Obat dalam Darah (PKOD)
- Melaksanakan Evaluasi Penggunaan Obat (EPO)
- Melaksanakan dispensing sediaan steril
9. Melakukan pencampuran Obat suntik
10 Menyiapkan nutrisi parenteral
11. Melaksanakan penanganan sediaan sitotoksik
12. Melaksanakan pengemasan ulang sediaan steril yang tidak stabil
Melaksanakan Pelayanan Informasi Obat (PIO) kepada tenaga kesehatan lain,
pasien/keluarga, masyarakat, dan institusi di luar Rumah Sakit
14

13. Melaksanakan Penyuluhan Kesehatan Rumah Sakit (PKRS)


II.3 Standar Pelayanan Kefarmasian Di Rumah Sakit
Standar Pelayanan Kefarmasian adalah tolok ukur yang dipergunakan
sebagai pedoman bagi tenaga kefarmasian dalam menyelenggarakan pelayanan
kefarmasian. Pelayanan Kefarmasian adalah suatu pelayanan langsung dan
bertanggung jawab kepada pasien yang berkaitan dengan sediaan farmasi dengan
maksud mencapai hasil yang pasti untuk meningkatkan mutu kehidupan pasien
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Pengaturan Standar Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit bertujuan
untuk (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Meningkatkan mutu Pelayanan Kefarmasian
b. Menjamin kepastian hukum bagi tenaga kefarmasian
c. Melindungi pasien dan masyarakat dari penggunaan Obat yang tidak
rasional dalam rangka keselamatan pasien (patient safety).
Standar Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit meliputi standar (PerMenKes
Nomor 72 Tahun 2016):
a. Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai
b. Pelayanan farmasi klinik.
II.4 Kegiatan Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai
II.4.1 Pemilihan
Pemilihan adalah kegiatan untuk menetapkan jenis Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai sesuai dengan kebutuhan. Pemilihan
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai ini berdasarkan
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Formularium dan standar pengobatan/pedoman diagnosa dan terapi
b. Standar Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
yang telah ditetapkan
c. Pola penyakit
d. Efektifitas dan keamanan
15

e. Pengobatan berbasis bukti


f. Mutu
g. Harga
h. Ketersediaan di pasaran.
Formularium Rumah Sakit disusun mengacu kepada Formularium
Nasional. Formularium Rumah Sakit merupakan daftar Obat yang disepakati staf
medis, disusun oleh Komite/Tim Farmasi dan Terapi yang ditetapkan oleh
Pimpinan Rumah Sakit. Formularium Rumah Sakit harus tersedia untuk semua
penulis Resep, pemberi Obat, dan penyedia Obat di Rumah Sakit. Evaluasi
terhadap Formularium Rumah Sakit harus secara rutin dan dilakukan revisi sesuai
kebijakan dan kebutuhan Rumah Sakit. Penyusunan dan revisi Formularium
Rumah Sakit dikembangkan berdasarkan pertimbangan terapetik dan ekonomi
dari penggunaan Obat agar dihasilkan Formularium Rumah Sakit yang selalu
mutakhir dan dapat memenuhi kebutuhan pengobatan yang rasional (PerMenKes
Nomor 72 Tahun 2016).
Kriteria pemilihan Obat untuk masuk Formularium Rumah Sakit
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Mengutamakan penggunaan Obat generic
b. Memiliki rasio manfaat-risiko (benefit-risk ratio) yang paling
menguntungkan penderita
c. Mutu terjamin, termasuk stabilitas dan bioavailabilitas
d. Praktis dalam penyimpanan dan pengangkutan
e. Praktis dalam penggunaan dan penyerahan
f. Menguntungkan dalam hal kepatuhan dan penerimaan oleh pasien
g. Memiliki rasio manfaat-biaya (benefit-cost ratio) yang tertinggi
berdasarkan biaya langsung dan tidak lansung
h. Obat lain yang terbukti paling efektif secara ilmiah dan aman (evidence
based medicines) yang paling dibutuhkan untuk pelayanan dengan harga
yang terjangkau.
Dalam rangka meningkatkan kepatuhan terhadap formularium Rumah
Sakit, maka Rumah Sakit harus mempunyai kebijakan terkait dengan penambahan
16

atau pengurangan Obat dalam Formularium Rumah Sakit dengan


mempertimbangkan indikasi penggunaaan, efektivitas, risiko, dan biaya
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
II.4.2 Perencanaan Kebutuhan
Perencanaan kebutuhan merupakan kegiatan untuk menentukan jumlah
dan periode pengadaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai sesuai dengan hasil kegiatan pemilihan untuk menjamin terpenuhinya
kriteria tepat jenis, tepat jumlah, tepat waktu dan efisien (PerMenKes Nomor 72
Tahun 2016).
Perencanaan dilakukan untuk menghindari kekosongan Obat dengan
menggunakan metode yang dapat dipertanggungjawabkan dan dasar-dasar
perencanaan yang telah ditentukan antara lain konsumsi, epidemiologi, kombinasi
metode konsumsi dan epidemiologi dan disesuaikan dengan anggaran yang
tersedia (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Pedoman perencanaan harus mempertimbangkan (PerMenKes Nomor 72
Tahun 2016):
a. Anggaran yang tersedia
b. Penetapan prioritas
c. Sisa persediaan
d. Data pemakaian periode yang lalu
e. Waktu tunggu pemesanan
f. Rencana pengembangan.
II.4.3 Pengadaan
Pengadaan merupakan kegiatan yang dimaksudkan untuk merealisasikan
perencanaan kebutuhan. Pengadaan yang efektif harus menjamin ketersediaan,
jumlah, dan waktu yang tepat dengan harga yang terjangkau dan sesuai standar
mutu. Pengadaan merupakan kegiatan yang berkesinambungan dimulai dari
pemilihan, penentuan jumlah yang dibutuhkan, penyesuaian antara kebutuhan dan
dana, pemilihan metode pengadaan, pemilihan pemasok, penentuan spesifikasi
kontrak, pemantauan proses pengadaan, dan pembayaran (PerMenKes Nomor 72
Tahun 2016).
17

Untuk memastikan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis


Habis Pakai sesuai dengan mutu dan spesifikasi yang dipersyaratkan maka jika
proses pengadaan dilaksanakan oleh bagian lain di luar Instalasi Farmasi harus
melibatkan tenaga kefarmasian (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pengadaan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai antara lain (PerMenKes Nomor 72
Tahun 2016):
a. Bahan baku Obat harus disertai Sertifikat Analisa.
b. Bahan berbahaya harus menyertakan Material Safety Data Sheet (MSDS).
c. Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai harus
mempunyai Nomor Izin Edar.
d. Masa kadaluarsa (expired date) minimal 2 (dua) tahun kecuali untuk
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai tertentu
(vaksin, reagensia, dan lain-lain), atau pada kondisi tertentu yang dapat
dipertanggung jawabkan.
Rumah Sakit harus memiliki mekanisme yang mencegah kekosongan stok
Obat yang secara normal tersedia di Rumah Sakit dan mendapatkan Obat saat
Instalasi Farmasi tutup. Pengadaan dapat dilakukan melalui (PerMenKes Nomor
72 Tahun 2016):
a. Pembelian
Untuk Rumah Sakit pemerintah pembelian Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai harus sesuai dengan ketentuan
pengadaan barang dan jasa yang berlaku. Hal-hal yang perlu diperhatikan
dalam pembelian adalah (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
1) Kriteria Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai, yang meliputi kriteria umum dan kriteria mutu Obat.
2) Persyaratan pemasok.
3) Penentuan waktu pengadaan dan kedatangan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai.
4) Pemantauan rencana pengadaan sesuai jenis, jumlah dan waktu.
18

b. Produksi
Sediaan Farmasi Instalasi Farmasi dapat memproduksi sediaan tertentu
apabila (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
1) Sediaan Farmasi tidak ada di pasaran
2) Sediaan Farmasi lebih murah jika diproduksi sendiri
3) Sediaan Farmasi dengan formula khusus
4) Sediaan Farmasi dengan kemasan yang lebih kecil/repacking
5) Sediaan Farmasi untuk penelitian
6) Sediaan Farmasi yang tidak stabil dalam penyimpanan/harus dibuat
baru (recenter paratus).
Sediaan yang dibuat di Rumah Sakit harus memenuhi persyaratan mutu
dan terbatas hanya untuk memenuhi kebutuhan pelayanan di Rumah Sakit
tersebut.
c. Sumbangan/Dropping/Hibah
Instalasi Farmasi harus melakukan pencatatan dan pelaporan terhadap
penerimaan dan penggunaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai sumbangan/dropping/ hibah (PerMenKes Nomor 72
Tahun 2016).
Seluruh kegiatan penerimaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai dengan cara sumbangan/dropping/hibah harus disertai
dokumen administrasi yang lengkap dan jelas. Agar penyediaan Sediaan Farmasi,
Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai dapat membantu pelayanan
kesehatan, maka jenis Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai harus sesuai dengan kebutuhan pasien di Rumah Sakit. Instalasi Farmasi
dapat memberikan rekomendasi kepada pimpinan Rumah Sakit untuk
mengembalikan/menolak sumbangan/dropping/hibah Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang tidak bermanfaat bagi kepentingan
pasien Rumah Sakit (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
II.4.4 Penerimaan
Penerimaan merupakan kegiatan untuk menjamin kesesuaian jenis,
spesifikasi, jumlah, mutu, waktu penyerahan dan harga yang tertera dalam kontrak
19

atau surat pesanan dengan kondisi fisik yang diterima. Semua dokumen terkait
penerimaan barang harus tersimpan dengan baik (PerMenKes Nomor 72 Tahun
2016).
II.4.5 Penyimpanan
Setelah barang diterima di Instalasi Farmasi perlu dilakukan penyimpanan
sebelum dilakukan pendistribusian. Penyimpanan harus dapat menjamin kualitas
dan keamanan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
sesuai dengan persyaratan kefarmasian. Persyaratan kefarmasian yang dimaksud
meliputi persyaratan stabilitas dan keamanan, sanitasi, cahaya, kelembaban,
ventilasi, dan penggolongan jenis Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Komponen yang harus diperhatikan antara lain (PerMenKes Nomor 72
Tahun 2016):
a. Obat dan bahan kimia yang digunakan untuk mempersiapkan Obat diberi
label yang secara jelas terbaca memuat nama, tanggal pertama kemasan
dibuka, tanggal kadaluwarsa dan peringatan khusus.
b. Elektrolit konsentrasi tinggi tidak disimpan di unit perawatan kecuali
untuk kebutuhan klinis yang penting.
c. Elektrolit konsentrasi tinggi yang disimpan pada unit perawatan pasien
dilengkapi dengan pengaman, harus diberi label yang jelas dan disimpan
pada area yang dibatasi ketat (restricted) untuk mencegah penatalaksanaan
yang kurang hati-hati.
d. Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang
dibawa oleh pasien harus disimpan secara khusus dan dapat diidentifikasi.
e. Tempat penyimpanan obat tidak dipergunakan untuk penyimpanan barang
lainnya yang menyebabkan kontaminasi.
Instalasi Farmasi harus dapat memastikan bahwa Obat disimpan secara
benar dan diinspeksi secara periodik.
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang
harus disimpan terpisah yaitu (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
20

a. Bahan yang mudah terbakar, disimpan dalam ruang tahan api dan diberi
tanda khusus bahan berbahaya.
b. Gas medis disimpan dengan posisi berdiri, terikat, dan diberi penandaaan
untuk menghindari kesalahan pengambilan jenis gas medis. Penyimpanan
tabung gas medis kosong terpisah dari tabung gas medis yang ada isinya.
Penyimpanan tabung gas medis di ruangan harus menggunakan tutup demi
keselamatan.
Metode penyimpanan dapat dilakukan berdasarkan kelas terapi, bentuk
sediaan, dan jenis Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai dan disusun secara alfabetis dengan menerapkan prinsip First Expired First
Out (FEFO) dan First In First Out (FIFO) disertai sistem informasi manajemen.
Penyimpanan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
yang penampilan dan penamaan yang mirip (LASA, Look Alike Sound Alike)
tidak ditempatkan berdekatan dan harus diberi penandaan khusus untuk mencegah
terjadinya kesalahan pengambilan Obat (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Rumah Sakit harus dapat menyediakan lokasi penyimpanan Obat
emergensi untuk kondisi kegawatdaruratan. Tempat penyimpanan harus mudah
diakses dan terhindar dari penyalahgunaan dan pencurian.
Pengelolaan Obat emergensi harus menjamin (PerMenKes Nomor 72
Tahun 2016):
a. Jumlah dan jenis Obat sesuai dengan daftar Obat emergensi yang telah
ditetapkan
b. Tidak boleh bercampur dengan persediaan Obat untuk kebutuhan lain
c. Bila dipakai untuk keperluan emergensi harus segera diganti
d. Di cek secara berkala apakah ada yang kadaluwarsa
e. Di larang untuk dipinjam untuk kebutuhan lain.
II.4.6 Pendistribusian
Distribusi merupakan suatu rangkaian kegiatan dalam rangka
menyalurkan/menyerahkan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai dari tempat penyimpanan sampai kepada unit pelayanan/pasien
dengan tetap menjamin mutu, stabilitas, jenis, jumlah, dan ketepatan waktu.
21

Rumah Sakit harus menentukan sistem distribusi yang dapat menjamin


terlaksananya pengawasan dan pengendalian Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan,
dan Bahan Medis Habis Pakai di unit pelayanan (PerMenKes Nomor 72 Tahun
2016).
Sistem distribusi di unit pelayanan dapat dilakukan dengan cara
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Sistem Persediaan Lengkap di Ruangan (floor stock)
1) Pendistribusian Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai untuk persediaan di ruang rawat disiapkan dan dikelola
oleh Instalasi Farmasi.
2) Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang
disimpan di ruang rawat harus dalam jenis dan jumlah yang sangat
dibutuhkan.
3) Dalam kondisi sementara dimana tidak ada petugas farmasi yang
mengelola (di atas jam kerja) maka pendistribusiannya didelegasikan
kepada penanggung jawab ruangan.
4) Setiap hari dilakukan serah terima kembali pengelolaan obat floor
stock kepada petugas farmasi dari penanggung jawab ruangan.
5) Apoteker harus menyediakan informasi, peringatan dan kemungkinan
interaksi Obat pada setiap jenis Obat yang disediakan di floor stock
b. Sistem Resep Perorangan
Pendistribusian Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai berdasarkan Resep perorangan/pasien rawat jalan dan rawat inap
melalui Instalasi Farmasi.
c. Sistem Unit Dosis
Pendistribusian Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai berdasarkan Resep perorangan yang disiapkan dalam unit dosis
tunggal atau ganda, untuk penggunaan satu kali dosis/pasien. Sistem unit
dosis ini digunakan untuk pasien rawat inap.
22

d. Sistem Kombinasi
Sistem pendistribusian Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai bagi pasien rawat inap dengan menggunakan
kombinasi a + b atau b + c atau a + c.
Sistem distribusi Unit Dose Dispensing (UDD) sangat dianjurkan untuk
pasien rawat inap mengingat dengan sistem ini tingkat kesalahan pemberian Obat
dapat diminimalkan sampai kurang dari 5% dibandingkan dengan sistem floor
stock atau Resep individu yang mencapai 18% (PerMenKes Nomor 72 Tahun
2016).
Sistem distribusi dirancang atas dasar kemudahan untuk dijangkau oleh
pasien dengan mempertimbangkan (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Efisiensi dan efektifitas sumber daya yang ada
b. Metode sentralisasi atau desentralisasi.
II.4.7 Pemusnahan dan Penarikan Sediaan Farmasi, Alat kesehatan, dan
Bahan Medis Habis Pakai
Pemusnahan dan penarikan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai yang tidak dapat digunakan harus dilaksanakan dengan cara
yang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Penarikan sediaan farmasi yang tidak memenuhi standar/ketentuan
peraturan perundang-undangan dilakukan oleh pemilik izin edar berdasarkan
perintah penarikan oleh BPOM (mandatory recall) atau berdasarkan inisiasi
sukarela oleh pemilik izin edar (voluntary recall) dengan tetap memberikan
laporan kepada Kepala BPOM (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Penarikan Alat Kesehatan dan Bahan Medis Habis Pakai dilakukan
terhadap produk yang izin edarnya dicabut oleh Menteri. Pemusnahan dilakukan
untuk Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai bila
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Produk tidak memenuhi persyaratan mutu
b. Telah kadaluwarsa
23

c. Tidak memenuhi syarat untuk dipergunakan dalam pelayanan kesehatan


atau kepentingan ilmu pengetahuan; dan/atau
d. Dicabut izin edarnya.
Adapun Tahapan pemusnahan terdiri dari (PerMenKes Nomor 72 Tahun
2016):
a. Membuat daftar Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai yang akan dimusnahkan
b. Menyiapkan Berita Acara Pemusnahan
c. Mengoordinasikan jadwal, metode dan tempat pemusnahan kepada pihak
terkait
d. Menyiapkan tempat pemusnahan
e. Melakukan pemusnahan disesuaikan dengan jenis dan bentuk sediaan serta
peraturan yang berlaku.
II.4.8 Pengendalian
Pengendalian dilakukan terhadap jenis dan jumlah persediaan dan
penggunaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
(PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016).
Pengendalian penggunaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai dapat dilakukan oleh Instalasi Farmasi harus bersama dengan
Komite/Tim Farmasi dan Terapi di Rumah Sakit (PerMenKes Nomor 72 Tahun
2016).
Tujuan pengendalian persediaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan
Bahan Medis Habis Pakai adalah untuk (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Penggunaan Obat sesuai dengan Formularium Rumah Sakit
b. Penggunaan Obat sesuai dengan diagnosis dan terapi
c. Memastikan persediaan efektif dan efisien atau tidak terjadi kelebihan dan
kekurangan/kekosongan, kerusakan, kadaluwarsa, dan kehilangan serta
pengembalian pesanan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan
Medis Habis Pakai.
Cara untuk mengendalikan persediaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan,
dan Bahan Medis Habis Pakai adalah (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
24

a. Melakukan evaluasi persediaan yang jarang digunakan (slow moving)


b. Melakukan evaluasi persediaan yang tidak digunakan dalam waktu tiga
bulan berturut-turut (death stock)
c. Stok opname yang dilakukan secara periodik dan berkala.
II.4.9 Administrasi
Administrasi harus dilakukan secara tertib dan berkesinambungan untuk
memudahkan penelusuran kegiatan yang sudah berlalu.
Kegiatan administrasi terdiri dari (PerMenKes Nomor 72 Tahun 2016):
a. Pencatatan dan Pelaporan
Pencatatan dan pelaporan terhadap kegiatan pengelolaan Sediaan Farmasi,
Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang meliputi perencanaan
kebutuhan, pengadaan, penerimaan, pendistribusian, pengendalian
persediaan, pengembalian, pemusnahan dan penarikan Sediaan Farmasi,
Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai. Pelaporan dibuat secara
periodik yang dilakukan Instalasi Farmasi dalam periode waktu tertentu
(bulanan, triwulanan, semester atau pertahun).
Jenis-jenis pelaporan yang dibuat menyesuaikan dengan peraturan
yang berlaku. Pencatatan dilakukan untuk:
1) Persyaratan Kementerian Kesehatan/BPOM
2) Dasar akreditasi Rumah Sakit
3) Dasar audit Rumah Sakit
4) Dokumentasi farmasi.
Pelaporan dilakukan sebagai:
1) Komunikasi antara level manajemen
2) Penyiapan laporan tahunan yang komprehensif mengenai kegiatan di
Instalasi Farmasi
3) Laporan tahunan
b. Administrasi Keuangan
Apabila Instalasi Farmasi harus mengelola keuangan maka perlu
menyelenggarakan administrasi keuangan. Administrasi keuangan
merupakan pengaturan anggaran, pengendalian dan analisa biaya,
25

pengumpulan informasi keuangan, penyiapan laporan, penggunaan laporan


yang berkaitan dengan semua kegiatan Pelayanan Kefarmasian secara
rutin atau tidak rutin dalam periode bulanan, triwulanan, semesteran atau
tahunan.
c. Administrasi Penghapusan Administrasi penghapusan merupakan kegiatan
penyelesaian terhadap Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai yang tidak terpakai karena kadaluwarsa, rusak, mutu tidak
memenuhi standar dengan cara membuat usulan penghapusan Sediaan
Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai kepada pihak
terkait sesuai dengan prosedur yang berlaku.
II.5 Pelayanan Farmasi Klinik
II.5.1 Pengkajian Dan Pelayanan Resep
Dilakukan untuk menganalisa adanya masalah terkait obat sehingga harus
dikonsultasikan kepada dokte penulis resep. Apoteker harus melakukan
pengkajian resep sesuai persyaratan administrasi, farmasetik, dan klinis baik itu
untuk pasien rawat inap atau pasien rawat jalan.
Pelayanan Resep dimulai dari penerimaan, pemeriksaan ketersediaan,
penyiapan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
termasuk peracikan Obat, pemeriksaan, penyerahan disertai pemberian informasi.
Pada setiap tahap alur pelayanan Resep dilakukan upaya pencegahan terjadinya
kesalahan pemberian Obat (medication error)
II.5.2 Penelusuran Riwayat Penggunaan Obat
Merupakan proses untuk mendapatkan informasi mengenai seluruh
Obat/Sediaan Farmasi lain yang pernah dan sedang digunakan, riwayat
pengobatan dapat diperoleh dari wawancara atau data rekam medik/pencatatan
penggunaan Obat pasien.
Dalam peneusuran riwayat penggunaan obat, beberapa tahapan yang harus
dilakukan yaitu : membandingkan riwayat penggunaan obat dengan data RM
pasien, melakukan verifikasi riwayat penggunan obat, mendokumentasikan
adanya alerg dan reaksi obat yang tidak dikehendaki, identifkasi kemungkinan
terjadinya interaksi obat, analisis rasinalitas obat, melakukan penilaian terhadap
26

teknik penggunaan obat, memeriksa adanya kebutuhan pasien terhadap Obat dan
alat bantu kepatuhan minum Obat (concordance aids), mendokumentasikan Obat
yang digunakan pasien sendiri tanpa sepengetahuan dokter, serta mengidentifikasi
terapi lain, misalnya suplemen dan pengobatan alternatif yang mungkin
digunakan oleh pasien.
II.5.3 Rekonsiliasi obat
Merupakan proses embandingkan instruksi pengobatan dengan obat yang
telah diterima pasien. Rekonsiliasi dilakukan untuk mencegah terjadinya
kesalahan oba seperti obat tidak diberikan , duplikasi, kesalahan dosis atau
interaksi obat. Kesalahan Obat (medication error) rentan terjadi pada pemindahan
pasien dari satu Rumah Sakit ke Rumah Sakit lain, antar ruang perawatan, serta
pada pasien yang keluar dari Rumah Sakit ke layanan kesehatan primer dan
sebaliknya.
Tahap proses rekonsiliasi obat berupa :
a. Pengumpulan data
Mencatat data dan memverifikasi Obat yang sedang dan akan digunakan
pasien, meliputi nama Obat, dosis, frekuensi, rute, Obat mulai diberikan,
diganti, dilanjutkan dan dihentikan, riwayat alergi pasien serta efek
samping Obat yang pernah terjadi. Data riwayat penggunaan Obat
didapatkan dari pasien,keluarga pasien, daftar Obat pasien, Obat yang ada
pada pasien, dan rekam medik/medication chart. Data Obat yang dapat
digunakan tidak lebih dari 3 (tiga) bulan sebelumnya. Semua Obat yang
digunakan oleh pasien baik Resep maupun Obat bebas termasuk herbal
harus dilakukan proses rekonsiliasi.
b. Komparasi
Petugas kesehatan membandingkan data Obat yang pernah, sedang dan
akan digunakan. Discrepancy atau ketidakcocokan adalah bilamana
ditemukan ketidakcocokan/perbedaan diantara data-data tersebut.
Ketidakcocokan dapat pula terjadi bila ada Obat yang hilang, berbeda,
ditambahkan atau diganti tanpa ada penjelasan yang didokumentasikan
pada rekam medic pasien. Ketidakcocokan ini dapat bersifat disengaja
27

(intentional) oleh dokter pada saat penulisan Resep maupun tidak


disengaja (unintentional) dimana dokter tidak tahu adanya perbedaan pada
saat menuliskan Resep.
c. Melakukan konfirmasi kepada dokter jika menemukan ketidaksesuaian
dokumentas
Bila ada ketidaksesuaian, maka dokter harus dihubungi kurang dari
24 jam. Hal lain yang harus dilakukan oleh Apoteker adalah menentukan
adanya perbedaan tersebut disengaja atau tidak disengaja,
mendokumentasikan alas an penghentian, penundaan, atau pengganti serta
memberikan tanda tangan, tanggal dan waktu dilakukannya rekonsiliasi
obat.
d. Komunikasi
Melakukan komunikasi dengan pasien dan/atau keluarga pasien
atau perawat mengenai perubahan terapi yang terjadi. Apoteker
bertanggung jawab terhadap informasi Obat yang diberikan.
II.5.4 Pelayanan informasi obat (PIO)
Merupakan kegiatan penyediaan dan pemberian informasi, rekomendasi
Obat yang independen, akurat, tidak bias, terkini dan komprehensif yang
dilakukan oleh Apoteker kepada dokter, Apoteker, perawat, profesi kesehatan
lainnya serta pasien dan pihak lain di luar Rumah Sakit.PIO bertujuan untuk :
- Menyediakan informasi mengenai obat kepada pasien dan tenaga
kesehatan di lingkungan Rumah Sakit dan pihak lain di rumah sakit.
- Menyediakan informasi untuk membuat kebijakan yang berhubungan
dengan obat/sediaan farmasi
- Menunjang penggunaan oat yang rasional
II.5.5 Konseling
Adalah suatu aktivitas pemberian nasihat atau saran terkait terapi Obat dari
Apoteker (konselor) kepada pasien dan/atau keluarganya. Konseling untuk pasien
rawat jalan maupun rawat inap di semua fasilitas kesehatan dapat dilakukan atas
inisitatif Apoteker, rujukan dokter, keinginan pasien atau keluarganya. Pemberian
28

konseling yang efektif memerlukan kepercayaan pasien dan/atau keluarga


terhadap Apoteker
secara khusus konseling obat ditujukan untuk
- Meningkatkan hubungan kepercayaan antara apoteker dan pasien
- menunjukkan perhatian serta kepedulian terhadap pasien
- membantu pasien untuk mengatur dan terbiasa dengan obat
- memantu pasien untuk mengatur dan menyesuaikan penggunaan obat
dengan penyakitnya
- meningkatkan kepatuhan pasien dalam menjalani pengobatan
- mencegah atau meminimalkan masalah terkait obat
- meningkatkan kemampuan pasien memecahkan masalah terapi
- mmengerti permasalahan dalam pengambilan keputusan
- membimbing dan mendidik pasien dalam penggunaan obat sehingga
dapat mencapai tujuan pengobatan dan meningkatan mutu pengobatan
pasien
II.5.6 Visite
Merupakan kegiatan kunjungan ke pasien rawat inap yang dilakukan
Apoteker secara mandiri atau bersama tim tenaga kesehatan untuk mengamati
kondisi klinis pasien secara langsung, dan mengkaji masalah terkait Obat,
memantau terapi Obat dan Reaksi Obat yang Tidak Dikehendaki, meningkatkan
terapi Obat yang rasional, dan menyajikan informasi Obat kepada dokter, pasien
serta profesional kesehatan lainnya.
Visite juga dapat dilakukan pada pasien yang sudah keluar Rumah Sakit baik
atas permintaan pasien maupun sesuai dengan program Rumah Sakit yang biasa
disebut dengan Pelayanan Kefarmasian di rumah (Home Pharmacy Care).
II.5.7 Pemantauan terapi obat (PTO)
Merupakan suatu proses yang mencakup kegiatan untuk memastikan
terapi Obat yang aman, efektif dan rasional bagi pasien. Tujuan PTO adalah
meningkatkan efektivitas terapi dan meminimalkan risiko Reaksi Obat yang Tidak
Dikehendaki (ROTD). Kegiatan PTO diantaranya adalah pengkajian pemilihan
obat, dosis, cara pemberian obat, respon terapi, reaksi obat yang tidak dikehendaki
29

(ROTD) ; pemberian rekomendasi penyelesaian masalah terkait obat; dan


pemantauan efektivitas dan efek samping terapi obat.
II.5.8 Monitoring efek samping obat (MESO)
Merupakan kegiatan pemantauan setiap respon terhadap Obat yang tidak
dikehendaki, yang terjadi pada dosis lazim yang digunakan pada manusia untuk
tujuan profilaksis, diagnosa dan terapi. Efek Samping Obat adalah reaksi Obat
yang tidak dikehendaki yang terkait dengan kerja farmakologi.
Tujuan MESO adalah :
- Menemuan efek samping obat sedini mungkin terutama yang berat,
tidak dikenal, frekuensinya jarang.
- Menentukan frekuensi dan insidensi efek samping obat yang sudah
dikenal dan yang baru saja ditemukan.
- Mengenal semua factor yang mungkin dapat menimbulkan angka
kejadian dari efek samping obat
- Meminimalkan resiko kejadian rekasi obat yang tidak dikehendaki
- Mencegah terulangnya kejadian reaksi obat yang tidak dikehendaki
II.5.9 Evaluasi penggunaan obat (EPO)
Merupakan program evaluasi penggunaan Obat yang terstruktur dan
berkesinambungan secara kualitatif dan kuantitatif.
Tujuan EPO yaitu:
a. mendapatkan gambaran keadaan saat ini atas pola penggunaan Obat;
b. membandingkan pola penggunaan Obat pada periode waktu tertentu;
c. memberikan masukan untuk perbaikan penggunaan Obat; dan
d. menilai pengaruh intervensi atas pola penggunaan Obat.
II.5.10 Dispensing Sediaan Steril
Dispensing sediaan steril harus dilakukan di Instalasi Farmasi dengan
teknik aseptik untuk menjamin sterilitas dan stabilitas produk dan melindungi
petugas dari paparan zat berbahaya serta menghindari terjadinya kesalahan
pemberian Obat. Tujian dispensing sediaan steril adalah : menjamin agar pasien
menerima obat sesuai dengan dosis yang dibutuhkan, menjamin sterilitas dan
30

stabilitas produk, melindung petugas dari paparan zat berbahaya dan menghindari
terjadinya kesalahan pemberian obat. Kegiatan dispensing sediaan steril meliputi :
pencampuran obat suntik, penyiapan nutrisi parenteral, penanganan seidaan
sitostatik.
II.5.11 Pemantauan Kadar Obat dalam Darah (PKOD)
Pemantauan Kadar Obat dalam Darah (PKOD) merupakan interpretasi
hasil pemeriksaan kadar Obat tertentu atas permintaan dari dokter yang merawat
karena indeks terapi yang sempit atau atas usulan dari Apoteker kepada dokter.
PKOD bertujuan untuk mengetahuai Kadar Obat dalam darah dan memberikan
rekomendasi kepada dokter yang merawat.
BAB III
GAMBARAN UMUM

III.1 Sejarah Rumah Sakit Siloam


Rumah Sakit Siloam didirikan pada tahun 1996 di Lippo Village Karawaci
dan dikenal dengan sebutan Rumah Sakit Siloam Gleneagles. Rumah Sakit ini
mulanya merupakan hasil kerjasama antara rumah sakit Gleneagles dan Lippo
Group melalui PT Sentralindo Wirasta yang bergerak pada bidang kesehatan.
Rumah Sakit Siloam Gleneagles berkembang secara inovatif dan kemudian
menjadi pemimpin di bidangnya melalui model layanan klinis, fasilitas berpusat
pada pasien dan layanan klinik dan non klinik yang terintegrasi.

Pada tahap konsolidasi di tahun 2007 sampai dengan 2010, Rumah Sakit
Siloam mendirikan beberapa cabang lainnya di kota-kota besar Indonesia yaitu
Surabaya, Bekasi, Tangerang serta Jakarta. Pada tahun yang sama, Siloam
Hospitals bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran dan School of Nursing (SoN)
Universitas Pelita Harapan serta Mochtar Riady Institute of Nanotechnology.
Pada tahun 2011 Rumah Sakit Siloam kemudian lebih dikenal dengan sebutan
Siloam Hospitals melaju pesat dengan membangun 6 rumah sakit lainnya di kota-
kota besar di Indonesia serta mengakuisisi 5 rumah sakit. Pada tanggal 12
September 2013, perseroan yang telah berubah nama menjadi PT Siloam
Hospitals melakukan Initial Public Offering sehingga kemudian dicatatatkan
sebagai PT Siloam International Hospitals Tbk. Siloam Hospitals kemudian
melakukan ekspansi usahanya ke kota-kota lain di Indonesia.

III.2 Rumah Sakit Siloam Hospitals Makassar


Pembangunan Siloam Hospitals Makassar pertama kali ditandai dengan
peletakkan batu pertama oleh Menteri Kesehatan dr Endang Rahayu Sedyaningsih,
MPH, Dr. PH pada 7 Januari 2011 yang berlokasi di Tanjung Bunga, Makassar,
Sulawesi Selatan. Rumah sakit ini awalnya dibangun dalam dua tahap dan saat
selesai pembangunannya diperkirakan memiliki tenaga medis dan non-medis
sejumlah 750 orang dengan fasilitas rawat inap, 56 ruang konsultasi rawat jalan, 6

31
32

kamar operasi dan Center of Excellence di bidang Kardiologi, Neurologi,


Onkologi dan Ortopedik. Tujuan dari pembangunan Siloam Hospitals Makassar,
yaitu untuk melayani kebutuhan masyarakat di provinsi Sulawesi Selatan pada
umumnya dan kota Makassar pada khususnya.

Siloam Hospitals Makassar merupakan Rumah Sakit Umum Tipe B yang


berada di bawah naungan Siloam Hospital Group. Rumah sakit Siloam juga
bekerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanudin Makassar untuk
mendirikan pusat pendidikan kedokteran dan meningkatkan pelayanan kesehatan
masyarakat di daerah tersebut serta memperkuat status Makassar sebagai Gerbang
Indonesia Timur yang lebih maju

Visi dari Rumah Sakit Siloam untuk mewujudkan rumah sakit dengan
layanan internasional, terjangkau masyarakat, dan dibawah kasih Tuhan. Adapun
misi nya, yaitu menjadi rumah sakit pilihan dengan layanan kesehatan kelas dunia
dalam pendidikan kesehatan dan penelitian. Siloam Hospital Makassar saat ini
dipimpin oleh direktur dr. Niken Novitasari, MARS dengan fasilitas yang
mencakup Unit Gawat Darurat (UGD), Instalasi Laboratorium, Neonate Intensive
Care Unit (NICU), Instalasi Rawat Jalan, High Care Unit (HCU), , Unit
Perawatan Intensif, Farmasi, Instalasi Rawat Inap dan Instalasi Radiologi

III.3 Logo Rumah Sakit Siloam

Kata “Siloam” sendiri diambil dari kitab nasrani yang berarti diutus Tuhan
untuk masyarakat. Lambang salib menggambarkan citra masyarakat nasrani
sementara lambing staff of aesculapiusyang terlilit pada lambang salib yang
merupakan lambang dunia kedokteran berarti penyembuhan bagi mereka yang
sakit. Warna biru yang terdapat pada logo rumah sakit merupakan lambang
kepercayaan para pasien yang memilih rumah sakit siloam sebagai dafilitator
kesehatannya sementara warna hijau memiliki arti ketenangan.
33

III.4 Cabang rumah sakit Siloam


1. Siloam Hospitals Medan
2. Siloam Hospitals Dhirga Surya
3. Siloam Hospitals Jambi
4. Siloam Hospitals Sriwijaya Palembang
5. Siloam Hospitals Silampari Lubuklinggau
6. Siloam Hospitals Bangka
7. Siloam Hospitals Lippo Village
8. Siloam Hospitals Kelapa Dua
9. Siloam Hospitals Agora
10. Siloam Hospitals Asri
11. Siloam Hospitals Kebon Jeruk
12. Siloam Hospitals Mampang
13. MRCCC Siloam Hospitals Semanggi
14. Siloam Hospitals TB Simatupang
15. Rumah Sakit Umum Siloam Bekasi Timur
16. Rumah Sakit Sentosa Bekasi
17. Rumah Sakit Umum Siloam Bekasi Sepanjang Jaya
18. Siloam Hospitals Bogor
19. Siloam Hospitals Cinere (Rumah Sakit Jantung Diagram)
20. Siloam Hospitals Lippo Cikarang
21. Siloam Hospitals Purwakarta
22. Rumah Sakit Putera Bahagia (Cirebon)
23. Siloam Hospitals Semarang
24. Rumah Sakit Syubbanul Wathon
25. Siloam Hospitals Yogyakarta
26. Siloam Hospitals Surabaya
27. Siloam Hospitals Jember
28. Siloam Hospitals Denpasar
29. BIMC Kuta
30. BIMC Nusa Dua
34

31. Siloam Hospitals Mataram


32. Siloam Hospitals Kupang
33. Siloam Hospitals Labuan Bajo
34. Siloam Hospitals Palangkaraya
35. Siloam Hospitals Banjarmasin
36. Siloam Hospitals Balikpapan
37. Siloam Hospitals Manado
38. Siloam Hospitals Makassar
39. Siloam Hospitals Buton
40. Siloam Hospitals Ambon
III.2 Instalasi Farmasi Rumah Sakit Siloam Hospitals Makassar

Head Of Pharmacy Service


Departement

Section Head Section Head Inpatient Clinical Section Head


Outpatient Pharmacy Runner Ward Clerk
Service Pharmacy Service Pharmacy Pharmacy Storage

OPD BPJS Aseptic Recipient

OPD Distribution (Ward Clerk;


Insurance Inpatient
Corporate Laboratorium; Emergency)

OPD Private Distribution (Operating Theatre)


BAB IV
PEMBAHASAN

IV.1 Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan dan BMHP


Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai di Siloam Hospital Makassar sesuai dengan Permenkes No. 72 tahun 2016
meliputi pemilihan, perencanaan kebutuhan, pengadaan, penerimaan,
penyimpanan, pendistribusian, pemusnahan dan penarikan, pengendalian, dan
administrasi (pencatatan dan pelaporan).
1. Pemilihan
Pada proses pemilihan, Rumah sakit Siloam Makassar menggunakan jenis
sediaan farmasi, alat kesehatan dan BMHP berdasarkan Formularium Rumah
Sakit Siloam yang telah ditetapkan oleh Komite Farmasi dan Terapi (KFT) dan
disahkan oleh pimpinan rumah sakit. Formularium rumah sakit disusun oleh Tim
Farmasi dan Terapi yang disepakati/oleh Staf Medik dengan mengacu pada
Formularium Nasional (Fornas) dan clinical pathways. Penyusunan obat dalam
formularium rumah sakit berdasarkan kebutuhan rumah sakit yang mengacu pada
data morbiditas di rumah sakit. Adapun alur penyusunan Formularium Rumah
Sakit di Siloam sebagai berikut :
• KFT merekap usulan atau rekomendasi obat yag ingin di masukkan ke
dalam formularium dari SMF (Staf Medis Fungsional) berdasarkan
clinical pathways
• KFT mengelompokkan hasil rekapan tersebut berdasadarka kelas terapi
• Obat baru yang diusulkan dapat diterima jika diusulkan minimal dari tiga
dokter. Jika hanya satu dokter, di terima jika bersifat lifesaving dan ada
persetujuan dari pimpinan Rumah Sakit
• Setalah direkap, KFT memberikan hasil rekapan kepada SMF untuk di
review kembali dan memberikan umpan balik dari hasil rekapan
• KFT menetapkan daftar obat yang masuk melalui meeting KFT yang
dilakukan 2 kali dalam setahun jika sudah tidak ada umpan balik

35
36

• Jika daftar obat sudah final maka akan di setujui oleh pimpinan rumah
sakit dan formularium tersebut diberlakukan
• Setelah penetapan Formularium baru, KFT memberikan edukasi ke staf
terhadap perubahan yang terjadi dan melakukan monitoring
Formularium rumah sakit akan dievaluasi tiap tahun untuk menghapus
atau menambahankan obat baru yang diusulkan oleh staf medis fungsional (SMF).
Obat yang dipertimbangkan dapat masuk ke dalam formularium rumah sakit harus
memenuhi kriteria sebagai berikut :
• Terbukti ilmiah (evidence based) untuk indikasi dan keamanan;
• Memiliki rasio manfaat-biaya (benefit-cost ratio) yang tertinggi
berdasarkan biaya langsung dan tidak lansung;
• Memiliki rasio manfaat-risiko (benefit-risk ratio) yang paling
menguntungkan pasien;
• Sumber/Manufactur tersertifikasi atau terstandarisasi
• Praktis dalam penyimpanan dan suhu stabil pada pengangkutan
• Meningkatkan kepatuhan penggunaan obat
• Obat jadi dengan kombinasi lebih dari satu zat aktif lebih tinggi
aktivitasnya dibandingkan dari obat tunggal nya.
• Obat yang diproses dengan teknologi lepas lambat dan indeks terapi
sempit harus memenuhi pengujian Bioavailabilitas dan Bioekivalensi
Sedangkan, kriteria untuk obat-obat, alat Kesehatan atau BMHP yang akan
dihapus dalam daftar Formularium rumah sakit sebagai berikut :
• Obat yang sudah tidak beredar
• Drug Recalled (ditarik)
• Obat cacat produksi berulang
• Terdapat obat yang lebih cost effective
• Obat obat yang lebih dari 3 bulan tidak digunakan atau tidak diresepkan (dead
stock) / obat dalam 3 bulan hanya mengalami pengeluaran 2-3 kali (slow
moving)
• Perubahan profil keamanan dan khasiat yang beresiko.
37

2. Perencanaan
Perencanaan kebutuhan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan BMHP di
Siloam Hospital Makassar dilakukan dengan menentukan jumlah dan periode
pengadaan untuk menghindari terjadinya kekosongan stok mengacu pada histori
penggunaan dan stok min-max Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan BMHP pada
sistem HOPE. Perencaan kebutuhan harus mengacu pada Formularium Rumah
Sakit. Rancangan Kebutuhan Obat (RKO) / Alat kesehatan hanya dibuat untuk
obat dan alat kesehatan BPJS dan Inhealth.
3. Pengadaan
Pengadaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan BMHP di Siloam
Hospital Makassar dilakukan oleh departemen pharmacy storage (gudang
farmasi). Staf Pharmacy Storage membuat Purchase Requistion (PR) berdasarkan
ketersediaan stok (stok min-max) dan histori pemakaian selama 2 minggu
terakhir, Pembuatan PR dilakukan satu kali seminggu yaitu pada hari senin
dengan menggunakan aplikasi Axapta (berupa data stok gudang, sales, konsumsi,
dan selisih). Pemesanan dilakukan untuk memenuhi kebutuhan selama 1 minggu
ke depan. PR yang telah dibuat akan direview oleh HoDept. Pharmacy, jika telah
disetujui akan diserahkan ke bagian purchasing dan dibuatkan Purchase Order
(PO) yang selanjutnya akan disetujui oleh HoDept. Purchasing, lalu dikirimkan
ke vendor via email atau faxmail.
Pengadaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan BMHP di Siloam Hospital
Makassar pada bagian Farmasi Inpatient Department (Farmasi IPD) dan Farmasi
Outpatient Department (Farmasi OPD) dengan cara mengajukan permintaan
berupa defecta ke pharmacy storage melalui sistem HOPE berdasarkan min-max
pada sediaan farmasi.
4. Penerimaan
Penerimaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
di Siloam Hospitals Makassar akan diterima oleh staf gudang farmasi. Untuk
sediaan farmasi atau alat kesehatan yang datang pada saat diluar jam kerja gudang
maka Farmasi IPD yang akan menerima sediaan farmasi atau alat kesehatan
38

tersebut, jika obat atau alat kesehatan tersebut dikategorikan cito atau life-saving.
Jika tidak masuk dalam kategori tersebut maka akan disampaikan untuk datang
ketika jam kerja gudang farmasi.
Pemeriksaan yang dilakukan pada saat penerimaan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai meliputi pengecekan 8R yaitu:
• Benar tujuan pengiriman/penerima pengiriman
• Nama item/sediaan;
• Vendor;
• Nomor po;
• Jumlah;
• Kekuatan sediaan;
• Bentuk sediaan;
• Nomor batch dan expired date;
Jika 8R terpenuhi maka faktur (4 rangkap) ditandatangani dan stempel (Faktur
asli dan 2 lembar copyan diberikan ke vendor) setelah itu dilakukan Good
Receipt Note (GRN).
• GRN dilakukan menggunakan aplikasi Axapta yang terintegrasi dengan
HOPE, data yang diinput berupa nama item, jumlah, nomor batch, dan
expired date (diinput dihari yang sama saat penerimaan barang)
• GRN di print 2 rangkap: lembar putih (diberikan kevendor), lembar pink
(diberikan ke purchasing bersama dengan faktur fotocopy)
• Purchasing membuat PO dan ditanda tangani oleh HoDept Pharmacy
• Faktur, GRN dan PO diarsipkan dan digunakan ketika akan mengajukan retur
dan sebagainya.
Penerimaan sediaan farmasi atau penerimaan defekta dilakukan setiap pagi
oleh staf tiap site di gudang farmasi. Setiap perwakilan site dan melakukan
pengecekan berupa item, jumlah, kekuatan sediaan, nomor batch dan expired date
di pharmacy storage dan setelahnya diantarkan oleh staf gudang.
39

5. Penyimpanan
Penyimpanan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
pada gudang farmasi yaitu dibedakan antara sediaan farmasi dan alat kesehatan;
juga dibedakan antara rak regular, BPJS, inhealth; disusun secara alfabetis, obat
disimpan berdasarkan jenis sediaan (tablet, injeksi, topikal, sirup, dan drops),
dibedakan rak high alert, obat bersuhu rendah, contrast item, precursor dan OOT;
obat Look Alike Sound Alike (LASA) minimal diberi jarak dan dipisahkan
minimal 1 rak. Selain itu ada penandaan label warna pada obat yang memiliki
beberapa dosis, mulai dari warna hijau untuk obat dengan dosis terendah, dan
merah unutk obat dengan dosis tertinggi. Khusus untuk narkotika dan
psikotropika setelah penerimaan dan pengecekan di gudang farmasi lalu dibawa
ke Farmasi IPD.
Penyimpanan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
pada Farmasi IPD dan Farmasi OPD berdasarkan jenis sediaan; prinsip First
Expired First Out (FEFO); disusun secara alfabetis kecuali obat LASA diberi
jarak minimal 1 item dan diberi stiker LASA; dibedakan rak regular, BPJS,
inhealth; rak fast moving dan slow moving; lemari narkotika (double lock double
door), lemari psikotropika (double lock), lemari prekursor dan OOT (one lock),
dan lemari high alert dan diberi stiker high alert dan obat-obat penyimpanana
suhu rendah (kulkas).
6. Pendistribusian
Pendistribusian Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai pada Gudang Farmasi didistribusikan ke beberapa ward clerk,
menggunakan metode floor stock untuk Unit Gawat Darurat (UGD) dan Ward
Clerk (WC). Sedangkan pendistribusian pada Farmasi IPD menggunakan metode
One Daily Dose (ODD) unit perawatan, dimana pemberian obat ke pasien
didelegasikan ke Nurse. Selain itu dengan sistem distribusi modern seperti
Aerocom yang terhubung ke unit perawatan dapat mempercepat proses distribusi
obat. Sedangkan untuk Farmasi OPD pendistribusian dilakukan melalui e-
prescription ke pasien langsung maupun keluarga pasien, juga dapat melalui jasa
40

pengantaran (Grab) terutama untuk obat racikan yang membutuhkan pemberian


lebih lama.
7. Pengendalian
Pengendalian Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai yaitu dengan melakukan Stock Opname (SO) internal 1 kali dalam sebulan
setiap tanggal 10 meliputi pemeriksaan kondisi fisik, penyesuaian jumlah fisik
dengan sistem; pendataan obat yang mendekati ED, jika terdapat item dekat ED
(3-6 bulan) maka diinfokan pada HoDept.Pharmacy agar dapat dikoordinasikan
dengan dokter untuk membantu dalam peresepan dan dapat di follow up ke vendor
untuk dilakukan retur; khusus untuk narkotika (buku pelaporan), psikotropika,
prekursor dan OOT (kartu stok) pengecekan dilakukan tiap pagi dengan
mencocokkan jumlah fisik dengan sistem; pengecekan suhu lemari pendingin dan
kelembaban ruangan 3 kali sehari (08.00,14.00, dan 20.00) dan didokumentasikan
pada form yang tersedia.
8. Pemusnahan
Pemusnahan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
dengan membuat berita acara terkait sediaan farmasi maupun BMHP yang rusak
atau kadaluarsa. Gudang farmasi terlebih dahulu akan mengkategorikan sediaan
farmasi maupun BMHP menjadi dapat diretur atau dimusnahkan yang dimana
proses pemusnahan akan dilakukan oleh pihak ketiga. Lakukan retur ke vendor
setelah terbit form retur dari vendor.
9. Penarikan
Penarikan (Recall) Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai dilakukan ketika HoDept.Pharmacy membuat memo agar dilakukan
penarikan terhadap obat maupun BMHP tertentu dari setiap site dengan
melampirkan surat recall dari vendor, lalu dikumpulkan di gudang farmasi.
Gudang farmasi akan melakukan retur ke vendor.
10. Pencatatan dan Pelaporan
Pencatatan dan Pelaporan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai bertujuan untuk memonitor transaksi perbekalan farmasi yang masuk
maupun keluar. Pencatatan dilakukan dalam bentuk digital (HOPE) maupun
41

manual. Untuk narkotika dilakukan pencatatan pada buku laporan Narkotika yang
dibedakan setiap jenis obat serta kekuatan sediaan meliputi tanggal, nomor resep,
nomor RM, nama pasien, nama dokter, jumlah masuk/keluar, sisa, no.batch, ED,
dan paraf staf yang mengambil dan yang memegang kunci. Sedangkan untuk
psikotropika, prekursor, dan OOT menggunakan kartu stok berisi tanggal, terima
dari, nomor RM, nomor resep, jumlah keluar/masuk, sisa, no.batch, ED, nama dan
paraf staf. Pelaporan narkotika dan psikotropika dilakukan setiap bulan pada
tanggal 10 melalui aplikasi Sistem Pelaporan Narkotika dan Psikotropika
(SIPNAP).

IV.2 Pelayanan Farmasi Klinik


Kegiatan pelayanan farmasi klinik Rumah Sakit Siloam Makassar meliputi
pengkajian dan pelayanan resep, penelusuran riwayat penggunaan obat,
rekonsiliasi obat, Pelayanan Informasi Obat (PIO), Konseling, Visite, Pemantauan
Terapi Obat (PTO), Monitoring Efek Samping Obat (MESO), Evaluasi
Penggunaan Obat (EPO) dan Dispensing Sediaan Steril.
1. Pengkajian dan Pelayanan Resep
Pengkajian dan pelayanan resep Rumah Sakit Siloam Makassar terbagi dua
yaitu pada Farmasi Outpatient Department (Farmasi OPD) dan Farmasi Inpatient
Department (Farmasi IPD). Pada Farmasi OPD penerimaan resep berbasis
elektronik, kecuali untuk resep dari emergency masih menggunakan resep manual.
Alur pelayanan resep yaitu resep diterima dan pasien diberikan nomor antrian,
selanjutnya dilakukan identifikasi pasien dengan mengonfirmasi nama lengkap
dan tanggal lahir pasien. Apoteker yang bertugas kemudian melakukan skrining
resep. Skrining resep secara umum terbagi menjadi skrining administrasi,
farmasetika, dan klinis. Skrining resep dimudahkan dengan adanya tabel check list
review dan informasi obat. Tabel tersebut sekaligus menjadi bentuk dokumentasi
dilakukannya skrining resep serta dokumentasi jika dilakukan intervensi kepada
dokter terkait adanya DRP pada regimen terapi dari pasien. Berikut adalah
informasi yang terdapat dalam tabel checklis review dan informasi obat:
42

a. Jelas identitas pasien


b. Jelas penulisan resep
c. Jelas nama obat
d. Tepat dosis obat
e. Tepat cara pemberian obat
f. Tepat frekuensi minum obat
g. Interaksi obat
h. Alergi obat
i. Efek samping obat
Apoteker yang bertugas dapat melakukan intervensi dengan menghubungi
dokter penulis resep. Setelah diakukan intervensi maka didokumentasikan nama
dokter, paraf apoteker untuk melakukan intervensi, serta waktu dan tanggal.
Setelah dilakukan skrining, maka item dimasukkan ke dalam sistem dan diberi
harga. Kemudian resep dan item issue (biling) dicetak dan diberikan paraf pada
huruf H pada resep yang telah di cetak. Selanjutnya etiket obat dicetak sesuai
petunjuk penggunaan pada resep lalu berikan paraf pada huruf T, dan melakukan
clock in pada alat yang telah disediakan. Staf farmasi yang bertugas di bagian
dispensing kemudian menyiapkan sediaan sesuai permintaan resep. Staf farmasi
memastikan obat yang diambil benar serta mengecek expired date. Selanjutnya
obat dikemas dalam wadah yang sesuai dan diberi etiket yang sesuai kemudian
dilakukan first check yaitu memeriksa kesesuaian antara resep, billing obat dan
obat yang dikemas (berikan paraf di huruf K). Staf farmasi yang lain akan
mengecek kembali sediaan yang telah dikemas (double check) untuk memastikan
tidak terdapat kesalahan dalam proses dispensing sebelum obat diberikan pada
pasien. Selanjutnya dipanggil pasien dengan menggunakan nomer antrian dan
dilakukan identifikasi menggunakan nama lengkap serta tanggal lahir. Apoteker
yang bertugas akan menyerahkan obat pada pasien disertai informasi yang
berkaitan dengan regimen terapi pasien, kemudian berikan paraf pada huruf P.
Setelah pasien memahami informasi yang diberikan, maka diminta tanda tangan
dan nomor telepon pasien pada lembar resep, kemudian melakukan clock out pada
43

alat yang telah disediakan. Selang waktu pada clock in dan clock out menjadi
dokumentasi waktu tunggu pada pelayanan resep yang dilakukan di Farmasi OPD.
Pelayanan resep di Farmasi IPD hampir sama dengan yang dilakukan di
Farmasi OPD. Namun terdapat beberapa perbedaan yaitu resep yang diterima
melalui fax yang terdapat dalam Inpatient Medication Record (IMR) pasien.
Pendistribusian obat juga dilakukan dengan menggunakan metode One Daily
Dose dimana penyiapannya untuk memenuhi kebutuhan regimen terapi pasien
dalam 24 jam. Obat yang telah disediakan diberikan pada perawat yang kemudian
menandatangani bilingan obat dari pasien bersangkutan. Pemberian obat per dosis
didelegasikan kepada perawat, yang didokumentasikan dalam IMR pasien
sehingga tetap dapat dipantau oleh farmasis.
2. Penelusuran Riwayat Penggunaan Obat
Penelusuran riwayat penggunaan obat dapat diperoleh dari wawancara
bersama pasien khususnya pada pasien baru atau dengan menelusuri rekam
medik/pencatatan penggunaan obat pasien dari sistem komputerisasi. Informasi
yang harus didapatkan berupa nama Obat (termasuk obat non resep) dosis, bentuk
sediaan, frekuensi penggunaan, indikasi dan lama penggunaan obat; riwayat
alergi; dan kepatuhan terhadap regimen penggunaan obat.
3. Rekonsiliasi Obat
Rekonsiliasi merupakan proses membandingkan instruksi pengobatan
dengan obat yang telah didapat pasien. Proses rekonsiliasi terbagi menjadi tiga,
yaitu rekonsiliasi pada saat pasien masuk rumah sakit (admission), pasien pindah
ruangan (transfer), dan pasien pulang (discharge). Rekonsiliasi pasien masuk
dapat dilakukan dengan wawancara pasien atau dengan melihat IMR pasien pada
bagian assessment awal. Apoteker yang bertugas akan melakukan sensus pasien
dan mengambil data pasien baru terutama pasien dengan penyakit kronis yang
diduga memiliki riwayat penggunaan obat rutin. Rekonsiliasi pasien transfer
dilakukan dengan membandingkan langsung regimen terapi obat pada IMR
pasien. Rekonsiliasi pasien pulang dilakukan dengan memnadingkan regimen
terapi harian di rumah sakit dengan resep pulang yang diberikan dokter. Proses
44

rekonsiliasi obat dimudahkan dengan adanya tools yaitu formulir rekonsiliasi


yang memuat informasi yaitu:
a. Identitas pasien
b. Nomor rekam medik
c. Informasi terkait obat (nama, dosis, frekuensi, dan cara pemberian)
d. Tindak lanjut dokter penanggung jawab pasien terkait aturan pakai obat
e. Perubahan aturan pakai obat (jika ada)
4. Pelayanan Informasi Obat (PIO)
Kegiatan penyediaan dan pemberian informasi yang dilakukan oleh Apoteker
kepada dokter, perawat, profesi kesehatan lainnya baik secara lisan maupun
tulisan (brosur, poster, leaflet, dan lain-lain) seperti tempat penyimpanan untuk
menjaga stabilitas obat.
PIO bertujuan untuk :
a. Menyediakan informasi mengenai obat kepada pasien dan tenaga
kesehatan di lingkungan rumah sakit
b. Menyediakan informasi untuk membuat kebijakan yang berhubungan
dengan obat/sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai
terutama bagi komite/tim farmasi dan terapi
c. Menunjang penggunaan obat yang rasional
(Permenkes 72.2016)
5. Konseling
Suatu proses untuk mengidentifikasi dan penyelesaian masalah pasien
yang berkaitan dengan penggunaan obat dan saran terkait terapi obat dari apoteker
(konselor) kepada pasien dan/atau keluarganya. Konseling untuk pasien rawat
jalan maupun rawat inap disemua fasilitas kesehatan dapat dilakukan atas inisiatif
Apoteker, rujukan dokter keinginan pasien atau keluarganya.
Pemberian Konseling obat bertujuan untuk mengoptimalkan hasil terapi,
meminimalkan risiko obat yang tidak dikehendaki (ROTD) dan meningkatkan
cost-effectiveness.
Kriteria pasien :
45

a. Pasien kondisi khusus ( Pediatri, Geriatri, gangguan fungsi ginjal, ibu


hamil dan menyusui)
b. Pasien dengan terapi jangka panjang/ penyakit kronis (TB, DM, epilepsi)
c. Pasien yang menggunakan obat-obatan dengan instruksi khusus (seperti
penggunaan insulin dan lain-lain)
d. Pasien yang menggunakn obat dengan indeks terapi sempit (Digoksin,
Fenitoin)
e. Pasien yang menggunakan banyak obat (Polifarmasi)
f. Pasien yang mempunyai riwayat kepatuhan rendah
(Permenkes 72.2016)
6. Visite
Kunjungan ke pasien rawat inap yang dilakukan oleh Apoteker untuk
mengkaji masalah terkait obat, memantau terapi obat dan Reaksi Obat yang Tidak
Dikehendaki (ROTD), serta meningkatkan terapi obat yang rasional dan
menyajikan informasi obat kepada dokter, pasien serta profesional kesehatan
lainnya. Kegiatan visite ke ruang rawat inap pasien bersama dengan dokter belum
dilakukan di Rumah Sakit Siloam Makassar, melainkan dokter dan apoteker
melakukan visite secara terpisah. Di Rumah Sakit Siloam Makassar menerapkan
visite mandiri Apoteker (Permenkes 72.2016).
7. Pemantauan Terapi Obat (PTO)
Pemantauan Terapi Obat (PTO) merupakan suatu proses yang mencakup
kegiatan untuk memastikan terapi Obat yang aman, efektif dan rasional bagi
pasien. Tujuan PTO adalah meningkatkan efektivitas terapi dan meminimalkan
risiko Reaksi Obat yang Tidak Dikehendaki (ROTD). Tahapan PTO yaitu
pengumpulan data pasien, identifikasi masalah terkait obat, rekomendasi
penyelesaian masalah, pemantauan, dan tindak lanjut (Permenkes 72.2016).
8. Monitoring Efek Samping Obat (MESO)
Monitoring Efek Samping Obat (MESO) merupakan kegiatan pemantauan
setiap respon terhadap obat yang tidak dikehendaki. Kegiatan pemantauan dan
pelaporan efek samping obat yaitu mendeteksi adanya kejadian reaksi obat yang
tidak dikehendaki (seperti adanya laporan efek samping obat, efek samping
46

tersebut terdapat dalam kemasan obat atau tidak), mengevaluasi laporan ESO
dengan algoritme Naranjo, mendiskusikan dan mendokumentasikan ESO pada
saat Komite Farmasi dan Terapi (KFT) untuk mempertimbangkan obat yang
memiliki efek samping tersebut dalam formularium Rumah Sakit, serta
melaporkan ke pusat monitoring efek samping obat nasional. Sistem pelaporan
MESO di Rumah Sakit Siloam Makassar yaitu dengan melaporkan ke Siloam
pusat terlebih dahulu, kemudian Siloam pusat yang akan melaporkan ke pusat
MESO Nasional.
9. Evaluasi Penggunaan Obat
Evaluasi Penggunaan Obat (EPO) adalah suatu program evaluasi
penggunaan obat secara struktur dan berkesinambungan di Siloam Hospital
Makassar. Evaluasi Penggunaan Obat (EPO) bertujuan mendapatkan gambaran
pola penggunaan obat saat ini dan membandingkan pola penggunaan obat pada
periode tertentu dan memberikan masukan untuk perbaikan penggunaan obat.
Adapun contoh program yang dilaksanakan di Siloam Hospital Makassar antara
lain :
a) Evaluasi penggunaan obat baru (contoh Ramozea);
b) Automatic Stop Order (ASO) Obat (contoh: ketorolak jika penggunaan obat
melebihi 3 hari maka dilakukan konfirmasi kepada dokter bersangkutan);
c) Program Pengendalian Resistensi Antimikroba (PPRA) merupakan
kepanitiaan di rumah sakit yang berperan dalam menetapkan kebijakan
penggunaan antibiotik, pencegahan dan penyebaran bakteri yang resisten
serta pengendalian resistensi bakteri terhadap antibiotik (contoh:
meropenem, vankomicin, doripenem, dan imipenem);
d) Evaluasi penggunaan obat pasien Tuberculosis di Siloam Hospital
10. Dispensing Sediaan Steril
Instalasi Farmasi dengan teknik aseptik untuk menjamin sterilitas dan
stabilitas produk dan melindungi petugas dari paparan zat berbahaya serta
menghindari terjadinya kesalahan pemberian obat. Kegiatan dispensing sediaan
steril Rumah Sakit Siloam Makassar meliputi:
47

a) Pencampuran obat suntik (dilution, reconstitution) seperti antibiotik, obat


High Alert, untuk pencampuran obat suntik perlu mengisi form dilutan
(dosis dan volume pelarut), cuci tangan dan gunakan APD lengkap
(handscoon, google, penutup kepala, apron, dan masker), lakukan
pencampuran dengan teknik aseptis (tersedia list nama obat, pelarut,
kestabilan setelah dilakukan pencampuran).
b) Pencampuran sitostatika, untuk penanganan obat sitostaika terdapat dua
ruangan yaitu ruang persiapan dan ruang pencampuran. Ruang penyiapan
berisi lemari APD, lemari obat sitostatik yang tidak memerlukan suhu
dingin, dan tempat mencuci tangan. Ruang pencampuran berisi lemari
pencampuran Biological Safety Cabinet (BSC) yang telah menggunakan
HEPA filter, rak penyimpanan seperti syiringe, underpath dan lain-lain.
Selain itu ada ruang antara yang menghubungkan ruang penyiapan dan
ruang pencampuran.
BAB V
PENUTUP

V.1 Kesimpulan
Simpulan dari kegiatan Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) di Rumah
Sakit Siloam Makassar adalah sebagai berikut:
1. Mahasiswa telah mengetahui dan memahami tugas, peran, fungsi, serta
tanggung jawab Apoteker di Instalasi Farmasi Rumah Sakit (IFRS) di Siloam
Hospital Makassar yang memegang peranan penting di Instalasi Farmasi
Rumah Sakit.
2. Mahasiswa calon Apoteker mampu memperoleh pengetahuan dan keterampilan
tentang pelayanan Kefarmasian sesuai Undang-Undang yang berlaku di Rumah
Sakit
V.2 Saran
1. Rumah Sakit Siloam Makassar

Disarankan rumah sakit untuk meningkatkan sumber daya manusia mengingat

jumlah kunjungan pasien setiap harinya cukup tinggi.

2. Instalasi Farmasi Rumah Sakit

Pelayanan farmasi klinik yang telah terlaksana agar dapat ditingkatkan

sehingga dapat diterapkan semua dari total 11 pelayanan farmasi klinik.

Diharapkan kedepannya rumah sakit bisa melakukan semua pelayanan farmasi

klinik di rumah sakit dan perlunya penambahan sumber daya manusia

terutama jumlah apoteker dan tenaga teknis kefarmasian, agar pelayanan

kepada pasien lebih optimal.

48
DAFTAR PUSTAKA

Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2009. Pedoman Instalasi Pusat


Sterilisasi (Central Sterile Supply Department/ CSSD) di Rumah Sakit.
Jakarta: Pemerintah RI

Kementerian Lingkungan Hidup. 2014. Pedoman kriteria teknologi pengelolaan


limbah medis ramah lingkungan. Jakarta : KLH.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2019. Petunjuk Teknis Standar
Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit. Jakarta : Kementerian Kesehatan
RI.

Peraturan Menteri Kesehatan. 2004. Keputusan Menteri Kesehatan No. 1204


Tahun 2004 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit.
Jakarta: Menkes.

Peraturan Menteri Kesehatan. 2016. Peraturan Menteri Kesehatan No.72 Tahun


2016 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit. Jakarta:
Menkes.

Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan. 2015. Peraturan Menteri


Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P.56 Tahun 2015 tentang Tata
Cara dan Persyaratan Teknis Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan
Beracun dari Fasilitas Pelayanan Kesehatan. Jakarta : MenLHK.

Pemerintah Republik Indonesia. 2014. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia


Nomor 101 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan
Beracun. Indonesia : Pemerintah RI

Pemerintah Republik Indonesia. 2019. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia


Nomor 7 Tahun 2019 tentang kesehatan lingkungan lingkungan rumah
sakit. Indonesia : Pemerintah RI

.Prof.Dr.H.Natsir Djide, MS.Apt. 2014. Buku pengangan Farmasi Rumah Sakit,


Makassar.

49

Anda mungkin juga menyukai