Anda di halaman 1dari 6

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN SUMBAWA


MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI (MTsN) 3 SUMBAWA
Jalan : Pahlawan Desa Dalam Kec. Alas Kab. Sumbawa (84353)
Email : mtsnegerialas@gmail.com

TATA TERTIB

MTsN 3 SUMBAWA

TAHUN PELAJARAN. 2022/2023

Pasal 1
Kewajiban dan Kehadiran Siswa

(1) Siswa Wajib :

a. Bertindak dan bersikap sopan-santun, menghormati Guru, Pegawai Tata Usaha


dansesama siswa, serta menjunjung tinggi nilai-nilai Agama, Pancasila dan
UUD 1945.
b. Mematuhi penggunaan pakaian seragam yang telah ditetapkan
oleh Madarasah,yaitu :
- Hari Senin dan Selasa : Celana/Rok Biru, baju putih.
- Hari Rabu dan Kamis : Pakaian Batik
- Hari Jum’at : Baju taqwa
- Hari Sabtu : Pramuka
- Memakai sepatu, kaos kaki dan ikat pinggang hitam.
- Memakai pakaian Olah Raga yang telah ditentukan.
- Memakai pakaian Muslim/Muslimah pada acara/kegiatan ke-
agamaan tertentu.

c. Menjaga dan memelihara kebersihan diri, pakaian, alat pelajaran, ruang


belajar,halaman Madrasah, perlengkapan Madrasah, kamar mandi dan
toilet/WC.
d. Menjaga dan memelihara 9 K (Keamanan, Ketertiban, Kebersihan, Keindahan,
Kekeluargaan dan Kerindangan) baik didalam kelas, dilingkungan Madrasah
maupundiluar Madrasah.
e. Memelihara rambut pendek dan rapi bagi siswa putra.
f. Hadir di Madrasah selambat-lambatnya 5 (lima) menit sebelum bel
masuk dibunyikan.
g. Solat Duha’ dan Berdoa sebelum pelajaran dimulai, selama 15 menit
sebelum pelajaran pertama.
h. Disiplin dan teratur dalam pemanfaatan Jam Belajar, yaitu :
– Hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis dan Sabtu; jam belajar : pk. 07.15 - 14.00.
– Hari Jum’at : pk. 07.00 – 11.00.

(2) Apabila siswa terlambat hadir, maka harus melapor kepada Guru Piket/ Guru
Kelas,dan boleh mengikuti pelajaran lebih lanjut setelah ada ijin dari Guru
Piket/ Guru kls.

(3) Siswa yang tidak dapat hadir atau berhalangan hadir ke Madrasah, harus
menyampaikanSurat Permakluman/Surat permohonan Ijin, yang diketahui dan
ditanda-tangani oleh Orang Tua Murid/Wali Murid.

(4) Bagi siswa yang tidak dapat hadir ke Madrasah karena sakit, harus
melampirkan SuratKeterangan Sakit.

(5) Permohonan Ijin lewat Telpon/HP dapat dibenarkan apabila sifatnya mendadak;
tetapisetelah itu harus disusul dengan Surat permohonan ijin.

(6) Apabila karena sesuatu dan lain hal, siswa harus meninggalkan Madrasah
pada waktu/Jam pelajaran, maka siswa boleh minggalkan Madrasah setelah
mendapat ijin dari Kepala Madrasah/ Wali Kelas/ Guru Piket, dan menulis
pada buku izin.

Pasal 2

Hak-hak siswa

(1) Setiap siswa berhak :

a. Mendapat pengajaran, pendidikan dan pelatihan sesuai dengan


ketentuan yangberlaku.
b. Mendapatkan Bimbingan & Konseling sesuai dengan kebutuhan dan
aturan yangberlaku.
c. Mengikuti kegiatan Ekstra Kurikuler dan kegiatan
Pembinaan Prestasi/bakatsesuai dengan program Madrasah.
d. Mempergunakan sarana/prasarana yang tersedia, seperti ruang belajar, Aula,
Musholla, Laboratorium, Multi Media, Perpustakaan, alat olah raga,
komputer dan lain-lain,sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
e. Mengikuti kegiatan-kegiatan lain yang telah diprogramkan oleh Madrasah.

(2) Setiap siswa berhak memberikan informasi, masukan, pertanyaan, kritik


dan saranyang bertujuan untuk kemajuan dan meningkatkan prestasi
Madrasah.

Pasal 3
Larangan-larangan

(1) Siswa dilarang :

a. Meninggalkan Madrasah selama jam Madrasah, kecuali terdapat alasan-


alasan tertentuyang dapat dipertanggung-jawabkan sebagaimana yang
tercantum dalam pasal 1 ayat (6).
b. Berpakaian yang bertentangan dengan nilai-nilai Agama dan Budaya Indonesia.
c. Memakai perhiasan/aksesoris yang berlebihan bagi siswi/putri.
d. Memelihara rambut panjang, memakai anting-anting, kalung dan
sejenisnya bagisiwa/putra.
e. Menerima tamu, kecuali ada ijin dari Kepala Madrasah/Wali Kelas/Guru Piket.
f. Membawa buku /alat-alat /perlengkapan yang mengandung
unsur pornografi/pornoaksi.
g. Melakukan perbuatan atau tindakan yang mengandung unsur pornografi/pornoaksi.
h. Melakukan pergaulan bebas, mempermalukan siswa/siswi yang lain,
berpacaran,bersenda-gurau yang melewati batas selama berada
dilingkungan
Madrasah.
i. Merokok atau membawa rokok selama berada dilingkungan Madrasah.
j. Membawa, memakai atau mengedarkan minuman keras, narkoba dan sejenisnya.
k. Membawa, memakai atau mempergunakan senjata api atau senjata tajam
yang tidakada hubungannya dengan kegiatan pembelajaran.
l. Berkelahi, melibatkan diri dalam perkelahian atau tindakan yang
menggangguketertiban umum/masyarakat.
m. Membuang sampah disembarang tempat, atau menciptakan situasi
kotor dankumuh dilingkungan Madrasah.
n. Mencoret-coret dinding, meja, kursi, dan alat-alat Madrasah lainnya, baik
dengan cat,tip-ex, spidol maupun dengan benda-benda tajam lainnya.
o. Membawa makanan atau minuman, makan atau minum didalam kelas pada
saat/jam belajar.
p. Membawa HP kedalam kelas pada saat kegiatan/ jam belajar

(2) Siswa yang melanggar dan melakukan larangan-larangan sesuai dengan ayat
(1) diatas,dikenakan sanksi sebagaimana yang tercantum dan diatur dalam
pasal 5.

Pasal 4
Administrasi dan dukungan

(1) Setiap kelas, dibawah kordinator Ketua Kelas dan Bimbingan Wali Kelas;
diharuskanuntuk mengisi Daftar Hadir dan Data Kelas, sesuai dengan
ketentuan Madrasah.

(2) Tiap Tahun Pelajaran Baru, setiap siswa diharuskan untuk mendaftar
ulang sebagaisiswa pada kelas yang bersangkutan.

(3) Setiap siswa, berdasarkan kesepakatan orang tua/wali murid melalui Komite
Madrasah, hendaknya ikut memberikan dukungan; baik berupa sumbangan
pemikiran, sumbang-an dana maupun iuran; yang bertujuan untuk meningkatkan
pembinaan kesiswaan, kelengkapan biaya operasional, administrasi dan
peningkatan aktifitas pembelajaran.

Pasal 5
Sanksi–sanksi

(1) Apabila siswa melanggar ketentuan Tata Tertib Madrasah ini, maka
akan dikenakansalah satu sanksi berupa :

a. Peringatan Lisan.
b. Peringatan Tertulis dengan memanggil orang tua/wali.
c. Memberhentikan sementara / skorsing.
d. Dikembalikan kepada orang tua/ diberhentikan.
e. Dikelurkan dengan tidak hormat dari Madrasah.

(2) Setiap siswa yang melanggar Tata Tertib Madrasah, akan diberikan sanksi dalam
bobot-Point berdasarkan pelanggaran yang dibuatnya.

(3) Bobot - point pelanggaran yang dimaksud ayat (2) ini adalah, sbb :
KRETERIA PELANGGARAN POINT
1 Meninggalkan Madrasah pada jam pelajaran 5
2 Berpakaian yang bertentangan dengan nilai Agama/Budaya 5
3 Memakai perhiasan/ aksesoris yang berlebihan 5
4 Berambut panjang dan memakai kalung/anting bagi siswa/putra 15
5 Menerima tamu tanpa ijin 5
6 Membawa buku, alat atau perlengkapan yang mengandung 50
unsur Pornografi/pornoaksi
7 Melakukan perbuatan atau tindakan yang mengandung 100
unsur Pornografi/ pornoaksi
8 Melakukan pergaulan bebas dan mempemalukan siswa lain 75
9 Berpacaran dan bersenda gurau yang melewati 25
batas 10 Merokok atau membawa rokok 15
11 Membawa atau mengedarkan meniman keras atau 75
narkoba 12 Meminum minuman keras dan konsumsi narkoba 100
13 Membawa senjata api atau senjata tajam tanpa ijin 20
14 Berkelahi atau melibatkan diri dalam perkelahian 50
15 Melakukan tindakan yang mengganggu ketertiban umum 25
16 Membuang sampah disebarang tempat dan menciptakan 10
situasi kotor dan kumuh
17 Mencoret-coret dinding/tembok/meja/kursi dan alat Madrasah 20
lain 18 Membawa makanan/ minuman kedalam kelas 5
19 Makan/minum didalam kelas pada jam belajar 5
20 Membawa HP kedalam kelas pada saat jam 25
belajar 21 Tidak berpakaian seragam 10
22 Terlambat masuk Madrasah 5
23 Siswa tidak masuk tanpa keterangan (alpa) 10
24 Menggunakan senjata api atau senjata tajam yang 75
mengakibatkan terancamnya jiwa orang lain

(4) Apabila sesorang siswa melakukan pelanggaran dan bobot nilainya


telah mencapai25 point, maka siswa tersebut diberikan peringatan.

(5) Apabila seorang siswa melakukan pelanggaran dan bobot nilainya telah
mencapai 50Point, maka akan diadakan pemanggilan kepada orang tua/wali nya.

(6) Apabila seorang siswa melakukan pelanggaran dan bobot nilainya telah
mencapai 75 point, maka siswa tersebut dikenakan skorsing selama 1 minggu
(7 hari).

(7) Apabila seorang siswa melakukan pelanggaran dan bobot nilainya telah
mencapai 100 point, maka siswa tersebut akan dikembalikan kepada
orang tua/walinya.

(8) Apabila seorang siswa melakukan perbuatan/tindakan yang belum


dicantumkan dalamperaturan Tata Tertib Madrasah ini, yang mengakibatkan
pencemaran nama
baik Madrasah, Kepala Madrasah dan Guru, atau tindakan lain yang
merugikan Madrasah,
maka akan diberikan sanksi berdasarkan hasil keputusan rapat Dewan Guru.

Pasal 6

Lain - lain

(1) Segala sesuatu yang belum diatur dan dicantumkan dalam peraturan Tata Tertib
ini, biladipandang perlu, akan diatur dalam ketentuan tersendiri.

(2) Apabila terdapat kekeliruan dalam peraturan Tata Tertib Madrasah ini, maka
akan di adakan perbaikan dan penyempurnaan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Alas
Pada tanggal : 17 Juli 2022
Kepala MTsN 3 SUMBAWA

WINADI AL BAYANI,S.Pd
NIP. 197002131997031001

Anda mungkin juga menyukai