Anda di halaman 1dari 1

Syarat – syarat

Menempuh Ujian Skripsi


1. Yang harus dipersiapkan/dikumpulkan sebelum menempuh skripsi
 Pas Foto hitam putih 3 x 4 sebanyak 2 lembar (berjas & tidak mengkilap)
 Teori diharapkan sudah selesai atau minimal jumlah 144 sks (khusus Sejarah)
 Draf Skripsi yang sudah selesai bimbingan dan mendapat tanda tangan persetujuan dosen
pembimbing, kemudian dijilid bofalo rangkap 3
 Kartu Bimbingan Skripsi (hijau, kuning, merah)
 Telah Memenuhi Kredit Point mahasiswa dengan menyerahkan bukti point tersebut
 Kartu Hasil Studi (KHS) dari semester 1 (unt. crosscek nilai dgn transkrip sementara)
2. Mahasiswa mengisi buku pendaftaran dengan menyerahkan berkas-berkas tersebut ke Sekretariat.
3. Setelah memenuhi syarat, mahasiswa yang bersangkutan mendapat Surat Pengantar dari Jurusan
untuk mendaftar ke BAA dengan terlebih dahulu membayar ujian di Administrasi Uang Kuliah.
4. Syarat-syarat mendaftar di BAA :
 Bukti Pembayaran ujian
 Surat Pengantar dari Jurusan
 Foto 4 x 6 sebanyak 9 lembar
 Foto 3 x 4 sebanyak 2 lembar
 Foto copy Ijazah SLTA yang telah dilegalisir 1 lembar
 Foto copy Akte Kelahiran yang telah disahkan 1 lembar
5. Pelaksanaan ujian skripsi paling cepat 1 (satu) minggu setelah mendaftar di BAA (harap melihat jadwal
ujian di web sejarah : www.usd.ac.id/sejarah)
6. Pada saat ujian skripsi diharapkan berpakaian :
 Rapi, Sopan (tidak pakai kaos/terusan)
 Atas terang / polos
 Bawah hitam / gelap
 Bersepatu hitam / gelap
7. Pelaksanaan pemberitahuan hasil ujian skripsi / Yudicium sesuai jadwal
8. Setelah menempuh ujian skripsi, mahasiswa harus :
 Memberikan revisi Judul Skripsi (jika ada perubahan Judul Skripsi) ke Sekretariat.
 Menyerahkan Skripsi yang sudah direvisi ke dosen Penguji untuk dikoreksi
 Masa revisi Skripsi selama sebulan terhitung mulai dari pelaksanaan ujian, jika diabaikan akan
mendapat teguran dari Kaprodi yang berakibat hasil ujian tidak diproses.
 Setelah urusan koreksi oleh dosen penguji selesai, sebelum dijilid Skripsi dikoreksi dulu oleh
pihak Sekretariat (tentang susunan penguji dan biodata pengarang)
 Susunan penguji :
 Ketua : Drs. Silverio R. L. Aji Sampurno, M.Hum.
 Sekretaris : Drs. Hb. Herry Santosa, M.Hum
 Anggota : 1.Tamu Penguji 1
2.Tamu Penguji 2 / Pembimbing
3.Pembimbing
 Setelah Skripsi dijilid dimintakan tanda tangan ke pihak terkait oleh yang bersangkutan.
 Kemudian dimintakan stempel Fakultas disekretariat
 Selanjutnya discan dimasukan ke CD, format CD dalam bentuk PDF.
9. Skripsi diserahkan ke Jurusan sedangkan dalam bentuk CD ke Sekretariat dan upload soft file Skripsi
ke UPT Perpustakaan.
10. Mengambil blangko Bukti Beres Administrasi di Sekretariat BAA untuk ditandatangani pihak terkait,
yang nantinya akan dipakai sebagai salah satu syarat pengambilan Ijazah S1 dan Transkrip Asli di BAA.

Anda mungkin juga menyukai