Anda di halaman 1dari 3

NAMA SEKOLAH : SMP NEGERI ALOK

MATA PELAJARAN : PPKn


KELAS/SEMESTER : IX/
TAHUN PELAJARAN : 2022/2023
Pilihlah Salah Satu Jawaban Yang Paling Benar !

1. Semboyan yang digunakan untuk menggambarkan persatuan dan kesatuan adalah


Bhinneka Tunggal Ika yang ditulis oleh Empu Tantular. Semboyan ini dalam kitab …
A. Bharatayudha C. Ramayana
B. Negarakartagama D. Sutasomo
2. Nasionalisme adalah perasaan untuk bersatu dalam daerah suatu bangsa. Pernyataan
tersebut di kemukakan oleh …
A. Hans Kohn C. Ernnest Renan
B. Otto Bouer D. F. Isjwara
3. Dikehidupan kita sering terjadi konflik. Salah satu akibat yang timbul karena konflik
dalam kehidupan masyarakat adalah …
A. mundurnya nilai-nilai norma yang ada
B. musyawarah untuk kesepakatan bersama
C. kurang disiplin warga negara dalam berlalu-lintas
D. perbedaan pendirian dan keyakinan orang perorangan
4. Masyarakat Indonesia yang disebut masyarakat yang majemuk, karena terdiri dari
bermacam-macam suku bangsa,bahasa,adat istiadat,agama,dan status sosial. Hal ini
merupakan …
A. rintangan bangsa Indonesia
B. ancaman bangsa Indonesia
C. kekayaan bangsa Indonesia
D. beban bangsa Indonesia
5. Upaya mengatasi masalah dapat dilakukan dengan cara prefentif,represif dan kuratif.
Cara preventif untuk mencegah terjadinya suatu konflik adalah …
A. mengembangkan sikap toleransi
B. memisahkan masyarakat berdasarkan kelompoknya
C. penangkapan terhadap pihak yang berkonflik
D. pembubaran kelompok yang cenderung berkonflik
6. Laki-laki dan perempuan memiliki hak yang sama dalam jabatan tertentu dalam sebuah
pekerjaan. Hal tersebut merupakan bentuk harmoni kebergaman …
A. Gender B. ekonomi C. agama D. hak
7. Dalam pemilihan ketua OSIS,baik calon yang berjenis kelamin laki-laki dan perempuan
memiliki hak yang sama. Hal tersebut merupakan contoh dari …
A. ketimpangan gender C. pemenuhan kesetaraan gender
B. ketidakadilan gender D. pemaksaan aturan gender
8. Sikap toleransi merupakan cara mencegah timbulnya konflik ditengah perbedaan. Contoh
sikap yang membina toleransi antar agama dalam kehidupan di sekolah adalah …
A. menghormati teman yang beragama lain saat beribadah
B. memaksakan agama kepada teman yang lain
C. membuat gaduh saat teman menjalankan ibadah agamanya
D. mencelah agama lain dari teman
9. Setiap warga negara memiliki hak dan kewajiban dalam upaya pembelaan negara. Hal ini
sesuai dengan peraturan dalam UUD 1945 pasal …
A. 27 ayat (3) C. 29 ayat (2)
B. 28 ayat (1) D. 27 ayat (1)
10. Dalam pasal 9 ayat (2) UU No.3 Tahun 2002 tentang Pertahanan Negara,” setiap warga
negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya bela negara yang diwujudkan dalam
penyelenggaraan pertahanan negara”. Makna kata kewajiban dalam ketentuan tersebut
adalah …
A. setiap warga negara harus mengikuti wajib militer
B. bila diwajibkan setiap warga negara ikut dalam pembelaan negara
C. hanya warga negara yang dipersyaratkan wajib ikut dalam pembelaan negara
D. negara dapat memaksa setiap warga negara untuk ikut serta dalam pembelaan negara
dalam keadaan tertentu
11. Suatu sikap yang berani,pantang menyerah, dan rela berkorban demi bangsa dan negara.
Pengorbanan tersebut dapat menyangkut pengorbanan harta benda maupun jiwa raga
merupakan arti dari …
A. Nasionalisme B. chauvenisme C. patriotisme D.etnosentrisme
12. perhatikanhal-hal berikut.
1). Cinta tanah air
2). Kesadaran berbangsa dan bernegara
3). Kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
4). Keyakinan terhadap Pancasila sebagai ideologi negara
5). Rela berkorban demi bangsa dan negara
6). Keyakinan sebagai bangsa yang besar
7). Memiliki kemampuan awal bela negara
Upaya bela negara itu didasari oleh lima nilai yang harus diwujudkan oleh seluruh rakyat
Indonesia yang ditunjukkan oleh nomor …
A. 1),2),3),4),dan 5) C. 1),2),4),5),dan 7)
B. 1),2),4),6),dan 7) D. 1),2),4),5),dan 6)
13. Kepolisian Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai alat negara yang menjaga
keamanan dan ketertiban masyarakat bertugas melindungi,mengayomi, melayani
masyarakat, serta menegakkan hukum adalah dasar perundang-undangan bela negara
dalam UUD 1945 pasal …
A. Pasal 30 ayat (4) C. pasal 30 ayat (2)
B. Pasal 30 ayat (3) D. pasal 30ayat (1)
14. Susunan dan kedudukan Tentara Nasional Indonesia, kepolisian Negara Republik
Indonesia, hubungan kewenangan Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Negara
Republik Indonesia di dalam menjalankan tugasnya.syarat-syarat keikutsertaan warga
negara dalam usaha pertahanan dan keamanan negara,serta hal-hal terkait dengan
pertahanan dan keamanan diatur dengan undang-undang dalam pasal …
A. pasal 30 ayat (5) C. pasal 27 ayat (3)
B. pasal 27 ayat (3) D. pasal 30 ayat(4)
15. Berdasarkan TAP MPR RI No IV/MPR/2000 tentang pemisahan TNI dan kepolisian
Negara Republik Indonesia ,TNI dan Polri secara kelembagaan terpisah dengan peran dan
fungsi masing-masing. Dalam hal ini TNI merupakan alat negara yang berperan dalam …
A. memelihara keamanan C. membantu masyarakat
B. pertahanan negara D. mengayomi masyarakat
16. Tokoh yang mengobarkan semangat perlawanan pemuda Surabaya melalui siaran radio
agar pantang menyerah menghadapi penjajah pada peristiwa Pertempuran Surabaya
tanggal 10 november 1945 adalah …
A. Ir. Soekarno B. Bung Toma C. Supriyadi D. Sungkono
17. Belanda selalu berusaha menguasai Indonesia dengan berbagai cara termasuk berbagai
perundingan yang dilakukan sering kali dilanggar dengan berbagaia alasan termasuk
salah satunya, Belanda melancarkan agresi militer sebanyak dua kali. Agresi militer 1
Belanda dilaksanakan pada …
A. 1 maret 1947 C. 18 november 1945
B. 21 juni 1947 D. 19 Desember 1958
18. Pada peristiwa agresi militer II, Belanda menangkap Soekarno, Mohammad Hatta dan
beberapa tokoh lainnya. Sesaat sebelum ditangkap diadakan rapat untuk membentuk
pemerintah Darurat Republik Indonesia yang dipimpin oleh …
A. Sjafruddin Prawiranegara C. Teuku Mohammad Hasan
B. Sutan Syahrir D. Sutan Mohammad Rasjid
19. Kemajuan teknologi dan masuknya budaya asing dapat mempengaruhi gaya hidup dan
cara berfikir masyarakat. Hal ini tentunya akan memicu terjadinya masalah sosial. Salah
satu hal yang dapat dilakukan untuk menyaring budaya asing yang masuk adalah …
A. melarang budaya asing masuk kenegara kita
B. mengisolasi diri dari ilmu pengetahuan dan teknologi asing
C. mempelajari pendidikan agama dengan baik
D. menggunakan budaya asing dan budaya lokal secara seimbang
20. Bakti adalah seorang pemuda anggota karang taruna yang sangat aktif dan peduli
terhadap lingkungan di sekitarnya. Demi kemajuan daerah tempat tinggalnya,jika ada
suatu masalah bersama, ia sering memberikan masukan kepada tokoh masyarakat
setempat. Tindakan Bakti tersebut mencerminkan sikap …
A. kritis terhadap pemerintah C. nasionalisme
B. patriotism D. berbakti kepada daerah

SELAMAT BEKERJA !

Anda mungkin juga menyukai