Anda di halaman 1dari 10

PEMERINTAH DESA MEKARJAYA

KECAMATAN CIMAHI
KABUPATEN KUNINGAN
Alamat : Jl. Raya Kuningan – Ciledug Kode Pos 45582
.
Mekarjaya, 2020
Nomor : 141.1/………. /Pem Kepada
Lampiran : 1 (satu) Bundel Yth. Bapak ……………………..
Perihal : Permohonan Pembangunan
Infrastruktur Perdesaan Di
BANDUNG

Dipermaklumkan dengan hormat, sehubungan posisi Desa Mekarjaya


Kecamatan Cimahi berada di perbatasan Kabupaten Kuningan dan
Kabupaten Cirebon, sedangkan infrastruktur yang dimiliki belum memenuhi
kebutuhan masyarakat. Oleh karena itu, didorong oleh rasa tanggungjawab
yang besar untuk terciptanya lingkungan desa yang nyaman, tertib, dan teratur
dengan ini kami mengajukan permohonan bantuan pembangunan
………………………………..
Untuk mewujudkan pembangunan tersebut di atas, kami berharap
sudilah kiranya Bapak berkenan mengabulkan permohonan kami.
Demikian permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan perkenan
Bapak, kami haturkan terimakasih.

Kepala Desa Mekarjaya

OTONG AL WATSIQ BILLAH, S.Pd.I

Tembusan :
1. Yth. Asisten Administrasi dan Keuangan SETDA Provinsi Jawa Barat;
2. Yth. Kepala BPMD Provinsi Jawa Barat;
3. Yth. Kepala Biro Keuangan SETDA Provinsi Jawa Barat.
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayah-
Nya kepada kita semua, sehingga kami dapat melaksanakan kegiatan sehari-hari dan
menyusun Proposal ajuan Pembangunan Infrastruktur Dasar Perdesaan dalam rangka
memenuhi kebutuhan infrastruktur masyarakat desa kami.
Desa Mekarjaya adalah salah satu desa di Kecamatan Cimahi Kabupaten
Kuningan yang memiliki wilayah cukup luas. Kondisi geografisnya terbagi dalam 5
(lima) wilayah dusun, yaitu: Dusun Caruy, Dusun Tengah, Dusun Acoran, Dusun Wetan
dan Dusun Batu Sipat Mandiri yang berada pada posisi paling utara yang berbatasan
langsung dengan wilayah Kabupaten Cirebon.
Berbagai bidang pembangunan di Desa Mekarjaya terus digalakkan baik
pembangunan fisik maupun pembangunan non-fisik dengan memanfaatkan sumber daya
yang ada, baik berupa swadaya masyarakat, bantuan-bantuan dari Pemerintah
Kabupaten, Pemerintah Propinsi, maupun Pemerintah Pusat.
Mengingat posisi Desa Mekarjaya berada pada perbatasan antara Kecamatan
Cimahi Kabupaten Kuningan dan Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon dan merupakan
gerbang wilayah Kabupaten Kuningan di sebelah timur laut yang dilalui jalan propinsi
Losari – Kuningan – Tasikmalaya, sedangkan sarana dan prasarana (infrastuktur)
lingkunan desa belum memadai dibanding dengan kebutuhan masyarakat yang terus-
menerus berkembang. Maka dari itu, didorong rasa tanggungjawab yang besar untuk
terciptanya lingkungan desa yang nyaman, tertib, dan teratur dan dengan mengharap
ridho Allah SWT kami Pemerintah Desa Mekarjaya bermaksud melaksanakan
pembangunan infrastruktur perdesaan untuk jalan lingkungan.
Dengan pembangunan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan
dan taraf hidup masyarakat.

B. DASAR PEMIKIRAN
1. Peraturan Desa Nomor 05 Tahun 2020 tentang Anggaran Pendapatan Belanja Desa
Mekarjaya;
2. Hasil Musyawarah Perangkat Desa Mekarjaya bersama BPD, LPM, dan tokoh
masyarakat Desa Mekarjaya tanggal 18 Maret 2020;
3. Keputusan Kepala Desa Mekarjaya Nomor 142/KPTS-07/Pemdes/2020
tentang Pembentukan Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Pembangunan Tahun 2020.

C. TUJUAN
1. Menata infrastruktur lingkungan desa yang nyaman, tertib dan teratur;
2. Memperlancar arus lalu lintas warga di setiap dusun;
3. Meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup masyarakat desa.

D. PERMASALAHAN
Permasalahan yang ada di desa kami diantaranya adalah selain sudah rusaknya
sebagian besar jalan-jalan lingkungan di setiap dusun, kami juga berencana membangun
jalan lingkungan yang belum terbangun agar mempermudah dan memperlancar
transportasi masyarakat guna mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat.
BAB II
PROFIL DESA MEKARJAYA

A. VISI DAN MISI


1. Visi
Terwujudnya tata pemerintahan desa yang mampu melaksanakan program kerja,
memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan terciptanya tata lingkungan desa
yang harmonis.
2. Misi
a. Mengupayakan peningkatan kualitas sumber daya manusia bagi aparatur desa;
b. Meningkatkan pelayanan administrasi sesuai kebutuhan masyarakat;
c. Meningkatkan pemanfaatan potensi sumber daya ekonomi desa sesuai dengan
kondisi alam dan budaya masyarakat desa;
d. Mengembangkan pembangunan infrastruktur desa sebagai sarana untuk
meningkatkat kesejahteraan masyarakat;
e. Menjalin kerjasama dengan elemen masyarakat desa dan masyarakat luar desa
untuk tercapainya program-program desa.

B. POTENSI DESA
1. Kondisi Geografis dan Demografis
Desa Mekarjaya adalah salah satu desa di Kecamatan Cimahi Kabupaten
Kuningan yang mempunyai Luas wilayah 374.Ha, jumlah penduduk Desa Mekarjaya
sebanyak 3.271 jiwa yang terdiri dari 1.666 laki-laki dan 1.605 perempuan dengan
jumlah Kepala Keluarga sebanyak 826 KK.
Batas-batas administratif Pemerintah Desa Mekarjaya Kecamatan Cimahi
Kabupaten Kuningan sebagai berikut :
 Sebelah Utara : Desa Waleddesa Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon
 Sebelah Timur : Desa Sukajaya Kecamatan Cimahi Kabupaten Kunngan
 Sebelah Selatan : Desa Cikeusik Kecamatan Cimahi Kabupaten Kuningan
 Sebelah Barat : Desa Ambit Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon
Berdasarkan topografi dan kontur tanah, Desa Mekarjaya Kecamatan Cimahi
Kabupaten Kuningan secara umum berupa darat dan sawah yang berada ketinggian
antara 250 m di atas perrmukaan air laut dengan suhu rata-rata berkisar 35 s/d 45
Celcius. Desa Mekarjaya terdiri dari 5 (Lima) Dusun, 5 (Lima) RW, dan 18
(Delapanbelas) RT. Jarak tempuh dan waktu dari desa ke Ibu Kota Kecamatan
Cimahi 6.5 km dengan waktu 30 menit dan ke Ibu Kota Kabupaten Kuningan 36 km
dengan waktu tempuh 80 menit.
 Kepadatan Penduduk di Desa Mekarjayarata-rata : 2 jiwa / km
 Laju pertumbuhan penduduk di Desa Mekarjaya mencapai : 0,12 %
 Mata Pencaharian Penduduk di Desa Mekarjaya sebagai berikut :

 Petani : 181 orang


 Buruh : 674 orang
 PNS : 41 orang
 TNI/POLRI : - orang
 Pensiunan : 34 orang
 Swasta : 20 orang
 Dagang : 62 orang
 Jasa : 37 orang
 Lainnya : 305 orang
Jumlah : 1.354 orang

JUMLAH PERANGKAT DESA


a. Kepala Desa : 1 Orang
b. Sekretaris : - orang
c. Kepala Urusan : 4 orang
d. Kepala Dusun : 2 orang

PEMBINA RT / RW
a. Jumlah RT : 12 Unit Organisasi
b. Jumlah RW : 3 Unit Organisasi
c. Jumlah Dusun : 3 Dusun

PAJAK RESTRIBUSI
Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)
1. Jumlah Wajib Pajak (WP) :
2. Jumlah SPPT :
3. Jumlah Ketetapan :
4. Jumlah Realisasi : (100%)

LEMBAGA KEAMANAN DESA


Pembinaan Hansip
a. Jumlah anggota : 3 orang
b. Jumlah Pos Kamling : 3 buah
BIDANG KEAGAMAAN
Sarana Peribadatan
a. Jumlah Mesjid : 1 buah
b. Jumlah Mushola : 8 buah

BIDANG KESEHATAN
Prasarana Kesehatan
a. Puskesmas Pembantu : - buah
b. Poliklinik / Balai Pengobatan : - buah
c. Posyandu : 3 buah

BIDANG PENDIDIKAN
Pendidikan Formal
a. Taman Kanak-kanak : 1 buah
b. Sekolah Dasar (SD) : 1 buah
c. SMP : - buah
d. SMA : - buah
e. Pondok Pesantren : - buah

SARANA OLAHRAGA / KESENIAN / KEBUDAYAAN


a. Olah raga
 Lapangan sepakbola : 1 buah
 Lapangan bulutangkis : 1 buah
 Lapangan Tenis Meja : 1 buah
 Lapangan Tenis : - buah
 Lapangan Volly ; 1 buah
 Lapangan Basket : - buah

INDUSTRI
 Industri Rumah Tangga : 2 buah

PENGAIRAN
 Waduk/Check Dam : 3 buah
 Saluran Irigasi : 4 buah
 Gorong-gorong : 15 Buah
 Pompa Air :-
2. Mata Pencaharian
Mata pencaharian Penduduk Desa Mekarjaya Kecamatan Cimahi terdiri dari :
 Petani : 630
 Buruh Tani : 275
 Pedagang : 263
 PNS : 5
 TNI/Polri : 1
 Karyawan Swasta : 96
 Wirausaha Lainnya : 837

PERTANIAN
 Padi dan Palawija
 Kacang Merah : - Ha
 Ubi Kayu : 1 Ha

 Sayur - Sayuran
 Tomat : - Ha
 Sawi : - Ha
 Kentang : - Ha
 Kubis : - Ha
 Buncis : - Ha
 Seledri : - Ha
 Umbi – umbian : - Ha
 Buah - Buahan
 Alpukat : 0,1 Ha
 Pisang : 5 Ha
 Starwberry : - Ha
PERKEBUNAN
 Teh : - Ha
 Jati : Ha
PERIKANAN
 Tambak :-
 Empang / Kolam : - Ha
PETERNAKAN
 Sapi : 10 ekor
 Ayam Kampung : 1.140 ekor
 Domba : 250 ekor
 Kelinci : 300 ekor
 Kucing : 50 ekor
PERDAGANGAN/JASA
1. Perdagangan
 Toko : 3 unit
 Pengecer Gas dan BBM : 5 unit
2. Jasa
 Jasa Ekspedisi : - unit
 Jumlah Pemilik Angdes : 1 unit
PERKOPERASIAN
 Koperasi Karyawan :-

3. Sarana Pendidikan
Sarana Pendidikan umum yang terdapat di Desa Mekarjaya Kecamatan Cimahi meliputi
:
 PAUD Non Formal : 1
 PAUD Formal/TK : 1
 Sekolah Dasar (SD) : 1
 Pondok Pesantren : -
 Madrasah Diniyah (MD) : 1
 Tempat Pendidikan Al Qur`an : 1
4. Sarana Kesehatan
 Poskesdes : 1
 Balai Pengobatan/Klinik : -
 Dokter Umum : -
 Posyandu : 5
 Pos KB Desa : -
 Bidan Desa : 1

5. Sarana dan Prasarana Ekonomi


 Industri Rumah Tangga : 3
 Perusahaan Kecil : 1

C. MANFAAT YANG DI HARAPKAN


Manfaat yang diharapkan dengan adanya Pembangunan Infrastruktur Dasar Perdesaan
untuk Jalan Lingkungan adalah terciptanya suatu lingkungan yang teratur dan nyaman
serta diharapkan dapat mempermudah dan memperlancar transportasi untuk bisa lebih
mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat.
BAB III
JENIS KEGIATAN, KEPANITIAAN DAN ANGGARAN

A. JENIS KEGIATAN
Jenis Kegiatan : Pembangunan ……………………………..
Lokasi : Dusun ……………………………..
Desa Mekarjaya Kecamatan Cimahi Kabupaten Kuningan

B. KEPANITIAAN
Susunan kepanitiaan surat keputusan terlampir

C. RENCANA ANGGARAN BIAYA


Rencana anggaran biaya terlampir
BAB IV
PENUTUP

Dengan proposal ini mudah-mudahan dapat memberikan informasi kepada


Bapak Gubernur dan pihak-pihak terkait mengenai Rencana Anggaran Kebutuhan
Pembangunan Infrastruktur Perdesaan untuk Jalan Lingkungan.
Demikian proposal ini kami buat, dengan mengharap taufiq, hidayah dan
inayah dari Allah SWT, semoga kegiatan pembangunan di atas dapat terwujud sesuai
dengan rencana yang telah ditetapkan.
Dengan terkabulnya permohonan ini, kami menghaturkan terimakasih kepada
semua pihak yang telah memberikan bantuan dan dukungan kepada kami. Semoga
dapat menjadi amal soleh yang dapat dipetik hasilnya di dunia dan di akhirat nanti,
amin ya robbal ‘alamin.

Mekarjaya, 2020
Kepala Desa Mekarjaya

OTONG AL WATSIQ BILLAH, S.Pd.I


PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN DANA
PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR PERDESAAN
UNTUK JALAN LINGKUNGAN

Ditujukan Kepada :
Yth. Bapak Gubernur Jawa Barat

DESA MEKARJAYA
KECAMATAN CIMAHI KABUPATEN KUNINGAN
TAHUN 2014

Anda mungkin juga menyukai