Anda di halaman 1dari 12

SUSUNAN ACARA

I. Perayaan
1. Pengantar oleh Pembawa Acara (MC)
2. Puji-Pujian
3. Laporan Ketua Panitia
4. Sambutan-Sambutan
a. Ketua SPPer MJ GKE Eka Sinta Menteng
b. Ketua MJ GKE Eka Sinta Menteng
c. Ketua KPPer Resort GKE Palangka Raya
d. Ketua Majelis Resort GKE Palangka Raya
5. Puji-pujian Paduan Suara Jemaat Eka Sinta Menteng
II. Ibadah Natal (Liturgi Tersendiri)
III. Ramah Tamah
1. Pengantar oleh Pembawa Acara (MC)
2. Puji-Pujian
3. Penyerahan Tali Kasih
4. Makan Bersama
5. Pengundian Door Prize
6. Penutup oleh Wakil Ketua Panitia
Liturgi Natal

1. Persiapan Ibadah
(Pembacaan narasi Natal, bersamaan dengan penyalaan lilin
utama oleh Ketua MJ GKE Eka Sinta Menteng didampingi
ketua panitia)

Narasi Natal
Saat malam menjelang. Ada terang bintang bersinar nan indah
Tak seperti bintang biasa. Bintang yang memberi tanda bahwa
sang juru slamat sudah hadir di dunia. Untukku, untukmu dan
untuk kita semua. Yang percaya pada Kristus Sang Juru slamat
Kita patut berbangga dan bersuka cita. Karena kedatangan-Nya
membawa anugerah bagi setiap orang yang berkenan
kepada-Nya. Nyanyikan pujian untuk kemuliaan Kristus.
Nyanyikan senantiasa dengan ucapan syukur. Pujilah namanya
selalu.
2. Jemaat Menyayi dari Kidung Pujian :Dia Lahir Untuk Kami
(jemaat berdiri)
Dia Lahir Untuk Kami
Dia lahir untuk kami
Dia mati untuk kami
Dia bangkit untuk kami semua
Dia itu Tuhan kami
Dia itu Allah kami
Dia Raja di atas segala Raja
Dia itu firman Allah
Yang turun ke bumi
Yang jadi sama dengan manusia
Dia Yesus sobat kami
Dia Yesus Tuhan kami
Sang Penebus Juru selamat dunia.

1
Votum dan Salam oleh Pdt. Em. Milono S.Tunjung
P. Ibadah Perayaan Natal menyambut kelahiran Yesus
Kristus ini ditahbiskan dalam Nama Allah Bapa, Putra
dan Roh Kudus.
J:      Dalam harapan akan keindahan dan kedamaian kasih
bagi kemuliaan-Nya,
P+J Amin (jemaat duduk )

3. Narasi : ( Filipi 4:4-5)


Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan:
Bersukacitalah!…Tuhan sudah dekat! Lihat, Ia datang dengan
kekuatan. 
4. Jemaat Menyanyi  KJ. 119: 1, 2, 4 “Hai Dunia Gembiralah”
1) Hai dunia, gembiralah
Dan sambut Rajamu!
Di hatimu terimalah!
Bersama bersyukur
Bersama bersyukur
Bersama-sama bersyukur!
(2) Hai dunia, elukanlah!
Rajamu, Penebus!
Hai bumi, la-ut
Gunung, lembah
Bersoraklah terus
Bersoraklah terus
Bersorak-soraklah terus
(4) Dialah Raja semesta
Benar dan mulia!
Masyhurkanlah
Hai dunia
Besar anug’rah-Nya

2
Besar anug’rah-Nya
Besar, besar anug’rah-Nya

5. Litani Pengakuan Dosa

L : Di malam yang kudus ini ya, Tuhan, kami datang ke


rumah-Mu dengan membawa segala dosa dan
penyesalan
J : Ampunilah kami Tuhan
L : Sebagai Ibu rumah tangga, kami sering tidak sabar
dan bersungut-sungut dengan masalah yang kami
hadapi. Kami tidak bersyukur dalam semua keadaan
yang kami alami
J : Kasihanilah kami ya, Tuhan
L : Di malam kudus ini kami mohon pengampunan-Mu
atas segala dosa yang telah kami lakukan
J : Jadikan kami, perempuan yang selalu meneteskan
kasih sayang dengan segala keiklasan untuk
keluarga dan sesama kami.
L+J : Ampuni dan kasihilah kami ya, Tuhan. Amin.

6. Jemaat menyanyi dari Kidung Pujian : Penebus Dosa


Kau Tuhanku penebusku
Kau datang ke dunia
Engkau rela disalibkan
Demi sluruh manusia
Hari bahagia tlah datanglah
Kau lahir di dunia
Kau datanglah Kau datanglah
Kau Penebus dosa

3
(Puisi oleh Narator)
(Susah dan senangnya dari Engkaulah semuanya
Harapanku hari ini dan sesudahnya
Maulah Engkau membawaku lebih dekat denganMu
Kau tunjukkanlah jalan yang benar bagiku dan seluruh umat manusia
Kau beri rahmatMu bagi kami semua
Datanglah kerajaanMu
Terpujilah namaMu
Jadilah kehendakMu
Amin)

Hari bahagia tlah datanglah


Kau lahir di dunia
Kau datanglah Kau datanglah
Kau Penebus dosa

Semuanya bergembira
Dengan kabar bahagia
Engkau datang ke dunia
Kau Penebus dosa
7. Doa Natal oleh Pdt. Drs. Markus P. Ranan
8. Penyalaan Lilin Natal
Prolog : Bangsa yang berjalan di dalam kegelapan telah
melihat terang yang besar, mereka yang diam di negeri
kekelaman, atasnya terang telah bersinar. Sebab seorang
Anak telah lahir untuk kita, seorang Putera telah diberikan
untuk kita; lambang pemerintahan ada di atas bahu-Nya, dan
namanya disebutkan orang; Penasihat Ajaib, Allah yang
Perkasa, Bapa yang kekal, Raja Damai. Bagi mereka yang
berjalan dalam kegelapan, lihatlah terang besar telah datang,
kemilau sinar-Nya yang damai menembus hati nurani.
Penyalaan Lilin Natal oleh:
4
1. Ketua Majelis Resort GKE Palangka Raya
2. Ketua KPPer Resort GKE Palangka Raya
3. Ketua Majelis Jemaat GKE Eka Sinta Menteng
4. Perwakilan Penasihat SPPer GKE Eka Sinta Menteng
(Ny. K.H. Rentak, Ny. Holdrik Nahason)
5. Ketua SPPer Jemaat GKE Eka Sinta Menteng
6. Ketua Panitia
7. Semua Pendeta Pelayanan
8. Ny. A.P Tiup

(Sementara Ibu-Ibu pembawa lilin Natal berjalan dari


pintu depan Solois (Gracia) menyanyi lagu : O Holy Night

Jemaat menyanyi dari KJ Nomor 92 :1-3 (Jemaat berdiri)


Malam Kudus
Malam kudus, sunyi senyap
Dunia terlelap
Hanya dua berjaga terus
Ayah bunda mesra dan kudus
Anak tidur tenang, Anak tidur tenang
Malam kudus, sunyi senyap
Kabar baik menggegap;
Bala sorga menyanyikannya,
kaum gembala menyaksikannya:
“Lahir Raja Syalom, lahir Raja Syalom!”
Malam kudus, sunyi senyap.
Kurnia dan berkat
Tercermin bagi kami terus
Di wajah-Mu, ya Anak Kudus,
Cinta kasih kekal, cinta kasih kekal.
(Jemaat duduk)
5
8 Puji-Pujian oleh Paduan Suara SPPer Eka Sinta Menteng
9 Pembacaan Firman Tuhan
1. Nubuatan :Yesaya 9: 1—5
Oleh: Ny. Deni Sien
2. Penggenapan : Lukas 2:11—15
Oleh : Ny. Ruslan H. Gaman

9. Puji-Pujian oleh Paduan Suara SPB Eka Sinta Menteng


10. Persembahan Syukur (Ny. Yesaya E. Minun)        
Narasi: Pada waktu Yesus lahir datanglah para majus
mempersembahkan emas, kemenyan dan mur. Adakah saat
ini kita hendak membawa persembahan dengan penuh
sukacita sebagai syukur kita bagi Dia yang
menganugerahkan keselamatan.
Jemaat menyanyi KJ. No. 99 “Gita Sorga Bergema”
1. Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!
Damai dan sejahtera turun dalam dunia
"Bangsa-bangsa, bangkitlah dan bersoraklah serta,
Permaklumkan Kabar Baik; Lahir Kristus, T'rang ajaib!
Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!"
2. Yang di sorga disembah Kristus, Raja yang baka,
lahir dalam dunia dan Maria bunda-Nya.
Dalam daging dikenal Firman Allah yang kekal;
dalam Anak yang kecil nyatalah Imanuel!
Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!"
3. Raja Damai yang besar, Surya Hidup yang benar,
menyembuhkan dunia di naungan sayap-Nya,
tak memandang diri-Nya, bahkan maut dit'rima-Nya,
lahir untuk memberi hidup baru abadi!
Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!"
6
Doa Persembahan
Jiwa kami memuliakan-MU Tuhan
Dengan ucapan syukur yang tulus
Puji-pujian terbaik dengan air mata sukacita
Cinta dari kerendahan bersujud
Kami persembahkan ucapan syukur ini
untuk menyambut kelahiran-Mu yang kudus
Amin.
11. Jemaat menyanyi dari : PKJ 15 Kusiapkan Hatiku Tuhan
do = g 4 ketuk
Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firman-Mu, saat ini.
Aku sujud menyembah Engkau dalam hadirat-Mu, saat ini.
Curahkan pengurapan-Mu kepada umat-Mu saat ini.
Kusiapkan hatiku, Tuhan, mendengar firman-Mu.
Firman-Mu, Tuhan. tiada berubah,
sejak semulanya dan s' lama-lamanya tiada berubah.
Firman-Mu, Tuhan, penolong hidupku,
Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firman-Mu.

12. Renungan Natal oleh Pdt. Walter Supa, M.Dip.


13. Doa Syafaat oleh Pdt. Em. Kartiani Maden
14. Puji-pujian oleh Paduan Suara SPP/R Eka Sinta Menteng
15. Narasi Penutup
Malam Natal Tidak hanya perayaan tahunan belaka
Lilin dan pohon Natal telah menjadi saksi Kemurahan Bapa
Malam ini Yesus Kristus kekasih hati kita
Telah hadir menggenapi firman Bapa
Dalam kemurahan kasihnya
Melapangkan kematian kita
Menuju taman Firdaus yang memesona
Hidupkan arti Natal yang sesungguhnya
kumandangkan dalam sukacita
Dengan kasih Yesus Kristus.
7
16. Jemaat menyanyi Kidung Pujian: Kasih Yesus Lebih dari
Semua
(Jemaat Berdiri)
Kasih Yesus lebih dari semua
Lebih dalam dari lautan
Dan lebih lebar dari samudra
Kasih Yesus lebih dari smua
Ref: Tiadalah kasih yang lebih suci
Tiada kasih lebih abadi
Tiadalah kasih lebih sempurna
Dari kasih Yesus Tuhanku

17. Pengutusan dan Berkat oleh Pdt. Em. Milono S.Tunjung


Pendeta: Marilah kita pergi ke Betlehem untuk melihat apa
yang terjadi di sana, seperti yang diberitahukan
Tuhan kepada kita dengan membawa berkat
Tuhan.
Anugerah Tuhan kita Yesus Kristus, Pengasihan
Allah Bapa dan persekutuan Roh Kudus menyertai
kamu dari sekarang sampai selama-lamanya.
Pdt./J: Menyanyi
Amin … Amin … Amin.

8
SEKSI PELAYANAN PEREMPUAN (SPPer) MJ GKE EKA
SINTA MENTENG

Mengucapkan

Selamat Hari Natal 2015 danTahun Baru 2016, semoga rahmat dan
damai Natal dilimpahkan di tengah keluarga, karya, dan dalam
pelayanan.

Anda mungkin juga menyukai