Anda di halaman 1dari 2

LEMBAR AKTIFITAS PESERTA DIDIK (L A P D)

PERTEMUAN 13
MATA PELAJARAN : KIMIA FARMASI
KELAS : XI A & B FARMASI
JUDUL KEGIATAN : Memahami Konsep dan Persamaan Laju Reaksi
KD : 3.3 dan 4. 3
IPK :
3.3.3 Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi laju
reaksi
4.3.3 Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi laju
reaksi

RINGKASAN MATERI :

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LAJU REAKSI

1. PENGARUH KONSENTRASI
Laju reaksi dipengaruhi oleh konsentrasi pereaksi bukan oleh konsentrasi hasil
reaksi. “Semakin besar konsentrasi pereaksi, maka laju reaksi makin besar sebaliknya
semakin kecil konsentrasi pereaksi maka semakin kecil laju reaksi”.

2. PENGARUH LUAS PERMUKAAN SENTUH (BIDANG SENTUH)


- Semakin kecil ukuran partikel zat, maka luas bidang sentuh semakin besar
- Semakin besar ukuran partikel zat, maka luas bidang sentuh semakin kecil
- “Semakin luas bidang sentuh zat yang bereaksi, maka laju reaksi semakin
cepat”
- ‘Semakin kecil luas bidang sentuh zat yang bereaksi, maka laju reaksi semakin
besar”

3. PENGARUH SUHU
Laju reaksi dipengaruhi suhu ketika reaksi berlangsung. Semakin tinggi suhu dalam
suatu reaksi,semakin cepat reaksi berlangsung.

4. PENGARUH KATALISATOR
- Katalis adalah zat yang dapat mempercepat atau memperlambat laju reaksi.
Terdapat 2 macam katalis yaitu:
a. Katalisator
Merupakan zat yang dapat mempercepat reaksi, tetapi tidak mengalami
perubahan yang kekal dalam reaksi.
Katalisator bekerja mempercepat laju reaksi dengan cara menurunkan energi
pengaktifan. Katalisator terdiri dari katalisator hoomogen dan katalisator
heterogen.
b. Inhibitor (antikatalisator / katalisato negatif)
Merupakan zat yang memperlambat atau menghentikan reaksi dan kerja
inhibitor berlawanan dengan kerja katalisator.

TAHAPAN REAKSI

- Berlangsungnya suatu reaksi karena adanya tumbukan antara partikel-partikel


pereaksi
- Tahap-tahap yang dilalui suatu reaksi disebut mekanisme reaksi
- Mekanisme reaksi menggambarkan detail reaksi, yaitu urut-urutan tumbukan dalam
suatu reaksi, yang hanya dapat ditentukan berdasarkan eksperimen/percobaan
- dalam mekanisme reaksi ada tahapan yang berjalan cepat dan ada yang berjalan
lambat. Tahapan yang berjalan paling lambat disebut tahapan menentu laju reaksi

11 | L A P D - K I M I A F A R M A S I - L A J U R E A K S I K E L A S X I FARMASI KLINIS & KOMUNITAS


TEORI TUMBUKAN

- Menurut teori tumbukan, reaksi akan berlangsung melalui tumbukan- tumbukan


dari molekul-molekul zat yang bereaksi. Akan tetapi tidak semua tumbukan efektif
atau dapat menghasilkan reaksi. Agar tumbukan dapat menghasilkan reaksi, maka
partikel harus mempunyai energi kinetik yang cukup.
- Energi minimum yang harus dimiliki molekul-molekul agar tumbukan menghasilkan
reaksi disebut energi pengaktifan (energi aktivasi/ Ea)
- Hanya partikel yang mempunyai energi kinetik di atas energi pengaktifan yang
mampu bereaksi.
- Syarat reaksi = Ek ˃ Ea
- Ek = energi tumbukan pereaksi
Ea = energi pengaktifan

12 | L A P D - K I M I A F A R M A S I - L A J U R E A K S I K E L A S X I FARMASI KLINIS & KOMUNITAS

Anda mungkin juga menyukai