Anda di halaman 1dari 14

Investigasi Marcel Radhival

Author: Syafnides Wulan S - 20523099


Organization name: Universitas Islam Indonesia

Prepared Dec 26, 2022


1. Siapakah Marcel Radhival?
Pesulap Merah tengah menjadi objek pemberitaan. Pesulap Merah memiliki nama asli Haris Setianto
dan memiliki nama panggung yaitu Marcel Radhival. Marcel lahir di Tangerang, Banten pada 26
Agustus 1995. Hobinya melakukan sulap kini telah menjadi profesinya. Ia menyukai dunia sulap sejak
duduk di bangku sekolah. Namanya semakin populer setelah tampil di podcast Deddy Corbuzier pada
tahun lalu. Marcel menjadi bintang tamu pada program TV.
Siapakah Marcel Rahival?
Capture Dec 26, 2022 9:50PM GMT +0700
Date
Page efeb72337ecda1f8dc2f120ee752cb6616c0927087d472a133f5c36ac327
Hash ca10
URL https://www.detik.com/jatim/berita/d-6202118/profil-marcel-radhival-ya
ng-beken-dengan-nama-pesulap-merah

3
2. Apakah tujuan si pesulap merah?
Pesulap Merah alias Marcel Radhival buka-bukaan terkait alasannya ingin membongkar rahasia Gus
Samsudin Blitar. Menurutnya, apa yang dilakukan Gus Samsudin tak lebih dari sekadar trik, sama
seperti sulap. Pesulap Merah ingin memberantas praktik yang menjerumus perdukunan itu.
Harapannya, masyarakat tidak mudah percaya dengan perdukunan yang hanya menggunakan trik -trik
sulap hingga hipnotis.

Marcel menyebutkan, tidak ingin masyarakat percaya dengan praktik perdukunan. Terlebih pada pada
praktik perdukunan yang menggunakan trik - trik sulap dan hipnotis. Kemudian, trik itu dibumbui
dengan doa - doa agar masyarakat semakin percaya.

Pesulap merah kerap membongkar trik atau praktik perdukunan yang digunakan untuk pengobatan.
Bongkar trik itu dibagikan dalam puluhan video yang ada di channel youtube miliknya. Termasuk salah
satu video yang membongkar trik kulhugeni yang dilakukan Gus Samsudin di Channel YouTubenya
Marcel Radhival pada 13 Mei 2022.

4
Apa tujuan pesulap merah?
Capture Dec 26, 2022 10:01PM GMT +0700
Date
Page 3a12c1c52be5e4fdb4e0530563dd665f60599df7587a2a7e44b019af1cca
Hash 28bd
URL https://www.detik.com/jatim/berita/d-6203381/tujuan-pesulap-merah-bo
ngkar-rahasia-perdukunan-gus-samsudin-blitar

5
3. Mengapa Marcel dilaporkan ke polisi?
Sosok Marcel Radhival alias Pesulap Merah dilaporkan ke polisi lantaran diduga menghina profesi
dukun.
Diketahui, Marcel Radhival memperkenalkan diri ke publik sebagai sosok Pesulap Merah. Melalui akun
YouTube-nya, si Pesulap Merah Marcel Radhival kerap membongkar trik sulap dan praktik dukun
palsu.
Sikap Pesulap Merah itu langsung mengundang reaksi dari para dukun-dukun di Indonesia. Sehingga,
mereka memutuskan untuk melaporkan Pesulap Merah ke polisi. Sementara itu, Pesulap Merah
diduga menyebut dukun sebagai pelaku penipuan dan pencabulan. Persatuan Dukun melaporkan
Pesulap Merah atas pelanggaran UU ITE.

6
Mengapa Marcel Radhival dilaporkan ke polisi?
Capture Dec 26, 2022 9:56PM GMT +0700
Date
Page 51485c5cf6538eaabe8deef3495af14caa1fb030977c3cba4b58ad81e9c2f
Hash e84
URL https://manado.tribunnews.com/2022/08/10/akhirnya-terungkap-alasan-
pesulap-merah-dilaporkan-ke-polisi-oleh-persatuan-dukun-indonesia

7
mengapa
Capture Dec 26, 2022 9:57PM GMT +0700
Date
Page fa3208eb99a14ec675a5c0ce5f8fa3fc7e4686ca386a8bc83ec23c4ad77bb
Hash bee
URL https://manado.tribunnews.com/2022/08/10/akhirnya-terungkap-alasan-
pesulap-merah-dilaporkan-ke-polisi-oleh-persatuan-dukun-indonesia

8
4. Kapan Marcel dilaporkan ke polisi?
Marcel Radhival atau Pesulap Merah kembali dipolisikan gara-gara menuding dukun penipu. Laporan
terdaftar di Polres Metro Jakarta Selatan sejak 10 Agustus 2022. Dijelaskan juga bahwa laporan yang
masuk terhadap Pesulap Merah kali ini masuk atas nama pribadi.Sebagai bukti penunjang laporan,
Agustiar membawa rekaman video saat Pesulap Merah menyebut praktek perdukunan sebagai bentuk
penipuan. Sebelumnya, Pesulap Merah sudah dihadapkan ke laporan polisi lain. Ia semula dilaporkan
oleh Gus Samsudin atas dugaan pencemaran nama baik ke Polda Jawa Timur. Pesulap Merah
kabarnya juga dipolisikan oleh persatuan dukun Indonesia yang tak terima kehilangan pekerjaan
imbas tudingan miring sang kreator konten.

9
Kapan Marcel Radhival dilaporkan ke polisi?
Capture Dec 26, 2022 10:05PM GMT +0700
Date
Page c3dfaf21728e0923d71096d1f0e7d211d7aabdf4e068d0e109ab732907e
Hash 7d371
URL https://www.suara.com/entertainment/2022/08/14/125331/pesulap-me
rah-kembali-dilaporkan-ke-polisi-gara-gara-sebut-dukun-penipu?page=1

10
5. Dimana Marcel ditangkap?
Dalam unggahan videonya tersebut Marcel menjelaskan kabar yang berseliweran di media sosial yang
mengatakan jika Pesulap Merah ditangkap oleh polisi di Blitar buntut dari keributan di padepokan.
Dalam kronologinya dijelaskan jika setelah peristiwa tersebut langsung berangkat menuju stasiun
untuk pulang ke Jakarta. Mereka berangkat menggunakan jasa taksi online. Dua orang dari tim
menggunakan ojol. Dalam perjalanan tim mendapatkan info dari warga Blitar bahwa kedua orang tim
yang menggunakan ojol ditangkap oleh seseorang. Singkat cerita tim pun melaporkan kepada pihak
kepolisian ke Polres Blitar untuk melakukan pendampingan untuk penjemputan. Pada saat itu pun
mereka bersama perwakilan pihak kepolisian melakukan pencarian. Kedua temannya yang
sebelumnya sulit dihubungi akhirnya bisa dihubungi dan memberitahukan posisinya.Ternyata
posisinya itu ada di kantor Desa. Mereka pun akhirnya menuju ke sana.
Ditempat tersebut menurut keterangan dari pihak Desa tidak ada penyekapan, hanya saja mereka
ditanya-tanya saja. Singkatnya mereka pun akhirnya kembali ke Polres. Disana mereka dimintai
keterangan sebagai saksi atas adanya laporan pengeroyokan yang tidak diketahui siapa yang
membuat laporan tersebut. Akhirnya semua yang terjadi diceritakan kepada pihak kepolisian. Pesulap
Merah bersama tim mendapatkan pendampingan hingga sampai ke penginapan.

11
Dimana pesulap merah ditangkap?
Capture Dec 26, 2022 10:08PM GMT +0700
Date
Page 1c73616677a62635fe5b2d5ca4aac1596f47bb48b8b6d8cf722e4f0f7f1d
Hash b7ea
URL https://deskjabar.pikiran-rakyat.com/ragam/pr-1135202357/marcel-radhi
val-pesulap-merah-ditangkap-polisi-di-blitar-jangan-diplintir-ini-kronologi-
dan-penjelasannya?page=2

12
6. Bagaimana proses kasus Marcel?
Marcel Radhival alias Pesulap Merah memberikan update terkait laporan polisi yang dibuat Gus
Samsudin terhadap dirinya. Sebagaimana diketahui bahwa Pesulap Merah dilaporkan Gus Samsudin
ke Polda Jawa Timur pada awal Agustus 2022 lalu. Gus Samsudin melaporkan Pesulap Merah yang
berjuluk pawang dukun itu atas dugaan kasus pencemaran nama baik sebagaimana diatur dalam UU
ITE. Meski begitu, kini Pesulap Merah tampaknya dapat bernapas lega. Pasalnya, menurut
pemberitahuan polisi, proses laporan Gus Samsudin terhadap dirinya telah dihentikan lidiknya.
Pesulap Merah mengatakan bahwa dugaan kasus yang dilaporkan Gus Samsudin terhadap dirinya tak
termasuk dalam hukum pidana.Pesulap Merah juga mengungkapkan bahwa pihaknya kini tengah
menunggu surat resmi tentang pemberhentian proses hukum terhadap laporan Gus Samsudin itu.
Sebab, Pesulap Merah akan balik melaporkan Gus Samsudin ke kantor polisi atas dugaan kasus
pembuatan laporan palsu dan pencemaran nama baik. Bukan tanpa alasan, Pesulap Merah merasa
dirugikan dengan adanya laporan polisi yang dibuat Gus Samsudin ini.

13
Bagaimana proses kasus tersebut?
Capture Dec 26, 2022 10:12PM GMT +0700
Date
Page 3f301de9f245b1ca7b0b360b78f377ab74bf060932bfe5024a5fa96c344f
Hash 819d
URL https://gorontalo.tribunnews.com/2022/11/25/bisa-bernapas-lega-pesula
p-merah-beri-update-kasus-laporan-gus-samsudin-tak-jadi-dipenjara

Investigasi | 14
Marcel

Anda mungkin juga menyukai