Anda di halaman 1dari 11

Nama : Juandi Hardani

Nim : 200604013

Kotrol 1 LED
Wokwi, Firebase & App Inventor

Deskripsi
Kontrol LED dengan Firebase dan App Inventor di Wokwi adalah metode yang sama seperti
di platform asli App Inventor dan Firebase, namun dengan cara yang sedikit berbeda dalam
hal koneksi dan hardware yang digunakan.
Kontrol LED dengan Firebase dan App Inventor adalah sebuah metode untuk mengontrol
LED menggunakan platform App Inventor yang merupakan platform pembuatan aplikasi
Android berbasis block programming dan Firebase yang merupakan platform penyimpanan
data real-time yang dikembangkan oleh Google. Metode ini memungkinkan pengguna untuk
mengontrol LED dengan mudah menggunakan aplikasi Android yang dibuat di App Inventor
dan disimpan di Firebase.

Prinsip Kerja
Prinsip kerja aplikasi kontrol LED dengan Firebase dan App Inventor di Wokwi melibatkan
dua komponen utama yaitu Firebase dan App Inventor. Berikut adalah penjelasan cara kerja
dari masing-masing komponen tersebut:
1. Firebase Firebase adalah platform backend yang menyediakan database, hosting,
autentikasi, dan layanan lainnya untuk pengembangan aplikasi. Pada aplikasi kontrol
LED dengan Firebase dan App Inventor di Wokwi, Firebase digunakan untuk
menyimpan data pengguna dan mengirimkan data ke webhook yang terhubung
dengan rangkaian LED di Wokwi.
Firebase menerima perintah dari aplikasi App Inventor dan menyimpan perintah
tersebut ke dalam database. Kemudian, Firebase mengirimkan perintah tersebut ke
webhook yang terhubung dengan rangkaian LED di Wokwi. Setelah webhook
menerima perintah, webhook akan mengirimkan sinyal ke rangkaian LED di Wokwi
untuk mengontrol LED.
2. App Inventor App Inventor adalah platform pengembangan aplikasi visual yang
memungkinkan pengguna untuk membuat aplikasi Android tanpa memerlukan
pengetahuan tentang pemrograman. Pada aplikasi kontrol LED dengan Firebase dan
App Inventor di Wokwi, App Inventor digunakan untuk membuat aplikasi pengontrol
LED.
Pengguna memberikan perintah pada aplikasi App Inventor untuk mengontrol LED,
misalnya menyalakan atau mematikan LED. Perintah tersebut dikirimkan ke Firebase
menggunakan kode blok pada App Inventor. Kemudian, Firebase akan mengirimkan
perintah tersebut ke webhook yang terhubung dengan rangkaian LED di Wokwi.
Setelah rangkaian LED di Wokwi menerima perintah, rangkaian tersebut akan
mengontrol LED sesuai dengan perintah yang diterima.
Dengan demikian, prinsip kerja aplikasi kontrol LED dengan Firebase dan App
Inventor di Wokwi melibatkan pengiriman perintah dari aplikasi App Inventor ke
Firebase, pengiriman perintah dari Firebase ke webhook yang terhubung dengan
rangkaian LED di Wokwi, dan pengontrolan LED pada rangkaian di Wokwi.

Alat & Bahan


1. Platform
a. Wokwi
b. Google Firebase
c. App Inventor
2. Device
a. Laptop
b. Smartphone
3. Library
a. Firebase ESP32 Client
b. WIFI
4. Document
a. File control led .aia
b. Source Code untuk rangkaian di wokwi

Langkah-Langkah Pembuatan
Langkah-langka pembuatannya ialah sebagai berikut
Google firebase
1. Pastikan sudah login dengan akun google yang diinginkan
2. Buat project baru dengan klik Add project
3. Buat nama project lalu pilih Continue

4. Pilih Enable Google Analytics for this project lalu continue

5. Pilih akun yang akan digunakan lalu pilih create project


6. Tunggu loading sistem untuk pembuatan project
7. Project sudah Ready selanjutnya pilih continue untuk masuk ke google firebase
project

8. Selanjutnya buat database


9. Pada menu Build, pipih Realtime Database
10. Lalu create database

11. Pilih lokasi yang diinginkan lalu next

12. Pilih start in test mode lalu enable


13. Copy dan simpan di notepad link host yang sudah diberikan google firebase tersebut

14. Link host sudah ditemukan, sekarang tingal cari link Authentication
15. Pilih setting dan pilih User and permissions

16. Pilih service accounts lalu pilih Database secrets

17. Selanjutnya show link Authentication, lalu copy dan simpan link tersebut di notepad
Untuk google firebase sudah selesai.

App Inventor
Langkah-langkahnya sebagai berikut
1. Pastikan sudah login dengan akun google yang diinginkan
2. Buat project baru dengan pilih start new project

3. Buat nama project, lalu pilih ok

4. Pilih project lalu pilih import project(.aia) from my computer

5. Lalu masukkan fila .aia kontrol led


6. Jika sudah akan muncul gambar seperti di bawah
Selanjutnya pilih klik gambar smartphone, lalu pilih FirebaseDB1
7. Selanjutnya memasukkan link host dan link Authentication yang sudag didapatkan di
google firebase tadi
Link hostnya masukkan ke FirebaseURL dan link Authenticationnya masukkan ke
FirebaseToken

8. Selanjutnya pilih build lalu pilih android App (.app) untuk membuat aplikasi kontrol
led tersebut

9. Jika sudah di build untuk pembuatan aplikasi smartphone, tunggu sampai keluar
barcode seperti gambar dibawah
Selanjutnya scan barcode dengan smartphone kemudian unduh aplikasinya dan
instal. Untuk tutorial pembuatan aplikasinya di app inventor sudah selesai

Wokwi

Lanngkah-langkah nya ialah sebagai berikut

1. Pastikan sudah login dengan akun google yang diinginkan


2. Pilih logo akun dan pilih my project

3. Buat project lalu pilih esp32


4. Selanjutnya buat rangkaian seperti gambar dibawah
5. Lalu masukkan code program yang sudah dibuat
6. Ada beberapa yang harus di isi pada code program tersebut diantaranya ialah :
a. Firebase_host harus diisi dengan link host yang sudah di dapatkan pada google
firebase, ling host tersebut harus di modipikasi dengan menghapus “https://” dan
” / “ dibagian akhirnya
b. Firebase_auth harus diisi dengan link Authentication yang sudah di dapatkan pada
google firebase.
c. Untuk WIFI_SSID & Password masukkan seperti gambar dibawah

7. Selanjutnya memilih library yang akan digunakan seperti gambar dibawah

8. Lalu pilih start simulation


Hasil

Pada hasil pengujian di samping terlihat LED


dalam kondisi ON atau menyala dikarenakan
tombol ON pada smartphome sudah di klik.

Pada hasil pengujian di samping terlihat LED


dalam kondisi OFF atau mati dikarenakan
tombol OFF pada smartphome sudah di klik.

Anda mungkin juga menyukai