Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum Warahmatulahi Wabarahkatuh

Yth. Bapak Jaliman Hartono sebagai


Penguji Ujian Praktek Bahasa Indonesia Serta Teman-teman
Peserta Ujian Praktek Bahasa Indonesia yang saya banggakan

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kita ke hadirat Allah SWT. Tuhan semesta
alam yang telah melimpahkan rahmat dan nikmat sehatnya kepada kita semua sehingga kita
dapat berkumpul di ruangan praktek ini dalam keadaan sehat wal afiat.

Tidak lupa juga shalawat beriring salam senantiasa kita sanjungkan kepada Nabi Besar
Muhammad Saw. yang telah membawa kita dari alam kegelapan menuju ke alam yang terang
menerang seperti yang kita rasakan pada saat ini.

Pada kesempatan yang berbahagia ini,


Saya akan menyampaikan sebuah pidato tentang kedisiplinan yang ada di SMA N 4 Kaur yang
mana menurut saya masih memiliki banyak kekurangan baik itu gurunya maupun siswanya.
Oleh karena itu saya harap dengan di sampaikannya pidato ini dapat membuka pikiran kita
untuk meningkatkan lagi kedisiplinan yang ada di SMA N 4 Kaur ini.

Teman-teman yang berbahagia,


Sikap disiplin adalah salah satu kunci untuk mencapai keberhasilan dan kesuksesan dalam hidup
ini. Seperti apa yang di sampaikan oleh Paul J Meyer di dalam Bukunya yang berjudul 24 Kunci
Sukses, yaitu “Disiplin merupakan suatu keharusan yang harus kita miliki di dalam hidup ini
sebab apabila anda tidak mempunyai sikap disiplin, maka anda tidak akan mendapatkan apa-
apa di dunia ini.

Namun sayangnya, saat ini banyak sekali orang yang menganggap kedisiplinan bukanlah hal
yang penting untuk di laksanakan. Mereka di kuasai oleh rasa malas. Mereka beranggapan
bahwa yang penting hidup senang, padahal sesungguhnya hal inilah yang bisa menjadi
hambatan untuk menumbuhkan kedisiplinan dalam kehidupan kita. Untuk contohnya disekolah
kita masih banyak terjadi pelanggaran-pelanggaran kedisiplinan. Padahal semua aspek
kehidupan di dunia ini memerlukan sikap disiplin agar semuanya dapat berjalan dengan teratur.

Teman-teman yang berbahagia,


Sebagai seorang siswa sikap disiplin sangat perlu untuk kita miliki, karena di sekolah kita akan
menemukan berbagai macam peraturan dan tata tertib. Peraturan-peraturan tersebut dibuat
untuk kebaikan bersama dan harus di patuhi oleh setiap siswa.

Namun kenyataannya masih banyak sekali siswa/siswi yang belum menerapkan sikap disiplin
ini. Contohnya di sekolah kita masih banyak yang melanggar tata tertib seperti datang
terlambat, pakaian tidak rapi, rambut panjang untuk laki laki dan masih banyak lagi pelanggaran
lainnya.

Untuk itu marilah kita tanamkan sikap disiplin pada diri kita agar pelanggaran-pelanggaran ini
tidak terjadi lagi di lingkungan sekolah kita ini. Dan juga dengan adanya sikap disiplin ini dapat
membimbing kita menuju ke jalan kesuksesan. Sebagaimana tugas sebagai pelajar adalah
belajar, maka kita harus belajar dengan giat dan menaati peraturan-peraturan yang ada di
sekolah agar kita dapat menjadi orang yang sukses kelak.
Teman-teman yang berbahagia,
Meskipun sikap disiplin sangat sulit untuk kita terapkan, tetapi ada beberapa cara yang dapat
kita lakukan untuk menanamkan sikap disiplin ini, diantaranya adalah:

1. Memprioritaskan Sesuatu

2. Kesadaran Hati dan Diri

3. Komitmen

4. Membiasakan Diri

Itulah cara-cara yang bisa kita lakukan untuk menanamkan sikap disiplin pada diri kita.

Teman-teman yang berbahagia,


Demikianlah pidato yang dapat saya sampaikan saat ini, marilah kita hidup berdampingan
dengan sikap disiplin ini agar kita semua dapat meraih kesuksesan di dunia ini. Terima kasih
atas perhatiannya dan saya ucapkan

Wabilahitaufik Walhidayah Wassalamualaikum wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai