Anda di halaman 1dari 7

DOKUMEN RAHASIA SOAL USP TULIS UTAMA

KECAMATAN LEMBAR TAHUN 2022/2023

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK BARAT


DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SD NEGERI 5 LEMBAR
KECAMATAN LEMBAR

LEMBAR SOAL

Mata Pelajaran : IPS


Hari / Tanggal : Selasa, 09 Mei 2023
AlokasiWaktu : 120 Menit
DimulaiPukul : 10.00 Wita
DiakhiriPukul : 11.30 Wita

PetunjukUmum :

1. Tulislah identitasmudengan benar dan lengkap padaLembarJawabanUjian


Sekolah ( LJUS) yang tersediadenganmenggunakanbolpointhitamataupensil 2B,
2. Jumlahsoalsebanyak45butir, padasetiapbutiryang terdiridari 40
butirsoalPilihanGanda, dan 5 butirsoalUraian
3. UntuksoalPilihanGanda, jawablahdengancaramemberi tanda silang ( X ) pada
salah satu huruf A, B, C, atau D yang merupakan jawabanpaling
benarpadaLembarJawabanUjian Sekolah (LJUS)
4. Untuksoaluraianjawablahdenganmenuliskanjawaban yang
singkatdanjelaspadaLembarJawabanUjian (LJUS) yang sudahdisiapkan
5. Waktu yang disediakanuntukmenjawabsoaladalah120 menit.
6. Periksadanbacalahsoaldengan teliti sebelummenjawab.
7. Laporkanpadaguru lewattelpon/WA grupjikaadasoal yang kurangjelas
8. Apabila ada jawaban yang dianggap salah,maka hapuslah jawaban yang salah
tersebut sampai bersih, kemudian silanglah ataujawablahdenganjawaban yang
dianggap benar.
9. Periksakembali pekerjaankalian sebelumdiserahkankepadapengawasujian.
10. Setiap bentuk kecurangan adalah pelanggaran

SELAMAT BEKERJA
A. PILIHAN GANDA
1. Salah satu peninggalan sejarah bercorak Buddha yang terkenal adalah ….
A.

B.

C.

D.

2. Bahan baku untuk membuat gula pasir adalah tanaman ….


A. jagung
B. karet
C. pisang
D. tebu
3. Sumber daya alam yang digunakan pada pembuatan ikan asin adalah ….
A. arus air laut
B. emas
C. mutiara
D. panas matahari
4. Dataran rendah merupakan daerah dengan permukaan bumi yang tingginya … di
atas permukaan laut
A. 0 – 200 meter
B. 200 – 300 meter
C. Lebih dari 200 meter
D. 300 meter
5. Daerah yang berada di tepi laut dan berpasir dinamakan ….
A. dataran rendah
B. dataran tinggi
C. lereng
D. pantai
6. Contoh sikap mencintai lingkungan, yaitu ….
A. memanfaatkan sumber daya alam dengan boros
B. membersihkan lingkungan secara teratur
C. membuang sampah ke sungai
D. menimbun sampah plastik ke dalam tanah
7. Contoh pekerjaan penduduk yang tinggal di pantai adalah ….
A. guru dan petugas keamanan
B. pegawai bank dan dokter
C. penambak udang dan nelayan
D. petani teh dan peternak sapi
8. Tanaman yang tidak cocok ditanam di dataran rendah adalah ….
A. kelapa dan sagu
B. mangga dan jeruk
C. padi dan jagung
D. teh dan stroberi
9. Perhatikan gambar berikut!

Gambar tersebut merupakan bagian dari kegiatan ekonomi, yaitu ….


A. asumsi
B. distribusi
C. konsumsi
D. produksi
10. Contoh kegiatan ekonomi yang memanfaatkan sumber daya alam dari hutan adalah
industri ….
A. kertas
B. kue
C. sepatu
D. tas
11. Belanda memberi julukan kepada Sultan Hasanuddin karena selalu melakukan
perlawanan yang sengit. Apakah julukan yang diberikan untuk Sultan Hasanuddin?
a. Ayam Jantan dari Timur.
b. Penguasa untuk 72 Pulau.
c. Sabrang Lor.
d. Wali Songo.
12. Berikut yang merupakan peninggalan Sultan Iskandar Muda dari Kerajaan Aceh
adalah ….
A. Masjid Raya Baiturrahman
B. Candi Singosari
C. Masjid Agung Demak
D. Prasasti Yup
13. Tarian pada gambar berikut berasal dari ….

A. Bali
B. Maluku
C. Aceh
D. Sumatera Utara
14. Sumber daya alam yang dimanfaatkan dalam kegiatan pembuatan pakaian adalah
….
A. air
B. batu bara
C. kapas
D. tanah
15. Dalam proses pembuatan kursi dan meja, kegiatan pengukiran kayu termasuk ke
dalam tahapan ….
A. distribusi
B. konsumsi
C. pembelian
D. produksi
16. Indonesia terletak di antara dua samudra, yaitu …
A. Hindia dan Asia
B. Hindia dan Eropa
C. Hindia dan Pasifik
D. Pasifik dan Atlantik
17. Perbedaan yang ada dalam masyarakat harus kita hargai agar tidak terjadi ….
A. keharmonisan
B. keserasian
C. perpecahan
D. persatuan

18. Jenis pekerjaan yang terdapat di lingkungan seperti


gambar berikutt adalah ….
A. karyawan
B. nelayan
C. petani
D. satpam
19. Letak geografis Indonesia sangat strategis, yaitu di antara dua benua dan dua
samudra. Hal tersebut memberikan keuntungan bagi Indonesia. Salah satu
keuntungan Indonesia dalam bidang ekonomi adalah ….
A. memiliki banyak gunung berapi sehingga tanahnya subur
B. memiliki hasil laut yang sedikit
C. memiliki keragaman suku bangsa dan budaya
D. menjadi pusat lalu lintas perdagangan internasional
20. Berbagai bentuk budaya daerah merupakan akar dari budaya ….
A. luar negeri
B. mancanegara
C. nasional
D. setempat
21. Sebutan pahlawan tanpa tanda jasa diberikan kepada orang yang bekerja sebagai
….
A. dokter
B. guru
C. montir
D. sopir
22. Pembuat souvenir dari barang bekas bekerja dalam bidang ….
A. kerajinan
B. perikanan
C. perkebunan
D. pertanian
23. Lebah diternakan untuk diambil ….
A. dagingnya
B. madunya
C. susunya
D. telurnya
24. Penyaluran barang dari perusahaan sampai kepada konsumen disebut kegiatan ….
A. distribusi
B. komunikasi
C. konsumsi
D. produksi
25. Mengolah tanah persawahan merupakan salah satu contoh interaksi manusia
dengan lingkungan ….
A. alam
B. budaya
C. pemerintah
D. sosial
26. Pemimpin perlawanan rakyat Ternate yang berhasil mengalahkan Portugis adalah
….
A. Fatahillah
B. Pati Unus
C. Sultan Baabullah
D. Sultan Hairun
27. Tokoh pergerakan nasional yang mendapatkan gelar sebagai Bapak Pendidikan
adalah ….
A. Douwes Dekker
B. Dr. Sutomo
C. Ki Hajar Dewantara
D. Mohammad Hatta
28. Mr. Muhammad Yamin menyatakan pemikirannya tentang dasar negara Indonesia
merdeka yang diberi judul ….
A. Asas dan Dasar Negara Kebangsaan Republik Indonesia
B. Bhinneka Tunggal Ika
C. Pancasila
D. Piagam Jakarta
29. Di dalam pembukaan Undang-undang Dasar 1945 termuat isi rumusan prinsip dasar
negara yang disebut Pancasila, tepatnya pada alinea ….
A. I
B. II
C. III
D. IV
30. Bentuk kekayaan alam yang dapat digunakan manusia dalam pemenuhan
kebutuhan hidup disebut ….
A. hasil alam
B. hasil budi daya
C. potensi wilayah
D. sumber daya alam
31. Contoh usaha bidang jasa adalah ….
A. Bu Rina membuka salon kecantikan
B. nelayan mencari ikan
C. Pak Heri menanam jagung di ladang
D. pabrik sepatu Kencana memproduksi sepatu olahraga
32. Demi kelangsungan hidupnya, manusia harus beradaptasi dengan ….
A. alam dan ketampakan alam tempat ia tinggal
B. pekerjaan dan gaya hidup
C. perkembangan zaman
D. uang yang dimiliki
33. Negara yang dijuluki lumbung padi Asia adalah negara ….
A. Brunei Darussalam
B. Malaysia
C. Singapura
D. Thailand
34. Proklamasi kemerdekaan menjadi bukti bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa
yang mandiri karena ….
A. kemerdekaan Indonesia adalah hasil perjuangan para pemuda sendiri
B. kemerdekaan Indonesia dibacakan oleh Soekarno seorang diri
C. kemerdekaan Indonesia dicapai melalui bantuan Jepang
D. kemerdekaan Indonesia merupakan hasil perjuangan sendiri, bukan pemberian
bangsa lain
35. Contoh kebebasan di bidang pendidikan yang diperoleh rakyat Indonesia setelah
kemerdekaan adalah ….
A. hanya keluarga bangsawan yang dapat bersekolah
B. pemerintah Belanda melarang perempuan Indonesia bersekolah
C. sebagian besar murid pribumi adalah kaum laki-laki
D. seluruh rakyat Indonesia dapat bersekolah
36.

Kerjasama antarnegara anggota ASEAN pada gambar di atas adalah bidang ….


A. ekonomi
B. keamanan
C. pendidikan
D. sosial budaya
37. Perhatikan pernyataan berikut!
I. Mempertahankan daerah resapan air
II. Membuat sumur resapan (biopori) untuk menampung air hujan
III. Mewaspadai tanda-tanda yang menunjukkan aktivitas gunung api
IV. Mencegah penebangan pohon di daerah hulu sungai
V. Membuat saluran untuk mengarahkan lahar panas
Cara menghadapi bencana banjir terdapat pada nomor ….
A. I, II, dan III
B. I, II dan IV
C. I, III dan IV
D. II, III dan IV
38. Dampak negatif globalisasi terhadap generasi muda diantaranya adalah ….
A. dapat bergaul dengan warga negara asing lewat internet
B. memudahkan bepergian jarak jauh
C. mudah mengakses informasi dari berbagai penjuru dunia
D. pola hidup konsumtif
39. Gempa tektonik dapat diikuti oleh gelombang laut yang sangat besar disebut ….
A. banjir bandang
B. gempa runtuhan
C. tanah longsor
D. tsunami
40. Sumber daya alam harus dimanfaatkan untuk kepentingan ….
A. orang asing
B. pemerintah
C. penguasa
D. semua lapisan masyarakat

Anda mungkin juga menyukai