Anda di halaman 1dari 5

RESUME

"PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN "


DOSEN PENGAMPU: SOPYAN AZHARI, M.Pd

Disusun Oleh:
LINDA WULANDARI

FAKULTAS TARBIYAH
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM AL-AMIN
2023
IDENTITAS NASIONAL

1. Pengertian Identitas Nasional

Identitas nasional adalah kepribadian nasional atau jati diri nasional yang dimiliki

suatu bangsa yang membedakan bangsa satu dengan bangsa yang lainnya. Identitas nasional

dalam kosteks bangsa cenderung mengecu pada kebudayaan, adat istiadat, serta karakter khas

suatu negara

Identitas nasional membuat suatu negara terlihat khas. Sebab identitas ini merujuk

pada suatu hal yang membedakan antarnegara. Tiap negara memiliki identitas nasionalnya

masing-masing. Adapun identitas yang dimaksud bisa berupa keunikan, ciri-ciri, sifat,

maupun karakter bangsa.6 Jul 2022.

2. Karakteristik identitas nasional

Karakteristik identitas nasional adalah suatu sifat yang terbentuk karena tabiat atau

kebiasaan dari pola kehidupan yang di jalani oleh ragam individu dari suatu banga.

Karakteristik Identitas Nasional Bangsa Indonesia adalah :

a. Adanya persamaan nasib , yaitu penderitaan bersama dibawah penjajahan bangsa asing

lebih kurang selama 350 tahun.

b. Adanya keinginan bersama untuk merdeka , melepaskan diri dari belenggu penjajahan.

c. Adanya kesatuan tempat tinggal , yaitu wilayah nusantara yang membentang dari Sabang

sampai Merauke
Contohnya:

a. agama:Bangsa indonesia dikenal sebagai bangsa yang agamis. Agama yang

berkembang di indonesia antara lain Islam, Kristen, Katholik, Budha, Kong hu cu,

Agama kong hu cu pada masa orde baru tidak diakui sebagai agama resmi indonesia

namun sejak pemerintahan presiden Abdurrahman Wahid, istilah agama resmi

dihapuskan.

b. Suku bangsa:adanya suku batak,baduy dll menjadi identitas nasional.

- Karakteristik identitas nasional menurut Anthony Smith, yaitu:

a. Sejarah wilayah dan tanah air atau leluhur.

b. 2.Ingatan sejarah dan mitos yang sama.

c. 3.Sebuah kebersamaan atau common.

d. 4.Adanya hak-hak dan kewajiban yang sama bagi semua anggota.

e. 5.Ekonomi bersama dengan mobilitas teritorial bagi semua anggota.

Dari karakterisasi di atas, identitas sebuah bangsa secara alami akan berakulturasi dan

membentuk ciri khas.

Ciri khas ini, yang kemudian disebut jati diri bangsa, berlaku dalam norma kehidupan

berbangsa dan bernegara.

Nilai dan norma yang terbentuk dari karakteristik identitas nasional menjadi simbol

ekspresi sebagai ikatan sosial untuk membangun hubungan dan konektivitas internasional.
Dalam konteks Indonesia, identitas nasional dicerminkan melalui suku bangsa, agama,

bahasa Indonesia, budaya nasional, wilayah nusantara, dan ideologi pancasila.

Identitas tersebut menjadi penampilan bangsa yang membedakan bangsa Indonesia

dengan bangsa lain.

3. Paham Nasionalisme Kebangsaan sebagai paham yang mengantarkan pada konsep

Identitas Nasional

Paham Nasionalisme atau paham Kebangsaan terbukti sangat efektif sebagai alat

perjuangan bersama merebut kemerdekaan dari cengkeraman kolonial. Semangat

nasionalisme dihadapkan secara efektif oleh para penganutnya dan dipakai sebagai metode

perlawanan, seperti yang disampaikan oleh Larry Diamond dan Marc F Plattner, para

penganut nasionalisme dunia ketiga secara khas menggunakan retorika anti kolonialisme dan

anti imperalisme. Para pengikut nasionalisme tersebut berkeyakinan bahwa persamaan cita-

cita yang mereka miliki dapat diwujudkan dalam sebuah identitas politik atau kepentingan

bersama dalam bentuk sebuah wadah yang disebut bangsa (nation). Dengan demikian bangsa

atau nation merupakan suatu badan wadah yang di dalamnya terhimpun orang-orang yang

mempunyai persamaan keyakinan dan persamaan lain yang mereka miliki seperti ras, etnis,

agama, bahasa, dan budaya. Unsur persamaan tersebut dapat dijadikan sebagai identitas

politik bersama atau untuk menentukan tujuan organisasi politik yang dibangun berdasarkan

geopolitik yang terdiri atas populasi, geografis dan pemerintahan yang permanen yang

disebut negara atau state.


Menurut Koento Wibisono Identitas Nasional adalah manifestasi nilai-nilai

budaya yang tumbuh dan berkembang dalam aspek kehidupan suatu bangsa dengan ciri-ciri

khas, dan dengan yang khas tadi suatu bangsa berbeda dengan bangsa lain dalam

kehidupannya.

Identitas nasional adalah kepribadian nasional atau jati diri nasional yang dimiliki

suatu bangsa yang membedakan bangsa yang satu dengan yang lainnya. Identitas nasional

dalam konteks negara tercermin dalam simbol-simbol kenegaraan seperti: Pancasila.

KESIMPULAN :

Dalam materi di atas dapat kita simpulkan bahwa identitas nasional sangat penting

bagi suatu negara Karna identitas nasional berfungsi Sebagai pemersatu bangsa,Sebagai ciri

khas yang membedakan sebuah bangsa dari bangsa yang lain, Sebagai pegangan atau

landasan bagi sebuah negara untuk berkembang atau mewujudkan potensi yang

dimiliki.Adapun tujuan dari identitas nasional yakni untuk memperkuat rasa nasionalisme

yang ada pada suatu bangsa. Sehingga akan terciptanya kerukunan dan ketentraman pada

bangsa tersebut. Semakin jelas identitas bangsa maka akan semakin bertambah juga rasa

nasionalisme yang mengalir pada suatu bangsa.Identitas nasional juga sangat penting karna

bertujuan sebagai suatu penanda atau jati diri suatu bangsa yang dapat membedakan ciri

khasnya dengan bangsa lain, karena ciri khas suatu bangsa terletak pada konsep bangsa itu

sendiri. Secara etimologis, istilah identitas nasional berasal dari kata “identitas” dan

“nasional”.

Anda mungkin juga menyukai