Anda di halaman 1dari 4

PANITIA PEMUNGUTAN SUARA

DESA TONGGOLOBIBI

LAPORAN
NOMOR : 15/PP.04.1-LP/72.03.14.2004/2023
TENTANG
PEMBENTUKAN PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH PEMILIHAN UMUM
TAHUN 2024

A. Pendahuluan
1. Umum
Komitmen Pemerintah dalam menyikapi reformasi, khususnya di bidang
pembangunan politik dan demokratisasi di Indonesia dapat dicermati
melalui upaya pembenahan sistem melalui kebijakan yang mendorong
berkembangnya system pilitik dan demokratisasi yang lebih baik.
Pembenahan system demokratisasi yang dilakukan diantaranya proses
dan mekanisme Pemilihan Umum melalui Nomor 7 tahun 2017, serta
Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2011 tentang Penyelenggaraan
Pemilihan Umum.
Sebagai tindak lanjut implementasi kebijakan tersebut dan sejalan dengan
Pelaksanaan Pemilihan Umum Tahun 2024 maka Pemerintah Kabupaten
Donggala dan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Donggala telah
melakukan berbagai kegiatan dengan merujuk pada regulasi dan
Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku.
Panitia Pengumutan Suara (PPS) Desa Tonggolobibi sebagai Penyelenggara
Pemilihan Umum Tahun 2024 di Wilayah Desa Tongolobibi; berdasarkan
Tahapan Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahuin 2024, sejak bulan
Januari sampai bulan Februari 2023 ini telah melakukan berbagai
kegiatan sebagaimana dicermati pada bagian lain dalam laporan ini.
2. Maksud dan Tujuan
Penyajian Laporan Kegiatan Panitia Pengumutan Suara (PPS) Desa
Tonggolobibi Bulan Januari sampai Februari 2023 ini dimaksudkan untuk
memberikan gambaran yang menyeluruh seputar pelaksanaan kegiatan
yang dilakukan selama Januari sampai Februari 2023. Sedangkan tujuan
yang diharapkan adalah sebagai media informasi bagi Kecamatan Sojol
dalam hal ini Desa Tonggolobibi sebagai implikasi kebijakan bagi
pelaksanaan kegiatan ini di masa yang akan datang.
3. Ruang Lingkup
1) Pengumuman Pendaftaran Pantarlih Desa Tonggolobibi
2) Penerimaan Berkas Calon Pantarlih Desa Tonggolobibi
3) Penelitian Administratif Calon Pantarlih Desa Tonggolobibi
4) Pengumuman Hasil Seleksi Calon Pantarlih Desa Tonggolobibi
5) Penetapan Hasil Seleksi Calon Pantarlih Desa Tonggolobibi
6) Pelantikan Pantarlih Hasil Seleksi Calon Pantarlih Desa Tonggolobibi

4. Dasar
1) PKPU Nomor 8 Tahun 2022 Tentang Pembentukan dan Taata Kerja
Badan Adhoc Penyelenggara Pemilihan Umum dan Pemilihan Gubernur
dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan Walikota dan Wakil
Walikota dan
2) Keputusan KPU Nomor 476 Tahun 2022 Tentang Pedoman Teknis
Pembentukan Badan Adhoc Penyelenggara Pemilihan Umum dan
Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati,
dan Walikota dan Wakil Walikota, sebagaimana telah beberapa kali
diubah terakhir dengan Keputusan KPU Nomor 67 Tahun 2023 Tentang
Perubahan Kedua Atas Keputusan KPU Nomor 476 Tahun 2022
Tentang Pedoman Teknis Pembentukan Badan Adhoc Penyelenggara
Pemilihan Umum dan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur,
Bupati dan Wakil Bupati, dan Walikota dan Wakil Walikota.

B. Kegiatan yang dilaksanakan


1) Jadwal Pembentukan Pantarlih
2) Pengumuman Pendaftaran Pantarlih Desa Tonggolobibi
2) Jumlah Kebutuhan Pantarlih sesuai Jumlah TPS di Desa Tonggolobibi
3) Jumlah Pelamar Pantarlih Desa Tonggolobibi
Adapun jumlah yang melamar jadi Pantarlih Desa Tonggolobibi Kecamatn
Sojol Kabupaten Donggala adalah 17 Orang yaitu 6 Orang laki-laki dan
11 orang perempuan, dengan rincian sebagai berikut :
a. TPS 001 berjumlah 1 orang yaitu 1 orang Laki-laki
b. TPS 002 berjumlah 1 Orang yaitu 1 orang Laki-laki
c. TPS 003 berjumlah 1 orang yaitu 1 orang Laki-laki
d. TPS 004 berjumlah 1 Orang yaitu 1 orang Laki-laki
e. TPS 005 berjumlah 1 orang yaitu 1 orang Perempuan
f. TPS 006 berjumlah 2 Orang yaitu 1 orang Laki-laki dan 1 Orang
Perempuan
g. TPS 007 berjumlah 3 orang yaitu 3 orang Perempuan
h. TPS 008 berjumlah 1 Orang yaitu 1 orang Perempuan
i. TPS 009 berjumlah 1 orang yaitu 1 orang Perempuan
j. TPS 010 berjumlah 1 Orang yaitu 1 orang Perempuan
k. TPS 011 berjumlah 1 orang yaitu 1 orang Laki-laki
l. TPS 012 berjumlah 2 Orang yaitu 2 orang Perempuan
m. TPS 013 berjumlah 1 orang yaitu 1 orang Perempuan
n. TPS 014 berjumlah 1 Orang yaitu 1 orang Perempuan

C. Hasil yang dicapai


1) Jumlah yang ditetapkan dan dilantik Pantarlih di Desa Tonggolobibi
yaitu 14 Orang
2) Pengumuman Penetapan Pantarlih Desa Tonggolobibi dilaskanakan pada
tanggal 11 Februari 2023
3) Pelantikan Pantarlih Desa Tonggolobibi dilaksanakan pada tanggal 12
Februari 2023, di Balai Pertemuan Desa Tonggolobibi pukul 08.30
4) Pelaksanaan bimbingan teknis Pantarlih dilaksanakan serentak oleh PPK
Kecamatan Sojol pada tanggal 12 Februari 2023 di Ruang Serba guna SMP
Negeri 1 Sojol.

D. Kesimpulan dan Saran


Pada bagian akhir dari laporan ini akan di sajikan beberapa kesimpulan
dan saran yang perlu disikapi antara lain yaitu jaringan yang masih kurang
baik sehingga laporan-laporan yang harusnya tersampaikan secepatnya
mengakibatkan keterlambatan, dan kegiatan-kegiatan operasional untuk
PPS masih belum maksimal karena masih menggunakan dana pribadi.
Selain hal tersebut kegiatan PPS Desa Tonggolobibi pada bulan Februari
dilaksanakan dengan baik sesuai tahapan kegiatan yang telah ditetapkan.
Kelancaran pelaksaan kegiatan tersebut tidak terlepas dari dukungan dan
kerjasama yang di bangun bersama para anggota PPS Desa Tonggolobibi,
Pemerintah Desa Tonggolobibi, PPK Kecamatan Sojol dan KPU Kabupaten
Donggala serta stekholder lainnya.
Menyimak hambatan tersebut di atas. Maka disaranan agar keterbatasan
fasilitas dana operasional kiranya menjadi perhatian KPU Kabupaten
Donggala dalam rangka kelancaran pelaksaan tugas PPS Desa
Tonggolobibi yang lebih optimal. Kebijakan konkret yang dapat disarankan
perihal keterbatasan fasilitas tersebut dapat ditanggulangi melalui
peningkatan biaya operasional baik tingkat PPK maupn PPS.
E. Penutup
Demikian laporan kegiatan bulan Februari ini disajikan, dan atas perhatian
serta kerjasama yang baik disampaikan terima kasih.

F. Lampiran-Lampiran ;
1) SK Penetapan dan Pengangkatan Pantarlih Desa Tonggolobibi
2) Berkas Pelamar Pantarlih Desa Tonggolobibi
3) Dokumentasi Pantarlih Pengumuman Pendaftaran, Penerimaan Perkas,
Rapat Pleno, Pengumuman Hasil Seleksi, dan Pelantikan Pantarlih
4) Pakta Integritas Pantarlih yang telah ditandatangani oleh Pantarlih

Dikeluarkan di Tonggolobibi
Pada tanggal 17 Februari 2023

Ketua Panitia Pemungutan Suara


Desa Tonggolobibi

ISMAIL
PANITIA PEMUNGUTAN SUARA
DESA TONGGOLOBIBI

Tonggolobibi ,17 Februari 2023

Kepada Yth
Ketua KPU Kabupaten Donggala
Di –
Tempat

SURAT PENGANTAR
NOMOR : 16/PP.04.1-SR/72.03.14.2004/2023

Nomor Naskah Dinas Banyaknya Keterangan


1 Laporan Pembentukan Pantarlih di Desa 1 Berkas
Tonggolobibi Kecamatan Sojol

Diterima Tanggal ………………………


Penerima PPK SOJOL Pengirim PPS TONGGOLOBIBI

…………………………………. ISMAIL

Anda mungkin juga menyukai