Anda di halaman 1dari 3

PANITIA PEMUNGUTAN SUARA

DESA/KELURAHAN…...…………………………………

LAPORAN
TENTANG
APEL SIAGA PANTARLIH

A. Pendahuluan
1. Umum.
Pantarlih adalah petugas yang dibentuk oleh PPS atau PPLN untuk melakukan
pendaftaran dan pemutakhiran data pemilih.  Tugas Pantarlih nantinya akan
melakukan pencocokan dan penelitian atau Coklit yakni  kegiatan yang dilakukan
oleh Pantarlih dalam Pemutakhiran Data Pemilih dengan cara mendatangi Pemilih
secara langsung.
2. Maksud dan Tujuan.
Apel Siaga Pantarlih Pemilu Tahun 2024 bertugas di wilayah Desa.....Kecamatan
Tirtomoyo Kabupaten Wonogiri.

3. Ruang Lingkup.
Apel siaga Pantarlih Pemilu Tahun 2024 yang bertugas di wilayah kerja PPS
Desa.....Kecamatan Tirtomoyo Kabupaten Wonogiri.
4. Dasar.
a) Peraturan Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022 tentang Perubahan
Atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2022 Nomor 224);
b) Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 8 Tahun 2022 tentang Pembentukan
dan Tata Kerja Badan Adhoc Penyelenggara Pemilihan Umum dan Pemilihan
Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan Walikota dan Wakil
Walikota (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2022 Nomor 1116)
c) Surat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Wonogiri nomor
102/PL,02.1-SD/3312/2023 tanggal 8 Februari 2023 tentang Pelaksanaan
Pelantikan, Apel siaga, bintek Pantarlih dan Coklit serentak.

B. Kegiatan yang dilaksanakan


Berikut ini tahapan Pantarlih Pemilu Tahun 2024 di wilayah kerja PPS Desa...
Kecamatan Tirtomoyo Kabupaten Wonogiri :
a. Peserta siap di lapangan;
b. Pemimpin apel memasuki tempat apel dan langsung menyiapkan peserta apel;
c. Penghormatan kepada Pembina apel;
d. Laporan pemimpin apel;
e. Penyematan atribut pantarlih secara simbolis;
f. Pembacaan pakta integritas;
g. Pembacaan sambutan Ketua KPU; (naskah sambutan terlampir)
h. Pembacaan doa;
i. Penghormatan kepada Pembina apel;
j. Pembina apel meningggalkan tempat apel;
k. Peserta apel dibubarkan;

C. Hasil yang dicapai


Apel siaga Pantarlih diikuti sebanyak xx orang yang akan bertugas di wilayah kerja
PPS Desa... Kecamatan Tirtomoyo Kabupaten Wonogiri.

D. Kesimpulan dan Saran


Apel siaga Pantarlih di wilayah kerja PPS Desa... Kecamatan Tirtomoyo Kabupaten
Wonogiri berjalan sesuai dengan rencana dimulai pukul .. dan selesai pukul...

E. Penutup
Demikian Laporan Kegiatan Apel siaga Pantarlih di wilayah kerja PPS Desa...
Kecamatan Tirtomoyo Kabupaten Wonogiri kami buat untuk dapat dipergunakan
sebagaimana mestinya.

Dikeluarkan di ………………………
Pada tanggal ……………………….

Ketua Panitia Pemungutan Suara


Desa/Kelurahan ……………….

Nama Tanpa Gelar


Dokumen ( Foto – Foto )

Anda mungkin juga menyukai