Anda di halaman 1dari 3

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG


Dalam perencanaan teknik dan desain jalan yang baik diperlukan pengumpulan data lapangan
/pemetaan topografi yang baik dengan seksama, karena bukan saja diperlukan untuk
keperluan perencanaan geometrik (hitungan alinyemen horisontal dan vertikal) saja
melainkan pula untuk hitungan dan analisa kubikasi galian dan timbunan, sehingan pemetaan
topografi haruslah memenuhi standar yang disyaratkan oleh pihak Bina Marga.

1.2. MAKSUD DAN TUJUAN


Maksud diadakannya pekerjaan pengukuran dan pemetaan topografi adalah untuk
mendapatkan informasi yang lebih rinci bentuk permukaan tanah secara umum yang
dilengkapi dengan tampakan-tampakan khas, baik berupa unsur-unsur alami maupun unsur-
unsur buatan dan dapat dipertanggung jawabkan secara teknis, dengan tujuan memberikan
informasi topografi suatu wilayah yang akan mendukung pengambilan keputusan secara tepat
dan juga dimaksudkan untuk mengumpulkan data lapangan yang berupa pembuatan kerangka
horisontal, kerangka vertikal dan pemetaan detail situasi serta informasi lainnya yang
diperlukan guna keperluan pekerjaan rekayasa selanjutnya. Pemetaan topografi dalam hal ini
guna keperluan perencanaan teknik jalan, maka informasi yang ditampilkan adalah data
sepanjang koridor rencana trase jalan yang dibuat, yang berupa ; kemiringan lahan ; panjang
jarak yang diukur, jenis hutan yang dilalui, vegetasi tanaman yang ada, luas areal penduduk
yang terlewati, nama dan dimensi sungai/ alur yang dilalui, dan lain-lain.

1.3. LINGKUP DAN VOLUME PEKERJAAN


Lingkup untuk pekerjaan ini meliputi :
a. Pemasangan Patok poligon.
b. pengukuran kerangka horisontal dan vertikal
c. Pengukuran arah memanjang dan melintang
d. Pengukuran detail dan situasi khusus
Bab 1. Pendahuluan

1.4. LOKASI PROYEK


1.4.1. Lokasi Kegiatan
Lokasi proyek pekerjaan Perencanaan Bidang Cipta Karya Kabupaten Manokwari , Distrik
Masni :

1.4.2. Pencapaiaan Lokasi


Lokasi dapat ditempuh dengan kendaraan beroda empat rata rata 2 jam s/d 3 jam dari Kota
Manokwari).
1.4.3. Titik Referensi / Datum
Dalam penyelengaraan dasar horisontal maupun vertikal guna pembuatan peta Topografi
untuk berbagai kebutuhan maka diperlukan adanya titik referensi sebagai titik acuan dalam
pemetaan tersebut. Baik datum untuk vertikal maupun datum horisontal. Peta Acuan yang
dipakai adalah peta Topografi Kabupaten/Kota Sorong Skala 1: 250.000 dengan sumber data
peta kompilasi dari
 ESRI Shade Relief World 2D SRTM 30 M
 Peta Dasar Digital Bakosurtanal Skala 1 : 250.000
 Peta Batas Administrasi BPS Tahun 2006
1.4.4. Organisasi Lapangan
Organisasi pelaksanaan pekerjaan dibuat dengan tujuan untuk menata dan mengatur pola kerja
secara efektif dan efisien, sebelum tim pelaksana lapangan mulai bekerja, volume pekerjaan
dan jenis kegiatan yang akan dilaksanakan telah diperhitungkan/diperkirakan. Dengan
demikian pekerjaan dilapangan efektif, efisien telah dideskripsikan secara jelas tugas dan
tanggung jawab masing-masing personil serta hubungan kerja antara satu dengan lainnya.
Selanjutnya saat pelaksanaan pekerjaan pengukuran dan kegiatan-kegiatan lainnya, dilakukan
koordinasi baik dalam organisasi pelaksana sendiri maupun dengan Pemilik pekerjaan dan
Pimpinan setempat. tim pelaksana yang terlibat dalam pekerjaan ini adalah :
1. Tenaga Ahli Geodesi
Tenaga ahli Geodesi adalah penanggung jawab pekerjaan survey topografi, sampai dengan
pembuatan laporan Hasil survey Topografi. Untuk menunjang kelancaran pekerjaan
dilapangan, tim Survey membutuhkan tenaga yang membantu kegitan dari daerah
setempat atau terdekat dengan lokasi proyek. Selain kita membutuhkan tenaganya secara
fisik juga pengetahuanya secara umum mengenai kondisi sekitar daerah pekerjaan.

Laporan Survey Topografi 1- 2


Bab 1. Pendahuluan

2. Asisten Geodethic Engineer


Merupakan tenaga terampil dalam pengolahan data pengukuran topografi bertugas dan
berpengalaman dalam hal asistensi dan koordinasi menyangkut pekerjaan pengukuran
survey topografi.

3. Surveyor
Merupakan tenaga terampil dalam pengukuran topografi bertugas melakukan pengukuran
survey topografi.
4. Data processing
Data Processing diwajibkan yang mempunyai latar belakang pendidikan geodesi, agar
dapat menganalisasi kesalahan yang disebabkan dalam pekerjaan. Data processing
merupakan pelaksana untuk editing dan proses pembuatan peta digital hingga pembuatan
peta garis dalam bentuk hardcopy.

Laporan Survey Topografi 1- 3

Anda mungkin juga menyukai