Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA RI

DIREKTORAT JENDERAL APLIKASI INFORMATIKA


DIREKTORAT PEMBERDAYAAN INFORMATIKA
Indonesia Terkoneksi: Makin Digital, Makin Maju
Jl. Medan Merdeka Barat No.9 Jakarta 10110 Telp./Fax. (021) 3503962| www.kominfo.go.id

Nomor : 239.D/DJAI.5/AI.03.01/02/2023 Jakarta, 27 Februari 2023


Sifat : Segera
Lampiran : 1 (satu) dokumen
Hal : Permohonan Partisipasi Kegiatan “Indonesia Makin
Cakap Digital”

Kepada Yth.
Anggota Persatuan Perawat Nasional Indonesia
Provinsi Sulawesi Utara
di Tempat

Sebagaimana arahan Bapak Presiden Republik Indonesia tentang pentingnya Sumber Daya
Manusia yang memiliki talenta digital maka Kementerian Komunikasi dan Informatika selain
meningkatkan infrastruktur digital, juga melakukan program pengembangan sumber daya
manusia talenta digital. Kemkominfo melalui Direktorat Pemberdayaan Informatika, Ditjen Aptika
memiliki target hingga tahun 2024 menjangkau 50 juta masyarakat mendapatkan literasi di bidang
digital dengan secara spesifik untuk tahun 2023, target yang telah dicanangkan adalah 5,5 juta
masyarakat dari berbagai kalangan mendapatkan literasi dibidang digital. Hal ini menjadi sangat
penting untuk dilakukan mengingat penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi dan Internet
saat ini sudah semakin massif dan pentingnya peningkatan kemampuan dan pemahaman
masyarakat dalam penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dan internet yang
benar melalui implementasi program literasi digital di daerah.

Berkenaan hal tersebut dapat kami sampaikan bahwa Kementerian Komunikasi dan Informatika
melalui Direktorat Pemberdayaan Informatika, Ditjen Aptika telah menetapkan PT.
Quantumconvex International sebagai Penyelenggara kegiatan Webinar “Indonesia Makin
Cakap Digital” untuk Segmen Kelompok Masyarakat di Wilayah Sulawesi Utara dan sekitarnya.
Sesuai dengan jadwal yang telah disusun maka implementasi literasi digital di daerah akan
dilaksanakan dari bulan Februari sampai dengan Desember 2023. Oleh karena itu, kami memohon
kesediaan Bapak/Ibu untuk dapat mengikuti kegiatan yang akan dilaksanakan pada:

Hari, tanggal : Selasa, 28 Februari 2023


Platform : Zoom Meeting (link akan diberikan kemudian)

Untuk informasi, komunikasi dan koordinasi lebih lanjut dapat dilakukan melalui Saudara Jenri
Danes (0812-8424-8995). Atas perhatian, bantuan, dukungan dan kerjasamanya, kami ucapkan
terima kasih. Mari kita Bersama mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital.

Direktur Pemberdayaan Informatika


P

Tembusan:
1. Dirjen Aplikasi Informatika
2. Arsip

Anda mungkin juga menyukai