Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN PATI

UPT RSUD RAA SOEWONDO PATI


JL. Dr. Soesanto No. 114 Pati, Kode Pos 59118

Telpon : (0295) 381102 Http : rsud.patikab.go.id


Faxmile : (0295) 381684 E-mail : brsdsoewondopati4@yahoo.co.id
Bankir : Bank Jateng Cabang Pati

PERATURAN DIREKTUR RSUD RAA SOEWONDO PATI


NOMOR : //// TAHUN

TENTANG

KEBIJAKAN PELAYANAN INSTALASI BANK DARAH


DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH RAA SOEWONDO PATI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


DIREKTUR RSUD RAA SOEWONDO PATI

Menimbang : Bahwa agar pelayanan di Instalasi Bank darah RSUD RAA


Soewondo Pati dapat terlaksana dengan baik, perlu
adanya Peraturan Direktur tentang Kebijakan Pelayanan
Instalasi Bank Darah sebagai landasan bagi
penyelenggaraan seluruh pelayanan di Instalasi Bank
Darah RSUD RAA Soewondo Pati;

Mengingat : 1. Peraturan Pemerintah No. 7 tahun 2011 tentang Pelayanan


Darah;

2. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 423 / Menkes / SK /


IV / 2007 tentang Kebijakan peningkatan kualitas dan
akses pelayanan darah;

3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.83


tahun 2014 tentang Unit dan Pelayanan Transfusi Darah;

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.91


tahun 2015 tentang Standart Pelayanan Transfusi Darah;

5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.92


tahun 2015 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Program
Kerja sama antara Puskesmas, Unit Transfusi Darah dan
Rumah Sakit dalam Pelayanan Darah untuk Menurunkan
Angka Kematian Ibu;
6. Surat Keputusan Direktur RSUD RAA Soewondo Pati
Nomor 445 / 2187 / 2011 tentang Pembentukan dan
Penetapan Instalasi Bank Darah di RSUD RAA Soewondo
Pati.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : PERATURAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH RAA


SOEWONDO PATI TENTANG KEBIJAKAN PELAYANAN
INSTALASI BANK DARAH RUMAH SAKIT UMUM DAERAH RAA
SOEWONDO PATI.

TRANSFUSI DARAH
Pasal 1
1. Transfusi darah adalah proses memasukkan darah donor ke dalam
tubuh pasien dengan tujuan pengobatan.
2. Tindakan transfusi darah dilaksanakan atas permintaan dokter yang
merawat atas pertimbangan medis.

KETENAGAAN
Pasal 2
1. Penyelenggaraan pelayanan darah di bawah tanggung jawab staf yang
kompeten.
2. Bank darah dipimpin oleh seorang dokter yang mempunyai pengetahuan
tentang manajerial pengelolaan transfusi darah dan Bank Darah Rumah
Sakit, serta mempunyai sertifikat Pelatihan Bank darah.
3. Teknisi bank darah memiliki STR, SIP, dan SPKK.
4. Penyelenggaraan pelayanan darah dibantu oleh tenaga administrasi
yang mempunyai kemampuan manajemen Administrasi perkantoran.

PERMINTAAN DARAH
Pasal 3
1. Pengambilan darah untuk transfusi dilakukan oleh petugas rumah
sakit.
2. Pengambilan darah dari Instalasi Bank Darah menggunakan cool box
untuk menjaga kantong darah agar tetap dingin.
3. Respon time pelayanan darah setiap permintaan darah kurang lebih 1
jam.
4. Pencatatan waktu pelayanan darah dari penerimaan sampel dan
formulir permintaan darah sampai darah diserahkan oleh petugas bank
darah.
5. Permintaan darah titip untuk persiapan operasi berlaku selama 3 x 24
jam.

PENGAWASAN TRANSFUSI
Pasal 4
1. Selama transfusi dilakukan pengawasan keadaan umum dan keluhan
sesuai formulir pengawasan transfusi.
2. Semua pasien yang mengalami reaksi transfusi harus dicatat dan
dilaporkan ke Instalasi Bank Darah.

KUALITAS DAN KEAMANAN DARAH


Pasal 5
1. Darah disimpan di lemari penyimpanan darah yang bersuhu antara 2ºC
sampai 6ºC.
2. Penyusunan darah diurutkan sesuai dengan tanggal pengambilan darah.
3. Pengontrolan suhu tempat penyimpanan darah dilakukan setiap shift.

PENGAMBILAN DARAH KE UTD PMI


Pasal 6
1. Pengambilan darah ke UTD PMI untuk pemenuhan stock di Instalasi
Bank Darah dilakukan secara rutin.
2. Pengambilan darah dilakukan dengan menggunakan cool box dan
membawa buku ekspedisi.
3. Pengadaan darah darurat saat stock kosong dilakukan dengan
memotivasi keluarga pasien untuk melakukan donor darah sebagai donor
pengganti.

PEMERIKSAAN DARAH PRE TRANSFUSI


Pasal 7
1. Setiap permintaan darah untuk transfusi dilakukan pemeriksaan darah
pre transfusi di Instalasi Bank Darah.
2. Pemeriksaan darah pre transfusi meliputi :
- Pemeriksaan golongan darah;
- Pemeriksaan crossmatching / uji silang serasi.
PELAYANAN PERMINTAAN DARAH CITO UNTUK TRANSFUSI
Pasal 8
1. Setiap pasien yang membutuhkan darah segera, dilakukan pelayanan
darah cito.
2. Proses pelayanan permintaan darah cito dilakukan dengan hasil jadi
maksimal 1 jam.
3. Pelayanan permintaan darah tanpa crossmatch adalah pemberian darah
tanpa pemeriksaan crossmatch dengan informed concent dari dokter.

PENANGANAN DARAH DAN KOMPONEN DARAH TRANSFUSI YANG TIDAK


TERPAKAI
Pasal 9
1. Semua darah dan komponen darah transfusi yang tidak terpakai harus
dicatat, dilaporkan dan dimusnahkan sesuai SPO.
2. Darah dan komponen darah transfusi yang tidak terpakai yaitu :
- Darah dan komponen yang expired date;
- Darah dan komponen yang sisa karena reaksi transfusi, sisa transfusi
pada bayi, sisa transfusi karena pasien meninggal.
3. Pengambilan darah dan komponen darah yang tidak terpakai diambil
petugas Instalasi Sanitasi setiap satu minggu sekali.

PENGENDALIAN MUTU PELAYANAN DARAH


Pasal 10
1. Pembuatan tes sel standart di gunakan sebagai kendali mutu dalam
pemeriksaan validasi reagensia ;
2. Validasi reagensia sebagai kendali mutu dilakukan setiap reagensia
antisera baru dan seminggu sekali ;
3. Kebersihan alat dilakukan setiap periodik sebagai kendali mutu
terjaminnya keamanan pemakaian alat kesehatan.

Ditetapkan di : Pati
Pada tanggal :
DIREKTUR
UPT RSUD RAA SOEWONDO PATI

dr. Edy Siswanto, MM


Pembina Tingkat I
NIP : 19630328 200212 1 002

Anda mungkin juga menyukai