Anda di halaman 1dari 2

MADRASAH DINIYYAH AL-AMIRIYYAH LAKSANAKAN UJIAN DAUR DAN EBTADIN

GEDUNG PENDIDIKAN-Beberapa hari setelah semua talamidz Madrasah Diniyah Al Amiriyyah


menyelesaikan Bebas Tanggungan (Bbt), akhirnya pada Rabu (7/6) talamidz yang berjumlah ribuan itu
serentak untuk melaksanakan Daur Tsani dan Ebtadin yang telah dilaksanakan sejak Sabtu (3/6),
beberapa hari sebelumnya. (14/6).

Dunia kepesantrenan tentu sudah tak asing lagi dengan istilah daur dan ebtadin. Hingga tak pelak, ponpes
terbesar se Kabupaten Banyuwangi ini pun juga tak menanggalkan dua hal penting itu sebagai ujian akhir
bagi siswi di Madrasah Diniyah. Tahun ini, Ebtadin dilaksanakan pada malam hari dan ujian Daur tsani
diadakan ba’da dzuhur. Ketika ebtadin tengah berlangsung, talamidz lain yang tidak melaksanakan
Ebtadin mengikuti acara Musqod (Musabaqah Qobla Daur) yang digelar oleh panitia Madrasah diniyah
dan bertempat di Ponpes Darussalam Putri Utara.

Pelaksanaan ujian akhir madrasah diniyah yang membutuhkan waktu satu minggu itu ternyata juga
membutuhkan kepanitiaan yang beranggotakan munawib serta munawibah madrasah diniyah. Tahun ini
ketua panitia ujian akhir itu adalah ustad imam ghozali selaku panitia Ebtadian dan ustad muhammad
arifin sebagai ketua panitia Daur Tsani. Tak pelak para munawibah yang baru lulus dua tahun lalu saat ini
memiliki peran baru di madrasah diniyah yaknimenjadi panitia. ”alhamdulillah saya bangga bisa menjadi
pengurus panitia Ebtadin tahun ini, bagi saya itu merupakan pengalaman baru dan banyak pelajaran yang
saya ambil,” ujar Ustadzah Suhita Rindu (21) selaku salah satu panitia Ebtadin. Ditanya terkait perbedaan
dalam mengrdinir dau dan ebta, Ustadzah Rindu menuturkan jika lebih simpel ketika menjadi panitia
Ebtadin karena tidak ikut camur perihal engoreksian hasil ujian. ”iya kan jika Daur, panitia ikut
mengoreksi, tapi jika Ebta, setiap usai ujian panitia langsung menyetorkan hasil ujian di pihak RMI
(Rabithah Ma’had Islamiyah) kabupaten Bnayuwangi. Jadi kita tinggal mengunggu hasil,” ujarnya
kembali. (AZ)

Anda mungkin juga menyukai