Anda di halaman 1dari 3

BAB III

ASPEK PRODUKSI

A. Deskripsi Lokasi Usaha


Usaha kami beralamat di Jl. Letjend Suprapto No.153, Dabasah, Kec. Bondowoso,
Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur 68211 (SMAN 2 BONDOWOSO).

B. Fasilitas dan Peralatan Produksi


Fasilitas yang digunakan dalam usaha tempat pensil dari koran bekas antara lain :
 Koran bekas
 Kaleng bekas
 Kansai & lem tembak
 Tali rami
 Sedotan
 Gunting
 Korek

C. Kebutuhan Bahan Baku


Bahan yang digunakan adalah koran bekas yang ada hampir di setiap toko maupun di
rumah sehingga bahan tersebut mudah untuk didapatkan.
Berikut merupakan jenis kebutuhan bahan yang digunakan dalam proses pembuatan
produk tempat pensil dari koran bekas :
 Kebutuhan bahan baku : Koran bekas, kaleng bekas.
 Kebutuhan bahan pembantu : Sedotan.
 Kebutuhan bahan pelengkap : Tali rami.
Produk kerajinan kami memperlihatkan keindahan dan keunikan bentuk. Sebuah produk
pada umumnya mencakup bahan utama dan bahan pendukung. Bahan utama adalah yang
memiliki nilai estetik, sedangkan bahan pendukung berfungsi untuk kontruksi.

D. Kebutuhan Tenaga Kerja


Dalam menjalankan usaha tempat pensil dari koran bekas ini kami membutuhkan 6
tenaga kerja dengan rincian sebagai berikut :
- Pimpinan 1 orang
- Pengrajin 3 orang
- Marketing 2 orang

E. Proses Produksi
Tahapan poduksi terbagi atas :
1. Pembahanan
Tahap pembahanan merupakan persiapan bahan baku agar siap diproduksi.
2. Pembentukan
Pembentukan bahan baku bergantung pada jenis material yang digunakan, bentuk
dasar material bentuk produk yang akan dibuat.
3. Perakitan
Proses ini dilakukan apabila produk material yang dibuat terdiri atas beberapa bagian.
4. Finishing
Tahap akhir sebelum produk tersebut dimasukkan ke dalam kemasan.
Langkah Produksi
1. Pertama, potong sedotan sesuai ukuran tinggi kaleng.

2. Kedua, gunting koran sesuai yang dibutuhkan.

3. Selanjutnya untuk membuat gulungan korannya, ambil sedotan dan letakkan dalam
lembaran koran yang telah digunting tadi lalu gulung dengan koran tersebut, di bagian
akhir beri lem supaya lekat. Buat sebanyak – banyaknya sesuai yang dibutuhkan.

4. Setelah gulungan korannya terkumpul, beri lem tembak / kansai ke kaleng lalu tempelkan
gulungan koran yang sudah dibuat sampai menutupi semua permukaan kaleng.
5. Terakhir, ambil tali rami dan pasang memutar di bagian tengah dan bawah kaleng sebagai
hiasan.

F. Kapasitas Produksi
Dengan menggunakan fasilitas produksi yang telah dijabarkan diatas, kami dapat
menghasilkan 5 tempat pensil dari koran bekas perhari. Sehingga dengan jumlah
fasilitas produksi yang ada, dipastikan dapat memproduksi produk ini dengan maksimal.

G. Biaya Produksi
Nama Barang Banyak Quantity Harga Satuan Jumlah
Koran bekas 8 Lembar - -
Kaleng bekas 2 Pcs - -
Kansai 1 Pc Rp 5.000,00 Rp 5.000,00
Lem tembak 1 Pc Rp 2.000,00 Rp 2.000,00
Tali rami 2 Meter Rp 1.500,00 Rp 3.000,00
Sedotan 2 Packs Rp 1.250,00 Rp 2.500,00

Anda mungkin juga menyukai