Anda di halaman 1dari 6

KEPUTUSAN DESA KUPANG

NOMOR : TAHUN 2022

TENTANG
PEMBENTUKAN TIM GUGUS TUGAS DESA LAYAK ANAK (DELANA)
DESA KUPANG

KEPALA DESA KUPANG,

Menimbang : a. bahwa anak adalah karunia Tuhan Yang Maha Esa dan
merupakan tunas, potensi dan generasi muda penerus cita-
cita perjuangan bangsa yang dalam dirinya melekat harkat
dan martabat sebagai manusia seutuhnya, memiliki peran
strategis dan memiliki ciri sifat khusus, yang menjamin sifat
kelangsungan eksistensi bangsa dan negara pada masa
depan;
b. bahwa Desa Layak Anak yang selanjutnya disebut
DELANA adalah sistim pembangunan satu wilayah
administrasi yang mengintegrasikan komitmen dan sumber
daya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha yang
terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan dalam
program dan kegiatan pemenuhan hak anak;
c. bahwa guna mendukung upaya pemenuhan hak anak
sebagaimana dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu
dibentuk Tim Gugus Tugas Desa Layak Anak Desa Kupang
yang ditetapkan dengan Keputusan Kepala Desa Kupang;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1984 tentang Pengesahan


Konvensi Mengenai Penghapusan Segala Bentuk
Diskriminasi Terhadap Perempuan (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 1984 Nomor 29, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3277);
2. Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang Hak Azazi
Manusia;
3. Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang
Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002;
4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah terakhir
dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015
5. Peraturan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan
Nomor 2 Tahun 2009 tentang Kebijakan Kabupaten Layak
Anak;
6. Peraturan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan
Perlindungan Anak Nomor 13 Tahun 2010 tentang
Petunjuk Teknis Kabupaten/Kota Layak Anak di
Desa/Kelurahan;
7. Peraturan Daerah Kabupaten Mojokerto Nomor 2 Tahun
2014 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan
-2-

dan Perlindungan Anak;


8. Peraturan Daerah Kabupaten Mojokerto Nomor 4 Tahun
2019 tentang Kabupaten Layak Anak;
9. Peraturan Daerah Kabupaten Mojokerto Nomor 1 Tahun
2021 tentang Pengarusutamaan Gender;
10. Keputusan Bupati Mojokerto Nomor 188.45/113/HK/416-
012/2022 tentang Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak;

MEMUTUSKAN:
Menetapkan :
KESATU : Membentuk Tim Gugus Tugas Desa/Kelurahan Layak Anak
Desa Kupang dengan susunan keanggotaan sebagaimana
tercantum dalam Lampiran I Keputusan ini.

KEDUA : Panitia Tim Gugus Tugas sebagaimana dimaksud pada Diktum


KESATU mempunyai tugas secara umum sebagai berikut :
a. Merumuskan dan menyusun pokok-pokok kebijakan Desa
Kupang sebagai Desa Layak Anak (DELANA) secara
terencana, menyeluruh dan berkelanjutan untuk memenuhi
hak anak;
b. Menyusun rencana aksi daerah Desa/Kelurahan Layak Anak
sebagai dokumen perencanaan yang memuat
program/kegiatan secara terintegrasi dan terukur dalam
jangka waktu tertentu, sebagai instrumen dalam
mewujudkan Desa/Kelurahan Layak Anak;
c. Mengimplementasikan kebijakan perlindungan anak melalui
perumusan strategi dan perencanaan pembangunan Desa
Kupang secara menyeluruh dan berkelanjutan sesuai dengan
indikator Desa Layak Anak;
d. Melakukan evaluasi pelaksanaan kebijakan Desa Kupang
sebagai Desa Layak Anak secara rutin dan minimal 1 (satu)
kali dalam setahun ;
e. melaporkan hasil pelaksanaan tugas kepada Kepala Desa
Kupang.

KETIGA : Tim Gugus Tugas sebagaimana dimaksud pada Diktum


KESATU mempunyai tugas secara khusus sebagaimana
tercantum dalam Lampiran II Keputusan ini.

KEEMPAT : Segala biaya sebagai akibat ditetapkannya Keputusan ini


dibebankan pada Anggaran Pendapatan Belanja Desa Kupang
dan sumber dana lain yang sifatnya tidak mengikat.

KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Kupang
pada tanggal Maret 2022

Kepala Desa Kupang,

(ANDRIDI)
1

LAMPIRAN I : KEPUTUSAN KEPALA DESA


KUPANG
NOMOR : TAHUN 2022
TANGGAL : MARET 2022

SUSUNAN KEANGGOTAAN TIM GUGUS TUGAS


DESA LAYAK ANAK DESA KUPANG

NO. JABATAN DALAM TIM JABATAN DALAM DINAS

1. Penanggung Jawab Kepala Desa

2. Pembina 1. Babinsa
2. Bhabinkamtibmas
3. Ketua TP PKK Desa/Kelurahan

3. Koordinator Pelaksana Sekretaris Desa/Kelurahan

4. Ketua 1. Bidan Desa


2. Kepala Sekolah Dasar

5. Sekretaris PPKBD

6. Anggota 1. Kasi Kesra Desa


2. Pendamping PKH Desa
3. Petugas P3N
4. Ketua Linmas
5. Perwakilan anak 2 (dua) orang (SMP
disekitarnya, 1 laki-laki dan 1
perempuan)
6. Ketua Muslimat Desa/Kelurahan
7. Ketua Aisiyah Desa/Kelurahan
8. Tokoh Masyarakat Desa/Kelurahan
9. Pengusaha Peduli Anak di
Desa/Kelurahan
10. Kepala Sekolah SMP/SMA di
Desa/Kelurahan
11. Tenaga Kesejahteraan Sosial
Desa/Kelurahan
12. HIMPAUDI Desa/Kelurahan

Kepala Desa Kupang

(ANDRIDI)
LAMPIRAN II : KEPUTUSAN KEPALA DESA KUPANG
NOMOR : TAHUN 2022
TANGGAL : MARET 2022

URAIAN TUGAS TIM GUGUS TUGAS DESA LAYAK ANAK


DI DESA KUPANG

NO UNSUR PERANAN KETERANGAN

1 Sekretaris Menggalang sumber daya dan Koordinasi


Desa/Kelurahan mitra potensial,
merencanakan,
mengembangkan,
mengimplementasikan dan
memonitor program
pengembangan
Desa/Kelurahan Layak Anak

2 Bidan Desa Melaksanakan pelayanan di Ketua Gugus


bidang kesehatan dan Tugas Bidang
pengendalian penyakit. Kesehatan di
Melaksanakan monitoring dan wilayah kerja
evaluasi desa

3 Kepala Sekolah Dasar Melaksanakan pelayanan di Ketua Gugus


dan Madrasah bidang pendidikan dasar dan Tugas Bidang
Ibtidaiyah menengah. Pendidikan
Melaksanakan monitoring dan
evaluasi.

4 PPKBD Mengkoordinasikan program Sekretariat


di bidang perlindungan anak

5 Ketua TP PKK Melaksanakan pelayanan di


Desa/Kelurahan bidang informasi dan
advokasi

6 Tenaga Kesejahteraan Melaksanakan pelayanan di


Sosial Desa/Kelurahan bidang sosial.
(Kasi Kesra) Melaksanakan monitoring
dan evaluasi.

7 Pendamping PKH Melaksanakan pelayanan di


Desa/Kelurahan bidang sosial.
Melaksanakan monitoring
dan evaluasi.
8 Pengusaha Peduli Melaksanakan pelayanan di
Anak bidang sosial dan
lingkungan /CSR (Corporate
Social Responcibility)
9 Petugas P3N Melaksanakan pelayanan di
bidang moral dan agama.
Melakukan pengkajian dan
pengembangan
Desa/Kelurahan Layak
Anakdan mempublikasikan
hasilnya.
Melaksanakan monitoring
dan evaluasi.

10 Petugas Linmas Melaksanakan pelayanan di


bidang keamanan dan
ketertiban

KEPALA DESA KUPANG,

(ANDRIDI)

Anda mungkin juga menyukai