Anda di halaman 1dari 10

IDENTITAS MATA PELAJARAN

Mata Pelajaran Informatika


Satuan Pendidikan SMK Negeri 2 Sragen
Penyusun Muammar Affandi, S.Pd
Kelas/Fase Capaian X/Fase E
Elemen/Topik Sistem Komputer / Perangkat Lunak Komputer
Alokasi Waktu 180 menit (4 Jam Pelajaran)
Pertemuan 1 dan 2
Berpikir kritis mampu berpikir secara adil dan terbuka
sehingga dapat membuat keputusan yang tepat dengan
mempertimbangkan banyak hal berdasarkan data dan fakta
Profil Pelajar
yang mendukung.
Pancasila
Mandiri menekankan pada prakarsa dan tanggung jawab
(Pendidikan Karakter)
atas pembelajaran dan pengembangan dirinya dengan
mempertimbangkan potensi, minat, situasi dan tuntutan
perkembangan.

A. CAPAIAN PEMBELAJARAN ( KOMPETENSI DASAR )


Pada akhir fase E, peserta didik mampu memahami peran sistem operasi dan
mekanisme internal yang terjadi pada interaksi antara perangkat keras, perangkat lunak,
dan pengguna.

B. INDIKATOR CAPAIAN PEMBELAJARAN


No Capaian Pembelajaran / Indikator Pencapaian Pembelajaran
KD
1 memahami peran 1.1. Menjelaskan jenis-jenis system operasi (C2)
sistem operasi dan 1.2. Menganalisis spesifikasi minimal system
mekanisme internal yang operasi (C4)
terjadi pada interaksi antara 1.3. Membandingkan Sistem Operasi (C5)
perangkat keras, perangkat 1.4. Menjelaskan jenis software aplikasi sesuai
lunak, dan pengguna. dengan kebutuhan (C2)
1.5. Memilih software aplikasi sesuai dengan
kebutuhan dan spesifikasi computer ( C5)
1.6. Memadukan Sistem operasi, software aplikasi
dan perangkat keras computer (C5)
2 memahami peran 2.1.Menentukan system operasi sesuai dengan
sistem operasi dan spesifikasi computer (P5)
mekanisme internal yang 2.2.Mengoperasikan system operasi (P5)
terjadi pada interaksi antara 2.3.Menentukan Software aplikasi sesuai dengan
perangkat keras, perangkat (P5)
lunak, dan pengguna.

3 Membiasakan sikap kerja 3.1. Membiasakan mematuhi tata tertib (A5)


dalam mekanisme yang 3.2. Mengubah perilaku bekerja sesuai dengan
terjadi pada interaksi antar SOP (A5)
perangkat keras 3.3. Membiasakan intruksi kerja (A5)

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan mempelajari presentasi pembelajaran Peserta Didik menjelaskan jenis
perangkat keras dan software aplikasi dengan komunikatif
2. Setelah mempelajari materi Peserta Didik dapat memilih system operasi dengan
cermat
3. Setelah melakukan kegiatan diskusi kelompok Peserta Didik dapat menentukan
software aplikasi dengan system operasi dan preangkat keras secara mandiri
4. Setelah mengikuti pemebelajaran peserta didik dapat membiasakan intruksi kerja
dengan tanggung jawab
5. Setelah mengikuti pembelajaran peserta didik dapat mematuhi tata tertib dengan
dengan tanggung jawab
6. Setelah mengikuti pembelajaran peserta didik dapat mengubah intruksi sesuai SOP
dengan tanggung jawab
D. MATERI PEMBELAJARAN PERANGKAT LUNAK

Perangkat lunak atau bisa disebut dengan software adalah sebuah data pada sebuah
system komputer yang disimpan secara digital, termasuk program komputer dari berbagai
informasi yang dapat dibaca dan ditulis oleh komputer. Hal ini menjadikan bahwa bagian
sistem komputer pada perangkat lunak tidak memiliki wujud secara fisik. Perlu diketahui
perangkat lunak juga memiliki beberapa bagian atau jenis sesuai dengan kegunaan dan
penggunaannya.
1. Sistem Operasi
Sistem Operasi adalah perangkat lunak sistem yang mengelola perangkat keras komputer
, sumber daya perangkat lunak , dan menyediakan layanan umum untuk program
komputer. Berikut ini adalah Sistem Operasi yang sangat terkenal dan sering digunakan
oleh beberapa orang.
A. Windows
Windows adalah sebuah Sistem Operasi yang sangat terkenal dan paling banyak
digunakan terutama bagi pengguna di Indonesia. Banyak perusahaan, institusi,
organisasi, maupun pribadi yang memilih windows dengan alasan karena terbiasa dan
lebih mudah digunakan.

Perkembangan windows sendiri dari waktu ke waktu cukuplah signifikan, beberapa


versi windows terbaru mampu memberikan pelayanan yang baik bagi penggunanya,
namun perlu diketahui bahwa windows ini berbayar, meskipun dengan fasilitas yang
baik namun banyak orang yang berasumsi bahwa harga lisensi windows cukuplah
mahal. Ini yang menyebabkan maraknya windows bajakan yang bisa diunduh di situs-
situs website.
Spesifikasi minimum windows 10 adalah sebagai berikut

1 gigahertz (GHz) or faster compatible processor or System


Processor:
on a Chip (SoC)

RAM: 1 gigabyte (GB) for 32-bit or 2 GB for 64-bit

32GB or larger hard disk


Hard drive
Note: See below under “More information on hard drive space
size:
to install or update Windows 10” for more details.

Graphics
Compatible with DirectX 9 or later with WDDM 1.0 driver
card:

Display: 800x600

B. Linux
Sistem Operasi Linux adalah sebuah sistem operasi yang bersifat open source atau
gratis. Dalam hal ini, pengembangan linux dapat dilakukan secara bebas dan dapat
didistribusikan tanpa memerlukan lisensi apapun. Menjadi keunggulan pada Linux
karena mampu menjadi alternatif untuk digunakan selain sistem operasi windows yang
begitu mahal dan tidak rentan akan serangan-serangan virus.
Beberapa jenis Linux yang terkenal dan sering digunakan adalah Debian GNU/Linux,
Ubuntu, Linux Mint, Red Hat Enterprise Linux, Fedora, dan Arch Linux.

Pada saat ini pengembangan linux yang banyak digunakan adalah android dan Chrome
OS, keduanya dikembangkan oleh google. Untuk android digunakan untuk perangkat
smartphone sedangkan chrome OS digunakan untuk laptop maupun PC.

C. MacOS
MacOS adalah salah satu produk sistem operasi yang dikembangkan oleh Apple Inc
dimana pada sistem operasi ini memiliki antarmuka secara grafis yang sangat baik dan
cepat. Sistem operasi ini biasanya sudah tertanam pada produk laptop atau notebook
perusahaan Apple yaitu macBook.

Sistem operasi MacOS menggunakan kernel BSD sehingga pengguna OS ini tertarik
dengan keindahan tampilannya bahkan menjadikannya panutan bagi pengembang pada
sistem operasi lain.

2. Software Aplikasi
a. Aplikasi Office
1) Microsoft Office
Microsoft Office adalah perangkat lunak paket aplikasi perkantoran buatan
Microsoft dan dirancang untuk dijalankan di bawah sistem operasi Microsoft
Windows dan Mac OS X. Beberapa aplikasi di dalam Microsoft Office yang
terkenal adalah Excel, Word, dan PowerPoint.
2) OpenOffice
OpenOffice merupakan salah satu aplikasi office gratis yang populer. Dimana
berisi paket aplikasi berupa alat untuk membuat dokumen word, presentasi,
grafis, spreadsheet, database, dan mengakses jenis file biasa lainnya.
Aplikasi ini akan menyimpan data aplikasi berformat standar internasional
termasuk membaca dan menyimpan dokumen Microsoft Word.
Aplikasi ini memang bisa dikatakan tidak begitu canggih dalam hal kolaborasi
dan juga tidak memiliki pilihan yang luas untuk PowerPoint template dan
transisi, namun pengembang terus menambahkan fitur baru misalnya
kemampuan penjelasan dan utilitas untuk croping yang interaktif. Aplikasi ini
bersifat Opensource sehingga dapat digunakan secara gratis.
3) Google Docs
Aplikasi berikutnya bernama Google Docs, aplikasi ini telah lama berada di
garis depan aplikasi office gratis open source karena berbagai alasan dan
menjadikan Gmail begitu mengagumkan. Pada aplikasi ini terdapat pengolah
kata, spreadsheet, presentasi, dan juga semua fasilitas dasar Microsoft Office.
Dan aplikasi ini benar-benar gratis loh, selain itu juga bisa diakses secara online
melalui layanan penyimpanan Cloud Google (Google Drive). Bahkan aplikasi
ini menyediakan koneksi terpusat untuk semua dokumen.
Selain itu, kamu juga bisa membuat, berbagi, dan mengedit dokumen dengan
siapa pun, terlepas dari apakah mereka memiliki akun Google. Aplikasi ini juga
memiliki kemampuan untuk melihat perubahan dokumen secara real time
bahkan yang dibuat oleh beberapa orang sekaligus dalam dokumen yang sama
misalnya seperti editor foto dan form online, Google Forms.
4) WPS Office
WPS Office atau yang dulunya bernama Kingsoft Office sering tampak seperti
aplikasi kw Cina nya untuk Microsoft Office, sebab pada dasarnya Kingsoft
Office merupakan aplikasi yang dikembangkan di Hong Kong dengan
mencontoh persis tiga aplikasi dasar Microsoft Office seperti Excel, Word, dan
PowerPoint (Writer, Spreadsheet, dan Presentation)
Fitur dan tiga antarmuka aplikasi yang menarik sepertinya langsung
mencerminkan Microsoft Office, ada cukup variasi dan juga pilihan
kustomisasi pad Kingsoft Office.
Aplikasi ini juga terbilang cepat, kompak, dan kompatibel dengan format file
seperti DOC dan XLS. Selain dari fitur dasar dan dukungan fenomenal bagi
pengguna pertama, aplikasi gratis Kingsoft Office juga mencakup mengonversi
file PDF.
b. Aplikasi Browser
1) Microsoft Edge
Microsoft Edge adalah peramban situs web yang dikembangkan oleh Microsoft
dan sama dengan peramban Windows Internet Explorer dimana Microsoft
Edge juga termasuk dalam sistem operasi Windows. Namun pengguna juga
bisa menggunakan peramban Microsoft Edge ini pada piranti smartphone.
2) Google Chrome
Google Chrome adalah peramban situs web yang dikembangkan oleh Google.
Peramban ini bisa digunakan di semua sistem operasi seperti windows, linux,
macOs, bahkan saat ini sistem operasi Chrome OS telah dirilis. Google Chrome
sering menjadi rekomendasi penggunaan peramban karena layanan dan
kemampuan yang lebih fleksibel dan stabil di banding peramban lain.
3) Mozilla Firefox
Mozilla Firefox, atau Firefox (aslinya bernama Phoenix dan kemudian untuk
sesaat dikenal sebagai Mozilla Firebird) adalah peramban situs web dengan
platform bebas yang dikembangkan oleh Yayasan Mozilla. Peramban ini juga
sering menjadi rekomendasi yang positif bagi pengguna selain peramban
Google Chrome.
4) Safe Exam Browser
Selain 3 broser yang diatas, ada salah satu browser yang khusus digunakan
untuk ujian online yaitu safe exam browser. Safe Exambrowser (SEB)
Merupakan sebuah aplikasi komputer yang biasa digunakan untuk melakukan
ujian. Fungsi dalam aplikasi ini adalah untuk membatasi akses ke aplikasi atau
task lainnya yang berada dalam komputer atau laptop maupun Smartphone.
c. Aplikasi Pembaca Multimedia
Aplikasi Pembaca Multimedia ini berfungsi untuk memutar berkas media seperti audio
atau video, beberapa aplikasi yang bisa kita gunakan adalah sebagai berikut:
1) Windows Media Player (WMP)
Windows Media Player (WMP) adalah aplikasi pemutar media dan
perpustakaan media yang dikembangkan oleh Microsoft yang digunakan untuk
memutar audio , video dan melihat gambar pada komputer pribadi yang
menjalankan sistem operasi Microsoft Windows , serta pada perangkat berbasis
Pocket PC dan Windows Mobile.
Aplikasi safe exam browser yang dikembangka akan berfungsi dengan baik
apabila server ujian yang digunakan sudah responsif. Aplikasi dengan desain
web
yang responsif adalah sebuah sebuah aplikasi web yang didesain bertujuan
memberikan pengalaman berselancar yang optimal dalam berbagai perangkat,
baik mobile maupun computer.(Panyahuti et al., 2019)
2) Winamp
Winamp adalah pemutar media untuk Microsoft Windows yang biasa
digunakan oleh banyak pengguna untuk memutar media atau file dengan
format audio, meskipun winamp juga mampu memutar berkas yang memiliki
format video seperti MP4. Link untuk mengunduh aplikasi Winamp:
www.winamp.com.
3) VLC
VLC Media Player merupakan perangkat lunak (software) pemutar berbagai
berkas (file) multimedia, baik video maupun audio dalam berbagai format,
seperti MPEG, DivX, Ogg, dan lain-lain. Kita bahkan juga dapat menggunakan
VLC Media Player untuk memutar DVD, VCD, maupun CD pada komputer.
VLC Media Player bisa kita dapatkan secara gratis dan tersedia untuk berbagai
jenis sistem operasi. Mulai dari Microsoft Windows, beragam jenis Linux, Mac
OS, dan beberapa sistem operasi lainnya. Link untuk mengunduh aplikasi VLC
Player: www.videolan.org/vlc

d. Aplikasi Pengolah Multimedia


Berikut adalah beberapa aplikasi yang bisa kita gunakan untuk melakukan editing pada
media seperti gambar, suara, atau video.
1) Adobe Photoshop
Adobe Photoshop, atau biasa disebut Photoshop, adalah perangkat lunak
editor citra buatan Adobe Systems yang dikhususkan untuk pengeditan
foto/gambar dan pembuatan efek. Perangkat lunak ini banyak digunakan
oleh fotografer digital dan perusahaan iklan sehingga dianggap sebagai
pemimpin pasar (market leader) untuk perangkat lunak pengolah gambar/foto,
dan, bersama Adobe Acrobat, dianggap sebagai produk terbaik yang pernah
diproduksi oleh Adobe Systems. Versi kedelapan aplikasi ini disebut dengan
nama Photoshop CS (Creative Suite), versi sembilan disebut Adobe Photoshop
CS2, versi sepuluh disebut Adobe Photoshop CS3, versi kesebelas adalah
Adobe Photoshop CS4, versi keduabelas adalah Adobe Photoshop CS5, versi
ketigabelas adalah CS6, dan versi terbaru adalah Adobe Photoshop CC
(Creative Cloud).
Photoshop tersedia untuk Microsoft Windows, Mac OS X, dan Mac OS; versi
9 ke atas juga dapat digunakan oleh sistem operasi lain seperti Linux dengan
bantuan perangkat lunak tertentu seperti CrossOver.
2) Audacity
Audacity adalah perangkat lunak aplikasi perekaman dan editor audio atau
suara digital secara gratis, Aplikasi ini tersedia untuk Windows, macOS, Linux
, dan sistem operasi mirip Unix lainnya. Selain merekam audio dari berbagai
sumber, Audacity juga dapat digunakan untuk pasca-pemrosesan semua jenis
audio dengan menambahkan efek seperti normalisasi, trimming, dan fading in
dan out. Link untuk mengunduh aplikasi audacity: www.audacityteam.org.
3) Filmora
Filmora adalah salah satu perangkat lunak editing videos paling populer yang
bisa pelajari jika ingin mengejar karir di bidang editing videos. Tentunya
menurut Compare Camp, salah satu alasan mengapa software ini begitu
populer adalah karena berbagai fitur canggihnya untuk mengedit video dan
audio. Menariknya, Filmora sudah menawarkan dukungan edit video 4K yang
dapat kamu coba gunakan untuk mengedit sebuah video. Ada banyak program
pengeditan video terkemuka yang saat ini digunakan oleh penyiar televisi
seperti Adobe Premiere, tetapi editor video yang tidak berpengalaman dapat
memakan waktu lama untuk menyelesaikan proyek video dan tetap puas. Hasil
yang baik tidak dijamin.
Bagi kamu yang ingin mengedit video sendiri tetapi belum pernah
mencobanya sendiri, Filmora adalah solusi yang tepat. Filmora adalah aplikasi
editing videos terbaik untuk pemula. Aplikasi ini sangat ringan dan mudah
dipelajari. Filmora hadir dalam dua versi, versi reguler dan versi pro. Kamu
dapat memilih sesuai dengan kebutuhan. Apakah Anda memilih versi gratis
atau versi berbayar dengan fitur yang lebih cepat. Untuk informasi lebih lanjut
lagi mengenai Filmora, berikut adalah penjelasannya.

Anda mungkin juga menyukai