Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

Nama Kegiatan : Konsultasi Pengambilan Obat


Tanggal Pelaksanaan : 20 Januari 2012
Nama Puskesmas : Puskesmas Oe’ekam
Penanggung Jawab Kegiatan : Pengelola Program Obat
Sumber Dana : BOK 2012
Jumlah Dana : Rp. 220.000,-

I. Latar Belakang / Pengantar


Puskesmas merupakan Unit Pelayanan Teknis Dinas Kesehatan Kab/kota yang
bertanggungjawab terhadap pelayanan kesehatan di wilayah kerjanya. Agar upaya kesehatan
terselenggara secara optimal, maka Puskesmas harus melaksanakan manajemen yang baik.
Salah satunya meliputi manajemen pengelolaan obat yang terdiri dari perencaanaan,
pengadaan, pendistribusian, penyimpanan serta pencatatan dan pelaporan. Untuk mendukung
pengelolaan obat yang baik tersebut, maka setiap bulannya, pengelola program obat
melakukan perencaanaan kebutuhan obat puskesmas dan kemudian melakukan
pendistribusian serta pengadaan obat ke Gudang Farmasi Dinkes Kab. TTS.
II. Tujuan
1. Tujuan Umum
Memenuhi kebutuhan obat dan alkes yang diperlukan puskesmas dalam menunjang
pelayanan kesehatan setiap bulannya.
2. Tujuan Khusus
- Mengetahui jenis dan jumlah obat yang menjadi kebutuhan puskesmas tiap bulannya
- Mengetahui penggunaan obat yang rasional.
III. Hasil Yang Diharapkan
Kebutuhan obat serta alkes dapat terpenuhi sesuai dengan diagnosa penyakit sehingga
pelayanan kesehatan yang optimal dapat tercapai.
IV. Metodologi
Kerja lapangan : melakukan pengambilan obat ke Gudang Farmasi Kab. TTS
V. Pelaksana :
1. Yuliana G. Witak
Jabatan : Pengelola Program Obat Puskesmas Oe’Ekam.
2. Godlif Nabuasa
Jabatan : Staf Puskesmas Oe’Ekam
VI. Tempat dan Waktu Kegiatan
- Tempat : Gudang Farmasi Dinkes Kab. TTS.
- Waktu Pelaksanaan : 20 Januari 2012
VII. Pembiayaan
Pembiayaan berasal dari Dana Operasional Kesehatan, dengan total pengeluaran sebesar Rp.
220.000,- (Perincian terlampir).
VIII. Pelaporan
Pelaporan pelaksanaan kegiatan ini paling lambat satu (1) minggu setelah kegiatan.

Mengetahui Oe’Ekam, 20 Januari 2012


Kepala Puskesmas Oe’Ekam Pengelola Keuangan BOK Puskesmas

dr. Silvester K. Taopan Theresia Berek


NRPTT. 24.1.0051435 NIP. 196805081989032015

Mengetahui

Kuasa Pengguna Anggaran Pejabat Pembuat Komitmen

Brince S.S. Yalla, SKM. MKesDenny F.Y. Nenosono SE


NIP : 19640905 198411 2 004 NIP : 19630602 198409 2 003

Anda mungkin juga menyukai