Anda di halaman 1dari 2

KONTRAK

ICS Asosiasi Petani Organik Mitra Tani Unggul


dan
Asroful Uswatun (Kode Petani: MTU-01)

ICS Asosiasi Petani Organik Mitra Tani Unggul

1. Mengkoordinasikan seluruh kegiatan pertanian organik.


2. Menyediakan bantuan fasilitas kepada petani disertai bimbingan mengenai pertanian
organik dan pelatihan lainnya.
3. Mengkoordinasikan inspeksi organik eksternal dan internal.
4. Membeli produk organik manggis, kapulaga, kopi, dan jambu air secara berkelanjutan
dan dengan harga yang terbuka, termasuk kemungkinan memberikan harga yang
premium (tergantung pada pasar) pada produk manggis, kapulaga, kopi, dan jambu air
yang kualitasnya sesuai.

Dengan ini menyatakan bahwa :

1. Saya, yang bertanda tangan dibawah ini, bersedia untuk menjadi anggota dari program
pertanian organik (SNI/EU/COR/IFOAM) Asosiasi Petani Organik Mitra Tani Unggul
serta diinspeksi oleh internal maupun eksternal.
2. Kami berjanji untuk mengikuti prinsip dasar pertanian organik seperti termuat dalam
Standar Organik Internal serta peraturan dalam Internal Control System (ICS).
3. Kami tidak akan menggunakan pestisida, herbisida, atau pupuk kimia untuk berbagai
tanaman dalam lahan organik kami.
4. Kami akan berusaha keras untuk menjalankan sekurang-kurangnya prinsip dasar
organik berikut:
- Mengikuti peraturan Standar Organik Internal sehubungan dengan proses budidaya
dan tahapan produksi.
- Mengatur dan memperbaiki kesuburan lahan dengan mengkomposkan semua sisa
tanaman yang tidak terpakai (tidak membakarnya) dan menerapkan pemberian
bahan organik, seperti kompos, rabuk, pupuk hijau dan teknik lainnya.
- Mencegah erosi tanah di area pinggiran sawah dengan membuat tanah selalu
tertutupi setiap waktu, dan membangun pematang jika diperlukan.
- Menghindari perusakan lingkungan: memotong pohon yang tidak dibutuhkan,
membakar sisa-sisa tanaman atau material organik lainnya; tidak membuang
material beracun (batu baterai) atau membakar plastik;

5. Kami akan berusaha menjamin bahwa tidak ada kontaminasi yang akan terjadi pada
lahan organik atau tanaman lainnya, sebagai contoh mencegah pencemaran dari lahan
pertanian tetangga.
6. Kami tidak akan menanam manggis, kapulaga, kopi, dan jambu air non-organik jenis
apapun untuk menghindari produksi ganda/paralel, jika kami menanam tanaman sejenis
yang non organik, kami akan menjamin tidak akan ada pencampuran produk.
7. Kami bersedia untuk menjual produksi organik dari lahan pertanian organik kami hanya
kepada ICS Asosiasi Petani Organik Mitra Tani Unggul
8. Kami akan berjanji pada diri sendiri untuk mengikuti program pelatihan manajemen
organik yang diselenggarakan oleh ICS Asosiasi Petani Organik Mitra Tani Unggul
9. Pada kasus dimana kami menemukan pelanggaran prinsip-prinsip organik, kami akan
melaporkan pada inspektor internal atau orang lain yang bertanggung jawab di ICS
Asosiasi Petani Organik Mitra Tani Unggul
10. Kami memahami bahwa setiap pelanggaran dari prinsip-prinsip organik bahkan oleh
seorang petani akan berdampak pada pengeluaran produksi tersebut atau keseluruhan
produksi. Kami memahami bahwa kami akan mendapat sanksi atas penyimpangan-
penyimpangan tersebut.
11. Kami akan mengijinkan pemeriksaan atau dilakukan inspeksi oleh orang yang disahkan
oleh ICS Asosiasi Petani Organik Mitra Tani Unggul dan/atau Lembaga sertifikasi dan
memberi akses pada semua lahan pertanian, tempat penyimpanan, dan dokumen.

Jember, 16 Mei 2023

Asroful Uswatun
(Nama dan ttd Petani)
(ttd Manajer ICS & Cap kelompok)

Anda mungkin juga menyukai