Anda di halaman 1dari 12

SOAL Literasi Baca A

1. Vitamin D sangat penting bagi kesehatan tubuh. Kebutuhan vitamin D dalam tubuh dapat
dipenuhi dengan mengonsumsi telur, ikan laut, dan jamur. Banyak kerugian jika tubuh
mengalami defisiensi vitamin D. Tubuh bisa mengalami rakhitis, gangguan pertumbuhan, dan
keterlambatan pertumbuhan gigi.

Makna kata defisiensi pada paragraf tersebut adalah ….


A. kekurangan suatu zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh
B. ketidakmampuan tubuh menyerap suatu jenis zat gizi
C. keterlambatan tubuh dalam menyerap suatu zat gizi
D. menurunnya kadar suatu zat gizi dalam tubuh

2. Enamel adalah lapisan terluar gigi yang berfungsi untuk melindungi dan mencegah kerusakan
gigi. Sayangnya, lapisan enamel lama-kelamaan akan terkikis akibat terlalu sering mengonsumsi
makanan dan minuman tertentu. Terkikisnya enamel dapat menyebabkan gigi rapuh dan mudah
patah. Kita sebaiknya menghindari makanan yang terlalu manis dan asam untuk menjaga
enamel tetap kuat.

Perhatikan kata-kata berikut!


(1) keras
(2) andal
(3) kokoh
(4) tangguh

Sinonim dari kata bercetak tebal yang benar terdapat pada nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (3) dan (4)

3. Persatuan dan kesatuan sangat penting bagi kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan
bernegara. Salah satu alasannya adalah agar rakyat tidak mudah dipecah belah oleh bangsa lain.
Berdasarkan sejarah, penjajah berusaha memecah belah bangsa Indonesia agar rakyatnya saling
menyerang. Supaya hal tersebut tidak terulang kembali, kita harus menjaga persatuan dan
kesatuan. 

Mengapa menjaga persatuan dan kesatuan sangat penting?


Menjaga persatuan dan kesatuan sangat penting supaya ….
A. tidak mudah dijajah oleh negara lain
B. rakyat terpecah belah saling menyerang
C. tidak mudah dipecah belah oleh bangsa lain
D. terulang kembali sejarah bangsa Indonesia yang lalu

4. Setiap warga negara memiliki hak dan kewajiban yang harus dilaksanakan dengan seimbang.
Pelaksanaan hak dan kewajiban yang tidak seimbang akan membuat kehidupan sosial menjadi
kurang harmonis. Hal tersebut terjadi karena manusia lebih sering untuk menuntut haknya
daripada melaksanakan kewajibannya. Akibatnya, kewajiban dalam bermasyarakat menjadi
terbengkalai dan hak orang lain dilanggar.

Kalimat utama dari paragraf tersebut adalah …


A. Setiap warga negara memiliki hak dan kewajiban yang harus dilaksanakan dengan seimbang.
B. Akibatnya, kewajiban dalam bermasyarakat menjadi terbengkalai dan hak orang lain
dilanggar.
C. Pelaksanaan hak dan kewajiban yang tidak seimbang akan membuat kehidupan sosial
menjadi kurang harmonis.
D. Hal tersebut terjadi karena manusia lebih sering untuk menuntut haknya daripada
melaksanakan kewajibannya.

5. Setiap anak memiliki hak dalam keluarga. Anak berhak mendapat kasih sayang dari keluarganya
agar dapat tumbuh maksimal. Anak juga berhak mendapat perlindungan dan rasa aman yang
didapatkan dari anggota keluarga. Selain itu, anak juga berhak mendapatkan kecukupan nutrisi,
waktu bermain, dan mengembangkan diri.

Ide pokok paragraf tersebut adalah ….


A. hak anak dalam keluarga
B. hak kasih sayang untuk anak
C. semua anak berhak mengembangkan diri
D. anak-anak berhak mendapatkan rasa aman

6. Gotong royong menjadi budaya yang diwariskan secara turun-temurun sejak zaman dahulu
hingga saat ini. Gotong royong memiliki banyak manfaat sehingga layak untuk tetap dilestarikan.
Kehidupan yang harmonis dalam masyarakat dapat tercipta dengan gotong royong. Kegiatan ini
juga menumbuhkan sikap tolong-menolong dalam masyarakat.

Ringkasan dari paragraf tersebut adalah ...


A. Budaya yang perlu diwariskan dan dilestarikan karena dapat menciptakan kehidupan yang
harmonis.
B. Kegiatan yang diwariskan dan perlu dilestarikan oleh masyarakat agar kehidupan lebih
harmonis.
C. Budaya gotong royong adalah warisan yang harus dilestarikan karena dapat menciptakan
kehidupan yang harmonis dalam masyarakat.
D. Gotong royong perlu dilestarikan karena dapat menciptakan kehidupan yang harmonis dan
menumbuhkan sikap saling tolong-menolong.

7. Kekurangan sel darah merah atau anemia bisa dialami oleh remaja. Namun, remaja putri
dikatakan lebih berisiko untuk mengalami kondisi tersebut. Remaja putri disarankan untuk
mengonsumsi suplemen zat besi. Suplemen dikonsumsi bersama makanan yang kaya vitamin C.
Bila dikonsumsi bersamaan dengan susu, penyerapan suplemen dapat terhambat.

Perhatikan pernyataan berikut!


(1) suplemen zat besi sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan dengan susu.
(2) Remaja putri disarankan mengonsumsi suplemen zat besi setiap hari
(3) Makanan kaya vitamin C sangat disarankan dikonsumsi bersama suplemen zat besi
(4) mengonsumsi suplemen zat besi dan susu secara rutin dapat mencegah anemia.
Pernyataan yang sesuai dengan paragraf tersebut adalah ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4
8. Durian memiliki bentuk bulat agak lonjong. Buah ini memiliki kulit tebal yang berduri tajam.
Buah tersebut memiliki bau wangi menyengat yang khas. Daging buahnya lembut, berwarna
kuning pucat. Buah durian memiliki rasa manis.

Jenis paragraf tersebut adalah ….


A. narasi
B. persuasi
C. deskripsi
D. argumentasi

9. Hari ini, Adi ikut Ibu pergi ke pasar tradisional dekat rumah. Lorong-lorong pasar terlihat bersih
dan rapi walaupun agak basah karena hujan semalam. Adi bersemangat sekali membantu Ibu
memilih berbagai sayur dan buah. Setiap berpindah pedagang untuk mencari barang yang Ibu
cari, Adi selalu melompat-lompat kegirangan.
“Adi, kalau jalan pelan-pelan, Nak. Lorongnya licin,” kata Ibu pada Adi.
“Tapi, ini seru sekali Bu,” timpal Adi ceria.
Ternyata peringatan Ibu benar. Bruuuk… Adi jatuh tergelincir di lorong yang licin tergenang
sedikit air. Adi pun menangis sejadinya sebab kakinya sakit karena keseleo.

Hal yang terjadi jika Adi mengindahkan peringatan Ibu adalah ….


A. kaki Adi tidak akan bengkak karena keseleo
B. Ibu tidak perlu menggendong Adi pulang
C. Adi tidak bisa menemani ibu berbelanja
D. Adi tidak akan tergelincir di lorong

10. Bacalah teks berikut!


Teks 1
Buah langsat atau buah langsep memiliki batang dengan tinggi sekitar 10-20 meter. Batang
pohon tumbuh lurus dan memiliki bunga yang berwarna putih kekuningan. Buahnya bulat
berwarna kuning dengan beberapa bercak hitam di permukaan kulitnya. Buah dengan getah
banyak ini merupakan buah khas dari Maluku. Buah ini memiliki rasa manis yang menyegarkan.

Teks 2
Buah duku memiliki bentuk bulat dengan warna kekuningan. Kulit buah duku memiliki bercak
kehitaman pada permukaannya. Pohon duku memiliki memiliki tinggi sekitar 10-20 m dengan
kulit batang pohon berwarna abu-abu. Duku memiliki bunga yang berwarna putih kekuningan
tersusun dalam untaian. Buah yang memiliki rasa manis ini berasal dari wilayah Asia Tenggara
bagian barat.

Perhatikan pernyataan berikut!


(1) warna bunga yang putih kekuningan
(2) tinggi pohon sekitar 10 – 20 meter
(3) daerah asal dari kedua buah
(4) bentuk buah yang bulat
(5) rasa buah yang manis

Perbedaan isi kedua teks tersebut adalah ….


A. (3) dan (4)
B. (3) dan (2)
C. (2) dan (4)
D. (1) dan (5)

11. Koperasi SD Cerdas Ceria menjual berbagai alat tulis dengan harga beragam. Pensil dihargai
Rp4.000,00. Buku tulis Rp500,00 lebih murah dari pensil. Penggaris dijual dengan harga
Rp2.000,00 dan penghapus Rp1.500,00. Bolpoin dijual dengan harga Rp1.000,00 lebih mahal
daripada harga pensil. Harga busur Rp1.000,00 lebih mahal dari harga penggaris. Selain itu,
harga buku gambar Rp1.000,00 lebih mahal daripada penghapus.

No Nama barang Harga


1. Pensil Rp4.000,00
2. (1) Rp1.500,00
3. Buku Tulis (2)
4. Ballpoint Rp5.000,00
5. (3) Rp2.500,00
6. Penggaris Rp2.000,00

Data yang tepat untuk melengkapi nomor (1), (2), dan (3) pada tabel tersebut secara berurutan
adalah ….
A. penghapus, Rp3.500,00, buku gambar
B. penghapus, Rp2.000,00, buku gambar
C. busur, Rp3.500,00, buku tulis
D. pensil, Rp2.500,00, busur

12. Seminggu lagi, akan ada pesta di hutan. Bermacam-macam perlombaan akan diadakan. Semua
penghuni hutan sibuk menyiapkan diri. Trili Kutilang sibuk latihan menyanyi di atas pohon. Usi
Angsa tak henti-hentinya latihan menari di halaman rumah. Cenil Merak yang akan ikut lomba
kecantikan asyik mengurusi bulu-bulunya agar tetap indah.
Mereka giat berlatih agar dapat menjadi juara. Karena semua sibuk, tak ada seekor hewan pun
memperhatikan Beki Bebek. Beki Bebek sedang bersedih. Ia termenung sendiri dan berenang ke
sana kemari di tengah danau. Tinggal beberapa hari lagi pesta akan berlangsung. Akan tetapi, ia
belum menentukan perlombaan apa yang akan diikutinya.

Di mana Beki Bebek termenung sedih?


Beki Bebek termenung di ….
A. hutan
B. atas pohon
C. tengah danau
D. halaman rumah
13. Pada hari Minggu ini, Kania dan Kak Mega akan membuat kue kering untuk oleh-oleh saat
berkunjung ke rumah nenek pekan depan. Kak Rani telah menyiapkan bahan-bahan dan
beraneka peralatan. Dapur pun telah dirapikan agar mempermudah gerak mereka saat
membuat kue.
Kania dan Kak Mega dengan tekun membuat kue kering nan cantik. Bau wangi kue yang matang
menguar ke seluruh penjuru rumah.
“Setelah kuenya dingin, kita masukkan ke toples, Dik,” kata kak Mega.
“Iya Kak, Kania akan menyiapkan toplesnya,” ujar Kania dengan ceria.
“Toplesnya disiapkan di meja makan saja, Dik. Kita susun kuenya di sana,” timpal Kak Mega.
Kak Mega segera membawa kue-kue tersebut menuju ruang makan untuk dimasukkan dalam
toples. Kania telah menyiapkan toples-toples kaca yang cantik sebagai tempat kue-kue itu.
“Wah, cantik sekali kue-kuenya! Apakah Ayah boleh mencicipinya?” kata Ayah yang baru pulang
dari jalan-jalan di taman.
“Tentu saja Ayah,” jawab Kania riang.
“Wah, enak sekali kue ini! Kalian sungguh pandai membuat kue,” puji Ayah.
Kania dan Kak Mega tersenyum puas atas hasil kerja mereka hari ini.

Latar tempat kutipan cerita tersebut adalah.…


A. dapur dan taman
B. rumah dan dapur
C. ruang makan dan taman
D. dapur dan ruang makan

14. Ayah kau tak kenal kata lelah


Meski badan terasa letih dan payah
Kau berjuang sampai penghabisan darah
Tegar bagai karang tak kenal menyerah

Makna kata kias “tegar” dari syair tersebut adalah….


A. tulus
B. tabah
C. ikhlas
D. tangkas

15. Perhatikan penggalan cerita berikut!


Tampak seekor Rusa sedang mematut dirinya di air sungai yang jernih. Dia begitu bangga
dengan tanduknya yang cantik. Akan tetapi, saat melihat bayangan kakinya di permukaan
sungai, ia merasa kecewa dan tidak senang. Keempat kaki rusa tampak kecil dan ramping, sangat
berbeda dari sepasang tanduk yang dimilikinya.
“Kenapa kakiku tak secantik tanduk dan tubuhku? Ini sangat tidak adil,” gerutu Rusa.
Tidak jauh dari sungai, Pemburu telah siap melepaskan tembakan. Beberapa saat kemudian,
terdengar suara beberapa tembakan ke arah sungai. Rusa berlari dengan lincah dan cepat.
Keempat kaki ramping itulah yang membuat Rusa bisa selamat. Rusa pun tidak jadi kecewa. Ia
merasa sangat beruntung mempunyai kaki yang ramping.

Makna kalimat bercetak tebal pada cerita tersebut adalah Rusa ….


A. meratapi dirinya yang tak memiliki kaki yang indah
B. kecewa pada para pemburu yang mau menembaknya
C. menyesali tanduknya yang cantik tetapi jadi penghalang
D. kecewa pada kakinya yang tidak dapat berlari dengan kencang

16. Perhatikan penggalan cerita berikut!


“Mengapa kamu jelek sekali!” kata Lebah pada si Ulat Hitam.
Ulat Hitam tidak menjawab. Ia tetap melanjutkan makan daun dengan lahapnya.
Beberapa waktu kemudian, Lebah bertemu seekor kupu-kupu bersayap indah dan cantik.
“Wah, kamu cantik sekali!” seru Lebah.
“Terima kasih. Apakah kamu lupa denganku? Aku ulat hitam yang dulu kamu bilang jelek”,
jawabnya.
Lebah kaget dan malu. Ia kemudian meminta maaf pada Kupu-kupu. Ia berjanji tidak akan
mengejek binatang lagi.

Akhir dari penggalan cerita tersebut adalah Lebah ….


A. menyesal karena dulu mengejek kupu-kupu
B. berjanji tidak akan mengejek hewan
C. meminta maaf kepada si Ulat Hitam
D. merasa malu dengan kebaikan ulat

17. Pak Lebai kembali mengayuh perahunya ke arah Kampung Hulu. Ia tidak jadi menghadiri
undangan di Kampung Hilir. Katanya, kerbau yang disembelih kurus tidak segemuk di Kampung
Hulu.
Di tengah perjalanan, ia bertemu orang-orang yang pulang hajatan dari Kampung Hulu. Ketika
Pak Lebai tiba di Kampung Hulu, ternyata acara telah selesai. Akhirnya, Pak Lebai mendayung
perahu dengan sekuat tenaga menuju Kampung Hilir. Sesampai di Kampung Hilir, makanan yang
disediakan ternyata sudah habis.

Amanat cerita tersebut adalah …


A. Hadirilah hajatan yang baik!
B. Milikilah pendirian yang kuat!
C. Kayuhlah perahu dengan benar!
D. Sembelihlah kerbau yang gemuk!

18. Anita sudah kelas 6. Akhir-akhir ini, Ia sibuk mempersiapkan ujian praktik sekolah. Hari ini, Pak
Guru membagikan jadwal ujian praktik. Anita mempersiapkan alat-alat yang dibutuhkan dengan
baik. Ia sangat antusias untuk mendapatkan nilai yang maksimal dari ujian praktiknya.

Tema cerita yang sesuai dengan cerita tersebut adalah ….


A. budi pekerti
B. lingkungan
C. kesehatan
D. pendidikan

19. Perhatikan penggalan cerita berikut!


Kura-kura menantang Kelinci untuk lomba lari. Kelinci yang terlalu percaya diri menerima
tantangan tersebut.
“Ha ha ha … Kamu tak kan bisa mengalahkanku!” kata Kelinci.
Hari yang ditunggu akhirnya datang, saat perlombaan Kelinci berlari secepat mungkin.
Sayangnya ia menjadi cepat Lelah. Ia memutuskan istirahat dulu karena Kura-kura masih jauh di
belakangnya.
Sementara itu Kura-kura terus berjalan perlahan hingga mencapai garis finis. Kelinci yang
ketiduran terbangun, alangkah terkejutnya karena telah dikalahkan Kura-kura yang berjalan
lambat. Kelinci menyesal dan tidak akan meremehkan orang lain.

Nilai moral positif Kelinci pada cerita tersebut adalah ….


A. mengikuti lomba dengan percaya pasti menang
B. perjuangan lomba lari Kura-kura melawan Kelinci
C. menyesal dan berjanji tidak akan meremehkan teman
D. meminta maaf dan berjanji tidak akan mengulangi lagi

20. Perhatikan penggalan cerita berikut!


Seekor petani memiliki itik yang sedang bertelur. Dari sepuluh butir telur yang menetas, ada
satu anak itik yang berbeda. Ia memiliki tubuh lebih besar dan berwarna putih keabu-abuan. Ia
diberi nama Nila.
Semua anak itik lainnya sering mengolok-olok Nila. Karena tidak senang, Nila pergi ke sungai
yang tak jauh dari kandangnya. Saat ia melewati sungai, terlihatlah bayangan dirinya di
permukaan sungai. Betapa terkejutnya ia, ternyata ia seperti angsa cantik yang dilihatnya tempo
hari. Ternyata, Nila bukanlah itik yang jelek, tetapi angsa yang cantik. Mulai saat itu, Nila tidak
bersedih hati saat ada yang mengejeknya.

Keteladanan tokoh Nila pada cerita tersebut adalah ….


A. tidak bersedih hati saat ada teman yang mengejek
B. memilih pergi agar tidak menyakiti hati temannya
C. merasa dirinya kurang disenangi teman-temannya
D. merasa dirinya lebih cantik dari itik-itik lainnya

21. Para tamu undangan … melihat penampilan siswa yang lihai dalam menabuh gamelan. Suara
gamelan mengalun dengan merdu dan indah. Guru-guru tampak bangga melihat penampilan
anak didiknya. Penampilan tersebut sebagai penutup dalam acara “Gelar Budaya Siswa”.

Ungkapan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ....


A. angkat tangan
B. angkat bicara
C. angkat kaki
D. angkat topi

22. Cermatilah petunjuk menggunakan penanak nasi berikut!


1. Cucilah beras hingga bersih!
2. Masukkan beras ke penanak nasi!
3. Hubungkan penanak nasi dengan stop kontak!
4. Tekanlah tombol untuk mulai memasak lalu tunggu hingga matang!
5. Masukkan air yang sudah ditakar ke dalam penanak nasi!

Urutan petunjuk menggunakan penanak nasi yang benar adalah ….


A. 1 – 2 – 3 – 4 – 5
B. 1 – 2 – 3 – 5 – 4
C. 1 – 2 – 5 – 3 – 4
D. 1 – 3 – 2 – 4 – 5

23. Cermatilah kalimat acak pembuatan pigura dari kardus berikut!


1. Siapkan alat dan bahan: kardus, gunting, lem, pensil, hiasan, dan penggaris!
2. Pilihlah dan pasang fotomu di tengah pigura!
3. Potonglah kardus sesuai pola yang telah digambar!
4. Gambarlah pola pigura menggunakan pensil dan penggaris!
5. Berilah hiasan pada setiap sudut pigura dan rekatkan dengan lem!
6. Pajanglah pigura di kamar atau ruang tamu!

Urutan petunjuk pembuatan pigura dari kardus yang benar adalah ….


A. 1 – 3 – 5 – 4 – 2 – 6
B. 1 – 4 – 3 – 5 – 2 – 6
C. 4 – 2 – 3 – 5 – 1 – 6
D. 4 – 3 – 1 – 5 – 2 – 6

24. Cermatilah kalimat acak berikut!


1) Adapun di sebelah kiri rak-rak buku terdapat meja dan kursi untuk siswa.
2) Ruang perpustakaan tersebut memiliki pintu kaca yang lebar.
3) Perpustakaan Bina Prestasi SD Persada terletak di antara ruang guru dan kelas.
4) Koleksi buku, ensiklopedia, kamus, dan majalah tertata rapi di separuh kanan ruangan.
5) Ketika membuka pintu, kita akan melihat lemari displai buku terbaru dan meja petugas.

Urutan yang tepat agar menjadi paragraf deskripsi adalah....


A. (2) - (4) - (3) - (1) - (5)
B. (2) - (4) - (5) - (1) - (3)
C. (3) - (2) - (4) - (5) - (1)
D. (3) - (2) - (5) - (4) - (1)

25. Cermatilah kalimat acak berikut!


(1) Kegiatan memasak dilakukan di dapur umum yang ada di dusun.
(2) Nasi, sayur, dan lauk yang telah matang dibawa ke lokasi kerja bakti.
(3) Menjelang tengah hari, warga yang ikut kerja bakti beristirahat dan makan siang.
(4) Sebagian ibu memasak sayur, sebagian lagi menanak nasi dan menggoreng lauk.
(5) Bu Yanti dan ibu-ibu Dusun Tembi akan menyiapkan makan siang untuk peserta kerja bakti.

Urutan yang tepat agar menjadi paragraf narasi adalah....


A. (5) - (4) - (2) - (3) - (1)
B. (5) - (3) - (2) - (1) - (4)
C. (5) - (2) - (3) - (4) - (1)
D. (5) - (1) - (4) - (2) - (3)

26. Reza dan Rafel mengamati kegiatan lomba drumben di Gedung Olahraga Jaya Raga. Lomba
dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Kecamatan Windusari. …. Mereka sangat
antusias untuk bersaing dalam perlombaan. Para penonton memadati tempat duduk yang ada
di dalam gedung. Mereka memberikan tepuk tangan pada tim yang akan maupun telah tampil.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi laporan tersebut adalah …
A. Para pelatih sibuk memberikan arahan pada tim yang akan tampil.
B. Penonton meneriakkan yel untuk menyemangati tim favorit mereka.
C. Lomba diikuti grup drumben dari berbagai sekolah di Kecamatan Windusari.
D. Panitia sibuk memanggil grup drumben sesuai dengan urutan saat daftar ulang.

27. Perhatikan kalimat iklan berikut!


Sampah yang menumpuk perlu dikelola.

Jadikanlah sampah menjadi barang berharga!

Kalimat yang tepat untuk melengkapi iklan tersebut adalah …


A. Pisahkan sampah sesuai keinginan kita!
B. Mari, berlomba menjadi pengepul sampah!
C. Pilah dan pilihlah sampah yang masih berguna!
D. Tumpuklah sampah yang kamu miliki setinggi-tingginya!

28. Anak-anak, kalian telah beberapa kali mengikuti latihan ujian. Sebentar lagi, kalian akan
menghadapi ujian yang sesungguhnya. Ujian bukanlah hal yang harus ditakuti, melainkan mesti
dihadapi dengan penuh semangat. Sukses ujian tidak bisa diraih dengan berpangku tangan dan
bersenda gurau. Sudah saatnya kalian benar-benar berjuang. …

Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks pidato rumpang tersebut adalah …
A. Oleh karena itu, bergembiralah saat belajar bersama teman di sekolah!
B. Oleh karena itu, kerahkan segenap kemampuan dan usaha terbaik kalian!
C. Ayo, persiapkan diri kalian dengan membaca seluruh buku di perpustakaan!
D. Maka dari itu, teruslah belajar tanpa mengenal waktu beritirahat dan bermain!

29. Perangkat Desa Makmur Jaya sedang menggalakkan ... ikan lele di setiap dusun.

Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ....
A. budi dayaan
B. pembudi daya
C. pembudidayaan
D. membudidayakan

30. Reno, Reza, dan Irfan akan menengok pertandingan sepak bola di lapangan. Mereka bersepeda
sepeda dengan gembira menuju lapangan. Saat sampai di tepi lapangan, mereka membimbing
sepeda ke tempat parkir. Mereka lalu masuk tribun untuk menjaga pertandingan yang sebentar
lagi akan dimulai.

Perhatikan perbaikan penggunaan kata berikut!


(1) menyaksikan
(2) memantau
(3) menuntun
(4) menarik
(5) mengharap
(6) menunggu

Perbaikan penggunaan kata yang benar pada paragraf tersebut secara berurutan adalah ....
A. (1), (3), dan (6)
B. (1), (4), dan (5)
C. (2), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (6)

31. Internet merupakan salah satu bentuk mutakhir dari kemajuan di bidang teknologi informasi.
Informasi dalam maupun luar negeri kita secara cepat dapat mengetahui dengan internet.
Akan tetapi, tidak semua informasi yang ada di internet bermanfaat bagi kita. Kita harus cerdas
dan bijaksana dalam memfilter dan membagikan berbagai informasi dari internet.

Perbaikan tata kalimat pada kalimat bercetak tebal adalah ...


A. Kita secara cepat dapat mengetahui dengan internet informasi dalam maupun luar negeri.
B. Dengan internet, kita dapat mengetahui informasi dalam maupun luar negeri secara cepat.
C. Kita informasi dalam maupun luar negeri dapat mengetahui dengan internet secara cepat.
D. Secara cepat dapat mengetahui kita informasi dalam maupun luar negeri. dengan internet.

32. Ada beberapa dokumen yang perlu disiapkan siswa untuk mendaftar ke sekolah lanjutan. Akta
kelahiran dan kartu keluarga digunakan sebagai acuan untuk mengisi data diri. Rapot dan ijazah
digunakan sebagai kelengkapan pendaftaran. Siswa juga harus menyiapkan pas foto dengan
ukuran dan jumlah yang telah ditentukan.

Perhatikan kata baku berikut!


(1) akta
(2) rapot
(3) ijazah
(4) pas foto

Penggunaan kata baku yang tidak tepat pada paragraf tersebut adalah ….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

33. Salah satu kegiatan ekstrakurikuler SD Maju Sukses adalah melukis. Pada pertemuan kali ini,
siswa akan melukis dengan cat akrilik. Peralatan lukis; kuas, palet, cat. dan kanvas telah
disediakan sekolah? Siswa melukis sesuai tema yang ditentukan.

Penggunaan tanda baca yang salah pada kalimat bercetak tebal secara berurutan adalah ....
A. (;), (.), dan (?)
B. (;), (,), dan (?)
C. (;), (,), dan (.)
D. (,), (.), dan (?)
34. (1) Pada bulan Desember, kami mengunjungi banyak objek wisata di Kota Yogyakarta. (2) Kami
melakukan swafoto ketika berjalan-jalan di sepanjang Jalan Malioboro. (3) Setelah itu, kami
menyempatkan diri untuk membeli Batik Tulis di Pasar Beringharjo. (4) Selain itu, kami juga
mencoba minuman gula Jawa dan jajanan di Angkringan.

Penggunaan huruf kapital yang tepat pada paragraf tersebut terletak pada kalimat ....
A. (2) dan (4)
B. (2) dan (3)
C. (1) dan (3)
D. (1) dan (2)

35. Rahma dan Tika akan meminjam beberapa buku di perpustakaan. Sebelum mencari buku di rak,
mereka melihat koleksi buku terbaru di rak displai utama. Ada buku tentang aneka tumbuhan
yang menarik perhatian Rahma. Buku itu ditulis prof Mahanani, spd, msi.

Penulisan gelar yang tepat pada kalimat dalam paragraf tersebut adalah ….
A. Prof Mahanani S.Pd. M.SI.
B. Prof. Mahanani, S.Pd., M.Si.
C. Prof. Mahanani, S.PD., M.Si.
D. Prof Mahanani S.PD, M.SI.

36. (1) Minggu depan: tanggal 18 Maret 2023, adalah hari yang istimewa. (2) Sekolahku akan
menyenggarakan lomba melukis yang diikuti perwakilan sekolah dasar se-Kabupaten Gemilang.
(3) Seluruh warga sekolah murid, guru, dan karyawan, sibuk melakukan persiapan. (4) Siswa
kelas VI akan menampilkan lagu “Aku Cinta Lingkungan” sebagai pembuka acara.

Penggunaan tanda baca yang benar dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat ....
A. pertama dan kedua
B. pertama dan ketiga
C. kedua dan keempat
D. ketiga dan keempat

37. (1) Kemarin, Tika merayakan ulang tahun yang ke-13. (2) Perayaan ulang tahun tidak dilaksanakan
di rumah, tetapi di panti asuhan. (3) Panti asuhan tersebut terletak di Jalan Mawar
Indah/Kecamatan Sejahtera. (4) Ia membagikan alat tulis: polpoin, buku, pensil dan penghapus.

Penggunaan tanda baca yang benar dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

38. Lomba lari estapet merathon dilakukan dengan jumlah peserta enam pelari setiap regu. Setiap
pelari memindahkan tongkat dari pelari pertama hingga terahir untuk mencapai fenesh. Tongkat
harus sampai pada pelari terakhir tanpa putus. Kecepatan dan colaborasi pelari dalam regu
sangatlah penting.

Perhatikan perbaikan kata berikut!


(1) estavet
(2) marathon
(3) finis
(4) kolaborasi

Perbaikan kata baku yang benar pada paragraf tersebut adalah ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)

39. Ayah dan ibuku memiliki banyak saudara. Mereka ada yang tinggal di beberapa pulau di
Indonesia. Minggu depan, bibiku akan berkunjung ke rumah kami. Bibi akan membawa jeruk
bali dan batik solo saat mengunjungi kami di pulau jawa.

Perbaikan penggunaan huruf kapital pada kalimat bercetak tebal pada paragraf tersebut adalah
...
A. Bibi akan membawa jeruk Bali dan batik Solo saat mengunjungi kami di Pulau Jawa.
B. Bibi akan membawa jeruk bali dan batik Solo saat mengunjungi kami di Pulau Jawa.
C. Bibi akan membawa Jeruk bali dan Batik solo saat mengunjungi kami di pulau Jawa
D. Bibi akan membawa Jeruk Bali dan Batik Solo saat mengunjungi kami di pulau Jawa.

40. Ibu berkata, “Masih cukup lama (!) Sekarang (?) baru sampai antrean nomor 21. Bersabarlah (.)”
kata Ibu.
Perhatikan tanda baca berikut!
(1) Titik (.)
(2) Koma (,)
(3) Tanya (?)
(4) Seru (!)

Perbaikan penulisan tanda baca secara berurutan yang benar dari kalimat tersebut adalah ....
A. (2), (3), dan (4)
B. (1), (3), dan (4)
C. (1), (2), dan (4)
D. (1), (2), dan (3)
KUNCI SOAL TO MKKS BAHASA INDONESIA PAKET A
TAHUN 2023

1. A 6. D 11. A 16. B 21. D 26. C 31. B 36. C


2. B 7. B 12. C 17. B 22. C 27. C 32. D 37. A
3. C 8. C 13. D 18. D 23. B 28. B 33. A 38. D
4. A 9. D 14. B 19. C 24. D 29. C 34. D 39. B
5. A 10. A 15. A 20. A 25. D 30. A 35. B 40. C

Anda mungkin juga menyukai