Anda di halaman 1dari 1

Anggota kelompok :

1. Muhamad Rifky (11)


2. Wahyu Rizky (34)

Hasil Teks Observasi


Kecanggihan Teknologi

Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang – barang yang di perlukan
untuk memenuhi kebutuhan manusia. Dengan adanya teknologi menjadi lebih mudah melakukan
segala upaya untuk memperlancar urusan dan aktivitas. Teknologi menyatukan komputasi dan
komunikasi berkecepatan tinggi untuk data, suara, dan video. Contoh dari Teknologi Informasi bukan
hanya berupa komputer pribadi, tetapi juga telepon, TV, peralatan rumah tangga elektronik, dan
peranti genggam modern (misalnya ponsel).

Ponsel atau telepon seluler adalah perangkat telekomunikasi elektronik yang mempunyai
kemampuan dasar yang sama dengan telepon kabel, namun dapat dibawa ke mana-mana dan tidak
perlu disambungkan dengan jaringan telepon menggunakan kabel. Pada awalnya, teknologi ponsel
hanya berfungsi sebagai faktor pendukung pemenuhan kebutuhan serta keinginan manusia. Dengan
adanya ponsel manusia menjadi lebih mudah melakukan segala upaya untuk memperlancar segala
urusan dan aktivitas. Ponsel merupakan salah satu contoh dari bentuk perkembangan teknologi
masa kini. Dengan berbagai macam kecanggihan serta fasilitas yang ada di dalamnya, membuat
ponsel dijadikan sebagai salah satu kebutuhan pokok manusia yang harus dipenuhi guna
memperlancar komunikasi. Dengan majunya teknologi saat ini, kegunaan ponsel tidak hanya
digunakan sebagai alat komunikasi biasa, tetapi para penggunanya dapat mengakses internet, SMS,
mendengarkan musik, berfoto, melihat televisi, mengirim data, dan lain-lain.

Teknologi bermanfaat untuk memudahkan komunikasi dan juga kegiatan sehari-hari. Dampak
positif teknologi adalah Mempermudah akses terhadap informasi terbaru, Teknologi juga
memungkinkan informasi dapat diperbarui secara real time dan akurat melalui internet. Informasi
dapat disaring sesuai dengan kebutuhan dan minat pengguna. Hal ini dapat membantu manusia
dalam meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, bisnis dan lain-lain. Dan untuk dampak negatif
nya adalah Mendorong munculnya kejahatan jenis baru (cybercrime), Menimbulkan
ketergantungan, Menyebabkan isolasi sosial atau mementingkan kepentingan pribadi daripada
lingkungan sosial dan Menyebabkan degradasi moral.

Perkembangan teknologi informasi sangat cepat, maka diperlukan Peningkatan sumber daya
manusia melalui pendidikan dan pelatihan untuk Meningkatkan pengetahuan teknologi. Tingkat
kemampuan operator, yang akan Menjadi pengguna langsung sistem teknologi informasi, harus
mempunyai Keterampilan mengenai penggunaan aplikasi komputer. Faktor kesiapan, keahlian Dan
ketersediaan sumber daya manusia merupakan kendala dan menjadi tantangan Suatu organisasi
dalam menerapkan teknologi informasi terhadap kualitas informasi.

Anda mungkin juga menyukai