Anda di halaman 1dari 2

1.

Materi Seputar Teknologi Komputer

 Mengetahui perkembangan teknologi komputer


 Mengetahui dasar-dasar yang membangun sebuah komputer
 Aspek komputer yang akan dipertanyakan adalah :
– Sejarah komputer baik di indonesia maupun dunia
– Software dan hardware komputer
– Menuntut untuk mengetahui pekembangan komputer
– Mengetahui para pelopor komputer baik di indonesia maupun dunia

a. Mampu Mengetahui Perkembangan Teknologi dalam Berbagai Bidang

Dalam perkembangan teknologi, seringkali diperlukan oleh banyak bidang. Masalah


yang dapat dihadapi bisa berbagai macam. Oleh karena itu diperlukan sebuah
teknologi yang tepat dalam mengatasi masalah tersebut.

Contoh:
Pada dunia pendidikan termasuk di Indonesia, komputer sudah diperkenalkan dan
digunakan pada sekolah-sekolah dari pendidikan dasar sampai tingkat perguruan
tinggi. Bahkan untuk pendidikan di kota-kota besar komputer sudah diperkenalkan
sejak anak-anak masuk taman kanak-kanak atau play group untuk bermain atau
games. Selain diigunakan sebagai alat bantu untuk pembelajaran yang interaktif, juga
bisa bersifat audiovisual untuk memudahkan proses pembelajaran itu sendiri.
Komputer juga memberi kemudahan dalam mencari dan menghasilkan bahan-bahan
pembelajaran secara efektif dan efisien yaitu dengan adanya perpustakaan elektronik
(e-library). Selain itu banyak peralatan laboratorium yang dilengkapi dengan
komputer sehingga alat tersebut dapat bekerja lebih teliti dan presisi, serta dapat
mengatasi kendala hambatan indra manusia, dan bisa digunakan sebagai simulasi.
b. Memahami Fungsi Komputer

Fungsi komputer itu sendiri secara umum merupakan sarana untuk mempermudah
pekerjaan, sebagai alat hiburan, sarana usaha, sebagai sarana pendidikan, sarana
pengendali (controling), sarana informasi dan masih banyak fungsi2 yang tidak
tersebutkan. maka dari itu jika dalam hal pekerjaan dijaman seperti sekarang
seseorang tidak dapat menggunakan komputer dan mengetahui beragam fungsi
komputer untuk mempercepat kinerjanya akan sangat menghambat dalam pekerjaan.
karena hampir seluruh bidang pekerjaan kebanyakan menggunakan bantuan sistem
komputerisasi..

Contoh:

Zaman dahulu bila berkomunikasi dengan seseorang yang berada jauh dari kita, kita
dapat menggunakan fasilitas telepon. Tapi dengan itu kita hanya dapat mendengar
suara teman atau saudara kita. Dengan komputer kita dapat :
 Berbicara dengan teman atau saudara kita
 Sambil bicara kita bisa melihat mereka dengan menggunakan Webcam
 Dapat menuliskan kata-kata kita kepada mereka (Chating)
 Juga kita dapat menulis surat kepada mereka (Email)
 Kita dapat mengirim gambar atau file kepada mereka

2. Materi Seputar Perkembangan Teknologi

• Mengetahui perkembangan teknologi secara umum baik di indonesia maupun


dunia
• Sejarah-sejarah perkembangan teknologi secara umum baik di indonesia maupun
dunia
• Manfaat perkembangan teknologi baik di indonesia maupun dunia
Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang
diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Penggunaan teknologi
oleh manusia diawali dengan pengubahan sumber daya alam menjadi alat-alat
sederhana.
Contoh :
E-learning
Definisi yang lebih luas dikemukakan pada working paper SEAMOLEC,
yakni e-learning adalah pembelajaran melalui jasa elektronik. Meski beragam definisi
namun pada dasarnya disetujui bahwa e-learning adalah pembelajaran dengan
memanfaatkan teknologi elektronik sebagai sarana penyajian dan distribusi informasi.
E-Bangking
E-bangking didefinisikan sebagai penghantaran otomatis jasa dan produk bank
secara langsung kepada nasabah melalui elektronik, saluran komunikasi interaktif. E-
bangking meliputi system yang memungkinkan nasabah bank, baik individu maupun
bisnis untuk mengakses rekening, melakukan transaksi bisnis, ataupun mendapatkan
informasi produk dan jasa bank melalui jaringan pribadi atau publik, termasuk
internet.

Anda mungkin juga menyukai