Anda di halaman 1dari 4

RESUME

ANALISIS PROFEESSIONAL BEHAVIOR


BLOK 1.1

Nama : Astrid Asmy Putri


NIM : G1A120081
Kelas : A2
Dosen Pengampu : dr. Amelia Dwi Fitri, M.Med., Ed

FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN


UNIVERSITAS JAMBI
2020
Doctor Stranger

Doctor stranger merupakan kisah drama Korea Selatan yang rilis pada tahun 2014.
Drama ini sangat menarik dalam segala hal. Diperankan oleh Lee Jong Suk, Park Hoon
merupakan tokoh utama dari cerita yang sangat tidak membosankan ini. Park Hoon dan Park
Cheol, ayah dari Park Hoon, ditipu dan dikirimkan ke Korea Utara untuk mengobati
pimpinan Korea Utara. Namun, saat Park Cheol selesai mengobati pimpinan Korea Utara,
mereka tidak diizinkan untuk pulang ke Korea Selatan. Di Korea Utara, Park Hoon
dibesarkan menjdi seorang dokter ahli jantung dan diajarkan bahwa ia harus menjadi orang
yang lebih dari dokter. Park Hoon harus selalu rela menolong pasiennya dalam keadaan
apapun. Dalam film ini banyak sekali bentuk profesional behavior yang dapat menjadi acuan
kita ketika menjadi dokter nanti.
Park Hoon merupakan cerminan seorang dokter yang sangat bertanggung jawab dan
rela membantu orang lain. Dalam beberapa episode terlihat bagaimana seorang dokter yang
berani mengambil resiko apapun demi menyelamati pasiennya. Ada juga kisah saat ia rela
tidak dibayar oleh pasiennya karena pasiennya tidak memiliki uang. Selain itu, terdapat kisah
saat Prof. Cho dari departemen penyakit dalam yang melakukan tindakan tidak profesional
pada seorang pasien. Episode ini merupakan episode 12 dari doctor stranger.
Cerita diawali saat seorang pasien kehilangan kesadaran dalam waktu yang lama
pasca operasi. Setelah diusut lebih jauh, Park Hoon akhirnya menyadari bahwa ada sesuatu
yang janggal saat operasi yang pertama. Park Hoon pun meminta pendapat dari Prof. Cho,
dokter yang mengoperasi pasien tersebut. Namun, Prof. Cho dengan keras menolak tuduhan
dari Park Hoon. Park Hoon pun memeriksa pasien tersebut dan berhasil menemukan fakta
bahwa memang terjadi kecelakaan medis saat operasi.
Park Hoon berusaha memperbaiki kesalahan tersebut dengan melakukan operasi lagi
pada pasien tersebut tetapi hal ini ditolak oleh Prof. Cho karena tidak ingin kecelakaan medis
yang terjadi mencoreng nama baik dari rumah sakit. Prof. Cho berdalih bahwa pasien akan
menuntut pihak rumah sakit bila hal ini diketahui oleh pihak keluarga pasien.
Pimpinan rumah sakit sudah mengingatkan Park Hoon untuk tidak melakukan operasi
ulang pada pasien tersebut. Namun, Park Hoon merupakan orang yang keras, ia tetap
melakukan operasi. Park Hoon berjanji akan memohon pada keluarga dari pasien untuk tidak
menuntut pihak rumah sakit.
Park Hoon pun akhirnya mengoperasi pasien tersebut. Operasi berjalan lancar dan
sukses. Pihak keluarga sangat berterima kasih akan hal ini. Park Hoon menceritakan bahwa
terjadi kecelakaan medis pada operasi sebelumnya dan keluarga pasien pun terkejut sehingga
ingin menuntut pihak rumah sakit. Namun, Park Hoon berjanji bahwa pihak rumah sakit,
khususnya Prof. Cho, akan meminta maaf pada keluarga pasien.
Dengan proses yang sangat sulit, akhirnya pihak rumah sakit meminta maaf dan
memohon agar tidak menuntut pihak rumah sakit. Pihak keluarga pun memaafkan kesalahan
yang dilakukan Prof. Cho dan pihak rumah sakit.

AMANAT

Tentunya kejadian ini menjadi tamparan serta pembelajaran yang sangat penting agar
dalam melakukan prosedur medis harus lebih fokus dan berhati-hati sehingga tidak terjadi
kecelakaan medis. Selain itu, sebagai seorang dokter, kita harus jujur dalam situasi apapun.
Jangan menutupi kesalahan yang telah diperbuat dengan suatu kebohongan.
Pembelajaran tersebut berkaitan dengan professionalism categories pada poin honor
and integrity, yang mana kejujuran merupakan salah satu poin penting yang harus
ditanamkan sejak menjadi mahasiswa dan diterapkan ketika sudah memasuki dunia kerja
sebagai dokter.

KESIMPULAN

Menjadi seorang dokter bukan hanya mampu menguasai ilmu anatomi, histologi,
fisiologi, dan yang lainnya tetapi seorang dokter juga dituntut untuk memiliki sikap dan
perilaku yang baik, baik ketika berhadapan dengan pasien maupun bersama teman sejawat.
Oleh karena itu, sangat penting untuk memahami apa itu professionalism behaviour beserta
aspek lainnya untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Anda mungkin juga menyukai