Anda di halaman 1dari 20

SOAL USP PKN TAHUN 2022 /2023

1. Pembagian kekuasaan yang dilakukan menurut fungsi lembaga-lembaga tertentu merupakan pembagian
kekuasaan secara…
A. eksaminatif
B. horizontal
C. vertikal
D. positif
E. linier
2. Perhatikan fungsi Kementerian negara berikut !
1) Melaksanakan penelitian dan pengembangan di bidang pemerintahan dalam negeri
2) Mengajukan RUU APBN untuk dibahas bersama DPR dengan memperhatikan pertimbangan DPD
(Pasal 23 ayat 2).
3) Pengendalian pelaksanaan kebijakan Kementerian/Lembaga yang terkait dengan isu di bidang
Perekonomian;
4) Koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi kepada seluruh unsur
organisasi di lingkungan Kementerian.
5) Pelaksanaan penelitian dan pengembangan di bidang pemerintahan dalam negeri.Yang termasuk fungsi
kementerian koordinator di bidang ekonomi ditandai oleh nomor ....
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)
E. 3) dan 5)
3. Perhatikan Praktik penyelenggaraan pemerintah berikut!
1) Pemerintah membuat undang-undang tentang desa untuk mempercepat pertumbuhan desa
2) Dewan Perwakilan Rakyat mengadakan sidang paripurna
3) Menteri Pendidikan menandatangani kurikulum terbaru untuk diimplementasikan di seluruh sekolah
4) Presiden mengeluarkan kebijakan memberi hak yang sama kepada penganut agama Konghucu
5) Presiden menyerukan untuk memperkukuh persatuan dan kesatuan bangsa
6) Wakil presiden mengajak rakyat menyukseskan pemilihan kepala daerah
Praktik penyelenggaraan pemerintahan yang berdampak pada terciptanya nilai keadilan
Pancasila ditujukan oleh angka....
A. 1), 2) dan 5)
B. 1), 3) dan 4)
C. 2), 3) dan 5)
D. 3), 4) dan 6)
E. 3), 5) dan 6)
4. Bisnis kotor perbudakan modern di laut yang kerap menyebabkan kematian anak buah kapal (ABK) ikan
asal Indonesia terus berlanjut. Berdasarkan analisis pengaduan kasus, Serikat Buruh Migran Indonesia
(SBMI) mencatat sejak 2015 sampai saat ini ada sedikitnya 11 ABK asal Indonesia yang menjadi korban
kerja paksa dan meninggal dunia di atas kapal ikan berbendera asing. Praktik pelanggaran Hak Asasi
Manusia (HAM) tersebut juga terkait erat dengan kejahatan perikanan ilegal yang membahayakan
kelestarian ekosistem laut. Kejadian yang menimpa ABK ikan asal Indonesia tersebut tidak mencerminkan
nilai-nilai Pancasila yaitu sila ....
A. persatuan Indonesia
B. ketuhanan Yang Maha Esa
C. kemanusiaan yang adil dan beradab
D. keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
E. kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
5. Negara yang memiliki wilayah perairan pasti memiliki dasar laut yang merupakan lanjutan dari sebuah
benua. Wilayah tersebut diukur dari garis dasar paling jauh 200 mil laut dengan ketentuan yang sudah
diatur dalam UUD 1945. Wilayah yang dimaksud adalah....
A. laut bebas
B. laut wilayah
C. landas Kontinen
D. perairan Nusantara
E. Zona Ekonomi Eksklusif
6. Perhatikan kasus berikut!
X adalah seseorang yang memutuskan untuk berkewarganegaraan asing. Sejak lahir X memiliki dua
kewarganegaraan yaitu Jerman dari ayah dan Indonesia dari ibu. Ketika X usia 21 tahun, dia
memutuskan untuk memilih paspor Jerman dan menanggalkan paspor Indonesia. Alasan utama X
memilih paspor Jerman adalah untuk mempermudahnya mendapatkan akses
Berdasarkan kasus tersebut diatas, kehilangan kewarganegaraan Indonesia disebabkan....
A. lahir di luar wilayah Indonesia, sedangkan kedua orang tuanya WNI
B. memperoleh kewarganegaraan lain atas kemauannya sendiri
C. memperoleh gelar warga negara kehormatan dari negara lain
D. diadopsi oleh warga negara asing sebelum usia lima tahun
E. memiliki kewarganegaraan ganda sejak kelahirannya.
7. Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 menjadi dasar negara dan hukum dasar bagi Indonesia. Kehidupan
bermasyarakat dan bernegara tidak lepas dari nilai-nilai Pancasila, salah satunya dalam beragama.
Ketentuan sila pertama Pancasila dan pasal 29 UUD NRI tahun 1945 menjelaskan bahwa Indonesia....
A. negara beragama
B. mengakui adanya Tuhan
C. menganut agama tertentu
D. memberikan pilihan dalam beragama
E. mewajibkan penduduk untuk menyakini agama tertentu
8. Indonesia pernah berselisih dengan negara-negara tetangga, diantaranya dengan negara malaysia soal
kepemilikan pulau sipadan dan ligitan. Masyarakat Indonesia pada waktu itu sangat kecewa. Mereka
meminta agar pemerintah bersikap tegas. Bila perlu seluruh masyarakat siap konfrontasi dengan malaysia.
Akan tetapi, Indonesia tetap memilih cara lain. Indonesia memilih membawa kasus tersebut ke Mahkamah
Internasional. Kondisi tersebut membuktikan bahwa Indonesia telah melaksanakan salah satu prinsip
penyelenggaraan pertahanan negara, yaitu....
A. bangsa Indonesia menentang segala bentuk penjajahan
B. bangsa Indonesia menganut Politik luar negeri bebas aktif
C. pertahanan negara disusun berdasarkan prinsip demokrasi
D. bangsa Indonesia tidak terikat dalam suatu fakta pertahanan tertentu
E. bangsa Indonesia cinta perdamaian, tetapi lebih cinta pada kemerdekaan dan kedaulatannya
9. Bangsa Indonesia harus mampu menunjukkan eksistensinya sebagai negara yang kuat dan mandiri, namun
tidak meninggalkan kemitraan dan kerja sama dengan negara-negara lain dalam hubungan yang seimbang,
saling menguntungkan, saling menghormati dan menghargai hak dan kewajiban masing-masing. Untuk
mencapai keberhasilan suatu integrasi Nasional disuatu negara, dibutuhkan syarat agar tercapai integrasi
nasional. Berikut salah satu syarat terciptanya Integrasi nasional, yaitu....
A. terciptanya kesepakatan (konsensus) bersama mengenai norma-norma dan nilai-nilai sosial yang
dilestarikan dan dijadikan pedoman
B. norma-norma dan nilai-nilai sosial dijadikan aturan baku dalam melangsungkan proses integrasi sosial
C. adanya ideologi nasional yang tercermin dalam simbol negara yaitu Garuda Pancasila dan semboyan
Bhinneka Tunggal Ika
D. adanya semangat persatuan dan kesatuan dalam bangsa, bahasa, dan tanah air Indonesia
E. adanya rasa cinta tanah air dan mencintai produk dalam negeri
10. Awalnya masyarakat di sebuah komplek perumahan bersikap individualis. Hal ini terjadi karena mereka
berasal dari berbagai wilayah dan memiliki profesi yang berbeda-beda. Namun setelah terjadi perampokan
di salah satu rumah, warga perumahan tersebut kemudian bekerjasama untuk mengatasi masalah keamanan
di wilayah tersebut. Faktor pendorong integrasi sosial dalam ilustrasi tersebut adalah...
A. efektifitas komunikasi dalam masyarakat
B. homogenitas kelompok masyarakat
C. adanya musuh bersama dari luar
D. mobilitas geografi yang terbatas
E. besarnya kelompok sosial
11. Badan SAR Nasional (Basarnas) menjadi wadah sekitar 360 penyelam yang bekerjasama secara sukarela
mengevaluasi jenazah korban dan serpihan pesawat Sriwijaya Air SJ-182. Perjuangan yang dilakukan
Basarnas tersebut merupakan bentuk bela negara sesuai Undang-undang Nomor 3 Tahun 2002 dalam
bentuk....
A. pendidikan Kewarganegaraan
B. pelatihan dasar kemiliteran
C. pengabdian sesuai profesi
D. pengabdian sebagai TNI
E. rakyat terlatih
12. Gangguan keamanan di laut dan udara merupakan bentuk ancaman militer yang mengganggu stabilitas
keamanan wilayah nasional Indonesia. Kondisi gegrafis Indonesia dengan wilayah perairan serta wilayah
udara Indonesia yang terbentang pada pelintasan transportasi dunia yang padat, baik transportasi maritim
maupun dirgantara berimplikasi terhadap tingginya potensi gangguan ancaman keamanan laut dan udara.
Bentuk-bentuk gangguan keamanan di laut dan udara yang mendapat prioritas perhatian dalam
penyelenggaraan pertahanan negara meliputi pembajakan atau perompakan, penyelundupan senjata,
amunisi dan bahan peledak atau bahan lain yang dapat membahayakan keselamatan bangsa. Penangkapan
ikan secara ilegal, atau
pencurian kekayaan laut termasuk pencemaran lingkungan juga merupakan bentuk gangguan keamanan di
laut. Berkaitan dengan kasus tersebut, strategi pemerintah dalam mengatasi ancaman di bidang pertahanan
dan kedaulatan wilayah secara intenal adalah….
A. mengajukan ke mahkamah internasional untuk menyelesaikan permasalahan
B. mengajukan ke PBB melalui Dewan Keamanan untuk menjadi penengah kasus tersebut
C. berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang dilakukan dalam masyarakat dan pemerintah
D. penguatan TNI di wilayah Perbatasan dengan Patroli Badan Koordinasi dan Keamanan Laut
E. perundingan antara Pemerintah Republik Indonesia dengan Pemerintah Negara yang bersengketa
13. Wawasan Nusantara berfungsi sebagai konsep dalam pembangunan Nasional, Pertahanan dan Keamanan,
serta Kewilayahan. Hal ini sesuai dengan fungsi Wawasan Nusantara sebagai….
A. wawasan Pertahanan dan Keamanan Negara
B. wawasan pembangunan
C. wawasan kewilayahan
D. ketahanan nasional
E. pembatasan negara
14. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1) Letak geografis
2) Pertahanan keamanan
3) Kekayaan alam
4) Dasar Negara
5) Kemampuan penduduk
Sesuai pernyataan diatas yang termasuk trigatra (tiga aspek) dalam konsep wawasan nusantara
adalah pada nomor….
A. 1), 2) dan 3)
B. 1), 3) dan 4)
C. 1), 3) dan 5)
D. 2), 3) dan 4)
E. 2), 4) dan 5)
15. Peran serta dalam penerapan asas-asas wawasan nusantara dalam tata kehidupan nasional memerlukan
kesamaan pola pikir, pola sikap, dan pola tindak dalam seluruh proses penyelenggaraan bermasyarakat,
berbangsa dan bernegara dalam mengisi pembangunan. Berikut ini yang termasuk peran serta warga
negara mendukung implementasi wawasan nusantara dalam kehidupan pertahanan dan keamanan, yaitu....
A. sikap menghormati pada sang kuasa
B. memberikan harta benda demi bangsa dan negara
C. membentuk sikap bela negara pada setiap warga negara Indonesia
D. menciptakan dinamisasi dan harmonisasi dalam kehidupan bermasyarakat
E. mendukung upaya untuk mewujudkan suatu keadilan sosial dalam masyarakat.
16. Upaya yang dilakukan secara sadar oleh setiap orang maupun lembaga pemerintah dan swasta yang
bertujuan mengusahakan pengamanan, penguasaan dan pemenuhan kesejahteraan hidup sesuai dengan
hak-hak asasi yang ada adalah merupakan makna dari ....
A. Perlindungan hukum
B. Perlindungan negara
C. Penegakkan hukum
D. Pembelaan hukum
E. Keamanan negara
17. Data-data hak asasi manusia :
1) Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan.
2) Setiap orang berhak atas hidup serta berhak mempertahankan hidup dan kehidupannya.
3) Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan tulisan ditetapkan
dengan Undang-Undang.
4) Setiap orang berhak atas kebebasan berserikat, berkumpul dan mengeluarkan pendapat.
5) Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masingmasing dan untuk
beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya itu.
6) Setiap orang bebas memeluk agama dan beribadat menurut agamanya, memilih pendidikan dan
pengajaran.
Dari data di atas hak asasi manusia hasil amandemen UUD 1945 adalah nomor ….
A. 1), 2) dan 3)
B. 2), 3) dan 4)
C. 2), 4) dan 6)
D. 3), 4) dan 5)
E. 4), 5) dan 6)
18. Pelanggaran hak asasi manusia adalah setiap perbuatan individua tau kelompok baik disengaja atau
kelalaian yang secara hukum mengurangi, menghalangi, membatasi dan atau mencabuthak asasi manusia
yang dijamin oleh undang-undang. Oleh sebab itu dikarenakan HAM merupakan...
A. hak yang dimiliki setiap warga negara yang diatur pemerintah dan tertuang dalam sebuah undang-
undang
B. hak dasar atau hak pokok yang dibawa oleh manusia yang secara kodrat melekat pada setiap manusia
C. makna bahwa warganegara mendapat perlakuan yang adil didalam hukum dan peradilan
D. perbuatan manusia dalam hubungan dengan norma-norma dan kebudayaan umumnya
E. hak warganegara untuk mendapatkan kehidupan yang layak, nyaman dan aman
Perhatikan pernyataan sikap berikut ini!
1) Tidak memaksakan suatu agama dan kepercayaan kepada orang lain
2) Mengakui persamaan derajat, hak dan kewajiban antara sesama manusia
3) Suka memberi pertolongan kepada orang lain
4) Berani membela kebenaran dan keadilan
5) Menjauhi sikap pemerasan kepada orang lain
6) Tidak semena-mena kepada orang lain
19. Berdasarkan sikap di atas penegakan hak asasi manusia dalam kaitannya dengan sila kedua ditandai pada
nomor ....
A. 1), 2) dan 3)
B. 2), 3) dan 4)
C. 2), 3) dan 5)
D. 3), 4) dan 5)
E. 3), 5) dan 6)
20. Hak asasi manusia merupakan seperangkat hak yang melekat pada manusia sebagai makhluk Tuhan YME
dan merupakan anugrah-Nya yang wajib dihormati, dijunjung tinggi dan dilindungi keberadaannya. Salah
contoh peran warganegara dalam upaya penegakan HAM di Indonesia adalah....
A. menghargai dan menghormati HAM yang berasal dari kelompok atau suku bangsa tertentu
B. mendukung kebijakan pemerintah yang berorientasi pada keberhasilan pemerintahan bangsa
C. menjaga kondisi dinamis pada masyarakat tertentu yang berada pada wilayah pelosok tanah air
D. menindaklanjuti setiap ada laporan pelanggaran HAM untuk dituntaskan tanpa bantuan aparat
E. patuh terhadap peraturan perundang-undangan mengenai HAM yang berlaku di wilayah NKRI
21. Sistem pemerintahan Indonesia yang digunakan pada masa demokrasi terpimpin pada tahun 1959
adalah….
A. diktator
B. monarki
C. kepartaian
D. parlementer
E. presidensiel
22. Perhatikan demokrasi dilingkungan masyarakat dibawah ini!
Semakin bertambah usia seorang individu, maka interaksinya dengan dunia luar semakin besar. Ketika
memasuki usia produktif, di mana seseorang sudah menyelesaikan pendidikannya maka perannya berubah
dari masyarakat sekolah menjadi masyarakat tempat tinggal. Baik itu tempat tinggal dalam arti rumah
tinggal maupun lingkungan tempat bekerja. Yang BUKAN contoh demokrasi di lingkungan ini antara
lain….
A. ikut serta dalam pemilihan pengurus organisasi masyarakat, baik secara aktif maupun pasif.
B. mengikuti kegiatan yang diadakan di RT, RW, dan desa atau kelurahan, misalnya kegiatan kerja bakti.
C. melaksanakan hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat, misalnya dengan membayar iuran warga
dengan teratur.
D. lapang dada terhadap semua hasil musyawarah dan mufakat atau hasil pemilihan umum kepala daerah
dan presiden
E. mengatasi segala masalah yang ada dengan jalan musyawarah dan pikiran jernih dan menghargai
pendapat orang lain.
23. Musyawarah adalah suatu upaya bersama dengan sikap rendah hati untuk memecahkan persoalan (mencari
jalan keluar) guna mengambil keputusan bersama dalam penyelesaian atau pemecahan masalah yang
menyangkut urusan keduniawian. Jika suatu hasil musyawarah telah disepakati bersama terdapat suatu
golongan yang berbeda kepentingan maka golongan tersebut seharusnya
bersikap….
A. bersikap arogan dengan menciptakan pertentangan
B. mengadu argumentasi hingga forum dapat menerima
C. melakukan lobby politik dengan manuver proyek politik
D. menghormati kebebasan berpendapat dan perbedaan prinsip
E. mempertahankan kepentingannya dengan mengajukan class action
24. Ancaman integrasi nasional di bidang sosial budaya dapat dibedakan atas ancaman dari dalam dan dari
luar, dimana ancaman itu ditimbulkan oleh isu-isu keterbelakangan dan ketidakadilan. Salah satu ancaman
dari luar di bidang sosial budaya adalah….
A. munculnya sifat hedonism
B. adanya sikap individualism
C. munculnya hidup konsumtif
D. munculnya gejala westernisasi
E. memudarnya semangat gotong-royong
25. Upaya mengatasi ancaman di bidang pertahanan dan keamanan tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat
keamanan, tetapi merupakan tanggung jawab seluruh warga negara Indonesia. Untuk mengatasi ancaman
militer, Indonesia menggunakan sistem pertahanan bersifat semesta. Dibawah ini yang BUKAN ciri-ciri
Sistem pertahanan bersifat semesta dalam mengatasi ancaman integrasi nasional adalah:
A. Kerakyatan, yaitu sistem pertahanan dan keamanan negara diabdikan untuk rakyat
B. Kesemestaan, yaitu seluruh sumber daya nasional dimanfaatkan untuk upaya pertahanan.
C. Kerakyatan, yaitu orientasi pertahanan dan keamanan negara dilakukan oleh seluruh rakyat
D. Kekuatan, yaitu mengerahkan semua tenaga yang ada untuk mempertahankan wilayah Indonesia
E. Kewilayahan, yaitu gelar kekuatan pertahanan dilakukan secara menyebar di seluruh wilayah Indonesia
26. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1) Melakukan gotong royong dalam rangka peningkatan kesadaran bermasyarakat, berbangsa, dan
bernegara
2) Bersedia memperoleh berbagai macam pelayanan umum secara tertib.
3) Menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah terjadinya pencemaran lingkungan.
4) Mengolah dan memanfaatkan kekayaan alam guna meningkatkan kesejahteraan rakyat.
5) Menjaga keamanan wilayah negara dari ancaman yang datang dari luar maupun dari dalam negeri.
Berdasarkan pernyataan di atas peran serta masyarakat untuk mengatasi berbagai ancaman dalam
membangun integrasi nasional di bidang pertahanan dan keamanan adalah….
A. 1) dan 3)
B. 1) dan 5)
C. 2) dan 3)
D. 2) dan 4)
E. 4) dan 5)
27. Makna negara Indonesia juga dapat dipandang dari segi kewilayahan. Pasal 25A UUD Negara Republik
Indonesia Tahun 1945 menentukan bahwa “Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah sebuah negara
kepulauan yang berciri Nusantara dengan wilayah yang batas-batas dan hak-haknya ditetapkan dengan
undang-undang”. Istilah Nusantara dalam ketentuan tersebut dipergunakan untuk menggambarkan
kesatuan wilayah perairan dan gugusan pulau-pulau Indonesia yang terletak di antara samudera Pasifk dan
samudera India serta di antara Benua Asia dan Benua Australia. Kesatuan wilayah tersebut mencakup….
A. bidang ideologi, politik, ekonomi, dan sosial budaya
B. aspek ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan dan keadilan
C. bidang ekonomi, Kesehatan, politik, serta pertahanan dan keamanan
D. aspek Bhinneka Tunggal Ika, Bahasa nasional, bendera, dan lambang negara
E. kesatuan politik, hukum, sosial-budaya, serta kesatuan pertahanan dan keamanan
28. Keadilan merupakan dambaan semua manusia dalam hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Oleh
karena itu upaya yang dilakukan pemerintah guna menegakkan hal tersebut adalah….
A. melakukan penangkapan terhadap oknum yang diduga melakukan provokasi kerusuhan
B. membuat keputusan MPR RI No. XVIII/MPR/1998 yang menegaskan Pancasila sebagai dasar Negara
C. menetapkan Pancasila sebagai satu-satunya asas bagi seluruh organisasi social politik yang ada
D. memberikan peringatan terhadap anggota Dewan Perwakilan Rakyat yang kritis terhadap pemerintah
E. memberi perlindungan hukum kepada setiap warganegara sehingga terwujud ketertiban masyarakat
29. Integrasi nasional secara politis berarti penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kesatuan
wilayah nasional yang membentuk suatu identitas nasional. Di bawah ini yang bukan merupakan faktor
pendorong tercapainya integrasi nasional adalah......
A. rasa senasib dan seperjuangan yang diakibatkan oleh faktor sejarah
B. adanya tekad serta keinginan untuk bersatu di kalangan bangsa Indonesia
C. jiwa dan semangat gotong royong, solidaritas dan toleransi keagamaan yang kuat
D. merasa ada ancaman dari luar yang menyebabkan munculnya semangat nasionalisme
E. adanya ideologi nasional yang tercermin dalam simbol negara yaitu Garuda Pancasila
30. Setiap manusia Indonesia seharusnya memiliki kesadaran untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh
rakyat Indonesia dengan cara….
A. menjunjung tinggi nilai kemanusiaan
B. tidak memaksakan kehendak kepada orang lain
C. mengakui persamaan derajat, hak, dan kewajiban
D. giat bekerja, rajin menabung, dan menghargai waktu
E. selalu bermusyawarah untuk mufakat dalam pengambilan keputusan
31. Pasal 27 ayat (2) menyatakan bahwa “Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang
layak bagi kemanusiaan”. Negara sudah berusaha menjamin hak hak warga negara , diantaranya dibuat
berbagai peraturan perundang-undangan yang mengatur hal ini, seperti yang terdapat dalam undang-
undang agraria, perkoperasian, penanaman modal, sistem pendidikan nasional, tenaga kerja, perbankan,
dan sebagainya yang bertujuan menciptakan lapangan kerja agar warga negara memperoleh penghidupan
layak. Kewajiban warga negara dalam hal ini adalah....
A. keahlian di bidang ekonomi supaya bisa menjadi pengusaha yang paling sukses
B. keahlian menciptakan lapangan kerja sebanyak-banyaknya, supaya tidak ada lagi pengangguran di
Indonesia
C. keahlian di bidang hukum, supaya dapat mendesak pemerintah untuk menciptakan produk hukum yang
berpihak kepada rakyat
D. membekali diri dengan keahlian di bidang politik supaya bisa menjasi wakil rakyat yang bisa ikut
mengambil keputusan di dalam pemerintahan
E. membekali diri dengan berbagai keahlian dan kecakapan supaya dapat bersaing untuk mendapatkan
pekerjaan dan penghidupan yang layak
32. Pancasila merupakan ideologi yang mengedepankan nilai-nilai ketuhanan, kemanusiaan, persatuan,
kerakyatan, dan keadilan.. Sila Pertama Pancasila yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa menjamin hak warga
negara untuk bebas memeluk agama sesuai dengan kepercayaannya serta melaksanakan ibadah sesuai
dengan ajaran agamanya masing-masing. Sila pertama ini menggariskan beberapa kewajiban warga negara
untuk....
A. menempatkan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi dan golongan
B. memperlakukan orang lain sesuai harkat dan martabatnya sebagai makhluk ciptaan Tuhan YME
C. mengembangkan sikap toleransi antarumat beragama menuju terwujudnya kehidupan yang serasi,
selaras, dan seimbang
D. menggunakan hak milik sesuai dengan kegunaannya tanpa mengganggu hak milik orang lain serta
menjaga fasilitas umum
E. mengakui persamaan derajat, hak, dan kewajiban setiap manusia tanpa membeda-bedakan suku,
keturunan, agama, jenis kelamin dan sebagainya
33. Pemerintah kabupaten X berupaya memindahkan tempat berjualan para pedagang kaki lima ketaman
kuliner yang sudah disediakan. Hal tersebut karena dianggap mengganggu pejalan kaki. Akan tetapi, para
pedagang kaki lima tidak menuruti himbauan tersebut. Hal ini akan menimbulkan....
A. pengingkaran hak pejalan kaki
B. pengingkaran kewajiban pemerintah
C. pemenuhan hak pedagang kaki lima
D. pengingkaran kewajiban pejalan kaki
E. pengingkaran hak pedagang kaki lima
34. Pengingkaran terhadap pajak yang banyak di lakukan oleh warga negara Indonesia merupakan bagian dari
contoh pengingkaran kewajiban warga negara, mulai dari pajak kendaraan, pajak bumi dan bangunan,
pajak penghasilan, pajak penjualan, dan lain-lain. Karena pajak merupakan salah satu sumber daya
pembangunan dan kita menikmati hasilnya. Ilustrasi kasus ini merupakan wujud pengingkaran terhadap
nilai-nilai Pancasila terutama pada Sila....
A. Persatuan Indonesia
B. Ketuhanan Yang Maha Esa
C. Kemanusiaan yang adil dan beradab
D. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
E. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
35. COVID -19 yang sejak Maret 2020 ditetapkan sebagai pandemi oleh organisasi kesehatan dunia (WHO),
telah berdampak pada kehidupan masyarakat di lebih dari 200 negara. Pandemi COVID19 yang semakin
meluas menuntut semua orang untuk secara disiplin menerapkan protokol kesehatan. Namun, tidak semua
orang mematuhi aturan tentang protokol kesehatan tersebut.
Berikut ini yang merupakan bentuk pengingkaran kewajiban dari warga negara dalam menghadapi
pandemi Covid 19 yang terkait dengan protokol kesehatan adalah….
A. memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak
B. mengabaikan pemakaian masker, mencuci tangan dan menjaga jarak
C. menahan diri untuk mengadakan kegiatan atau acara yang dapat mengundang masa
D. saling berjabat tangan ketika bertemu karena sudah merupakan tradisi yang tidak dapat ditinggalkan
E. mengikuti kegiatan vaksin secara sukarela karena vaksin dapat memberikan kekebalan terhadap Covid
19
36. Peredaran dan dampak narkoba saat ini sudah sangat meresahkan. Mudahnya mendapat bahan berbahaya
tersebut membuat penggunanya semakin meningkat. Tak kenal jenis kelamin dan usia, semua orang
berisiko mengalami kecanduan jika sudah mencicipi zat berbahaya ini.Pihak berwajib memasang spanduk-
spanduk tentang bahaya narkoba di beberapa tempat. Hal tersebut dilakukan agar masyarakat, terutama
remaja, menjauhi narkoba karena sangat berbahaya. Hal ini termasuk cara mengatasi pengingkaran
kewajiban warga negara, yaitu ....
A. koersif
B. represif
C. kolektif
D. persuasif
E. preventif
37. Pasal 1 ayat (3) UUD 1945 menyebutkan bahwa “Negara Indonesia adalah negara hukum”, ini
menegaskan pula bahwa di Indonesia proses perindungan dan penegakan hukum juga dijalankan dan
dilaksanakan dengan baik. Pernyataan yang benar berkenaan dengan perlindungan hukum yaitu….
A. peraturan perundang-undangan hanya dapat melindungi warga negara Indonesia
B. Hak-hak warga negara dapat terlindungi dengan adanya kepatuhan kepada penguasa
C. perlindungan hukum hanya akan diterima apabila warga negara patuh pada penguasa
D. keberadaan undang-undang menjadi perlindungan hukum bagi pemenuhan hak warga negara
E. perlindungan hukum akan diterima oleh orang-orang yang dinyatakan tidak bersalah di pengadilan
38. Perhatikan beberapa tindakan berikut.
1) Melaksanakan pengaturan, penjagaan, pengawalan, dan patroli terhadap kegiatan masyarakat dan
pemerintahan sesuai kebutuhan
2) Menyelenggarakan segala kegiatan dalam menjamin keamanan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di
jalan
3) Turut serta dalam pembinaan hukum nasional
4) Memelihara ketertiban dan menjamin keamanan umum
5) Melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap semua tindak pidana sesuai dengan hukum acara
pidana dan peraturan perundang-undangan lainnya.
Tindakan-tindakan tersebut merupakan tugas dari ....
A. KPK
B. Polisi
C. Hakim
D. Advokat
E. Kejaksaan
39. Penegakan hukum merupakan syarat terwujudnya perlindungan hukum. Kepentingan setiap orang akan
terlindungi apabila hukum yang mengaturnya dilaksanakan baik oleh masyarakat ataupun aparat penegak
hukum. Penegak hukum harus menjalankan tugasnya dengan baik sesuai dengan peranannya masing-
masing yang telah diatur dalam peraturan perundang-undangan. Menjalankan tugas tersebut dilakukan
dengan mengutamakan keadilan dan profesionalisme, sehingga menjadi panutan masyarakat serta
dipercaya oleh semua pihak termasuk semua anggota masyarakat. Berikut ini yang merupakan wewenang
dari kejaksaan dalam melaksanakan perannya dalam penegakan dan perlindungan hukum adalah….
A. Melaksanakan dengar pendapat atau pertemuan dengan instansi yang berwenang melakukan
pemberantasan tindakan korupsi
B. melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan putusan pidana bersyarat, putusan pidana pengawasan,
dan keputusan lepas bersyarat
C. Mengajukan permintaan secara langsung kepada pejabat imigrasi yang berwenang di tempat
pemeriksaan imigrasi dalam keadaan mendesak atau mendadak untuk mencegah atau menangkal orang
yang disangka melakukan tindak pidana.
D. memberikan konsultasi hukum, bantuan hukum, menjalankan kuasa, mewakili, membela,
mendampingi, dan melakukan Tindakan hukum
E. menerima, memeriksa, dan memutuskan perkara hukum berdasarkan asas bebas, jujur dan tidak
memihak di sebuah sidang pengadilan berdasarkan ketentuan perundang-undangan
40. Seorang terdakwa kasus korupsi dijatuhi hukuman sepuluh tahun penjara oleh Pengadilan Negeri. Ia tidak
terima atas putusan Pengadilan Negeri sehingga mengajukan banding pada Pengadilan Tinggi. Akan tetapi,
permohonannya ditolah oleh Pengadilan Tinggi. Ia terus berupaya agar hukumannya menjadi ringan
dengan mengajukan kasasi. Terdakwa tersebut mengajukan kasasi kepada...
A. Presiden selaku kepala negara
B. DPR sebagai lembaga perwakilan rakyat
C. Mahkamah Konstitusi sebagai lembaga negara baru
D. Komisi Yudisial sebagai lembaga yang memegang amanat UUD
E. Mahkamah Agung sebagai lembaga yang memegang kekuasaan kehakiman
41. Ketaatan atau kepatuhan terhadap hukum yang berlaku merupakan konsep nyata dalam diri seseorang yang
diwujudkan dalam perilaku yang sesuai dengan sistem hukum yang berlaku. Tingkat kepatuhan hukum
yang diperlihatkan oleh seorang warga negara, secara langsung menunjukkan tingkat kesadaran hukum
yang dimilikinya. Salah satu langkah awal upaya patuh terhadap hukum yang dapat dilakukan di
lingkungan sekolah berikut ini adalah ....
A. mencari teman sebanyak mungkin supaya terkenal dan dihormati di sekolah
B. mematuhi semua tata tertib dan peraturan yang telah ditetapkan oleh pihak sekolah
C. belajar dengan giat dan tekun supaya bisa masuk ke perguruan tinggi lewat jalur SNMPTN
D. aktif mengikuti organisasi dan semua ekstrakurikuler yang telah di sediakan oleh pihak sekolah
E. menjadi penggiat sekolah sehay, supaya bisa menjadikan sekolah yang berwawasan lingkungan
42. Beberapa waktu yang lalu terjadi kecelakaan lalu lintas di daerah perbatasan kota Pontianak dan kabupaten
Kubu Raya dalam wilayah kota Pontianak. Motor si A (warga kota Pontianak) menabrak motor si B (warga
kabupaten Kubu Raya) yang tiba-tiba mengerem, akibatnya si B mengalami luka parah. Apabila kasus ini
diselesaikan lewat jalur pengadilan, maka pengadilan yang berwenang mengadili adalah pengadilan ….
A. negeri Kota Pontianak
B. tinggi Kalimantan Barat
C. Tata Usaha Kota Pontianak
D. yang disepakati kedua belah pihak
E. negeri kabupaten Kabupaten Kubu Raya
43. Sistem ekonomi kerakyatan merupakan senjata ampuh untuk melumpuhkan pengaruh negatif dari
kemajuan IPTEK dan memperkuat kemandirian bangsa kita dalam semua hal. Berikut ini yang merupakan
langkah selektif di bidang ekonomi dalam menyikapi perkembangan IPTEK adalah….
A. sistem ekonomi dikembangkan untuk memperkuat produksi domestik untuk pasar dalam negeri
sehingga memperkuat ekonomi rakyat
B. mengadakan reformasi lembaga-lembaga politik agar menjalankan fungsi dan peranannya secara baik
dan benar
C. memperkuat kepercayaan rakyat dengan cara menegakkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa
D. lebih banyak melakukan kegiatan ekspor bahan mentah seperti nikel ke negara-negara maju
E. menggunakan potensi lingkungan secara tepat untuk pembangunan berkelanjutan
44. Seorang youtuber yang berlatarbelakang penari selalu mengunggah kegiatan menari yang dilakukannya,
baik itu latihan, mengisi acara atau mengikuti perlombaan. Karena videonya tersebut bagus dan menarik,
maka banyak orang yang menontonnya. Hal itu menyebabkan ia mendapatlan penghasilan tambahan dari
hasil mengunggah video. Pengaruh positif kemajuan Iptek tersebut berhasil menghubungkan dua aspek,
yaitu….
A. politik dan hukum
B. ekonomi dan politik
C. ekonomi dan hukum
D. sosial budaya dan politik
E. sosial budaya dan ekonomi
45. Perhatikan dampak positif dari perkembangan IPTEK terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia
berikut ini!
1) Adanya keterbukaan dapat meminimalisir atau mencegah praktik KKN
2) Meningkatnya kualitas dan kuantitas partisipasi politik rakyat dalam penentuan kebijakan publik
3) Makin meningkatnya investasi asing dan penanaman modal asing di negara Indonesia
4) Makin terbukanya pasar internasional bagi hasil produksi dalam negeri
5) Mempermudah semua orang untuk memperoleh informasi dari berbagai negara
6) Meningkatkan kesempatan kerja dan devisa negara
Berdasarkan dampak positif dari perkembangan IPTEK terhadap Negara Kesatuan Republik
Indonesia di atas, yang termasuk dampak positif di bidang ekonomi ditunjukkan oleh nomor….
A. 1), 2), dan 3)
B. 2), 3), dan 4)
C. 2), 4), dan 6)
D. 3), 4), dan 5)
E. 3), 4), dan 6)
46. Kemajuan iptek membawa pengaruh yang positif dan yang negatif. Jika terjadi pengaruh yang negatif,
maka penggunaan dan pengembangan ipteknya tidak sesuai atau bertentangan dengan Pancasila dan UUD
NRI Tahun 1945. Sesuai dengan amanah tersebut maka sebaiknya pengaruh yang positif bisa membantu
warga negara Indonesia dan membuat negara ini semakin maju disegala bidang kehidupan. Untuk
menyikapi pengaruh-pengaruh negative maka kita harus mengembangkan sikap selektif.
Sikap selektif dalam dalam penggunaan teknologi berdasarkan sila pertama dari Pancasila mengajak kita
untuk...
A. memperkokoh kebhinekaan Indonesia
B. semakin mendekatkan kepada Tuhan YME
C. membantu aparatur dalam penggunaan iptek
D. menciptakan kemerataan kesejahteraan di Indonesia
E. memperhatikan keanekaragaman budaya-budaya, agama-agama di Indonesia
47. Pada era digital ini penyebaran informasi tidak terbendung. Informasi sangat cepat sekali menyebar, baik
fakta maupun desas-desus. Tidak menjadi masalah jika informasi yang disebarkan adalah fakta. Namun
bagaimana jika informasi yang disebarkan adalah palsu? Kesalahpahaman dan perpecahan dapat terjadi.
Untuk meminimalisir perpecahan dan kesalahpahaman, langkah awal yang dapat kita terapkan jika
memperoleh informasi adalah….
A. mengenal orang yang menyebarkan informasi
B. mengetahui secara pasti isi informasi
C. memastikan kebenaran informasi
D. menyimpan semua informasi
E. menghapus semua informasi
48. Proses mempertahankan keberadaan Negara Kesatuan Republik Indonesia mengalami dinamika yang
sangat menarik untuk dikaji. Persatuan dan kesatuan bangsa yang menjadi modal utama untuk
mempertahankan NKRI ternyata tidak selamanya berdiri kukuh. Persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia
dalam perwujudannya sangat dinamis. Adakalanya persatuan dan kesatuan bangsa itu begitu kukuh, tetapi
ada juga masa ketika persatuan dan kesatuan bangsa mendapat ujian ketika dirongrong oleh gerakan-
gerakan pemberontakan yang ingin memisahkan diri dari NKRI. Berikut ini adalah bentuk gerakan-
gerakan yang mengancam persatuan dan kesatuan bangsa yang terjadi pada masa revolusi kemerdekaan
yaitu pada tahun 18 Agustus 1945 sampai dengan 27 Desember 1949 adalah….
A. pemberontaan PKI Madiun
B. Gerakan Republik Maluku Selatan
C. pemberontakan Andi Aziz di Makasar
D. pemberontakan PRRI/Permesta di Sulawesi
E. Gerakan Angkatan Perang Ratu Adil (APRA)
49. Daerah Nusa Tenggara Barat memiliki komoditas alam yang sangat kaya untuk dapatdikembangkan, yaitu
mutiara air laut. Budidaya alam mutiara saat ini berkembang pesat menjadi salah satu komoditi andalan
bagi daerah tersebut, bahkan juga ekspor.Keadaan ini merupakan salah satu perwujudan dari salah satu
kebijakan politik dalam masa reformasi, yaitu ....
A. kearifan lokal
B. otonomi daerah
C. kebebasan berusaha
D. usaha kecil menengah
E. kemajuan dalam usaha koperasi
50. Kepemimpinan Presiden Soekarno dengan demokrasi terpimpinnya, akhirnya jatuh pada tahun 1966.
Jatuhnya Soekarno menandai berakhirnya masa Orde Lama dan digantikan oleh kekuatan baru, yang
dikenal dengan sebutan Orde Baru yang dipimpin Soeharto. Ia muncul sebagai pemimpin Orde Baru yang
siap untuk membangun kembali pemerintahan yang berdasarkan ancasila dan Undang-Undang Dasar 1945
secara murni dan konsekuen. Akan tetapi dalam perjalanan pemerintahannya, Orde Baru melakukan
beberapa penyimpangan terhadap Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Beberapa penyimpangan
konstitusional yang paling menonjol pada masa Pemerintahan Orde Baru sekaligus menjadi kelemahan
sistem pemerintahan Orde Baru dalam bidang politik adalah….
A. supremasi hukum tidak dapat ditegakkan karena banyaknya oknum penegak hukum yang cenderung
memihak pada orang tertentu sesuai kepentingan
B. kekuasaan berada di tangan lembaga eksekutif. Presiden sebagai pelaksana undang-undang
kedudukannya lebih dominan dibandingkan dengan lembaga legislatif
C. membubarkan DPR hasil pemilu dan menggantikannya dengan membentuk DPR Gotong Royong
(DPRGR) yang anggotannya diangkat dan diberhentikan oleh presiden
D. terjadinya praktik monopoli ekonomi. Pembangunan ekonomi bersifat sentralistik, sehingga terjadi
jurang pemisah antara pusat dan daerah. Pembangunan ekonomi dilandasi oleh tekad untuk
kepentingan individu
E. Perundang-undangan yang mempunyai fungsi untuk membatasi kekuasaan presiden kurang memadai,
sehingga kesempatan ini memberi peluang terjadinya praktik KKN dalam pemerintahan

SOAL USP SOSIOLOGI TAHUN 2022 /2023

1. Perhatikan beberapa pernyataan berikut!


(1) beras mengalami kenaikan karena banyak petani gagal panen;
(2) mahasiswa melakukan demo mengenai kenaikan harga tarif dasar listrik;
(3) penemuan Candi Losari di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah;
(4) perselisihan antar perusahaan dan buruh terjadi karena perbedaan kepentingan; dan
(5) masyarakat berperan menanamkan nilai dan norma kepada anak.
Objek kajian sosiologi ditunjukkan oleh pernyataan nomor ….
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
2. Di kota-kota besar terdapat warga yang menghuni pemukiman kumuh di pinggir sungai. Sebagian besar
warga yang tinggal di tempat tersebut adalah penduduk yang melakukan urbanisasi dan belum
mendapatkan pekerjaan yang layak di kota. Untuk memelihara ketertiban, pemerintah daerah membangun
rumah susun sederhana sewa dan merelokasi warga dari pemukiman kumuh. Berdasarkan kasus tersebut,
Sosiologi berfungsi sebagai....
A. perencanaan pembangunan
B. pemecah masalah sosial
C. pengambil keputusan
D. pengawas sosial
E. penyedia data
3. Para sejarawan sedang mengadakan pertemuan dan berkomunikasi untuk menganalisis keberadaan gunung
Sadahurip di Garut Jawa Barat. Berdasarkan kegiatan tersebut dapat diketahui adanya ciri-ciri interaksi
sosial, yaitu....
A. menggunakan simbol nonverbal
B. dilaksanakan berdasarkan pada proses penelitian
C. dilakukan untuk mengetahui sebab akibat munculnya gunung Sadahurip
D. dilakukan oleh seseorang yang membutuhkan informasi secara mendalam
E. dilaksanakan untuk menganalisis masalah berdasarkan pada dimensi waktu kejadian
4. Perhatikan gambar berikut ini!

Sumber: https://www.google.com, diunduh 12 Feb 2022


Dari gambar diatas suatu hubungan sosial dikatakan sebagai interaksi sosial apabila memiliki dua syarat
yaitu....
A. nilai dan norma sosial
B. status dan peran sosial
C. kontak dan komunikasi
D. dinamika dan startifikasi sosial
E. komunikasi dan interaksi sosial
5. Perhatikan gambar berikut!
Sumber:https://www.google.com, diunduh 12 Februari 2022
Fani melihat dan membaca iklan tentang aksesori di sebuah online shop. Aksesori yang dimuat dalam
iklan tersebut sangat menarik sehingga Fani langsung memesan dan membeli barang tersebut. Kondisi
tersebut menjelaskan interaksi sosial yang dipengaruhi oleh ….
A. identifikasi
B. motivasi
C. simpati
D. imitasi
E. sugesti
6. Dahulu baju kebaya merupakan pakaian sehari-hari wanita di Pulau Jawa dengan model yang sederhana,
sedangkan saat ini baju kebaya merupakan pakaian yang digunakan pada saat tertentu saja, meskipun
dengan model yang bervariasi namun tetap mempertahankan model lama. Hal tersebut merupakan proses
asosiatif berupa....
A. akulturasi
B. akomodasi
C. kerjasama
D. asimilasi
E. koersi
7. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Pertandingan basket antara SMA N 1 dan SMAN 2 berlangsung seru;
(2) Debat calon presiden dan wakil presiden dilakukan untuk mengetahui visi dan misi tiap-tiap
kandidat;
(3) Negara meningkatkan kualitas sumberdaya untuk bersaing di pasar global;
(4) Regu melati dan regu anggrek saling berinteraksi untuk menentukan rute perjalanan mencari jejak;
dan
(5) Terjadi bentrok antara geng motor A dan geng motor B memperebutkan daerah kekuasaan.
Dari contoh diatas yang termasuk proses disosiatif adalah....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (5)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

8. Perhatikan infografis berikut!

Sumber: https://www.google.com/search, diunduh 13 Februari 2022


Game online merupakan contoh perkembangan teknologi di dunia hiburan, Meskipun demikian game
online cenderung berdampak negatif bagi pelajar. Banyak pelajar bermain game online tanpa mengenal
waktu, bahkan sering membolos sekolah untuk bermain game online.

Upaya yang tepat untuk mengatasi peyimpangan akibat gejala sosial adalah....
A. mengurangi tugas anak dalam keluarga
B. melarang anak menjalin pertemanan di dunia maya
C. mengurangi pengawasan terhadap peserta didik di sekolah
D. menerapkan sanksi/hukuman bagi peserta didik yang membolos
E. mencatat dan melaporkan peserta didik kepada pihak berwajib
9. Individu yang sabar senantiasa menunjukkan prilaku dan tutur kata yang baik serta tidak mudah marah
meskipun berhadapan dengan teman dan tetangga yang sering bertindak kasar. Individu tersebut
berperilaku demikian karena mengedepankan nilai....
A. instrumental
B. material
C. estetika
D. logika
E. etika
10. Sosialisasi yang menunjukkan seorang anak mampu menirukan tindakan orang yang di idolakannya,
menunjukkan bahwa anak tersebut memasuki tahap ....
A. prepatory stage
B. imitation stage
C. play stage
D. game stage
E. generalized stage
11. Susan merupakan remaja yang sedang tumbuh. Beliau gemar mendengarkan musik dan menonton film
Korea. Kebiasaan ini mempengaruhi perilaku dalam kesehariannya. Media sosialisasi yang
mempengaruhi perubahan perilaku Susan adalah ....
A. keluarga
B. teman kerja
C. teman sebaya
D. media elektonik
E. lembaga pendidikan
12. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut !
(1) adanya faktor pokok tertentu;
(2) terdapat pola perilaku;
(3) memiliki struktur;
(4) keanggotaan bersifat formal; dan
(5) perilaku anggota memengaruhi anggota lain.
Berdasarkan pernyataan tersebut di atas, yang menjadi ciri suatu kelompok sosial adalah nomor ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
13. Generasi muda merupakan generasi penerus yang diharapkan dapat membangun bangsa dan negara. Akan
tetapi banyak kasus menggambarkan kemunduran yang dialami oleh generasi muda dibandingkan dengan
generasi masa lampau. Kecendrungan generasi muda sekarang lebih menyukai hal-hal yang bersifat
pragmatis dan instan. Kelompok sosial yang diharapkan dapat berperan lebih untuk memperbaiki
dekadensi moral yang dialami oleh generasi muda adalah kelompok ....
A. luar
B. primer
C. formal
D. sekunder
E. kemasyarakatan
14. Perhatikan bagan di bawah ini!

Munculnya gugatan terhadap


undang-undang perkawinan

Uji material oleh Mahkamah


Konstitusi
Undang-undang perkawinan di ubah oleh MK

Dari bagan tersebut dapat diketahui bahwa telah terjadi perubahan pada undang-undang
perkawinan.Perubahan undang-undang tersebut salah satunya di latarbelakangi oleh gugatan yang di
ajukan oleh seorang perempuan berkaitan dengan kasus yang mereka alami.bentuk akomodasi dari kasus
tersebut adalah....
A. kompromi
B. arbitrase
C. mediasi
D. koalisi
E. konsiliasi

15. Unsur-unsur yang ada dalam masyarakat membentuk hubungan yang seimbang dan serasi. Setiap unsur
berjalan dengan baik dan tidak saling menggangu unsur-unsur lainnya. Suatu realita kehidupan
masyarakat yang sifatnya majemuk pasti akan terjadi gesekan atau kesalahpahaman. Untuk menghindari
hal tersebut masing-masing pihak harus mempunyai sikap saling menghargai dan toleransi sehingga
integrasi sosial dapat terwujud. Faktor eksternal pendorong integrasi sosial adalah ....
A. tuntutan kebutuhan
B. sifat gotong-royong
C. kesadaran sebagai makhluk sosial
D. persamaan derajat sebagai makhluk sosial
E. adanya konsensus nilai-nilai dalam masyarakat
16. Beberapa gejala sosial berikut!
(1) memberi sanksi terhadap perilaku menyimpang dalam masyarakat;
(2) memberikan harapan yang baik, sikap mandiri, dan bertanggung jawab;
(3) membatasi perilaku individu dalam masyarakat agar tidak bertentangan dengan peraturan;
(4) embentuk budi pekerti manusia agar mampu mengorganisasikan perilaku sesuai kehendak hati; dan
(5) dengan adanya norma kita akan mengerti apa yang boleh dilakukan dan yang tidak boleh dilakukan.
Dari contoh diatas yang termasuk fungsi norma sosial adalah....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
17. Setelah sering bergaul dengan teman-teman sebayanya. Dodi akhir-akhir ini menunjukkan perubahan
sikap dan perilakunya cenderung kurang disukai oleh masyarakat dilingkungannya. Perilaku Dodi tersebut
merupakan proses sosialisasi...
A. partisipatif
B. represif
C. preventif
D. primer
E. sekunder
18. Tujuan pemerintah Indonesia mengadakan penyuluhan hukum bukan untuk menangkap dan memenjarakan
para pelaku kejahatan melainkan untuk memelihara keamanan dan ketertiban. Dengan demikian,
masyarakat dapat menjalankan kehidupannya dengan aman dan damai. Pengendalian sosial berdasarkan
contoh ini termasuk....
A. koersif
B. preventif
C. refresif
D. persuasif
E. edukatif
19. Perhatikan gambar berikut ini!

Dari gambar di atas dapat dikatakan bahwa terdapat hubungan diferensiasi sosial dalam kehidupan
masyarakat berupa....
A. penegasan kelompok yang berselisih dengan cara amalgamasi
B. persilangan dua suku bangsa sebagai akibat adanya akulturasi
C. perpaduan dua kebudayaan yang menghasilkan kebudayaan baru
D. percampuran dua orang dengan budaya yang saling memengaruhi
E. pengelompokan beberapa suku bangsa menjadi satu kesatuan yang lebih kuat
20. Pengendalian sosial adalah suatu cara konfigurasi untuk mencegah penyimpangan sosial, serta mengajak
dan mengarahkan masyarakat untuk berprilaku dan bersikap sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku.
Berdasarkan pengertian diatas dapat dijelaskan bahwa tujuan pengendalian sosial adalah....
A. menjaga agar interseksi sosial dalam masyarakat berjalan lancar
B. memengaruhi individu agar menyesuaikan diri dengan lingkungan
C. membimbing individu/kelompok untuk mengatasi masalah sosial
D. menempatkan sesorang/kelompok sesuai dengan statusnya
E. menciptakan kehidupan masyarakat yang sesuai dengan norma sosial

21. Si Fulan adalah seseorang siswa yang pintar, beliau hanya ingin berteman dengan temannya yang memiliki
latar belakang sama dengan dirinya, mendahulukan kepentingan pribadi serta juga memiliki
kecenderungan untuk menarik diri dan juga memisahkan diri dengan norma-norma khusus maupun umum
yang disepakati di dalam kelompok. Ilustrasi tersebut merupakan contoh dari....
A. kelompok Okupasional
B. kelompok Informal
C. reference Group
D. partikularisme
E. eksklusivisme
22. Seiring dengan kabar adanya unjuk rasa yang dilakukan oleh mahasiswa karena biaya kuliah yang mahal.
Para dosen menganggap unjuk rasa yang dilakukan oleh mahasiswa dapat mengganggu proses
perkuliahan. Oleh karena itu dosen memfasilitasi dialog mahasiswa dengan rektor dan jajaran dekan.
Hasilnya pihak rektor dan jajaran dekan bersedia menekan biaya perkuliahan dengan syarat mahasiswa
fokus pada proses perkuliahan mereka dan tidak melakukan lagi unjuk rasa yang dapat mengganggu proses
belajar. Resolusi konflik dari ilustrasi diatas adalah....
A. retaknya persatuan
B. munculnya solidaritas
C. munculnya kompromi
D. hilangnya kepercayaan
E. munculnya dominasi kelompok
23. Perhatikan kutipan artikel berikut!
Tawuran antar remaja adalah salah satu bentuk kenakalan remaja. Dari peristiwa itu,
bisa dilihat bahwa kenakalan remaja adalah salah satu contoh masalah sosial. Peristiwa
tersebut adalah pelanggaran dari norma-norma yang ada dan seharusnya dianut oleh
para remaja.Dampak yang sangat berpengaruh dari kenakalan remaja adalah pada
remaja itu sendiri. Kenakalan remaja akan membuat mental dari remaja tersebut rusak.
Jika banyak remaja yang mentalnya rusak, ini adalah ancaman yang serius untuk
Indonesia untuk generasi yang akan datang. Cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi
kenakalan remaja adalah dengan selalu mengawasinya. Banyak pihak yang harus ikut
terlibat dalam upaya ini. Seperti pihak sekolah, pemerintah, masyarakat umum, dan
yang sangat berpengaruh adalah keluarga atau orang tua. Untuk melakukan perubahan,
memang harus terjadi dari luar dan dalam diri remaja itu sendiri. Akan tetapi, dengan
melakukan dorongan-dorongan maka kenakalan yang terjadi di kalangan remaja bisa
segera teratasi.
Sumber: https://www.gramedia.com, diunduh 15 Februari 2022
Permasalahan sosial dalam kehidupan masyarakat pada artikel diatas berpotensi menimbulkan konflik.
Konflik semacam ini timbul karena adanya....
A. dekadensi moral
B. solidaritas sosial
C. perubahan budaya
D. kecemburuan pribadi
E. sosialisasi tidak sempurna
24. Heri memutuskan untuk meninggalkan rumah karena tidak bisa menerima keputusan orang tuanya
bercerai. Beliau berniat tinggal di rumah kakek dan neneknya. Beberapa bulan berlalu, kedua orang tua
Heri mulai menyadari kekeliruan mereka setelah mendapat nasihat dari saudara mereka. Akhirnya mereka
memutuskan untuk rujuk dan menjemput Heri di rumah kakek dan nenek. Pemecahan masalah sosial yang
tampak dalam pernyataan tersebut adalah....
A. konsiliasi dan mediasi
B. segregasi dan mediasi
C. konversi dan arbitrase
D. konversi dan minority consent
E. cease fire dan minority consent
25. Bagi orang yang tinggal di desa, jika ada tamu datang diusahakan menghidangkan makanan-makanan yang
ada dalam kaleng. Sedangkan bagi orang yang tinggal di kota, makanan yang dihidangkan harus mewah
dan terhormat. Disini dapat dilihat adanya perbedaan. Orang desa memandang makanan sebagai suatu alat
untuk memenuhi kebutuhan biologis, sedangkan bagi orang kota makanan sebagai alat untuk memenuhi
kebutuhan sosial. Dari fenomena sosial ini merupakan dinamika....
A. kelompok primer
B. kelompok formal
C. kelompok sekunder
D. partikularisme kelompok
E. eksklusivisme kelompok

26. Perhatikan ciri masyarakat berikut ini!


(1) terjadi segmentasi ke dalam bentuk kelompok subkebudayaan yang saling berbeda;
(2) memiliki struktur sosial yang terbagi dalam lembaga non-komplementer;
(3) mudah mengembangkan konsensus diantara anggotanya, terutama terhadap nilai- nilai yang
bersifat dasar;
(4) secara relatif, tidak pernah terjadi konflik di antara kelompok satu dengan kelompok lainnya; dan
(5) secara relatif, integrasi sosial tumbuh diatas kesadaran untuk bersatu dalam keberagaman.
Ciri masyarakat multikultural terdapat pada nomor....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
27. Bahan bakar minyak merupakan salah satu sumber daya yang tidak dapat diperbaharui. Oleh karena itu,
salah satu sumber daya yang tidak dapat diperbaharui perlu dijaga kelestariannya, agar dapat mencegah
terjadinya krisis bahan bakar minyak. Masyarakat melakukan terobosan baru dengan menciptakan
kesadaran bermotor hemat BBM, misalnya dengan menciptakan mobil listrik. Faktor penyebab perubahan
perilaku masyarakat adalah ….
A. penemuan baru
B. kebudayaan asing
C. terjadinya pemberontakan
D. konflik dalam masyarakat
E. pertumbuhan jumlah penduduk
28. Melemahnya pertumbuhan ekonomi dapat menyebabkan terjadinya pemutusan hubungan kerja akibat dari
mewabahnya pandemi virus corona oleh perusahaan dari beberapa sektor. Banyak karyawan yang terkena
PHK beralih profesi menjadi pedagang bahkan pengangguran. Adapula sebagian dari mereka terpaksa
melakukan tindak kriminalitas untuk mencukupi kebutuhan hidup. Berdasarkan prosesnya, bentuk
perubahan sosial pada ilustrasi tersebut adalah ….
A. cepat
B. lambat
C. progress
D. direncanakan
E. tidak direncanakan
29. Masyarakat yang beragam suku bangsa, agama, dan ras, memiliki potensi konlik tinggi karena ego
kelompok yang bisa saja mengalahkan nalar untuk saling menghormati namun, apabila warga masyarakat
terlibat aktif dalam berbagai komunitas, maka ego kelompok tersebut bisa diminimalisasi sehingga
kehidupan sosial yang damai sejahtera dalam keragamanpun tercapai. Dalam upaya mencapai integrasi
sosial pada masyarakat multikutural dapat disimpulkan bahwa contoh perilaku kehidupan multikultural
sesuai ilustrasi tersebut adalah....
A. setiap kelompok sosial akan tumbuh subur apabila didalamnya ditanamkan nilai-nilai egosentris
kelompok
B. konsep multikulturalisme mengedepaankan kehidupan berdamping secara damai sejahtera dalam
perbedaan
C. kehidupan multikultural yang saling menerima dan menghargai perbedaan akan membantu proses
mencapai integrasi sosial
D. kehidupan multikultural merupakan kondisi warga masyarakat memiliki kebudayaan yang berbeda
dengan masyarakat lain
E. integrasi sosial secara alamiah pada masyarakat multikultural tetap bisa dicapai meskipun setiap
kelompok mempertahankan egonya
30. Masyarakat Indonesia merupakan masyarakat multikural yang terdiri atas beragam perbedaan. Perbedaan
tersebut meliputi ras, suku, agama, dan kelas sosial. Perilaku yang mencerminkan pola kehidupan
masyarakat multikultural dalam bingkai NKRI ditunjukkan oleh pernyataan.....
A. Ridwan berbagi kenikmatan kue lebaran dengan tetangga nonmuslim
B. Tomi tidak bersedia membeli tas di toko milik pedagang dari etnik berbeda
C. Hadi terlibat demonstrasi buruh menuntut kenaikan upah karena biaya hidup
D. Robi bekerja sebagai tukang penggiling daging ayam dan sapi di pasar tradisional
E. Susi tidak bersedia mengikuti kursus tari Bali karena beliau berasal dari daerah lain

31. Perhatikan artikel di bawah ini!

Transjakarta adalah sebuah sistem transportasi Bus Rapid Transit (BRT) pertama di Asia Tenggara
dan Selatan yang beroperasi sejak tahun 2004 di Jakarta, Indonesia. TransJakarta dirancang sebagai
moda transportasi massal pendukung aktivitas ibukota yang sangat padat. Dengan jalur lintasan
terpanjang di dunia (251.2 km), serta memiliki 260 halte yang tersebar dalam 13 koridor,
Transjakarta yang awalnya beroperasi mulai Pkl. 05.00 – Pkl. 22.00 WIB, kini beroperasi 24 jam.
masyarakat wajib menyesuaikan diri dengan kedisiplinan baru di jalan raya. Masih ada
anggota masyarakat yang melanggar dengan memasuki jalur transjakarta.
Sumber: https://transjakarta.co.id, diunduh 15 Februari 2022

Berdasarkan artikel diatas dampak perubahan baru terhadap transportasi seperti


transjakarta, masyarakat wajib menyesuaikan diri dengan kedisiplinan baru di jalan raya. Tetapi masih ada
anggota masyarakat yang melanggar dengan memasuki jalur transjakarta. Pelanggaran yang dilakukan
termasuk kategori dampak negatif perubahan sosial pada aspek....
A. cultural lag
B. cultural shock
C. struktural
D. fungsional
E. kedisiplinan
32. Setelah disahkan UNESCO sebagai salah satu warisan budaya dunia, batik Indonesia semakin terkenal.
Keunikan cara pembuatan hingga corak yang beragam mendorong desainer baju internasional
memasukkan unsur batik dalam rancangannya. Berdasarkan realitas tersebut, dampak positif globalisasi
bagi budaya Indonesia adalah….
A. meningkatkan eksistensi budaya Indonesia di mancanegara
B. memengaruhi negara lain untuk meniru budaya Indonesia
C. terjadi hubungan diplomatik dengan negara lain
D. streotipe negatif terhadap negara Indonesia
E. saling ketergantungan antar bangsa
33. Negara berkembang cenderung menjadi objek globalisasi, yaitu sebagai negara tujuan perluasan
industrialisasi. Tenaga kerja dan sumberdaya alam dimonopoli oleh para investor asing. Oleh karena itu,
negara berkembang mengalami ketergantungan pada negara maju. Gejala sosial berdasarkan penjelasan
tersebut merupakan dampak negatif globalisasi berupa....
A. fenomena gegar budaya
B. neoklonialisme
C. budaya popular
D. konsumerisme
E. kemiskinan
34. Investor asing membangun industri pariwisata di daerah-daerah terpencil yang memiliki keindahan alam.
Misalnya dengan membangun hotel, restoran dan resort. Pembangunan industri pariwisata tersebut dapat
menyerap tenaga kerja dan meningkatkan perekonomian masyarakat. Akan tetapi kondisi ini
menimbulkan permasalahan yaitu ....
A. peralihan mata pencaharian asli penduduk
B. nilai-nilai kearifan lokal masyarakat memudar
C. orientasi masyarakat cenderung materialistis dan individualis
D. kepedulian masyarakat terhadap kelestarian alam semakin menurun
E. kebijakan pembangunan kadang tidak mementingkan kondisi masyarakat
35. Struktur majemuk masyarakat Indonesia berpengaruh terhadap pola hubungan antar kelompok sosial.
Salah satu cara untuk menguatkan toleransi antar kelompok adalah melalui kerjasama yang terjalin pada
segenap komponen masyarakat. Hubungan kerjasama yang terjalin bertujuan untuk mencegah potensi
konflik terselubung tidak menjadi konflik nyata. Hal ini merupakan salah satu pendekatan dalam toleransi
yang bersifat ....
A. interpersonal
B. multikultural
C. impersonal
D. personal
E. sekular

36. Perhatikan ilustrasi berikut!


Warganet adalah pengguna internet yang berpartisipasi aktif dalam media internet.
Hasil survei yang dilakukan oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet di Indonesia
(APJI) tahun 2020 menunjukkan jumlah pengguna internet di tanah air kembali naik.
Selain kehadiran infrastruktur broadband yang makin merata, faktor pandemi yang
mengharuskan orang-orang berkegiatan di rumah berkontribusi pada meningkatnya
penetrasi internet. Survei APJI untuk 2019 hingga kuartal kedua 2020 menemukan
jumlah pengguna internet mencapai 196,7 juta atau 73,7% dari total populasi
Indonesia. Angka penetrasi itu naik 8,9% dibanding jumlah pengguna sebelumnya.
Adapun perangkat yang digunakan mengakses internet yaitu gawai dan komputer.
Kenaikan angka pengguna internet ini tidak disertai dengan semakin kuatnya mental
masyarakat pengguna untuk selektif memilih kebutuhan edukasi informasi, tetapi
dalam kenyataannya banyak konotasi negatif yang diterima dan direalisasikan oleh
sebagian masyarakat pengguna internet.
Sumber: https://databoks.katadata.co.id, diunduh 13 Februari 2022

Upaya yang tepat dalam menghadapi tantangan globalisasi adalah ….


A. menerima semua tuntunan dari intenet
B. menghormati dan merealisasikan
C. tebang pilih berita yang disajikan
D. terbuka menerima perubahan
E. percaya tuntunan zaman
37. Perhatikan gambar di bawah ini!

Sumber: https://www.google.com, diunduh 13 Februari 2022


Pesatnya perkembangan teknologi menyebabkan terbentuknya kelas-kelas tertentu yang menguasai pasar.
Kondisi ini akan menyebabkan jarak ketimpangan semakin lebar antara penguasa teknologi dan
masyarakat awam. Semakin lebarnya jarak ketimpangan di sebabkan oleh faktor....
A. intern kelompok
B. kebijakan pemerintah
C. potensi sumber daya alam
D. perkembangan globalisasi
E. letak geografis masyarakat
38. Perhatikan artikel berikut!

Seribu perempuan Indonesia yang tinggal di tepi hutan akan mengikuti pelatihan yang
mencakup kegiatan pengidentifikasian pelestarian, dan pemanfaatan tanaman herbal.
Pelatihan dimulai tahun 2019 dan berlanjut selama 2 tahun kedepan. Sasaran
perempuan yang akan di latih meliputi kelompok wanita tani di Pulau Sumatra, Jawa
dan Kalimantan melalui program yang berbasis lingkungan hidup diharapkan para
perempuan dapat menciptakan kewirausahaan berkelanjutan.
Sumber: https:/m.kumparan.com, diunduh 14 Februari 2022

Berdasarkan kutipan artikel tersebut sikap kritis pemberdayaan kaum perempuan bertujuan....
A. mengurangi jumlah marginalisasi perempuan di bidang ekonomi
B. memberikan pekerjaan berbasis domestik sosial stereotip perempuan
C. meningkatkan peran serta perempuan dalam kegiatan ramah lingkungan
D. menaikkan peran perempuan menjadi penanggungjawab kebutuhan ekonomi keluarga
E. memberikan ide kreatif kepada perempuan untuk melakukan bisnis terbatas di ranah domestik
39. Dalam mendukung proses pemberdayaan komunitas petani Rawa Lebak, Sarikat Petani Indonesia (SPI)
memberikan bantuan prasrana berupa mendirikan Lembaga Keuangan Petani (LKP). Pendirian LKP
tersebut dilakukan karena banyak petani Rawa Lebak yang terjebak pinjaman terhadap rentenir untuk
membiayai pertanian. Dari ilustrasi ini tujuan LKP petani Rawa Lebak adalah....
A. mendorong petani rawa leba gemar meminjam uang
B. menyediakan bantuan pendanaan bagi program pemberdayaan
C. mengedukasi masyarakat dalam mengatur keuntungan hasil panen
D. menyediakan bantuan pendanaan pertanian bagi petani secara mudah
E. menyediakan kebutuhan pertanian yang selama ini sulit di dapat petani
40. Perusahaan X ingin melakukan pemberdayaan terhadap komunitas penduduk miskin di pegunungan.
Sebelum melakukan pemberdayaan, inisiator dari perusahaan melakukan pertemuan dengan warga. Dalam
pertemuan tersebut warga menyampaikan informasi penting seperti situasi dan kondisi sumber daya lokal
yang dapat di manfaatkan dalam pemberdayaan. Berdasarkan ilustrasi tersebut, startegi pemberdayaan
komunitas yang digunakan oleh pihak inisiator adalah....
A. memberikan bantuan sarana
B. mengadakan pelatihan khusus
C. mempertimbangkan potensi masyarakat
D. memberikan pendampingan secara berkala
E. memberikan pendampingan secara berkelompok
41. Komunitas pengelola rumah baca melakukan evaluasi internal secara rutin setiap satu bulan. Hasil evaluasi
terakir menunjukkan minat baca masyarakat menurun. Oleh karena itu Pak Agung selaku anggota
menyarankan komunitas untuk mengajukan perpustakaan keliling melalui pengajuan dana kepada
pemerintah. Sistem perpustakaan keliling di nilai lebih efektif meningkatkan minat baca dan memperluas
jangkauan perpustakaan. Ilustrasi tersebut menjelaskan tujuan dan peran penting kegiatan evaluasi, yaitu....
A. menjaga konsistensi kerja
B. memberikan masukan/solusi
C. media pelaporan program kerja
D. menjadi sarana menelaah ketercapaian target
E. menjadi media pengembangan sistem pemberdayaan
42. Seorang peneliti melakukan penelitian dengan topik konflik antarkelas sosial. Berdasarkan hasil
wawancara dan observasi, diperoleh data bahwa pada umumnya masyarakat di bedakan dalam dua kelas,
yaitu pemilik tanah dan petani penggarap. Pembagian hasil panen yang tidak merata menjadi pemicu
konflik tersebut. Pemilik tanah mendapatkan 80% keuntungan. Sementara itu, petani penggarap hanya
memperoleh 20% keuntungan. Berdasarkan teknik dan hasil interpretasi data tersbut, peneliti menerapkan
jenis penelitian....
A. historis
B. deskriptif
C. ekplanatif
D. eksperimen
E. kualitatif
43. Jenis penelitian secara umum dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu pendekatan kuantitatif dan
pendekatan kualitatif. Kedua pendekatan tersebut memiliki perbedaan yang mendasar yaitu….
Pendekatan Kuantitatif Pendekatan Kualitatif
A. Berpijak pada konsep naturalistik Berpijak pada konsep semi naturalistik
B. Pengumpulan data dengan observasi Pengumpulan data dengan kuesioner
C. Hasil penelitian berupa fakta/teori Hasil penelitan memiliki implikasi yang
yang berlaku secara umum terbatas pada situasi-situasi tertentu
D. Dapat dianalisis pada tahap akhir dapat dianalisis sebelum dan sesudah
sebelum laporan laporan
E. Menjelaskan hubungan antar variabel melakukan generalisasi fenomena sosial
penelitian yang diteliti.

44. Perhatikan rumusan masalah berikut!

Apakah ada perbedaan sikap dan perilaku antara siswa yang


bersekolah di SMA negeri dengan siswa yang bersekolah di
SMA swasta?
Rumusan masalah tersebut termasuk bentuk permasalahan....
A. asosiasi simetris
B. asosiasi kausal
C. komparatif
D. deskritif
E. asosiatif
45. Hasil pendapat masyarakat mengenai hukum mati bagi para koruptor secara langsung yang dilakukan oleh
lembaga swadaya masyarakat ditemukan bahwa 70% setuju dan 30% tidak setuju. Data tersebut
digunakan oleh siswa dalam menyusun karya tulis sehingga tergolong jenis data....
A. primer
B. empiris
C. kualiatif
D. kuantitif
E. sekunder

46. Pemerintah kota di satu daerah melakukan penelitian tentang tingkat pendidikan masyarakat. Pengambilan
sampel dilakukan dengan mempertimbangkan penduduk yang tersebar dalam beberapa kecamatan.
Berdasarkan ilustrasi tersebut, teknik pengambilan sampel yang tepat adalah ….
A. area sampling
B. cluster sampling
C. accidental sampling
D. purposive sampling
E. stratified sampling
47. Once ingin melakukan pengamatan mengenai makna nilai simbolis dalam pelaksanaan tradisi Sekaten di
Yogyakarta. Untuk memperoleh informasi yang akurat, pengamatan di lakukan dari awal sampai akhir
kegiatan tersebut. Kelebihan dari teknik pengumpulan data tersebut adalah ….
A. dapat berkomunikasi secara verbal dan nonverbal dengan objek penelitian
B. sewaktu-waktu topik penelitian dapat berubah berdasarkan situasi
C. dapat melihat fenomena secara tuntas tanpa kehadiran peneliti
D. memerlukan waktu yang sangat singkat dan biaya murah
E. tidak perlu persiapan yang berbelit-belit dalam penelitian
48. Perhatikan tabel jenis pekerjaan orang tua peserta didik berikut!
No Pekerjaan F %

1 Karyawan 10 25,0
2 Pengusaha 3 7,5
3 Guru Negeri 10 25,0
4 Petani 12 30,0
5 ABRI / TNI 3 7,5
6 Polisi 2 5,0
Total 40 100
Berdasarkan tabel di atas, makna data hasil penelitian yang tepat adalah ....
A. semua orang tua bekerja di kantor
B. profesi guru lebih bergengsi dibanding petani
C. polisi tetap disegani sebagai penjaga ketertiban
D. pengahasilan karyawan lebih tinggi daripada polisi
E. jumlah terbesar orang tua berprofesi sebagai petani
49. Perhatikan bagian laporan penelitian berikut!

Latar Belakang Masalah


Identifikasi Masalah
Pembatasan Masalah
Perumusan Masalah
Tujuan Penelitian
Manfaat Penelitian
Fungsi dari bagian laporan penelitian tersebut adalah ....
A. menampilkan rekomendasi hasil penelitian
B. menjelaskan teori dan penelitian yang relevan
C. mendeskripsikan data temuan dan hasil analisis
D. menampilkan permasalahan yang sedang diteliti
E. menjelaskan cara melakukan kegiatan penelitian
50. Ruli melakukan penelitian mengenai strategi pengembangan kewirausahaan. Hasil penelitian Ruli
mendapat apresiasi dari pemerintah daerah. Pemerintah daerah memublikasikan hasil penelitian Ruli
dalam bentuk buku. Buku tersebut kemudian di bagikan kepada masyarakat melalui program PKK dan
kelompok-kelompok pemberdayaan. Manfaat publikasi hasil penelitian tersebut bagi masyarakat adalah....
A. meningkatkan wawasan ilmiah
B. meningkatkan karier dan usaha
C. menyempurnakan hasil penelitian
D. menjadi solusi untuk setiap permasalahan
E. memberi pemahaman setiap bidang ilmu
KUNCI JAWABAN PKN
No Jawaban No Jawaban No Jawaban No Jawaban No Jawaban
Soal Soal Soal Soal Soal

1. B 11. C 21. E 31. D 41. B


2. D 12. D 22. C 32. C 42. A
3. B 13. D 23. D 33. A 43. A
4. C 14. C 24. D 34. D 44. E
5. C 15. C 25. D 35. B 45. E
6. B 16. A 26. B 36. E 46. E
7. B 17. D 27. E 37. D 47. C
8. E 18 B 28. E 38. B 48. A
9. A 19. B 29. B 39. B 49. B
10. C 20. E 30. C 40. E 50. B

KUNCI JAWABAN SOSIOLOGI

No Jawaban No Jawaban No Jawaban No Jawaban No Jawaban


Soal Soal Soal Soal Soal

1. D 11. D 21. E 31. A 41. B


2. A 12. D 22. C 32. A 42. C
3. E 13. B 23. A 33. B 43. C
4. C 14. B 24. B 34. E 44. C
5. E 15. E 25. D 35. B 45. C
6. A 16. C 26. E 36. C 46. A
7. B 17. E 27. A 37. D 47. A
8. D 18 B 28. E 38. A 48. E
9. E 19. B 29. B 39. D 49. D
10. C 20. E 30. A 40. C 50. A

Anda mungkin juga menyukai