Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT

SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Diponegoro No. 22 Telepon : 4232448 – 4233347 – 4230963
Faksimil: (022) 4231481 Website: www.jabarprov.go.id, e-mail : info@jabarprov.go.id
BANDUNG – 40115

Bandung, 30 Agustus 2023

Kepada :

Nomor : 7206/KM.03.03/PEREK Yth. KEPALA DINAS PENDIDIKAN


Sifat : Biasa PROVINSI JAWA BARAT
Lampiran : 1 (satu) lembar
Hal : Pembukaan Pendaftaran Program di
Petani Milenial Provinsi Jawa Barat TEMPAT

Dalam rangka upaya penguatan ketahanan pangan pasca pandemi


Covid-19 serta menumbuhkembangkan kewirausahaan pada sektor pertanian,
perikanan dan kehutanan dengan terus mendorong regenerasi petani dari
kelompok usia muda yang diakselerasi melalui kolaborasi antar pemerintahan
dengan akademisi, badan/pelaku usaha, masyarakat dan media serta
stakeholders lainnya, bersama ini kami sampaikan bahwa Pemerintah Provinsi
Jawa Barat akan kembali melaksanakan kegiatan Pendataan dan Seleksi
Program Petani Milenial Tahun 2023, dimana proses seleksi saat ini membuka
peluang bagi lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pertanian, Perikanan
dan Kehutanan untuk dapat ikut serta dalam program tersebut.
Adapun gambaran umum tahapan serta rangkaian kegiatan
pendataan dan seleksi dimaksud adalah sebagai berikut :
1. Pendaftaran bagi calon petani milenial akan dilaksanakan pada tanggal
1-30 September 2023.
2. Proses seleksi dan verifikasi dilaksanakan pada tanggal 1 Oktober – 14
Desember 2023.
3. Pengumuman hasil seleksi akan dilaksanakan pada tanggal 15 Desember
2023.
4. Seluruh proses pendataan dan seleksi program petani milenial dilakukan
secara transparan, terintegrasi dan akan diinformasikan secara menyeluruh
melalui website petanimilenial.jabarprov.go.id serta perangkat media
publikasi pada masing-masing pengampu komoditas di tingkat provinsi
maupun kabupaten/kota.
Sehubungan dengan hal tersebut, mohon kiranya agar dapat
menyampaikan daftar usulan dan rekomendasi dari SMK Pertanian, Perikanan
dan Kehutanan bagi calon pendaftar yang berminat mengikuti proses seleksi
dimaksud serta dapat berkoordinasi dengan Perangkat Daerah Pelaksana
Utama Program Petani Milenial Provinsi Jawa Barat. (alokasi terlampir)
Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan
terima kasih.

a.n. SEKRETARIS DAERAH


ASISTEN PEREKONOMIAN DAN PEMBANGUNAN
u.b

Tembusan :
1. Yth. Bapak Gubernur Jawa Barat (sebagai laporan);
2. Yth. Bapak Wakil Gubernur Jawa Barat;
3. Yth. Bapak Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat;
4. Yth. Bapak Asisten Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Jawa Barat.

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi
Elektronik (BSrE) Badan Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code,
memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut
https://sidebar.jabarprov.go.id/v/70CA981668
70CA981668
Lampiran Surat Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat
Nomor : 7206/KM.03.03/PEREK
Tanggal : 30 Agustus 2023

ALOKASI PENDAFTAR PROGRAM PETANI MILENIAL YANG BERASAL


DARI LULUSAN SMK

ALOKASI
PERANGKAT DAERAH
NO KOMODITAS SELEKSI
PELAKSANA UTAMA
(ORANG)
1 Pertanian Dinas Tanaman Pangan dan 75
Hortikultura Provinsi Jawa Barat
2 Perkebunan Dinas Perkebunan 50
Provinsi Jawa Barat
3 Peternakan Dinas Ketahanan Pangan dan 25
Peternakan Provinsi Jawa Barat
4 Perikanan Dinas Kelautan dan Perikanan 25
Provinsi Jawa Barat
5 Kehutanan Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Barat 25

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi
Elektronik (BSrE) Badan Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code,
memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut
https://sidebar.jabarprov.go.id/v/70CA981668
70CA981668

Anda mungkin juga menyukai