Anda di halaman 1dari 44

Pertumbuhan dan

Perkembangan
Manusia yang ada
hubungannya
dengan Masa
Pubertas.
Apakah kalian tahu apa
bedanya
Pertumbuhan dan
Perkembangan?
Pertumbuhan
Pertumbuhan adalah suatu proses bertambahnya
jumlah sel tubuh yang disertai dengan adanya
pertambahan ukuran, bentuk, berat dan tinggi.
Perkembangan
Perkembangan adalah proses pematangan dari sel-
sel tubuh menuju kedewasaan.
Contoh Pertumbuhan

• Pertumbuhan rambut
• Pertumbuhan kuku
• Pertambahan tinggi.
• Pertumbuhan manusia dari bayi hingga tua.
Contoh Perkembangan

• Perkembangan kemampuan bayi/balita.


Perkembangan organ-organ dalam tubuh.
• Matangnya kemampuan berpikir.
• Perkembangan kemampuan berkomunikasi, dsb.
● Contoh perkembangan yang terjadi pada manusia yaitu saat
bayi baru lahir dia belum bisa merangkak, setelah bisa
merangkak dia akan bisa berjalan. Selanjutnya,
perekembangan yang lain adanya kematangan fisik,
perubahan keahlian atau bicara, serta emosi dan pikiran
yang semakin matang.
● Walaupun pertumbuhan dan perkembangan berbeda,
keduanya adalah suatu proses yang berjalan bersama tidak
dapat dipisahkan.
Perbedaan Pertumbuhan dan
Perkembangan
No. Pertumbuhan Perkembangan
1. Bersifat irreversible (tidak Bersifat reversible (dapat
dapat kembali ke semula) kembali ke semula)

2. Bersifat kuantitatif (dapat di Bersifat kualitatif (tidak


ukur menggunakan angka) dapat di ukur menggunakan
angka)

3. Terjadi pertambahan jumlah Terjadi pematangan fungsi


sel organ
4. Pertambahan ukuran (volume, Organ reproduksi sudah
massa dan tinggi). fungsional
Tahap Pertumbuhan Manusia

01 02 03 04 05 06
Masa Masa Masa Masa Masa Masa
Bayi Balita Anak-anak Remaja Dewasa Tua
0-1 tahun 1-5 tahun 5-10 tahun 10-20 tahun 20-50 tahun >50 tahun

Perempuan 9-13 tahun

Peralihan dari masa anak- Laki-laki 10-14 tahun


anak ke remaja -> pubertas
Masa
Pubertas
Pubertas merupakan masa
peralihan dari anak-anak
menuju remaja.

Tanda

Matangnya organ
reproduksi dan terjadinya
perubahan fisik serta
mental pada anak laki-laki
dan perempuan.
Pada saat memasuki
masa pubertas, laki-laki
dan perempuan
mengalami PERUBAHAN
PRIMER dan PERUBAHAN
SEKUNDER.
Perubahan Primer
Perubahan primer adalah ciri primer yang terjadi pada
masa pubertas yang dialami laki-laki atau perempuan. Ciri
primer pada laki-laki adalah diproduksinya sel sperma
oleh testis, sementara ciri primer pada perempuan adalah
telah diproduksinya sel telur oleh ovarium. Ciri perubahan
primer merupakan tanda awal seseorang memasuki masa
pubertas yang ditandai matangnya organ reproduksi.
Perubahan Sekunder
Perubahan sekunder adalah perubahan yang menyertai perubahan
primer berupa perubahan fisik. Ada perubahan sekunder yang sama-
sama dialami oleh laki-laki dan perempuan, seperti: bau badan lebih
menyengat, tumbuh rambut pada bagian-bagian tubuh tertentu, dan
muncul jerawat.
Perubahan sekunder yang dialami perempuan: membesarnya payudara
dan pinggul membesar.
Perubahan sekunder yang dialami laki-laki: suara berubah menjadi
lebih besar, dada semakin bidang dan tumbuh kumis serta jakun.
Ciri Pubertas Pada Laki-laki
Suara Bau badan Dada
berubah dan bertambah
menjadi lebih munculnya lebar dan
besar. jerawat. bidang.

Tumbuhnya Muncul rambut Kulit menjadi


kumis dan halus pada lebih kasar dan
mulai terlihat ketiak dan pori-pori
jakun. kemaluan. tampak besar.
Ciri Pubertas Pada Perempuan
Tumbuhnya
Payudara Timbulnya
rambut halus
semakin bau badan
di ketiak dan
membesar. dan jerawat.
kemaluan.

Pinggul Biasanya kulit


membesar. akan lebih
berminyak.
Saat pubertas, seorang
remaja harus senantiasa
menjaga Kesehatan
reproduksinya.
Hubungan Pubertas dengan
Kesehatan Reproduksi

1 2 3
Mandi secara Menggunakan Gunakan pakaian
teratur, paling pakaian yang dalam yang
sedikit dua kali menyerap keringat. berbahan katun dan
sehari. menggantinya
secara teratur.
Hubungan Pubertas dengan
Kesehatan Reproduksi

4 5 6
Bersihkan wajah Jaga kemaluan agar Setelah buang air
setelah beraktifitas selalu dalam kecil, bersihkan
di luar ruangan. keadaan kering. dengan air bersih,
dan keringkan
dengan handuk
atau tisu.
Hubungan Pubertas dengan
Kesehatan Reproduksi

7 8 9 10
Menyeka kemaluan Mengganti Pilih teman berolahraga dan
dari depan ke makan makanan yang
pembalut saat pergaulan yang
sehat.
belakang. menstruasi. baik.
SOAL-SOAL
1. Sebutkan ciri-ciri pertumbuhan!

Jawaban:

- Bersifat irreversible (tidak dapat kembali ke semula)


- Bersifat kuantitatif (dapat di ukur menggunakan angka)
- Terjadi pertambahan jumlah sel
- Pertambahan ukuran (volume, massa dan tinggi).
2. Sebutkan ciri-ciri perkembangan!

Jawaban:

- Bersifat reversible (dapat kembali ke semula)


- Bersifat kualitatif (tidak dapat di ukur menggunakan
angka)
- Terjadi pematangan fungsi organ
- Organ reproduksi sudah fungsional
3. Sebutkan contoh dari pertumbuhan!
Jawaban:

• Pertumbuhan rambut.
• Pertumbuhan kuku.
• Pertambahan tinggi.
• Pertumbuhan manusia dari bayi hingga tua.
4. Sebutkan contoh dari perkembangan!
Jawaban:

• Perkembangan kemampuan bayi/balita.


• Perkembangan organ-organ dalam tubuh.
• Matangnya kemampuan berpikir.
• Perkembangan kemampuan berkomunikasi.
5. Sebutkan urutan tahapan
pertumbuhan manusia yang benar!
Jawaban:
6. Tahap dimana manusia akan mulai beruban,
keriput, masa otot dan tulang menurun,
penglihatan dan pendengaran berkurang adalah
pada saat masa…

Jawaban:

Masa Tua
7. Tahap dimana manusia sudah mulai mandiri
dan dapat mengerjakan pekerjaan yang ringan
adalah pada saat masa…

Jawaban:

Masa Anak-anak
8. Tahap dimana manusia sangat bergantung
pada orangtuanya, belum dapat berjalan dan
masing mengonsumsi ASI adalah …

Jawaban:

Masa Bayi
9. Tahap dimana manusia sudah berpikir secara
matang, sudah mulai berkeluarga dan memiliki
keturunan adalah pada saat masa…

Jawaban:

Dewasa
10. Tahap dimana manusia sudah mulai dapat
berjalan, melompat, berlari dan mulai pandai
berbicara dengan orang lain adalah pada saat
masa…

Jawaban:

Balita
11. Tahap yang merupakan peralihan dari anak-
anak menuju dewasa dimana pada masa ini
manusia mengalami pubertas adalah pada saat
masa…

Jawaban:

Remaja
12. Masa pubertas adalah peralihan dari masa
menuju masa

Jawaban:

Anak-anak Menuju masa Remaja


13. Pada saat masa pubertas, organ reproduksi
perempuan akan mulai menghasilkan…

Jawaban:

Sel telur
(ovum)
14. Pada saat masa pubertas, organ reproduksi
laki-laki akan mulai menghasilkan…

Jawaban:

Sel sperma
(spermatozoa)
15. Salah satu cara menyikapi masa pubertas yang
dialami remaja adalah rajin menjaga kebersihan
tubuh. Cara menjaga kebersihan tubuh adalah…
Jawaban:

1. Mandi secara teratur, paling sedikit dua kali sehari.


2. Menggunakan pakaian yang menyerap keringat.
3. Gunakan pakaian dalam yang berbahan katun dan menggantinya secara teratur.
4. Bersihkan wajah setelah beraktifitas di luar ruangan.
5. Jaga kemaluan agar selalu dalam keadaan kering.
6. Setelah buang air kecil, bersihkan dengan air bersih, dan keringkan dengan handuk atau tisu.
7. Menyeka kemaluan dari depan ke belakang.
8. Mengganti pembalut saat menstruasi.
16. Memasuki usia remaja, wajah akan mudah
berjerawat. Hal ini disebabkan oleh meningkatnya
aktivitas kelenjar…
Jawaban:

Minyak pada kulit.


Kelenjar minyak terletak di bawah permukaan kulit
dan bertugas menghasilkan minyak alami yang
disebut sebum. Namun, selama masa pubertas,
perubahan hormon dalam tubuh. Akibatnya, produksi
sebum meningkat secara signifikan. Jumlah sebum
yang berlebih dapat menyebabkan pori-pori kulit
tersumbat, yang pada gilirannya dapat
menyebabkan jerawat.
17. Banyak aktivitas di masa pubertas cukup menguras
energi. Agar stamina tubuh tetap terjaga, para remaja harus
menghindari pola makan yang tidak sehat. Salah satu
contoh pola makan yang tidak sehat adalah
Jawaban:
- Makanan tinggi lemak jenuh: seperti makanan cepat saji,

gorengan.

- Konsumsi gula berlebihan: seperti minuman bersoda, permen,

kue, dan cokelat.

- Pola makan rendah serat: tidak mengonsumsi cukup serat dari

sayuran, buah-buahan, dan biji-bijian dapat menyebabkan

masalah pencernaan.
18. Banyak aktivitas di masa pubertas cukup menguras
energi. Agar stamina tubuh tetap terjaga, para remaja harus
menghindari pola makan yang tidak sehat. Salah satu
contoh pola makan yang tidak sehat adalah
Jawaban:
- Pola makan yang tidak seimbang: misalnya,
mengonsumsi banyak makanan dari satu kelompok
makanan dan mengabaikan kelompok makanan
lainnya, bisa menyebabkan kekurangan nutrisi penting
yang dibutuhkan tubuh.
- Pola makan yang tidak teratur: Tidak mengonsumsi
makanan secara teratur atau sering melewatkan waktu
makan dapat menyebabkan masalah pencernaan,
19. Matangnya organ reproduksi remaja perempuan ditandai dengan…

Jawaban:

Menstruasi

Menstruasi adalah proses meluruhnya sel telur pada perempuan


yang terjadi setiap satu bulan sekali.

20. Perubahan fisik maupun psikologis pada usia remaja adalah


akibat dari perubahan…
Jawaban:
Hormon
21. Usia pubertas pada perempuan adalah antara usia …
tahun sampai … tahun
Jawaban:

9-13 tahun

22. Usia pubertas pada laki-laki adalah antara usia … tahun


sampai … tahun

Jawaban:

10-14 tahun
23. Contoh kegiatan positif yang dapat dilakukan remaja
dalam menghadapi masa pubertas adalah…

Jawaban:
1. Olahraga dan Aktivitas Fisik: Berpartisipasi dalam
olahraga atau kegiatan fisik lainnya seperti berlari,
bersepeda, berenang, dll.
2. Seni dan Kreativitas: Bermain musik, melukis, menulis,
atau berpartisipasi dalam kegiatan seni lainnya.
3. Kegiatan Sosial: Berinteraksi dengan teman-teman
sebaya atau bergabung dengan klub atau kelompok
sosial untuk membangun hubungan sosial yang positif.
24. Contoh kegiatan positif yang dapat dilakukan remaja
dalam menghadapi masa pubertas adalah…

Jawaban:

4. Pendidikan dan Pengetahuan: Meningkatkan


pengetahuan dengan membaca buku,
mengikuti kursus, atau berpartisipasi dalam
aktivitas pendidikan lainnya.
5. Mengembangkan Keterampilan Baru: Belajar
keterampilan baru seperti memasak atau
berbicara di depan umum dapat
meningkatkan kepercayaan diri dan
kemandirian remaja.
SEKIAN
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai