Anda di halaman 1dari 8

GEBYAR SEMARAK

HUT RI KE 78

MANUAL & REGULASI PERTANDINGAN

H. NUR KHOLIS
Kepala Desa Bangsalsari
PANITIA TURNAMEN SEPAK BOLA

Sekretariatan : Desa Bansalsari. Kec. Bangsalsari - Jember


HP/ WA 082231264012

Manual & Regulasi Turnamen Sepak Bola


Kades Bansalsari Cup 2023

PASAL 1
Pendahuluan
Bahwa dengan di dorong oleh keinginan untuk mempererat tali persaudaraan dan kepedulian
Bapak Kepala Desa Bangsalsari , Kecamatan Bangsalsari Serta meningkatkan rasa kebangsaan dari
semua lapisan masyarakat dan untuk membangkitkan kembali persepakbolaan Indonesia pada
umumnya khususnya Sepak Bola Jember kami mengadakan Turnamen Sepak Bola
Kades Bangsalsari Cup 2023
PASAL 2
Dasar
Peraturan dasar pertandingan Turnamen Sepak Bola Kades Bangsalsari Cup 2023
1. Statuta PSSI
2. Hasil keputusan rapat Panitia pelaksana Turnamen SepakBola Kades Bangsalsari Cup 2023
PASAL 3
Maksud dan Tujuan
Peraturan pertandingan khusus ini diterbitkan untuk mengatur penyelenggara pertandingan bagi
seluruh peserta Turnamen Sepak Bola Kades Bangsalsari Cup 2023 denga tujuan :
1. Memeriakan HUT RI Ke 78
2. Menjalin Silahturahmi dan Hiburan Masyarakat Desa Bangsalsari
3. Meningkatkan Perekonomian
PASAL 4
Waktu dan Tempat Pertandingan
Hari : Minggu - Rabu
Tanggal : 16 Juli 2023 s/d 02 Agustus 2023
Jam : 15.45 WIB
Tempat : Lapangan Desa Bangsalsari, Kecamatan Bangsalsari - Jember
PASAL 5
Peserta dan Kondisi Peserta
1. Peserta Turnamen Sepak Bola Kades Bangsalsari Cup 2023 ditentukan Oleh Panitia
Pelaksana
2. Seorang pemain tidak dibenarkan mengikuti lebih dari satu Klub / Tim.
PASAL 6
Kewajiban Peserta Dalam Mengikuti Turnamen Sepak Bola Kades Bangsalsari Cup 2023
1. Memahami dan mematuhi peraturan permainan ( Laws Of The Game)
2. Menghormati asas asas FAIR PLAY
3. Bertanding diseluruh pertandingan sesuai dengan regulasi serta jadwal yang telah
ditetapkan Panitia Pelaksana.
4. Mematuhi seluruh keputusan yang dibuat oleh Panitia Pelaksana.
PANITIA TURNAMEN SEPAK BOLA

Sekretariatan : Desa Bansalsari. Kec. Bangsalsari - Jember


HP/ WA 082231264012

Manual & Regulasi Turnamen Sepak Bola


Kades Bansalsari Cup 2023

PASAL 7
Pimpinan Pertandingan
1. Pimpinan pertandingan dari Wasit ASKAB PSSI Jember
2. Keputusan Wasit adalah mutlak / mengikat baik didalam atau diluar pertandingan
3. Para peserta tidak diberi hak protes.
4. Apabila disalah satu team ada yang membuat keributan, kerusuhan, yang menyebabkan
menghambat jalannya pertandingan, maka panitia berhak memutuskan untuk
kesebelasan/tim tersebut di diskualifikas ( tidak berhak melanjutkan / mengikuti
pertandingan selanjutnya).
PASAL 8
Waktu,Lama Pertandingan,Pergantian Pemain dan Jumlah Pemain
1. Kick Off Dimulai Jam 15.45 WIB
2. Durasi pertandingan 2 x 30 menit dengan istirahat 5 menit
3. Jumlah Pergantian 4 orang termasuk penjaga gawang
4. Apabila dalam satu Tim / Club berjumlah kurang dari 7 (tujuh) orang pemain, maka
pertandingan tersebut tidak bisa dilaksanakan
PASAL 9
Kostum dan Bola
1. Kesebelasan harus menggunakan kostum yang seragam dan bernomor punggung.
2. Waktu pemanasan bola yang digunakan adalah milik masing-masing Tim/Club dan pada
waktu pertandingan bola yang dipakai adalah milik panitia.
3. Tim/Klub Tuan ruman berhak mengunakan Kostum Kebesaranya

PASAL 10
Tata Tertib Pertandingan
1. Untuk Sistem Pertandingan yang menentukan adalah Panitia Pelaksana
2. Apabila pertandingan pada 2 kali 30 menit hasil pertandingan draw/seri, maka langsung
diadakan adu tendandangan penalti sebanyak 5 kali penendang, jika masih belum ada
pemenang dilanjutkan sampai ada selisih goal Dengan 3 Penendang dan apabila masih
tetap draw/seri maka diadakan TOSS
3. Apabila peserta datang terlambat sampai jam 16.15 WIB maka peserta tersebut
dinyatakan kalah WO dengan score 5-0.
4. Tiap pemain diwajibkan memakai Koas kaki dan Skin Deker ( Pelindung kaki )
5. Pemain yang mendapatkan kartu kuning sebanyak 2 kali dalam satu pertandingan dari
wasit, maka pemain tersebut tidak diperkenankan main 1 kali lagi pertandingan berikutnya
PANITIA TURNAMEN SEPAK BOLA

Sekretariatan : Desa Bansalsari. Kec. Bangsalsari - Jember


HP/ WA 082231264012

Manual & Regulasi Turnamen Sepak Bola


Kades Bansalsari Cup 2023

6. Pemain yang terkena hukuman kartu merah, maka pemain tersebut tidak diperkenankan
main 1 kali pertandingan berikutnya.
7. Tim/Klub yang mengundurkan diri /mogok main sebelum pertandingan berakhir, maka
dianggap kalah 5-0.
PASAL 11
Bench Pemain Dan Warming Up / Pemanasanasan
1. Tim yang disebut pertama bertindak sebagai tuan rumah berhak mengunakan kostum
kebesaranya
2. Tim yang Bertidak Sebagai Tuan Rumah Bench Pemain berada di sebelah kiri Panitia
3. Tim yang Bertidak Sebagai tim tamu Benc Pemain berada di sebelah kiri Panitia
PASAL 12
Tanggung Jawab Tim / Peserta dan Panpel
1. Tim / Peserta bertanggung jawab terhadap tingkah laku dan pemain, Official anggota
supporter dan setiap orang yang bertugas dalam pertandingan atas diri mereka masing
masing.
2. Tim / Peserta dan PANPEL menjamin keamanan dan kenyamanan sebelum, pada saat dan
setelah berlangsungnya pertandingan
3. Club dan panpel serta wajib untuk membuat kesepakatan yang mengikat dan merujuk
kepada
a. Law Of The Game
b. Manual dan regulasi yang sudah ditetapkan oleh panitia Pelaksana.
PASAL 13
Penundaan Pertandingan.
1. Apabila pertandingan dihentikan oleh wasit sebelum berakhirnya durasi normal
pertandingan karena alasan FORCE MAJEURE dan alasan lain tetapi tidak terbatas pada
lapangan permainan yang tidak layak digunakan, kondisi cuaca,maka pertandingan
dinyatakan ditunda
2. Apabila pertandingan ditetapkan untuk dilanjutkan dihari berikutnya atau ditanggal lain
yang ditetapkan oleh PANPEL maka hal - hal berikut ini berlaku :
a. Pemain yang bertanding harus sesuai dengan kondisi pada saat pertandingan
diputuskan ditunda.
b. kartu kuning yang diberikan sebelum pertandingan diputuskan ditunda dinyatakan
tidak dihitung untuk pertandingan lainnya sebelum pertandingan yang ditunda
tersebut diselesaikan
c. Jumlah pergantian pemain harus sesuai dengan kondisi pada saat pertandingan
diputuskan ditunda
3. Apabila pertandingan ditetapkan selesai maka seluruh kartu kuning dinyatakan tetap
berlaku.
PANITIA TURNAMEN SEPAK BOLA

Sekretariatan : Desa Bansalsari. Kec. Bangsalsari - Jember


HP/ WA 082231264012

Manual & Regulasi Turnamen Sepak Bola


Kades Bansalsari Cup 2023

4. Terhadap keputusan apapun yang ditetapkan sehubungan dengan penundaan tersebut


tidak dilakukan upaya protes ataupun banding.
PASAL 14
Penentuan Pemenang Melalui Tendangan Dari Titik Penalti
1. Jumlah penendang penalti sebanyak 5 pemain ditambah 3 penendang cadangan
2. Apabila Scor sama maka ditentukan dengan selisih goal /3 penendang cadangan
3. Apabila scor masih tetap sama maka dilakukan TOSS
PASAL 15
Perlengkapan Medis Pertandingan
Perlengkapan medis dalam setiap pertandingan masing - masing Tim / Peserta menyiapkan tim
medis.
PASAL 16
Pelanggaran dan Hukuman
1. Club / Peserta yang menggunakan pemain tidak sah akan dikenakan sangsi
a. Gol kekalahan ditambah 3 (tiga) gol minus
b. Kemenangan atau hasil imbang dibatalkan dan dinyatakan kalah 0 – 3
c. Jumlah nilai kemenangan yang telah diperoleh dikurangi 3 (tiga)
2. Club / Peserta yang secara sengaja tidak hadir di tempat pertandingan sesuai dengan
jadwal pertandingan yg telah ditetapkan dikenakan sangsi
a. Dinyatakan kalah 0 – 3 kemenangan untuk lawan dan atau keduanya dinyatakan
kalah apabila kedua club tdk hadir ditempat pertandingan
b. Pengurangan nilai sebanyak 3 (tiga) poin terhadap perolehan nilai yang telah
dikumpulkan.
3 Tim / Peserta yang secara sengaja dengan alasan apapun tidak melanjutkan pertandingan
setelah batas waktu penundaan yang diberikan akan dikenakan sangsi
a. Dinyatakan kalah 0 – 3
b. Pengurangan nilai sebanyak 3 (tiga) poin terhadap perolehan nilai yang telah
dikumpulkan
PASAL 17
Pelanggaran Disiplin
Terhadap pelanggaran Disiplin yang terjadi dalam pertandingan Panpel memiliki wewenang untuk
1. Memberikan teguran dan atau peringatan terhadap pelanggaran disiplin yang terjadi
2. Memberlakukan penegakan disiplin terhadap pelanggaran yang memiliki sangsi difinitif
sebagaimana diatur dalam regulasi
3. Melaporkan terjadinya pelanggaran disiplin sebagai mana diatur dalam kode disiplin PSSI
kepada Komisi Disiplin
PANITIA TURNAMEN SEPAK BOLA

Sekretariatan : Desa Bansalsari. Kec. Bangsalsari - Jember


HP/ WA 082231264012

Manual & Regulasi Turnamen Sepak Bola


Kades Bansalsari Cup 2023

PASAL 18
Hadiah dan Uang Pembinaan
1. Juara 1 Rp. 3.000.000
2. Juara 2 Rp. 2.000.000
3. Juara 3 Rp. 1.000.000
4. Juara 4 Rp. 750.000
PASAL 19
Peraturan Khusus
1. Denda kartu kuning 20.000
2. Denda kartu Merah 50.000
3. Pemain yang tidak memakai Skindeker akan didenda Rp. 20.000
4. Pemain yang memakai kaos kaki pendek akan didenda Rp. 20.000
4. Uang DEPOSIT ( uang jaminan ) Rp. 100.000 dan akan dikembalikan setelah pertandingan
selesai setelah dikurangi uang kartu apabila tidak mendapat akumulasi kartu uang akan
kembali utuh.
PASAL 20
Penutup
1. Demikian manual dan regulasi pertandingan Turnamen Sepak Bola
Kades Bangsalsari Cup 2023 dapatnya ditaati oleh semua peserta dan keputusan panitia
muttkak serta tidak bisa diganggu gugat peserta yang mengikuti pertandingan, harapan
kami dengan semangat olahragawan kita tingkatkkan persatuan dan kesatuan.Amin
2. Hal – hal yang belum tercatum di manual dan regulsai Turnamen Sepak Bola
Kades Bangsalsari Cup 2023 menjadi kewenangan panitia pelaksana
3. Keputusan panitia pelaksana mutlak dan tidak bisa dibanding.

Ditetapkan di : Bangsalsari
Pada Tanggal : 07 Juli 2023

TURNAMENN SEPAK BOLA


KADES BANGSALSARI CUP 2023
Ketua Panitia

ttd

BURHANUDIN

Anda mungkin juga menyukai