Anda di halaman 1dari 8

-1-

PEMERINTAH KOTA KEDIRI


DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS SUKORAME
Jln. Veteran No. 50A Kota Kediri, Kode Pos : 64114 Jawa Timur
Telp. (0354) 778640 Email: puskesmassukoramekediri@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SUKORAME


NOMOR : 188.4/4/419.108.9/2023

TENTANG
JENIS-JENIS PELAYANAN UPT PUSKESMAS SUKORAME

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPT PUSKESMAS SUKORAME,

Menimbang : a. bahwa Puskesmas sebagai fasilitas kesehatan tingkat


pertama wajib menyediakan pelayanan kesehatan sesuai
dengan peraturan perundangan yang berlaku dan
berdasarkan identifikasi dan analisis;
b. bahwa Kepala Puskesmas, penanggung jawab upaya,
coordinator pelayanan dan pelaksana kegiatan sebagai
pemberi layanan harus mengetahui jenis-jenis pelayanan
yang disediakan oleh Puskesmas;
c. bahwa masyarakat sebagai penerima manfaat pelayanan,
lintas program, dan lintas sektor mendapatkan kemudahan
akses informasi tentang jenis- jenis pelayanan dan kegiatan-
kegiatan Puskesmas, serta akses terdapat pelayanan dan
penyampaian umpan balik;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
pada huruf a,b, dan c perlu ditetapkan Keputusan Kepala
Puskesmas tentang Jenis-Jenis Pelayanan di Puskesmas
berdasarkan identifikasi dan analisis;
e. bahwa dengan ditetapkannya surat keputusan ini, maka
Surat Keputusan Kepala UPT Puskesmas Sukorame nomor
001/SK/A/SKRM/I/2018 tentang Jenis dan Jadwal pelayanan
di UPT Puskesmas Sukorame sudah tidak sesuai;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009, tentang Pelayanan


Publik (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009
Nomor 112);
2. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
144, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
-2-

Nomor 5063);
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 13
Tahun 2015 Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan
Lingkungan Di Puskesmas;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 39
Tahun 2016 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Program
Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 2016);
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44
Tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor 1423);
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 4
Tahun 2019 tentang Standar Tekhnis Pemenuhan Mutu
Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2019
Nomor 68);
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43
Tahun 2019 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 1335);
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 34
Tahun 2022 tentang Akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat,
Klinik, Laboratorium Kesehatan, Unit Transfusi Darah,
Tempat Praktek Mandiri Dokter dan Tempat Prakter Dokter
Gigi (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2022 Nomor
1207);
9. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.01.01/MENKES/265/2023 tentang Standar Akreditasi
Puskesmas;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS SUKORAME


TENTANG JENIS – JENIS PELAYANAN UPT PUSKESMAS
SUKORAME

KESATU : Penetapan jenis pelayanan dan kegiatan di Puskesmas Sukorame


mengacu pada ketetapan dari Peraturan perundang – undangan
dan pedoman dari Kementerian Kesehatan;

KEDUA : Jenis pelayanan dan kegiatan yang ada di UPT Puskesmas


Sukorame berupa pelayanan UKP, Kefarmasian dan
Laboratorium, pelayanan PIS-PK dengan intervensi Kunjungan
keluarga yang sesuai dengan kebutuhan dan harapan masyarakat
serta pelayanan UKM Esensial dan pelayanan UKM
Pengembangan sebagaimana tersebut dalam lampiran
merupakan bagian tak terpisahkan dari keputusan ini;

KETIGA : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan


ketentuan apabila dikemudian hari ada kekeliruan dalam
penetapan ini, maka akan dilakukan perubahan sebagaimana
-3-

mestinya.

Ditetapkan di : Kediri
Pada tanggal : 1 Juni 2023

KEPALA UPT PUSKESMAS SUKORAME

dr. MELDA NISRINA ARISTA MAWARTY


Pembina Tk. I / IV-b
NIP. 19810406 201001 2 025

*Perlu penetapan dari analisis kebutuhan dan harapan masyarakat (awal tahun)
-4-

LAMPIRAN I : KEPUTUSAN KEPALA UTPD


PUSKESMAS SUKORAME
NOMOR : 188.4/4/419.108.9/2023
TENTANG : JENIS-JENIS PELAYANAN UPT
PUSKESMAS SUKORAME

JENIS PELAYANAN DI UPT PUSKESMAS SUKORAME

I. UKP, Kefarmasian dan Laboratorium


1. Pelayanan Kesehatan Umum
2. Pelayanan KIA dan KB
a. Kesehatan Ibu (ANC-PNC)
b. Kesehatan Bayi dan Balita (MTBS dan MTBM)
c. Pelayanan KB KB
1. Pemasangan dan Pencabutan IUD
2. Pemasangan dan Pencabutan Inflant
3. Suntik KB
4. Pil KB
5. Kondom
3. Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut
a. Penambalain gigi biasa
b. Penambalan gigi dengan Sinar
c. Pencabutan dan pengobatan gigi dan mulut
d. Pembersihan karang gigi
e. Konsultasi Kesehatan Gigi dan Mulut Dasar
4. Pelayanan Laboratorium
a. Darah lengkap
1) Hemoglobin
2) Erytrosit
3) Trombosit
4) Lekosit
5) HCT/PCV
6) Hitung Jenis : Eosinofil, Basophil, Stab, Segment, Lymphosit, Monosit
b. Kimia Klinik
1) Glucosa
2) Cholesterol
3) Trigeliserid
4) Uric Acid
5) SGOT
6) SGPT
7) BUN
8) Serum Kreatinin
c. Serologi
1) PP Tes/Tes Kehamilan
2) Widal
3) HIV
4) IMS
5) HbsAg
6) TPHA
7) VDRL
8) Rapid Antigen Covid-19
-5-

9) Golongan Darah
d. Bakteriologi
1) BTA
e. Urin Lengkap
1) PH
2) Berat Jenis
3) Reudksi
4) Albumin
5) Urobilinogen
6) Bilirubin
7) Keton
8) Nitrit
9) Sedimen
5. Pelayanan Tindakan dan Gawat Darurat
6. Pelayanan Farmasi
7. Pelayanan Konsultasi
a. Konsultasi Gizi
1) Konsultasi tentang ASI Eksklusif
2) Konsultasi diet bagi penderita penyakit DM, Hipertensi dll
3) Konsultasi gizi seimbang bayi dan balita
b. Konsultasi Kesehatan Lingkungan / Klinik Sanitasi
1) Konsultasi tentang syarat pembangunan rumah sehat
2) Kpnsultasi pengelolaan sampah dan limbah
3) Konseling penyakit berbasis lingkungan (TB, Kusta, Diare, DBD)
c. Konsultasi TBC
d. Konsultasi HIV dan IMS
8. Pelayanan Imunisasi
a. Imunisasi Catin
b. Imunisasi Dasar Lengkap
c. Imunisasi Covid-19 (Bila Stok Tersedia) *Mandatori*
9. Pelayanan Rujukan RS
II. Pelayanan PIS PK – Melalui Intervensi Kunjungan Keluarga
III. Pelayanan UKM Esensial
1. Pelayanan Promosi Kesehatan
a. Penyuluhan kesehatan
b. Pemberdayaan masyarakat dalam PHBS
c. Pembinaan Desa Siaga Aktif (Pengenalan kondisi desa, Survey Mawas
Diri, Musyawarah Msyarakat Desa, perencanaan partisipatif, intervensi)
d. Pembinaan UKBM (Ponkesdes, Posyandu Balita, Posyandu Lansia,
Posbindu PTM, Poskestrenn, Pos UKK)
2. Pelayanan Kesehatan Keluarga
a. Pelayanan Kesehatan Ibu
1) Pelayanan ibu nifas normal
2) Pelayanan ibu menyusui
3) Melaksana deteksi dini kanker leher rahim dan payudara
4) Pelaksanaan kelas ibu
b. Pelayanan Kesehatan Anak
1) Kunjungan rumah motivasi
2) Imunisasi rutin sesuai program dari pemerintah
3) Pemantauan tumbuh kembang bayi, anak balita dan anak prasekolah
4) Konseling dan penyuluhan
-6-

c. Pelayanan Keluarga Berencana (KB)


1) Konseling dan penyuluhan
2) Pelayanan KB
3) Pelayanan dengan momen khusus
4) Pendataan sasaran KB
3. Pelayanan Kesehatan Lingkungan
a. Membantu mekanisme penyediaan dan pengelolaan air bersih dan sanitasi
lingkungan berbasis komunitas masyarakat.
b. Melakukan inspeksi sanitasi terhadap TPS (Tempat Pengelolaan
Sementara), TPA (Tempat Pengelolaan Akhir), perumahan, sarana air
bersih,Tempat-tempat Umum, Tempat Pengelolaan makanan.
c. Melakukan koordinasi lintas program dan sektor sehingga terbentuk
jejaring dan kerjasama antara sektor terkait.
d. Melakukan pembinaan dan monitoring terhadap Puskesmas dan
jaringannya
4. Pelayanan Gizi Masyarakat
a. Pemberian kapsul vitamin A
b. Memotivasi ibu post partus untuk memberikan ASI eksklusif
c. Penimbangan setiap bulan dan pemantauan pertumbuhan bayi, anak balita
di Posyandu
d. Pengukuran tingg badan/panjang badan bayi dan balita
e. Penyuluhan, pemantauan status gizi dan konsultasi gizi di meja 4
f. Pemetaan kadarzi
g. Monitoring garam beryodium
h. Pemberian makanan pendamping ASI pada usia 6-24 bulan yang bawaah
garis merah (BGM) dan GAKIN
i. Investasi /pelacakan kasus gizi buruk
j. Pemberian tablet tambah darah pada bumil
k. Balita gizi buruk dan ibu hamil KEK mendapat PMT pemulihan
5. Pelayanan P2P (Pencegahan dan Pengendalian Penyakit)
a. Penyelidikan epidemiologi bilaterjadi KLB
b. Melakukan pelacakan dalam upaya penanggulangan KLB
c. Penyuluhan kepada masyarakat melalui kegiatan yang ada di
desa/kelurahan setempat
d. Melaksanakan surveilans faktor resiko PTM melalui Posbindu
e. Melakukan koordinasi lintas sektor dan tokoh masyarakat dalam rangka
pencegahan dan pengendalian penyakit menular dan tidak menular
f. Melakukan pencarian kasus penderitaseccara aktif
g. Melakukan pelacakan kasus mangkir
h. Pemeriksaan jentik berkala di rumah atau tempat-tempat umum
i. Melaksanakan fogging
6. Pelayanan Perawat Kesehatan Masyarakat
a. Asuhan keperawatan kasus yang memerlukan tindak lanjut di rumah
b. Asuhan keperawatan keluarga rawan dan miskin
IV. Pelayanan UKM Pengembangan
1. Pelayanan Kesehatan Gigi Masyarakat
a. Pelayanan upaya kesehatan gigi sekolah (UKGS)
b. Pelayanan kesehatan gigi masyarakat (UKGM)
2. Pelayanan Kesehatan Tradisional
a. Membina pengobatan penyehat tradisional di wilayah kerja
b. Kultural dihilangkan
-7-

c. Membina dan mengembangkan pengobatan di rumah dengan cara


tradisional
d. Menggerakkan dan membina TOGA bersama tm pengigerak PKK kader di
kelompok ASMAN
3. Pelayanan Kesehatan Olahraga
a. Pembentukan, bimbingan teknis dan pengawasan upaya kesehatan
olahraga
b. Skrining kesehatan
c. Pengukuran tingkat kebugaran jasmani siswa sekolah tingkat dasar
d. Rujukan kesehatan olahraga
e. Penyuluhan
4. Pelayanan Kesehatan Kerja
a. Pengumpulan data dasar
b. Pemetaan jenis usaha, jumlah pekerja dan perkiraann faktor resiko dan
besarnya masalah
c. Pertemuan koordinasi tingkat kecamatan dengan lintas sektor
d. Pertemuan dengan pengusaha dan serikat pekerja
e. Pelatihan pekerja dan pengusaha oleh Puskesmas
f. Kunjungan lapangan
g. Menentukan tindakan perbaikan
h. Pemberian motivasi pengusaha
i. Memfasilitasi pembentukan pos UKK sektor formal dan informal
5. Pelayanan Kefarmasian Masyarakat
a. Penyuluhan Gema Cermat
V. Program Manajemen Fasilitas dan Keselamatan (MFK)
1. Manajemen keselamatan dan keamanan fasilitas,
2. Manajemen bahan berbahaya beracun (B3) dan limbah B3,
3. Manajemen kedaruratan dan bencana,
4. Manajemen pengamanan kebakaran,
5. Manajemen alat kesehatan,
6. Manajemen system utilitas dan
7. Pendidikan MFK *Dibuat analisis kebutuhan pelayanan dibutuhkan oleh
masyarakat*
VI. Pelayanan Administrasi
1. Pelayanan Surat Keterangan Sehat
2. Pelayanan Surat Keterangan Sakit
3. Pelayanan Surat Keterangan lainnya.
VII. Pelayanan di Jaringan Puskesmas
1. Pelayanan Puskesmas Pembantu
a. Pemeriksaan Kesehatan Umum
b. Pelayanan KIA/KB
c. Pelayanan Farmasi
2. Pelayanan Ponkeskel
a. Pemeriksaan Kesehatan Umum
b. Pelayanan KIA/KB
c. Pelayanan Farmasi
-8-

Ditetapkan di : Kediri
Pada tanggal : 1 Juni 2023

KEPALA UPT PUSKESMAS SUKORAME

dr. MELDA NISRINA ARISTA MAWARTY


Pembina Tk. I / IV-b
NIP. 19810406 201001 2 025

Anda mungkin juga menyukai