Anda di halaman 1dari 6

Nomor 1

Soal Nasionalisasi perusahaan-perusahaan Belanda di Indonesia pada tahun 1957


disebabkan oleh…
A. Masalah Irian Barat
B. Kebijakan dari Kabinet Djuanda
C. Masalah utang piutang
D. Masalah perbatasan
E. Kebijakan dari Kabinet Ali
Pembahasan Jawaban : A

Pembahasan :
Undang-Undang Nasionalisasi disahkan pada 27 Desember 1958, yang berisi
mengenai ditetapkannya perusahaan-perusahaan milik Belanda yang berada
diwilayah Republik Indonesia menjadi hak milik penuh dan bebas negara
Indonesia. Hal ini dipicu oleh buntunya penyelesaian masalah Irian Barat setelah
KMB antara Indonesia dan Belanda pada tahun 1957. Organisasi yang terkait
dengan PNI dan PKI mengusulkan pengambilalihan perusahan-perusahan
Belanda yang ada di Indonesia.

Tingkat Soal Sedang


Materi Masa Awal Kemerdekaan sampai Demokrasi Terpimpin
HOTS Iya
Nomor 2
Soal Penyebaran agama Islam di wilayah Papua terutama di pesisir barat dilakukan
oleh kesultanan…
A. Demak
B. Mataram Islam
C. Aceh

D. Tidore
E. Banjarmasin
Pembahasan Jawaban : D

Pembahasan :
Masuknya pengaruh Islam di wilayah pesisir barat Papua diperkirakan sekitar
abad ke 15-16 Masehi. Masuknya Islam di wilayah Papua tidak lepas dari
pengaruh Maluku yang terlebih dahulu mengenal agama Islam. Kerajaan Tidore
yang saat itu memiliki pengaruh di wilayah Raja Ampat dan Semenanjung Onim
memiliki peran penting penyebaran agama Islam di Papua.

Tingkat Soal Sulit


Materi Masa Kerajaan Islam
HOTS Iya
Nomor 3
Soal Indonesia merupakan salah satu negara yang mendukung perdamaian. Salah
satunya ialah mendukung perdamaian di wilayah Asia Tenggara. Berikut ini yang
merupakan langkah yang ditempuh Indonesia pada masa Orde Baru untuk
menciptakan perdamaian di wilayah Asia Tenggara ialah…
A. Tidak bergabung dengan SEATO
B. Menyelenggarakan Jakarta Informal Meeting untuk mengatasi konflik
Kamboja dan Vietnam
C. Menjadi mediator dalam konflik yang terjadi antara Malaysia dan
Thailand
D. Menjadi fasilitator dalam konflik di Pattani
E. Bergabung dengan Association of Southeast Asia
Pembahasan Jawaban : B

Pembahasan :
Jakarta Informal Meeting yang diselenggarakan di Jakarta pada tahun 1988 ialah
pertemuan yang bertujuan untuk menyelesaikan konflik bersenjata antara
Kamboja dan Vietnam.
Tingkat Soal Sulit
Materi Masa Orde Baru sampai Reformasi
HOTS Iya
Nomor 4
Soal Pada tahun 1953-1955 aktivitas dari gerakan Darul Islam Tentara Islam Indonesia
semakin meningkat khususnya di wilayah Jawa Barat. Gerakan ini terjadi pada
masa kabinet…
A. Ali Sastroamidjojo I
B. Natsir
C. Ali Sastroamidjojo II
D. Djuanda
E. Burhanudin Harahap
Pembahasan Jawaban : A

Pembahasan :
Pada masa kabinet Ali Sastroamidjojo I banyak pergolakan yang terjadi di
daerah-daerah. Salah satunya ialah gerakan Darul Islam Tentara Islam Indonesia
atau DI/TII pimpinan Kartosuwiryo yang berpusat di Jawa Barat yang
menginginkan berdirinya negara Islam Indonesia. Selain itu, gerakan ini juga
berkembang dibeberapa wilayah seperti Aceh pimpinan Daud Beureuh, Sulawesi
Selatan pimpinan Kahar Muzakar, Jawa Tengah pimpinan Amir Fatah, dan
Kalimantan Selatan pimpinan Ibnu Hadjar.

Tingkat Soal Mudah


Materi Masa Awal Kemerdekaan Indonesia sampai Demokrasi Terpimpin
HOTS Bukan
Nomor 5
Soal Proses Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tidak terlepas dari peran
perkumpulan pemuda, salah satunya ialah Komite Van Actie Menteng 31.
Dibawah ini yang termasuk dalam anggota Komite Van Actie Menteng 31 ialah…
A. Dr. Radjiman Wedyodiningrat
B. Mohammad Hatta
C. Ir. Sukarno
D. Ahmad Soebardjo
E. Chaerul Saleh
Pembahasan Jawaban : E

Pembahasan :
Komite Van Actie Menteng 31 ialah suatu kelompok yang menginisiasi terjadinya
rapat raksasa di lapangan Ikada pada 19 September 1945 saat itu Presiden
Sukarno memberikan pidato singkat di hadapan ribuan rakyat di Lapangan Ikada
dalam rangka memperingati 1 bulan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Tokoh
– tokoh dari Komite Van Actie Menteng 31 adalah Darwis, Wikana, dan Chaerul
Saleh.

Tingkat Soal Sedang


Materi Masa Awal Kemerdekaan sampai Reformasi
HOTS Bukan
Nomor 6
Soal Menurut para ahli, agama Islam masuk ke Nusantara pada abad ke 7, pernyataan
tersebut dibuktikan dengan…
A. Batu Nisan Fatimah binti Maimun
B. Batu Nisan Sultan Malik Al Saleh
C. Berita dari Cina
D. Upacara Tabot
E. Catatan Marcopolo
Pembahasan Jawaban : C

Pembahasan :
Menurut teori Cina, Islam masuk ke Nusantara pertama kali sekitar abad ke 7 hal
ini diperkuat dengan adanya sumber berita dari Cina yang menyatakan di pesisir
pantai Sumatera terdapat pemukiman Arab Muslim yang dipimpin oleh seorang
pedagang Arab.
Batu Nisan Fatimah binti Maimun (Teori Mekkah)
Batu Nisan Sultan Malik Al Saleh (Teori Gujarat)
Upacara Tabot (Teori Persia)
Catatan Marcopolo (Teori Gujarat)
Tingkat Soal Sulit
Materi Masa Kerajaan Islam
HOTS Bukan
Nomor 7
Soal Bangunan peninggalan zaman Megalithikum yang berfungsi sebagai tempat
pemujaan roh nenek moyang adalah…
A. Menhir
B. Sarkofagus
C. Waruga
D. Punden Berundak
E. Dolmen
Pembahasan Jawaban : D

Pembahasan :
A. Menhir (tugu batu yang melambangkan nenek moyang, menjadi
perantara untuk beribadah)
B. Sarkofagus (peti batu untuk menyimpan jenazah)
C. Waruga (peti batu untuk menyimpan jenazah, namun diatasnya
terdapat hiasan atau ukiran)
D. Punden Berundak (bangunan yang memiliki struktur tersusun keatas
dan digunakan sebagai tempat pemujaan roh nenek moyang)
E. Dolmen (Meja batu tempat meletakan sesaji)
Tingkat Soal Sedang
Materi Indonesia Masa Pra Aksara
HOTS Bukan
Nomor 8
Soal Cara yang digunakan peneliti untuk mengetahui umur suatu benda adalah
dengan cara…
A. Startigrafi
B. Metode karbon 14
C. Tipologi
D. Epigrafi
E. Topografi
Pembahasan Jawaban : A

Pembahasan :
Dalam melakukan ekskavasi ketika peneliti menentukan umur suatu benda
dengan melihat pada lapisan tanah dimana benda atau artefak tersebut

ditemukan. Semakin dalam lokasi penemuannya maka semakin lama umur benda
atau artefak tersebut. Metode ini disebut dengan startigrafi.
Metode karbon 14 digunakan untuk menentukan umur fosil.
Tipologi ilmu mengenai golongan manusia berdasarkan watak.
Epigrafi ilmu yang mempelajari mengenai peninggalan masa lalu berupa tulisan.
Topografi ilmu yang mempelajari mengenai bentuk permukaan bumi dilihat dari
ketinggiannya.
Tingkat Soal Sedang
Materi Prinsip Dasar Ilmu Sejarah
HOTS Bukan
Nomor 9
Soal Aliansi politik Blok Barat di Asia Tenggara dikenal dengan nama… A.
ANZUS
B. Pakta Warsawa
C. NATO
D. CENTO
E. SEATO
Pembahasan Jawaban : E

Pembahasan :
A. Australia, New Zealand, United States Security Treaty ialah pakta
pertahanan dan keamanan antara Amerika Serikat, New Zealand, dan
Australia
B. Pakta Warsawa pakta pertahanan Uni Soviet dikawasan Eropa Timur

C. North Atlantic Treaty Organization pakta pertahanan Amerika Serikat


untuk negara-negara dikawasan Eropa
D. Central Treaty Organization pakta pertahanan Amerika Serikat
dikawasan Timur Tengah
E. South East Asia Treaty Organization pakta pertahanan Amerika Serikat
dikawasan Asia Tenggara
Tingkat Soal Mudah

Materi Organisasi Regional dan Global


HOTS Bukan
Nomor 10
Soal Meskipun hasil perundingan Renville sangat merugikan Indonesia, namun
Pemerintah tetap menandatanginya hal ini bertujuan untuk…
A. Dapat membebaskan Sukarno dan Hatta yang sedang ditawan oleh
Belanda
B. Kekalahan delegasi Indonesia pada saat perundingan dilaksanakan
C. TKR tidak mampu menghadapi tentara Belanda
D. Menunjukan kepada dunia bahwa Indonesia ada dan sedang
melaksanakan perundingan Internasional
E. Tekanan dari TKN untuk menerima hasil perundingan
Pembahasan Jawaban : D

Pembahasan :
Perundingan Renville dilaksanakan pada 18 Desember sampai 17 Januari 1948
diatas kapal milik Amerika Serikat yang sedang berlabuh di Pelabuhan Tanjung
Priok bernama USS Renville. Indonesia diwakili oleh Amir Syarifuddin, dan Belanda
diwakili oleh KNIL Abdulkadir Widjojoatmodjo.
Isi Perjanjian :
1. Belanda hanya mengakui wilayah Jawa Tengah, Yogyakarta dan Sumatera
2. Disetujuinya Garis Van Mook yang memisahkan wilayah milik Indonesia
dan Belanda
3. TNI harus ditarik mundur dari wilayah Jawa Barat dan Jawa Timur

Tingkat Soal Mudah


Materi Indonesia Masa Awal Kemerdekaan sampai Demokrasi Terpimpin
HOTS Bukan

Anda mungkin juga menyukai