Anda di halaman 1dari 6

YAYASAN PENDIDIKAN KARTINI NUSANTARA

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) KARTINI 3


“TERAKREDITASI A”
TAHUN PELAJARAN 2022-2023
Jl. Gading Raya II No. 50 Pisangan Timur-Jakarta Timur Telp. (021) 4750649
Email : smpkartini3.ypkn@gmail.com

LEMBAR SOAL
ASESMEN SUMATIF TENGAH SEMESTER (ASTS) GANJIL
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas : XI (Sembilan)
Kurikulum Acuan : Kurikulum 2013
Hari/Tanggal : Senin, 11 Sptember 2023
Waktu : 120 menit
Bentuk Soal : Pilihan Ganda (PG) dan Essai

Jumlah Soal : 30 soal

PETUNJUK UMUM:
1. Berdoalah sebelum mengerjakan soal
2. Tulislah nomor ujian pada lembar jawaban
3. Dahulukan soal-soal yang dianggap mudah
4. Kerjakan pada lembar jawaban yang disediakan
5. Periksa kembali jawaban anda sebelum dikumpulkan kepada pengawas
PETUNJUK KHUSUS.
A. Pilihlah jawaban antara huruf A, B, C, atau D yang anda anggap benar !

1. Teks laporan hasil percobaan memiliki ciri sebagai berikut, kecuali….


a. Disusun berdasarkan hasil percobaan
b. Bersifat objektif, sesuai fakta
c. Memiliki struktur runtut dan sistematik
d. Struktur disesuaikan dengan kemauan penulis

2. Teks laporan percoban dibuat berdasarkan …


a. Pelaporan
b. Fakta
c. Opini
d. perkiraan

3. Berikut contoh tujuan dalam penulisan teks laporan percobaan, kecuali ….


a. Untuk mencangkok tanaman jambu air
b. Untuk mengamati pertumbuhan kecambah
c. Aduk menggunakan mikser
d. Unuk membuat tinta tidak terlihat

4. Teks laporan hasil percobaan mempunyai beberapa ciri kebahasaan berikut, kecuali….
a. Kalimat perintah
b. Kata bilangan
c. Kalimat tanya
d. Diksi/ kata teknis

5. Perhatikan bagian-bagian berikut!


1) Hasil
2) Tujuan serta alat dan bahan
3) Simpulan
4) Langkah-langkah
Sistematika struktur teks laporan hasil percobaan yang benar adalah ...
a. 2-3-4-1
b. 2-1-4-3
c. 2-4-3-1
d. 2-4-1-3

Bacalah kutipan teks laporan hasil percobaan berikut untuk soal nomor 6-7
Perangkap nyamuk ini lebih aman dipakai dibandingkan cairan kimia pembasmi
nyamuk. Alat inovatif ini bisa diletakkan di pojok kamar arau di kolong tempat tidur.
Selama satu minggu, akan ada banyak nyamuk yang tertampung di dalam botol.

6. Dalam struktur teks lporan hasil percobaan, paragraf tersebut terdapat pada bagian ...
a. Langkah-langkah
b. Tujuan
c. Hasil
d. Simpulan
7. Makna kata “inovatif” pada kalimat kedua teks tersebut adalah ….
a. Ciptaan
b. Kreasi baru
c. Perbaikan baru
d. Uji coba

Perhatikan kutipan simpulan teks laporan hasil percobaan berikut untuk menjawab
soal nomor 8.
Dari hasil percobaan ini, bisa ditarik simpulan sebagai berikut.
(1) Bahan yang mengandung amilum adalah roti
(2) Bahan yang mengandung glukosa adalah roti dan tempe
(3) Bahan yang mengandung protein adalah putih telur dan kemiri
(4) Bahan yang mengandung lemak adalah margarin dan roti
(5) Dalam satu bahan makanan tidak hanya mengandung nutrisi, tetapi banyak yang
mempunyai lebih dari dua nutrisi atau lebih
(6) Seperti roti yang terdapat amilum, glukosa, dan lemak

8. Pernyataan yang sesuai dengan isi simpulan tersebut adalah …


a. Bahan yang mengandung amilum adalah roti dan tempe
b. Bahan yang mengandung glukosa adalah roti
c. Bahan yang mengandung protein adalah telur dan roti
d. Roti mengandung nutrisi lebih lengkap dibandingkan tempe dan margarin

9. Perhatikan teks laporan perobaan berikut!


1) Venus merupakan planet dalam sistem tata surya.
2) Venus sama bersarnya dengn bumi
3) Venus adalah planet
4) Warnanya oranye kekuningan dan sedikit kehitaman
5) Vemus adalah planet kedua dari matahari antara merkurius dan Bumi.
6) Berikut kosakata teknis atau istilah pada teks tersebut, kecuali.
a. oranye
b. planet
c. matahari
d. system tata surya

10. Bacalah teks berikut!


1) Bayam salah satu sayuran yang banyak mengandung zat besi
2) Bayam biasanya ditanam unuk dikonsumsi daunnya.
3) Tumbuhan ini berasal dari Amerika.
4) Nama latin dari bayam adalah Amaranthus sp.

Kalimat utama teks tersebut terdpat pada nomor ...


a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

11. Teks pidato persuasif adalah teks pidato yang ...


a. Digunakan untuk memberikan pendapat dan fakta
b. Isinya menjelaskan suatu proses kepada khalayak
c. Digunakan untuk menggambarkan suatu keadaan
d. Berisi bujukan atau imbauan untuk memngaruhi pendengarnya

12. Teks pidato persuasif memiliki ciri-ciri sebagai berikut, kecuali ...
a. Menunjukkan fakta-fakta dan data untuk menguatkan argumentasi
b. Berusaha menjelaskan dan menarik kepercayaan pembaca
c. Berusaha menghidari konflik
d. Isinya bersifat agitatif

13. Struktur teks pidato adalah ...


a. Pendahuluan – saran – isi – penutup
b. Salam pembuka – isi – penutup
c. Pembukaan – isi – penutup
d. Pembukaan – isi – argument – penutup

Perhatikan penggalan teks pidato persuasif berikut untuk menjawab soal


nomor 4!
Seseorang yang kecanduan game online sangat mudah dikenali. Mata mereka akan
kelihatan sayu dan kemerahan layar gawai. Mereka sering menyendiri karena
terbiasa asyik dengan gawainya. Di sekolah oun mereka tidak bisa konsentrasi dan
merasa cepat bosan dengan aktivitas di kelas. Karena dampaknya yang buruk, mari
kita kurangi game online agar tidak kecanduan.

14. Isi teks pidato persuasuf tersebut adalah ...


a. Ajakan untuk mengurangi kegiatan game online
b. Trik jitu agar seseorang tidak kecanduan game online
c. Ciri-ciri orang belum kecanduan game online
d. Dampak positif seseorang yang menyukai game online.

15. Perhatikan penggalan teks pidato persuasif berikut untuk menjawab soal nomor
5!
Budaya menyontek berdampak buruk bagi siswa. Daya kreativitas mereka dalam
belajar tidak berkembang karena selalu mengandalkan hasil menyontek. Degradasi
kepercyaan diri juga pasti akan dialami siswa. Menyontek juga membiasakan siswa
untuk berbohong. Karena dampak negatifnya sangat besar, mari hindari kebiasaan
menyontek.

Pernyataan yang sesuai dengan isi teks pidato persuasif tersebut adalah ...
a. Kebiasaan menyontek membuat siswa lebih kreatif
b. Kepercayaan diri siswa akan turun jika membiasakan menyontek
c. Menyontek bukanlah termasuk perbuatan yang memiliki dampak negatif
d. Menyontek jauh berbeda dengan tindakan berbohong.

16. Perhatikan penggalan teks pidato tersebut!


Menurut hasil tes PISA tahun 2018. Indonesia menempati peringatan ke-74 dari 79
negara. Tentunya hasil ini semkain membuktikan rendahnya daya literasi remaja kita.
Kata “Literasi” adalah kata teknis di bidang ...
a. Politik
b. Ekonomi
c. Budaya
d. Pendidikan

17. Kalimat berikut yang menggunakan hubungan kausalitas adalah ...


a. Tujuan perjuangan para pahlawan adalah kemerdekaan bangsa dan negara
b. Pemerintah memberikan subsidi bagi masyarakat yang kurang mampu.
c. Kenaikan bahan bajar minyak akan dilakukan pemerintah secara bertahap
d. Pemerintah memberikan bantuan kepada masyarakat agar daya beli mereka
meningkat

18. Kata sapaan yang tepat jika sasaran pidato adalah siswa dan orang yang berpidato juga
ssiswa dengan level yang sama adalah ...
a. Teman-temanku yang kuhormati
b. Teman-temanku yang kusegani
c. Teman-temanku yang kutakzimi
d. Teman-temanku yang kusayangi

19. Berdasarkan isinya, pidato tersebut disampaikan oleh ...


a. Wali kelas
b. Ketua OSIS
c. Guru
d. Kepala sekolah

20. Contoh kalimat pasif adalah ...


a. Saya sangat bangga karena warga sudah sadar dalam membersihkan
lingkungannya
b. Siswa yang banyak membaca buku pasti memiliki banyak kosakata di
otaknya
c. Semua sudah diatur oleh pemerintah
d. Semua kegiatan berjalan dengan normal

21. Sebelum menulis teks pidato persuasif, agar isinya sistematis kita bisa membuat ….
a. rubrik penilaian
b. kerangka pidato
c. pertanyaan-pertanyaan
d. rangkuman

22. Bagian teks pidato persuasif yang berisi ucapan puji syukur adalah ….
a. pembuka
b. isi
c. penutup
d. simpulan

23. Salah satu ciri dalam penutup pidato persuasif adalah adanya ….
a. ucapan puji syukur
b. sapaan hormat
c. materi inti pidato
d. permohonan maaf

24. Orang yang ahli dalam berpidato disebut ….


a. Operator
b. Orator
c. Deklamator
d. Moderator

25. Kelengkapan koleksi buku terbukti meningkatkan jumlah pengunjung di perpustakaan.


Antonim kata “meningkatkan” adalah ….
a. merendahkan
b. menurunkan
c. menaikkan
d. menggelembungkan

B. Essay Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jelas dan benar.

1. Jelaskan pengertian pidato persuasif menurut para ahli!


a. Menurut Arsyad
b. Menurut Syam
c. Emha Abdurahman
Serta simpulkan statment tersebut.
2. Sebutkan dan jelaskan Tujuan dari Pidato Persuasif
3. Sebutkan dan jelaskan struktur teks pidato persuasif
4. Sebutkan daan Jelaskan Cara menyampaikan pidato yang baik dan benar!
5. Buatlah teks pidato persuasif dengan Tema “Hari Pendidikan Nasional”

- SELAMAT MENGERJAKAN -

Anda mungkin juga menyukai